Anda di halaman 1dari 1

C.

Kerangka Pikir

Kerangka pikir dalam penelitian pengembangan ini berawal dari permasalahan

yang ditemukan dikelas dengan wawancara guru kelas IVA dan memberikan

angket analisis kebutuhan siswa dengan hasil yaitu diketahui bahwa guru pada

saat mengajar belum mengoptimalkan penggunaan media pembelajaran, dimana

guru hanya menggunakan buku pendukung yang tersedia disekolah terutama pada

materi jenis-jenis pekerjaan sehingga pembelajaran cenderung lebih monoton dan

pasif. Hal ini menjadi salah satu faktor yan membuat siswa merasa bosan dan

mengakibatkan proses belajar mengajar tidak berjalan dengan baik.

Dalam menanggapi hal tersebut, tindakan yang perlu dilakukan peneliti yaitu

mengembangkan media khusus yang akan digunakan untuk membantu guru

dalam mengajarkan siswa untuk mudah dalam memahami materi jenis-jenis

pekerjaan. adapun kerangka pikir yang digambarkan sebagai berikut:


Kondisi Awal :
Guru pada saat mengajar belum mengoptimalkan dalam penggunaan media
pembelajaran dan masih menggunakan buku pendukung yang tersedia disekolah
sehingga siswa merasa bosan dan mengakibatkan proses belajar mengajar tidak
berjalan dengan baik

Tindakan :
Pengembangan Game Interaktif Berbasis Wordwall yang dapat
membuat siswa termotivasi dalam memahami materi jenis-jenis
pekerjaan.

Hasil :
Menghasilkan produk berupa game interaktif berbasis
wordwall pada materi jenis-jenis pekerjaan.

Gambar 1
Kerangka Pikir

Anda mungkin juga menyukai