Anda di halaman 1dari 1

Diskusi 1 Agama Katolik

Sesi 1

Seperti yang tertulis dalam perikop Yohanes 10:27 yang berbunyi “Domba-dombaku
mendengarkan suara-Ku dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikut Aku” . Dapat
diartikan bahwa Tuhan adalah sebagai gembala dan umat manusia adalah domba-Nya.
Dengan begitu saat kita tersesat dalam godaan si jahat (setan) misalnya kita melakukan
tindakan kekerasan terhadap sesama, merugikan orang lain dengan cara korupsi,
mencuri, membunuh, pelecehan nama baik dll Tuhan senantiasa mencari domba-Nya
(umat manusia) dan mengampuninya. Namun demikian kita sebagai domba yang baik
janganlah berbuat yang tidak senonoh/yang merugikan orang lain karena itu
mencermikan bahwa kita belum dapat mengerti, memahami, dan bertanggung jawab
atas ajaran Tuhan Yesus yang telah tertuang dalam Kitab Suci. “Demikian hendaknya
supaya genap firman yang telah dikatan-Nya: Dari mereka yang engkau serahkan
kepada-Ku, tidak seorangpun yang Kubiarkan binasa” (Yoh 18:9) akan tetapi untuk
menjadi seorang yang baik tidaklah mudah, pasti akan ada hambatannya. Namun,
percayalah jika kita terus berusaha ,berani menolak godaan si jahat serta selalu
mengikuti dan melaksanakan ajaran Tuhan yang tertera dalam kitab suci dan doa-doa
orang katolik (Bapa Kami, Salam Maria, 10 Perintah Gereja dll) kita dapat menjadi
pribadi yang utuh dan berada dalam jalan yang benar.

Anda mungkin juga menyukai