Anda di halaman 1dari 2

Sachdeva, S., Gandhi, R., Verma, P., Kaur, A., & Kapoor, R. (2015).

A 16-year-old boy with combined


volatile and alcohol dependence: A case report. Journal of Clinical and Diagnostic Research: JCDR, 9(8),
VD01.

Berikan gambaran kasus*  Seorang remaja laki-laki (Andi) berusia 16 tahun, berasal dari keluarga
dengan status sosial ekonomi rendah. Andi telah drop-out dari sekolah karena kesulitan mengikuti
pelajaran dan sering menunjukkan perilaku penyerangan terhadap siswa lain. Ia dibawa Ibunya ke
rumah sakit karena Andi gemar mencium lem (semacam lem aica-aibon) dan mengkonsumsi minuman
beralkohol secara berlebihan.

Sejak kapan bermula kejadiannya?*  Andi mulai melakukan perilaku-perilaku tersebut sejak 3
tahun yang lalu (saat itu lingkaran pertemanan Andi semakin meluas dan berteman dengan orang-orang
yang jauh lebih tua dari Andi).

Bagaimana frekuensi ia melakukan tindakan/perilaku yang mengarah pada kecanduannya? 


Andi mencium lem setiap hari dan lem yang digunakan meningkat dari 5ml menjadi 20ml dalam 1 tahun.
Sedangkan konsumsi alkohol Andi meningkat dari 20ml menjadi 120ml. Ia melakukan perilaku-perilaku
tersebut setiap hari.

Apa saja bentuk perilaku kecanduan yang dialami*  Mencium lem (semacam aica-aibon) dan
meminum minuman beralkohol.

Kombinasi apa yang digunakan (Bila drugs, bila behavior addiction apakah ada bentuk
kecanduan lainnya?)  Mencium lem (semacam aica-aibon) dan meminum minuman beralkohol.

Bagaimana dampaknya?  Andi mengeluhkan pusing, mual, kesulitan untuk berkonsentrasi dan
berpikir, telinga berdenging,

Apa saja yang sudah dilakukan untuk mengatasi? Bagaimana hasilnya?* Dibawa ke
rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan fisik dan psikologis. Tidak ditemukan gejala depresi dan IQ
dibawah rata-rata. Ditemukan bahwa Andi memiliki berat badan yang kurang dari rata-rata individu
seusianya, ada kerusakan pada organ penciuman dan pendengaran. Intervensi yang dilakukan yaitu
terapi obat dengan pemberian Lorazepam dan program manajemen substance abuse. Adanya konseling
keluarga. Dampak dari intervensi: frekuensi perilaku dan jumlah penggunaan lem & alkohol menurun.
Selain itu sistem metabolisme Andi mengalami pengingkatan.
Dukungan apa saja yang sudah dilakukan orang dekat? Oleh siapa? Apa bentuknya?
bagaimana persepsi individu?  Orang tua: membantu mengontrol perilaku, lingkungan, dan orang-
orang yang menjadi teman Andi agar dapat kondusif untuk mendukung perkembangan kondisi Andi.

Tantangan apa saja yang harus dihadapi oleh individu?  Lingkungan tempat tinggal dan
orang-orang yang bergaul dengan Andi menyebabkan Ia kesulitan untuk mengikuti perawatan.

Anda mungkin juga menyukai