Anda di halaman 1dari 6

PERPERANGAN

SMA XAVERIUS 1 KOTA JAMBI


TAHUN AJARAN 2022/2023
PENGANTAR
Puji dan syukur kepada penulis yang saya panjatkan ke hadirat Tuhan yang Maha Esa dan
para guru SMA Xaverius 1 Jambi dan para pembimbing dalam pembuatan laporan ini . Salah
satu tuntutan untuk menyelesaikan penulisan laporan sosiologi yang berjudul
“PERPERANGAN”. Kami para siswa-siswi telah mendapatkan materi, melakukan riset yang
mendalam sebagai bukti proses pengerjaan dalam sekolah penggerak, kami akan menulis dan
membuat laporan tentang hal-hal yang telah kami dapatkan saat mencari tentang laliran
perperangan ini. Mulai dari berita-berita hingga jurnal yang ada di majalah. Terimakasih
kepada sekolah SMA Xaverius 1 Jambi sudah memberi kesempatan untuk melakukan praktek
di sekolah. Terima kasih juga kepada guru pembimbing yang sudah membimbing dan
menjelaskan kepada kami saat proses pembuatan laporan ini.

Dalam pembuatan laporan ini, kami sebagai penyusun menyadari bahwa laporan ini masih
memiliki berbagai kekurangan dikarenakan hanya berpatok pada berita-berita maupun
majalah yang tersedia di televisi maupun internet. Oleh karena itu kesan dan kritik pun kami
hargai jika bisa disampaikan guna untuk evaluasi bagi kami tim penyusun agar kedepannya
lebih memuaskan. Kami ucapkan terima kasih kepada tim penulis karena telah bertanggung
jawab terhadap tugas yang diberikan dan Bapak yang senantiasa membimbing kami dalam
pembuatan laporan ini agar berjalan dengan lancer tanpa adanya hambatan.

Tim Penyusun

Kota Jambi, 2022


BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Perang merupakan suatu peristiwa yang memiliki umur yang sama tua nya dengan
peradaban manusia di muka bumi ini. Dimana perang itu lahir dari hubungan-
hubungan yang ada di antara manusia itu sendiri. Peristiwa perang biasanya terjadi
dengan alasan adanya perselisihan antara dua belah pihak yang tidak mau mengalah
terhadap suatu kepentingan. Baik itu kepentingan politik, ekonomi, sosial dan lain-
lain. Perang merupakan suatu kejadian tentunya tidak diinginkan oleh siapapun.
Menurut Oppenheim :1 “war is contention between two or more state trhoug their
armed forced, for the purpose of overpowering each other and imposing such
condition of peace as the victor please”. Berdasarkan pendapat diatas dapat dilihat
bahwa perang merupakan pertikaian antara dua Negara atau lebih melalui angkatan
bersenjatanya yang bertujuan saling mengalahkan dan memberikan keadaan damai
sesuai keinginan pemenangnya.

B. Rumusan Masalah
1. Mengapa perang dapat terjadi?
2. Mengapa perang antara Ukraina dan Rusia itu dapat terjadi?
3. Apa dampak yang dirasakan dari perang antara Ukraina dan Rusia?
4. Apa masalah-masalah yang dialami negara Indonesia dari perang tersebut?

C. Tujuan Masalah
1. Mengetahui hal-hal yang menyebabkan perang.
2. Mengetahui masalah-masalah yang diakibatkan oleh perang.
3. Mengetahui dampak dari perang terhadap negara Indonesia
BAB 2
ISI

1. Faktor-Faktor Perang
Perang merupakan suatu peristiwa yang memiliki umur yang sama tua nya dengan
peradaban manusia di muka bumi ini. Perang pertama kali terjadi di Kenya. Para
ilmuwan menyatakan mereka menemukan bukti tertua peperangan manusia, fosil
sekelompok orang yang dibantai oleh satu pasukan penyerang dengan senjata-senjata
seperti panah, pentungan dan pisau batu di pantai-pantai sebuah laguna di Kenya
sekitar 10.000 tahun lalu. Dari hal itu tentu saja perang itu sudah terjadi sejak dahulu
kala dan dapat dikatakan sama tuanya dengan peradaban manusia di muka bumi ini.
Dalam keadaan tertentu peperangan tentu saja dapat terjadi karena situasi politik
maupun karena keegoisan pihak tertentu, dimana masing- masing pihak berusaha
untuk memaksakan kehendaknya, bahkan pada zaman sekarang kita sering mendengar
peperangan terjadi dengan dalih untuk membela keadilan bahkan dengan dalih
menciptakan kedamaian dalam kehidupan di dunia.
Dapat disimpulkan bahwa faktor penyebab terjadinya perang dari zaman dahulu
sampai sekarang sangat luas dan kompleks, namun dapat disederhanakan dalam
beberapa alasan. Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya perang yaitu :
a. Perbedaan Kepentingan
Penyebab terjadinya perang yang paling sering terjadi adalah adanya
perbedaan kepentingan. Perbedaan kepentingan sebagai faktor dari penyebab
perang bisa terjadi dalam segala bidang, seperti kepentingan ekonomi, politik,
agama, dan sebagainya. Seperti perang saudara karena perebutan tahta
kekuasaan, hingga berlanjut ke anak cucu mereka.
b. Perbedaan Ideologi
Ideologi merupakan suatu konsep yang bersistem atau suatu paham tertentu
yang dianut oleh seseorang. Perbedaan ideologi baik secara individu maupun
kelompok merupakan salah satu penyebab munculnya peperangan. Dalam
skala yang lebih luas, paham tersebut menjadi kepercayaan dalam sebuah
bangsa dan akan melawan siapa saja yang menentangnya.
c. Keinginan untuk Memperluas Wilayah
keinginan untuk memperluas wilayah kekuasaan juga merupakan salah satu
sebab terjadinya perang. Ini adalah alasan klasik yang muncul pada era
prasejarah sampai sekarang, meskipun dengan dengan bidang yang berbeda.
Dahulu, wilayah yang dimaksud adalah dalam bentuk teritorial kekuasaan
sebuah daerah, sedangkan sekarang berupa wilayah kekuasaan di bidang
ekonomi dan semacamnya
d. Perampasan Sumber Daya Alam
Sebuah bangsa yang makmur, biasanya identik dengan kekayaan alamnya
yang melimpah. Bangsa yang berhasil menggali dan memanfaatkan kekayaan
alamnya tersebut dapat membuat bangsanya makmur dan sejahtera. Akan
tetapi, ternyata kekayaan alam ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pihak atau
bangsa lain untuk merebutnya. Akhirnya, banyak peperangan yang timbul
karena ingin merampas kekayaan alam yang dimiliki bangsa lain. Banyak
dalam sejarah seperti penjajahan Belanda ke Indonesia selama berpuluh-puluh
tahun.

2. Perang Ukraina dan Rusia


Perang yang terjadi baru-baru ini yaitu perang Ukraina dan Rusia. Sebenarnya, dulu
Ukraina “rapat” dengan Rusia. Namun pemimpin Ukraina yang sekarang lebih dekat
ke Barat dan ingin menjadi bagian Nato.
Ukraina adalah sebuah negara di benua Eropa yang letak geografisnya berada di
Eropa Timur. Ukraina dan Rusia pada awalnya tergabung dalam satu Negara besar
yaitu Uni Soviet. Uni Soviet merupakan Negara besar termasuk Negara adikuasa
setelah Perang Dunia II.Ukraina merupakan negara pecahan Uni Soviet, letak
negaranya di sebelah timur berdekatan dengan Rusia dimana negara Rusia merupakan
negara pewaris Uni Soviet. Walaupun Ukraina telah memperoleh kemerdekaannya
dari Uni Soviet pada tanggal 24 Agustus 1991.
Rusia geram begitu mengetahui gelagat Ukraina akan masuk anggota Pakta
Pertahanan Atlantik Utara (NATO). Moskow dikabarkan telah menempatkan ribuan
pasukan mereka di dekat perbatasan Ukraina untuk bersiap menyerang. Salah satu
alasan utama pengerahan 130 ribu pasukan ke perbatasan Ukraina adalah Rusia ingin
meminta jaminan dari negara-negara Barat bahwa Ukraina tidak akan menjadi
anggota NATO. Rusia khawatir masuknya Ukraina ke NATO bakal menimbulkan
ancaman bagi wilayah mereka. Tapi yang dikhawatirkan oleh Rusia adalah mereka
memiliki perbatasan yang sangat panjang, puluhan kilometer, dan dikhawatirkan
Ukraina akan menjadi front depan NATO untuk merusak Rusia. NATO berpotensi
membangun instalasi peluru kendali di wilayah Ukraina bagian manapun, sehingga
berpotensi menyerang Rusia.

3. Dampak Perang Ukraina dan Rusia

Anda mungkin juga menyukai