Anda di halaman 1dari 9

DESKRIPSI MAGANG COUNTER RAWAT INAP

RS. CITRA HARAPAN

Disusun untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Magang/KKN


Dosen Pengampu : Adi Wibowo Noor Fikri, S.Kom, MBA

Disusun Oleh :
Wulandari Sugiana
201810325086
6C01

Program Studi Manajemen


Fakultas Ekonomi
Universitas Bhayangkara Jakarta Raya
Jl. Raya Perjuangan No. 81 Marga Mulya, Bekasi Utara, Kota Bekasi 17143,
Telp 021-88955882
2020/2021
PROFIL PERUSAHAAN

Nama Perusahaan : PT. Jolin Sapta Medika ( RS. Citra Harapan )


Tahun Berdiri : 24 Juni 2004
Alamat : Jl Raya Harapan Indah Kawasan Sentra Niaga No 3-5 Harapan Indah,
Pejuang, Medan Satria, Bekasi 17131
Jenis Perusahaan : Perusahan Swasta pada bidang Pelayanan / Jasa
Website : www.citraharapan.com
Telepon : 021-888.70606
: 021-888.70909
: 021-888.65792 - 93 (Hunting)
: Fax. 021-8897.5555
Extension : 1900
Email : humas@citraharapan.com
: marketing_rsch@yahoo.com
: hmsrsch@yahoo.co.id
: counter.citraharapan@gmail.com

Magang/KKN_Wulandari Sugiana_201810325086 Page 1


Rumah Sakit Citra Harapan adalah Rumah Sakit umum yang memberikan pelayanan
kesehatan umum, meliputi pelayanan yang dilakukan oleh dokter spesialis, dokter sub spesialis,
dokter umum, dokter gigi, baik rawat jalan, rawat inap, gawat darurat maupun rawat intensif.
Dalam menjalankantugasnya Rumah Sakit Citra Harapan mempunyai :

Visi
Rumah Sakit Terbaik, Terpercaya, Bersih dan Sehat.

Misi
Memberikan pelayanan dengan penuh rasa tanggungjawab

Motto
Memberikan Pelayanan Terbaik Untuk Kepuasan Pasien dan Keluarga

Dengan visi, misi, dan motto Rumah Sakit Citra Harapan akan memberikan pelayanan
yang sebaik-baiknya. Penuh rasa tanggungjawab demi kesembuhan pasien dan kepuasan pasien
serta keluarga.

Magang/KKN_Wulandari Sugiana_201810325086 Page 2


Deskripsi Pekerjaan

Nama : Wulandari Sugiana


NIK : 0001541
Tanggal Mulai Bekerja : 21 Januari 2021
Jabatan : Staff Administrasi Rawat Inap
Tempat / Ruangan : Counter Rawat Inap

Fungsi:
Administrasi Rawat Inap berhubungan dengan segala administrasi pasien rawat inap baik
dalam kelengkapan formulir / berkas pasien, agar terciptanya kelengkapan Administrasi
Paripurna serta Meningkatkan kepuasan pelayanan medis pelanggan.

Job Description:
1. Registrasi masuk pasien rawat inap dari IGD dan Poli Spesialis :
 Meminta SPRI (surat pengantar rawat inap) yang berasal dari IGD/Poliklinik.
 Melakukan wawancara dengan pasien/penanggungjawab pasien mengenai
jaminan perawatan, kelas kamar, yang diinginkan atau sesuai dengan jaminan
pasien.
 Memesan kamar yang sesuai dengan keinginan/hak pasien ke Perawatan.
 Jika kamar yang sesuai tidak tersedia, menawarkan alternatif kamar lain.
 Jika pasien/penanggungjawab pasien setuju, melakukan pemberkasan dan
pendaftaran pasien masuk rawat inap berdasarkan identifikasi data sosial pasien.
 Mengkoordinasikan ke Counter Rawat Jalan untuk menutup transaksi Rawat
Jalan.
 Menginformasikan ke IGD/Poliklinik jika pasien sudah mendapat kamar
perawatan.
 Mengkonfirmasikan pasien masuk rawat inap kepada asuransi untuk pasien yang
menggunakan jaminan asuransi,

Magang/KKN_Wulandari Sugiana_201810325086 Page 3


 Mengkonfirmasikan persetujuan atau penolakkan tindakan kepada
penanggungjawab pasien (apabila ada tindakan),
 Menkonfirmasikan kepada Medical Record terkait pemberkasan pasien masuk
rawat inap yang sudah disetujui oleh penanggungjawab pasien.

2. Registrasi keluar pasien rawat inap dari ruang perawatan :


 Menerima surat ijin pulang (SIP) dari Adm. Keperawatan dan hasil penunjang
medis untuk pasien yang menggunakan jaminan asuransi,
 Menerima surat ijin pulang (SIP) dari penanggungjawab pasien yang diberikan
oleh Adm. Keperawatan untuk pasien yang menggunakan jaminan pribadi,
 Mengkonfirmasikan ke bagian farmasi untuk memastikan apakah masih ada obat-
obatan yang masih harus diretur, dibawa pulang yang belum dimasukan atau
sudah selesai penginputan data pasien.
 Mengkonfirmasikan ke bagian laboratorium untuk memastikan apakah sudah
selesai penginputan data pasien.
 Mengkonfirmasikan ke perawatan apakah masih ada tindakan yang belum
terinput.
 Mengkonfirmasikan ke asuransi untuk pasien pulang yang menggunakan jaminan
asuransi,
 Mengkonfirmasikan total tagihan selama perawatan kepada penanggungjawab
pasien untuk pasien yang menggunakan jaminan pribadi,
 Memberitahukan ke bagian perawatan untuk memberitahukan kepada pasien atau
penanggungjawab pasien dapat mengurus administrasi.
 Melakukan pemberkasan pasien pulang.

3. Permohonan persetujuan atau penolakan tindakan medis ke asuransi untuk pasien yang
menggunakan jaminan asuransi.

4. Mengisi harga tindakan pada form persetujuan atau penolakan tindakan medis ke
penanggungjawab pasien untuk pasien yang menggunakan jaminan pribadi

5. Kelengkapan berkas yang telah di isi dokter dari Adm. Keperawatan

6. Laporan pemasukkan dan pengeluaran uang counter rawat inap

Magang/KKN_Wulandari Sugiana_201810325086 Page 4


Hubungan Lini :
Atasan : Manager Counter Rawat Inap
: Kepala Unit Counter Rawat Inap

Divisi : Counter Rawat Jalan


: Adm. Keperawatan
: Seluruh Perawat dan Ruang Perawatan
: Farmasi
: Laboratorium
: Radiologi
: Medical Record

Kondisi Kerja :
 Bekerja di kantor yang nyaman dan kondusif
 Waktu kerja dimulai dari jam 07:00 s/d 14:00 (Shift Pagi) & 14:00 s/d 21:00 (Shift Siang)

Pengaplikasian Keilmuan :
Kegiatan magang yang saya lakukan di RS. Citra Harapan merupakan bentuk praktik
nyata dari beberapa mata kuliah yang saya dapatkan di perkuliahan. Dapat dikatakan bahwa
kegiatan magang tersebut adalah merupakan praktik atau simulasi yang dilakukan berdasarkan
teori yang diperoleh. Teori yang diberikan dalam perkuliahan dapat menjadi tambahan
pengetahuan untuk menganalisa suatu system dalam perusahaan. Berdasarkan kegiatan magang
yang dilakukan saya sering mendapati aspek manajemen untuk menjalankan perusahaan. Dengan
itu saya dapat membandingkan antara teori dengan praktik atau kegiatan nyata di lapangan
apakah sejalan atau justru berjalan berlawanan.
Mata kuliah yang berkaitan dengan kegiatan magang yang saya lakukan di RS. Citra Harapan :
 Aplikasi Komputer dan Sistem Informasi Manajemen
Praktik dalam mengaplikasikan komputer dan sistem untuk menjalankan kegiatan
magang di Era Globalisasi dengan kecanggihan tekhnologi.

Magang/KKN_Wulandari Sugiana_201810325086 Page 5


 Perilaku Konsumen
Dalam kegiatannya dilakukan bagaimana menghadapi konsumen dengan berbagai
latar belakang dan mempromosikan jasa yang dimilki perusahaan dengan perawatan dan
fasilitas yang terbaik tepat pada sasaran.

 Character Building
Masih berkaitan dengan perilaku konsumen dimana saya menghadapi berbagai
konsumen dengan berbagai karakter yang dimilikinya, hal ini juga membangun karakter
dalam diri saya dengan penyesuain diri pada berbagai situasi dan kondisi.

 Manajemen
Dalam kegiatan magang saya ada kaitannya dengan Manajemen SDM,
Manajemen Keuangan, dan Manajemen Pemasaran, Manajemen Perubahan Organisasi, dan
Manajemen Sekuriti.

Magang/KKN_Wulandari Sugiana_201810325086 Page 6


Dokumentasi

 Ruangan

 Dokumentasi dengan Kepala Unit

Magang/KKN_Wulandari Sugiana_201810325086 Page 7


 Dokumentasi dengan Adm. Keperawatan dan Kepala Unit

Magang/KKN_Wulandari Sugiana_201810325086 Page 8

Anda mungkin juga menyukai