Anda di halaman 1dari 1

4 Golongan Manusia yang Dirindukan Surga,

Surga menjadi suatu hal yang didamba-dambakan oleh setiap


manusia di muka bumi ini sebagai tempat kehidupan abadi di
akhirat nanti. Uniknya, bukan hanya kita yang bisa
merindukan surga melainkan sebaliknya, surga juga bisa
merindukan kita.

Dari Anas bin Malik, Rasulullah saw bersabda, "Barang siapa


meminta surga kepada Allah sebanyak tiga kali, maka surga
akan berkata, ‘Ya Allah masukkan dia ke dalam surga'. Dan
barang siapa meminta dijauhkan dari neraka, maka neraka
berkata, ‘Ya Allah, jauhkan dia dari neraka'.” (HR. Tirmidzi).

Sedangkan dalam riwayat lain dari Abu Hurairah ra, Nabi


Muhammad saw juga bersabda tentang surga sebagai
balasan orang-orang yang berbuat kebajikan selama di dunia.

"Barang siapa yang berinfak sedikit saja untuk dua kendaraan


di jalan Allah, maka dia akan dipanggil dari pintu-pintu surga;
'Wahai hamba Allah ini adalah hasil kebaikanmu!' Jika ia ahli
salat, maka akan dipanggil dari babus shalah (pintu salat),
jika ia ahli jihad maka akan dipanggil dari babul jihad (pintu
jihad), jika ia ahli sedekah maka akan dipanggil dari babus
shadaqah (pintu sedekah), jika ia ahli puasa maka akan
dipanggil dari pintu puasa atau babur rayyan (pintu Ar-
Rayyan)." (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

Sementara itu dalam kitab Raunaqul Majalis disebutkan


adanya empat golongan manusia yang dirindukan surga di
antaranya:

1. Taalil-Qur'ani (pembaca Al-Qur'an)

Rasulullah saw bersabda, "Bacalah (Al-Qur'an), naiklah


(pada derajat-derajat surga) dan bacalah dengan tartil
sebagaimana engkau membacanya dengan tartil di dunia.
Sesungguhnya kedudukan derajatmu pada kadar akhir ayat
yang engkau baca.” (HR. Ahmad).

ِ ْ‫صاَل ِة َوقِرَ ا َء ِة ْالقُر‬


‫آن‬ َّ ‫َن ِّور ُْوا ُبي ُْو َت ُك ْم ِبال‬
 “Terangilah rumah-rumah kalian dengan shalat dan
membaca al-Quran.” (HR: al-Baehaqi)

2. Wa haafizhul-Lisan (orang yang menjaga lisannya)

Dalam sebuah hadis dikatakan, "Wahai Rasulullah, ada


seorang wanita yang hanya melaksanakan salat wajib saja
dan hanya bersedekah dengan sepotong keju namun dia
tidak pernah menyakiti tetangganya.”

Nabi saw lantas menjawab, "Dia termasuk penghuni surga."


(HR. Bukhari).

3. Wa muth'imul-ji'aan (orang-orang yang memberi makan


pada yang kelaparan)

Rasulullah saw bersabda, "Siapa pun kaum mukmin yang


memberi makan mukmin lain yang kelaparan, maka pada
hari kiamat nanti Allah akan memberinya makanan dan
buah-buahan surga.” (HR. Tirmidzi).

4. Wa shoimiin fii syahri Romadhon (orang yang berpuasa di


bulan Ramadan)

Dalam sebuah hadis Nabi Muhammad saw bersabda,


"Surga memiliki delapan buah pintu. Di antara pintu
tersebut ada yang dinamakan pintu Ar-Rayyan yang hanya
dimasuki oleh orang-orang yang berpuasa.” (HR. Bukhari).

Itulah beberpa golongan manusia yang dirindukan surga.


Apakah kita salat satunya?[]

Anda mungkin juga menyukai