Anda di halaman 1dari 4

KELOMPOK 3 - TOTAL PARENTERAL NUTRITION

Irma Imroatus Sa’diyah

Elsy Afidayati

Saidah Fitriyah

Jimi

1. Terapi pemberian nutrisi yang diberikan melalui pembuluh darah kepada pasien
yang tidak bisa makan melalui mulut disebut.......
a. Total Parenteral Nutrition
b. Total Nutrition Admixture
c. Total Penetration Nutrition
d. Total Nutririon
e. Jawaban a dan b benar

2. Komplikasi teknis yang dapat terjadi pada pemberian TPN berupa…….


a. flebitis
b. emboli udara
c. pneumotoraks
d. hiperkalemia
e. jawaban b dan c benar

3. Jalur pemberian PN dapat dibedakan menjadi…….


a. 3
b. 2
c. 4
d. 1
e. 5

4. Berikut merupakan salah satu karakteristik dari pemberian CPN adalah……


a. konsentrasi yang diberikan rendah
b. memiliki sedikit resiko komplikasi
c. biaya relatif lebih murah
d. digunakan untuk pemberian nutrisi dalam waktu < 1 minggu
e. digunakan untuk pemberian nutrisi dalam waktu >1 minggu
5. Berikut merupakan salah satu karakteristik dari pemberian PPN adalah……
a. volume infus yang diberikan relatif besar
b. konsentrasi yang diberikan relatif tinggi
c. digunakan untuk pasien yang menjalankan operasi besar
d. digunakan untuk pemberian nutrisi dalam waktu < 1 minggu
e. digunakan untuk pemberian nutrisi dalam waktu >1 minggu

6. Berikut bukan merupakan indikasi pemberian PN adalah……..


a. tidak makan > 3-5 hari
b. suplemen terhadap nutrisi enteral
c. fungsi saluran cerna terganggu
d. pasien dapat memenuhi kebutuhan nutrisinya melalui rute oral
e. pasien yang menjalani operasi besar

7. Berikut ini yang bukan merupakan tujuan dari TPN yaitu.......


a. Menyembuhkan penyakit pada saluran cerna
b. Sebagai suplemen untuk pasien yang kehilangan banyak nitrogen
c. Menyediakan nutrisi bagi tubuh melalui intravena
d. TPN digunakan pada pasien tertentu seperti pasien dengan luka bakar
yang berat
e. Mencegah penggunaan lemak subcutan dan otot oleh tubuh untuk
melakukan katabolisme energy

8. Pemberian nutrisi parenteral secara rutin tidak direkomendasikan pada kondisi


berikut, kecuali......
a. Pasien yang menjalani operasi besar
b. Pasien kanker yang menjalani kemoterapi
c. Pasien penderita AIDS
d. Pasien yang tidak mengalami malnutrisi berat
e. Pankreatitis akut ringan

9. Nutrisi parenteral tidak boleh diberikan pada saat keadaan pasien, kecuali.......
a. 24 jam pasca bedah
b. Gagal napas
c. Saluran cerna pasien terganggu
d. Shock
e. Demam tinggi

10. Yang bukan merupakan syarat sediaan TPN yaitu.......


a. Steril
b. Bebas pirogen
c. Terdapat partikel partikulat
d. Dikemas dalam dosis tunggal saja
e. Bebas pengawet

11. Komposisi yang terkandung dalam TPN yaitu.......


a. Karbohidrat
b. Protein
c. Vitamin
d. Mineral
e. Benar semua

12. Nutrien dibutuhkan untuk.......


a. Pertumbuhan sel
b. Daya tahan tubuh
c. Jawaban a dan b benar
d. Mengatur gerak tubuh secara langsung
e. Benar semua

13. Macam-macan nutrisi mikro dalam TPN yaitu.......


a. Elektrolit, lemak, dan vitamin
b. Elektrolit, lemak, dan trace elements
c. Elektrolit, mineral, dan protein
d. Elektrolit, trace elements, dan protein
e. Elektrolit, mineral, dan trace elements

14. Berikut ini merupakan jenis-jenis cairan nutrisi parenteral, kecuali.......


a. ASERING
b. KA-EN 5B
c. KA-EN 3A dan KA-EN 3B
d. Otsu-NS
e. AMINOVEL-600

15. Setiap liter asering mengandung.......


a. Natrium
b. Kalium
c. Calsium
d. Asetat (garam)
e. Benar semua

16. Peran farmasis dalam farmasi klinis Total Parenteral Nutrition yaitu, kecuali.......
a. mengatur regimentasi dosis
b. melakukan penginjeksian TPN kepada pasien
c. meracik sediaan TPN
d. memonitor kondisi pasien
e. memberikan edukasi pada pasien
17. Tn. R, dirawat dan mendapatkan asupan nutrisi melalui Total Parenteral
Nutrition. Namun, order nutrisi parenteral terlambat, cairan infus manakah yang
bisa disarankan untuk mengganti nutrisi parenteral sementara
a. Ringer’s Lactate
b. 10% Dekstrose
c. 10% Dekstrose dalam Ringer’s Lactate
d. Larutan 25% Dekstrose
e. 5% Dekstrose dalam 0.45% NaCl

18. Keadaan meningkatnya elektrolit dan cairan tubuh yang parah disertai
abnormalitas metabolik pada pasien malnutrisi disebut.......
a. Sindrom iritasi usus
b. Sindrom iritasi lambung
c. Sindrom refeeding
d. Sindrom malabsorbsi
e. Sindrom nefrotik

19. Pemantauan harian yang dapat dilakukan kepada pasien yang mendapat terapi
TPN yaitu.......
a. Berat badan dan kadar gula darah
b. Kadar gula darah
c. Osmolalitas serum & urin
d. Total protein
e. Zinc
20. Pemantauan rutin tiap dua minggu yang dapat dilakukan kepada pasien yang
mendapat terapi TPN yaitu.......
a. Berat badan dan kadar gula darah
b. Kadar gula darah
c. Osmolalitas serum & urin
d. Total protein
e. Zinc

Anda mungkin juga menyukai