Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

A. Identitas
Satuan pendidikan : Madrasah Aliyah
Kelas/Semester : XI/1 (Ganjil)
Mata Pelajaran : Alquran Hadis
Alokasi Waktu : 1 x 40 menit (Pertemuan 1)
Materi Pokok : Indahnya Hidupku dengan Menjaga Toleransi dan Etika dalam Pergaulan

B. Kompetensi Inti
KI-1 Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI-2 Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong-
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif sebagai bagian dari
solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan
sosial dan alam, serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan
dunia.
KI-3 Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni,
budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
peradaban, terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk
memecahkan masalah.
KI-4 Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara
efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.

C. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
1.4 Menghayati nilai-nilai toleransi intern dan
antar umat beragama.
2.4 Memiliki sikap toleransi dan menjunjung 2.4.1 Menunjukkan perilaku toleransi dan etika
tinggi etika pergaulan sebagai implementasi pergaulan.
dari pemahaman QS. al-Kafirun [109]: 1-6;
QS. Yunus [10]: 40-41; QS. al-Kahfi [18]:
29; QS. al-Hujurat [49]: 10-13; dan hadis
riwayat Ahmad dari Ibnu ‘Abbas.
3.4 Memahami kandungan QS. al-Kafirun [109]: 3.4.1 Membaca QS. al-Kafirun [109]: 1-6; QS.
1-6; QS. Yunus [10]: 40-41; QS. al-Kahfi Yunus [10]: 40-41; QS. al-Kahfi [18]: 29;
[18]: 29; QS. al-Hujurat [49]: 10-13; dan QS. al-Hujurat [49]: 10-13; dan hadis
hadis tentang toleransi dan etika pergaulan. tentang toleransi dan etika pergaulan.
3.4.2 Menjelaskan kandungan QS. al-Kafirun
[109]: 1-6; QS. Yunus [10]: 40-41; QS. al-
Kahfi [18]: 29; QS. al-Hujurat [49]: 10-
13; dan hadis tentang toleransi dan etika
pergaulan.
4.4 Menghafal arti per kata QS. al-Kafirun [109]: 4.4.1 Menulis dan menyebutkan arti per kata
1-6; QS. Yunus [10]: 40-41; QS. al-Kahfi dalam QS. al-Kafirun [109]: 1-6; QS.
[18]: 29; QS. al-Hujurat [49]: 10-13; dan Yunus [10]: 40-41; QS. al-Kahfi [18]: 29;
hadis tentang toleransi dan etika pergaulan. QS. al-Hujurat [49]: 10-13; dan hadis
tentang toleransi dan etika pergaulan.

D. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik dapat menunjukkan perilaku toleransi dan etika pergaulan.
2. Peserta didik dapat membaca QS. al-Kafirun [109]: 1-6; QS. Yunus [10]: 40-41; QS. al-Kahfi
[18]: 29; QS. al-Hujurat [49]: 10-13; dan hadis tentang toleransi dan etika pergaulan.
3. Peserta didik dapat menjelaskan kandungan QS. al-Kafirun [109]: 1-6; QS. Yunus [10]: 40-41;
QS. al-Kahfi [18]: 29; QS. al-Hujurat [49]: 10-13; dan hadis tentang toleransi dan etika
pergaulan.
4. Peserta didik dapat menyebutkan arti per kata QS. al-Kafirun [109]: 1-6; QS. Yunus [10]: 40-41;
QS. al-Kahfi [18]: 29; QS. al-Hujurat [49]: 10-13; dan hadis tentang toleransi dan etika
pergaulan.

E. Pendekatan, Model, dan Metode Pembelajaran


Pendekatan : Saintifik
Model : Number Head Together (NHT)
Metode : Ceramah, pemberian tugas, diskusi, dan snowball throwing

F. Media, Alat/Bahan, dan Sumber Belajar


Media : Power point, papan tulis, dan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
Alat/Bahan : Laptop, LCD, kertas karton, dan spidol
Sumber Belajar : Buku Alquran Hadis Madrasah Aliyah Kelas XI, Kurikulum 2013,
Kementerian Agama 2015

G. Langkah-Langkah Pembelajaran
KEGIATAN DESKRIPSI KEGIATAN ALOKASI WAKTU
Pembuka 1. Melakukan pembukaan dengan salam, memanjatkan
syukur kepada Allah Yang Maha Esa, dan selawat
kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam.
2. Mengarahkan ketua kelas untuk memimpin doa.
5 menit
3. Memeriksa kehadiran peserta didik.
4. Menyiapkan fisik dan mental peserta didik sebelum
melakukan kegiatan pembelajaran.
5. Menyampaikan judul materi dan tujuan pembelajaran.
Inti 1. Guru menyampaikan penjelasan singkat tentang
pengertian dan perilaku yang mencerminkan sikap
toleransi serta etika pergaulan.
2. Guru membagi peserta didik dalam beberapa
kelompok. Setiap kelompok terdiri dari 4-5 anggota
dan setiap anggota diberi nomor yang akan menjadi
identitasnya ketika ditunjuk secara acak sebagai
perwakilan yang menjawab.
25 menit
3. Guru memberikan Lembar Kerja untuk didiskusikan
dalam kelompok selama kurang lebih 10 menit.
4. Guru memberikan gulungan kertas yang berisi nomor
kepada anggota kelompok untuk menentukan anggota
yang akan menjawab pertanyaan yang ada pada
Lembar Kerja.
5. Peserta didik dengan nomor yang terpilih akan
mengangkat tangan dan menjawab pertanyaan.
6. Kelompok lain memberi tanggapan.
Penutup 1. Guru memberikan tes kepada peserta didik
berdasarkan materi yang telah dibahas menggunakan
metode snowball throwing.
2. Peserta didik dan guru menyimpulkan materi yang
10 menit
telah dibahas.
3. Memberikan tugas kepada peserta didik.
4. Memberikan motivasi kepada peserta didik.
5. Melakukan penutup dengan doa penutup majelis dan
salam
H. Penilaian
1. Penilaian Sikap
Guru melakukan penilaian terhadap peserta didik dengan observasi saat proses pembelajaran.
ASPEK YANG TINDAK
NO. NAMA SISWA DINILAI SKOR KETUNTASAN LANJUT
1 2 3 R P

Keterangan :
R : Remedial P : Pengayaan
2. Penilaian Pengetahuan
Guru melakukan penilaian terhadap peserta didik dengan observasi saat diskusi dan melalui
tugas yang diberikan.
Pilihan Ganda : Jumlah jawaban benar x1 (maksimal 10x1 = 10)
3. Penilaian Keterampilan
Guru melakukan penilaian terhadap peserta didik dengan observasi saat diskusi dan melalui
tugas uraian yang diberikan.
NO. RUBRIK PENILAIAN SKOR
1. a. Jika peserta didik dapat menulis QS. Yunus [10]: 40-41 beserta
terjemahannya, lengkap dan sempurna, skor 8.
8
b. Jika peserta didik dapat menulis QS. Yunus [10]: 40-41 beserta
terjemahannya, kurang lengkap, skor 4
2. a. Jika peserta didik dapat menjelaskan kandungan QS. Al-Kafirun
[109]: 1-6, lengkap dan sempurna, skor 8.
b. Jika peserta didik dapat menjelaskan kandungan QS. Al-Kafirun 8
[109]: 1-6, kurang lengkap, skor 4.
3. a. Jika peserta didik dapat menuliskan setiap kosa kata dan artinya pada
hadis tentang toleransi dan etika pergaulan, lengkap dan sempurna,
8
skor 8.
b. Jika peserta didik dapat menuliskan setiap kosa kata dan artinya pada
hadis tentang toleransi dan etika pergaulan, kurang lengkap, skor 4.
Jumlah 24

Nilai =
………,……………2022
Mengetahui,
Kepala Sekolah MA…….. Guru Mata Pelajaran

…………………………. Waode Erlika Ermawan


NIP ……………………. NIP …………………….

Anda mungkin juga menyukai