Anda di halaman 1dari 114

LAPORAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE TEAM GAMES

TOURNAMENT (TGT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR

BAHASA INDONESIA SISWA KELAS IV MATERI PUISI TEMA AKU

DAN CITA-CITAKU SMT II TAHUN 2016-2017 DI SDN

BANJARSUGIHAN V/617 SURABAYA

Oleh:

TRI MURTININGSIH, S.Pd

NIP. 19710825 200012 2 003

SDN BANJARSUGIHAN V/617

UPTD BPS SURABAYA IV KECAMATAN TANDES

KOTA SURABAYA

TAHUN 2017

1
2
ABSTRAK

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE TEAM GAMES


TOURNAMENT (TGT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR
BAHASA INDONESIA SISWA KELAS IV MATERI PUISI TEMA AKU
DAN CITA-CITAKU SMT II TAHUN 2016-2017 DI SDN
BANJARSUGIHAN V/617 SURABAYA

Murtiningsih, Tri. Penerapan model pembelajaran team games tournament


(TGT) untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia siswa
kelas IV materi puisi tema aku dan cita-citaku semester II tahun
pelajaran 2016-2017 di SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya.

Kata Kunci: Team Games Tournament (TGT), hasil belajar, dan Aktivitas
Belajar
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar Bahasa
Indonesia siswa kelas IV SMT II materi puisi di SDN Banjarsugihan V/617 kota
Surabaya dengan menggunakan pembelajaran Team Games Tournament (TGT).
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan selama dua
siklus yang dilakukan pada siswa kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 sebanyak
24 siswa. Siklus I menunjukan adanya ketuntasan aktivitas belajar siswa mencapai
66.57% dan hasil belajar siswa sebesar 68.75%. Pada siklus II aktivitas belajar
siswa mengalami kenaikan menjadi 95.37% sedangkan hasil belajar siswa
mendapatkan hasil 83.75%.
Berdasarkan hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa penggunaan
pembelajaran Team Games Tournament (TGT), dapat meningkatkan aktivitas dan
hasil belajar Bahasa Indonesia materi puisi siswa kelas IV SDN Banjarsugihan
V./617 Surabaya semester II tahun ajaran 2016-2017.

3
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
melimpahkan rachmat, taufik dan hidayah-Nya sehingga penyusunan Penelitian
tindakan kelas dapat terselesaikan sesuai dengan yang diharapkan.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa penyusunan PTK ini dapat
terselesaikan berkat bantuan dan berbagai pihak baik secara langsung maupun
tidak langsung. Untuk itu patutlah kiranya penulis menyampaikan ucapan terima
kasih yang sebesar-besarnya kepada :

1. Kamiati, S.Pd selaku kepala SDN Banjarsugihan V/617 kota Surabaya


2. Rekan-rekan Guru dan staf SDN Banjarsugihan V/617 yang telah membantu
kelancaran proses pembuatan penelitian tindakan kelas ini.
3. Kedua orang tua yang selalu ikut mendoakan anaknya dalam segala hal
4. Siswa-siswi SDN Banjarsugihan V yang telah menjadi subjek penelitian
tindakan kelas
5. Semua pihak yang tidak tersebut yang telah berpartisipasi dalam penulisan
laporan penelitian tindakan kelas ini.

Semoga semua kebaikan yang telah diberikan kepada penulis mendapatkan


balasan yang selayaknya dari Tuhan Yang Maha Esa. Penulis menyadari
sepenuhnya bahwa penyusunan PTK ini masih terdapat kekurangan-kekurangan
sehingga sudilah kiranya apabila ada yang memberikan saran dan kritik demi
kesempurnaan penulisan mendatang.

Akhirnya penulis berharap semoga apa yang disajikan dalam karya tulis ini
memberikan manfaat kepada berbagai pihak pada umumnya dan penulis
khususnya.

Penulis

4
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL........................................................................................... i

LEMBAR IDENTITAS DAN PENGESAHAN ................................................. ii

ABSTRAK ......................................................................................................... iii

KATA PENGANTAR ....................................................................................... iv

DAFTAR ISI ...................................................................................................... v

DAFTAR TABEL .............................................................................................. vii

DAFTAR GAMBAR ......................................................................................... viii

DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................... ix

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang masalah .............................................................. 1

B. Rumusan Masalah ...................................................................... 3

C. Tujuan Penelitian ....................................................................... 3

D. Manfaat Penelitian ..................................................................... 3

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Pembelajaran Kooperative .......................................................... 5

B. Model pembelajaran kooperative TGT ....................................... 17

C. Puisi ............................................................................................ 26

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian ........................................................................ 33

B. Setting Penelitian ....................................................................... 46

5
C. Metode Pengumpulan Data ........................................................ 47

D. Teknik Analisis Data .................................................................. 48

BAB IV HASIL PENELITIAN

A. DeskrBahasa Indonesiai Awal Pra Siklus ................................... 51

B. Siklus I ........................................................................................ 53

C. Siklus II ...................................................................................... 61

D. Pembahasan Hasil Penelitian ...................................................... 69

BAB V PENUTUP

A. Simpulan ..................................................................................... 72

B. Saran ........................................................................................... 72

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 74

LAMPIRAN-LAMPIRAN.................................................................................. 76

6
DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

2.1 Sintaks model pembelajaran kooperative...................................................... 12

2.1 Langkah-langkah pembelajaran Team Games Tournament(TGT) ............... 21

4.1 Hasil observasi aktivitas siswa pra siklus .................................................... 51

4.2 Hasil belajar siswa pra siklus ....................................................................... 52

4.3 Hasil observasi aktivitas siswa siklus I ......................................................... 59

4.4 Hasil belajar siswa siklus I ........................................................................... 60

4.5 Hasil observasi aktivitas siswa siklus II ....................................................... 66

4.6Rekapitulasi hasil belajar siswa siklus II ...................................................... 67

4.7Perbandingan aktivitas siswa siklus I-II ....................................................... 69

4.8 Perbandingan hasil belajar siklus I dan II .................................................... 70

7
DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

2.1 Gambar penempatan meja tournament TGT ................................................ 25

3.1 Model penelitian tindakan kelas Kemmis dan Mc. Taggart ........................ 34

4.1 grafik Hasil observasi aktivitas siswa pra siklus .......................................... 51

4.2 grafik ketuntasan klasikal pra siklus ........................................................... 52

4.3 grafik aktivitas siswa siklus I ....................................................................... 59

4.4 Prosentase ketuntasan klasikal siklus I ......................................................... 60

4.5 Prosentase aktivitas siswa siklus II .............................................................. 67

4.6 Prosentase ketuntasan klasikal siklus II ....................................................... 68

4.7 Perbandingan aktivitas siswa siklus I dan II ................................................ 70

4.8 Perbandingan ketuntasan klasikal siklus I dan II ......................................... 71

8
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

1. Silabus ............................................................................................................. 76

2. RPP ................................................................................................................. 77

3. LKS ................................................................................................................. 97

4. Daftar Hadir siswa .......................................................................................... 99

5. Rekapitulasi Hasil Belajar siswa tiap siklus ...................................................100

6. Lembar observasi aktivitas siswa tiap siklus ...............................................103

7. Soal Evaluasi tiap siklus ................................................................................106

8. Ijin Penelitian .................................................................................................110

9. Surat Pernyataan Pengamat ............................................................................111

10. Foto Kegiatan ...............................................................................................112

9
BAB I

A. LATAR BELAKANG MASALAH

Kegiatan belajar merupakan serangkaian peristiwa yang sengaja dikelola

sehingga belajar mengajar dapat memperoleh hasil yang mudah. Hal ini

sejalan dengan Corey (dalam Aisyah, 2007:1-3) pembelajaran adalah suatu

proses dimana lingkungan seseorang secara sengaja dikelola untuk

memungkinkan ia turut serta dalam kondisi-kondisi khusus atau

menghasilkan respon terhadap situasi tertentu. Berdasarkan dua pendapat

tersebut dapat disimpulkan bahwa pembelajaran adalah proses yang sengaja

dikelola untuk memperoleh hasil yang telah ditentukan. Dalam proses

pembelajaran pastinya memiliki tujuan yang jelas tentang apa yang ingin

diharapkan dimiliki oleh siswa.

Meager (dalam Sumiati, 2009:11) yang merumuskan tujuan pembelajaran

sebagai berikut: 1). Secara sepesifik menyatakan perilaku yang akan dicapai,

2). Membatasi dalam perubahan perilaku yang diharapkan dapat terjadi atau

kondisi perubahan perilaku, 3). Secara spesifik menyatakan kriteria

perubahan perilaku dalam arti menggambarkan standar minimal perilaku

yang dapat diterima sebagai hal yang dicapai.

Dari hasil wawancara yang dilakukan di SDN Banjarsugihan V/617

khususnya di kelas IV, peneliti menemukan fenomena atau masalah tentang

rendahnya hasil belajar siswa materi puisi. Permasalahan yang ditemukan

dalam pembelajaran yang dilaksanakan yaitu kurangnya hasil belajar siswa

kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 yang tampak dalam proses pembelajaran

Bahasa Indonesia materi puisi. Hal ini disebabkan kurang aktifnya siswa

10
dalam proses pembelajaran, peneliti menemukan masalah hasil belajar siswa

yang masih ada di bawah Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Berdasarkan

identifikasi masalah yang dilakukan peneliti di temukan salah satu penyebab

hasil belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia yang masih

dibawah Kriteria Ketuntasan Minimal dan kurang aktifnya siswa dalam

proses pembelajaran adalah kurang efektifnya media pembelajaran yang

dilakukan oleh guru sehingga diperlukan inovasi dalam pembelajaran melalui

penerapan model-model pembelajaran inovatif.

Salah satu model pembelajaran kooperatif adalah Teams games

tournament (TGT). Menurut Slavin (2005: 13), TGT adalah model

pembelajaran yang menggunakan kuis dengan turnamen mingguan, di mana

siswa memainkan game akademik dengan anggota tim lain untuk

menyumbangkan poin bagi skor timnya. TGT merupakan salah satu strategi

pembelajaran yang dikembangkan oleh Slavin (1995) untuk membantu siswa

mereview dan menguasai materi pelajaran. Slavin menemukan bahwa TGT

berhasil meningkatkan skill-skill dasar, pencapaian, interaksi positif

antarsiswa, harga diri, dan sikap penerimaan pada siswa-siswa lain yang

berbeda.Pembelajaran dengan tipe TGT akan memberikan kegembiraan bagi

siswa karena berisi permainan edukatif yang menantang.

Berdasarkan permasalahan yang telah diuraikan di atas maka penulis

ingin melakukan penelitian “Penerapan model pembelajaran team games

tournament (TGT) untuk meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia siswa

kelas IV materi puisi tema aku dan cita-citaku semester II tahun pelajaran

2016-2017 di SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya”.

11
B. RUMUSAN MASALAH

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah :

Berdasarkan latar belakang masalah tersebut dapat dirumuskan permasalahan

sebagai berikut:

1. Bagaimanakah aktivitas siswa pada saat dilaksanakan pembelajaran Team

Games Tournament (TGT) materi puisi pada mata pelajaran Bahasa

Indonesia kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya?.

2. Bagaimanakah hasil belajar siswa setelah pembelajaran Team Games

Tournament (TGT) materi puisi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia

kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya?

C. TUJUAN PENELITIAN

Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah

sebagai berikut:

1. Mendeskripsikan aktivitas siswa pada saat pembelajaran Team Games

Tournament (TGT) materi puisi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia

kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya.

2. MendeskrBahasa Indonesiaikan hasil belajar siswa setelah pembelajaran

Team Games Tournament (TGT) materi puisi pada mata pelajaran Bahasa

Indonesia kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya.

D. MANFAAT PENELITIAN

Berdasarkan latar belakang, rumusan masalah dan tujuan penelitian, maka

manfaat yang diperoleh dari penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Manfaat Teoritis

a. Sebagai sumbangan karya ilmiah bagi pengembangan ilmu

pengetahuan, khusunya bagi para guru atau pendidik.

12
b. Sebagai bahan acuan atau pertimbangan bagi penelitian selanjutnya

2. Manfaat Praktis

a. Bagi Guru

1) Membantu mengatasi kesulitan proses belajar mengajar di kelas

yang memiliki keanekaragaman kemampuan siswa.

2) Hasil penelitian dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan

untuk memperluas wawasan pembelajaran.

b. Bagi Siswa

1) Dengan penggunaan pembelajaran Team Games Tournament

(TGT) kegiatan pembelajaran akan menyenangkan dan bermakna

sehingga siswa dapat menguasai konsep-konsep dalam

pembelajaran dengan baik.

2) Melalui penerapan pembelajaran Team Games Tournament (TGT)

dapat membantu siswa dalam upaya meningkatkan hasil belajar

Bahasa Indonesia khusunya.

c. Bagi Sekolah

Melalui kegiatan pembelajaran aktif, kreatif dan inovatif yang

dilakukan oleh guru, akan meningkatkan kualitas pembelajaran di

sekolah.

13
BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Pembelajaran Kooperatif

1. Pengertian Model Pembelajaran

Model pembelajaran adalah kerangka konseptual yang melukiskan

prosedur yang sistematis dalam mengorganisasikan pengalaman belajar

untuk mencapai tujuan belajar tertentu, dan berfungsi sebagai pedoman

bagi para perancang pembelajaran dan para pengajar dalam merencanakan

dan melaksanakan aktivitas belajar mengajar (Saripuddin,

1997:78).Menurut Humiyah dan Jauhar (2014: 57) model pembelajaran

merupakan cara/teknik penyajian yang digunakan guru dalam proses

pembelajaran agar tercapai tujuan pembelajaran.

Model pembelajaran juga dapat diartikan sebagai cara, contoh, maupun

pola, yang mempunyai tujuan untuk menyajikan pesan kepada siswa yang

harus diketahui, dimengerti, dan dipahami, yaitu dengan cara membuat

suatu pola atau contoh dengan bahan-bahan yang dipilih oleh para

pendidik/guru sesuai dengan materi yang diberikan dan kondisi dalam

kelas. Berdasarkan beberapa pengertian tersebut, dapat disimpulkan model

merupakan suatu rancangan yang telah diprogram melalui media peraga

dalam membantu untuk memvisualisasikan pesan yang terkandung di

dalamnya dan mencapai tujuan belajar sebagai pegangan dalam

melaksanakan kegiatan pembelajaran.

2. Model Pembelajaran Kooperatif

14
Kooperatif mengandung pengertian bekerja bersama bersama dalam

mencapai tujuan bersama. Inti pembelajaran kooperatif adalah para siswa

duduk bersama dalam kelompok yang beranggotakan empat orang untuk

menguasai materi yang disampaikan oleh guru. Anggota timnya heterogen,

yang terdiri dari siswa berprestasi tinggi, sedang, dan rendah, laki-laki

maupun perempuan, dan berasal dari latar belakang etnik berbeda (Slavin,

2005: 8). Dalam Eurasia Journal of Mathematics & Technology Education,

2007 3(1), 35-39, disebutkan sebagai berikut:

Cooperative learning is generally understood as learning that


takes palace in small groups where students share ideas and work
collaboratively to complete a given task. There are several models
of cooperative learning that vary considerably from each other
(Slavin, 1995).

Pembelajaran kooperatif adalah pembelajaran yang terjadi dalam

kelompok-kelompok kecil dimana siswa bekerja sama dan berbagi ide

untuk menyelesaikan tugas yang diberikan. Menurut Sanjaya (2006:240)

model pembelajaran kooperatif merupakan model pembelajaran dengan

menggunakan sistem pengelompokan yang terdiri dari empat hingga enam

orang dengan latar belakang kemampuan akademik, jenis kelamin, ras atau

suku yang berbeda (heterogen).Istilah cooperative learning (pembelajaran

kooperatif) berasal dari kata cooperative artinya mengerjakan sesuatu

secara bersama-sama dengan saling membantu satu sama lainnya sebagai

satu kelompok atau satu tim.

Pembelajaran kooperatif adalah bagian dari model pembelajaran dalam

kelompok dengan teman sebaya di mana para siswa akan duduk bersama

dalam kelompok yang beranggotakan empat orang untuk menguasai materi

yang disampaikan oleh guru. Model pembelajaran kooperatif berbeda dan

15
memiliki karakteristik tersendiri dibandingkan dengan model-model

pembelajaran lainnya, dapat terlihat dari falsafah yang menjadi dasar

dalam pembelajaran ini adalah manusia sebagai makhluk sosial, gotong-

royong, dan kerja sama merupakan kebutuhan penting bagi kehidupan

manusia.

Model pembelajaran kooperatif dikembangkan untuk memberikan

tanggung jawab kepada siswa tentang keberhasilan kelompoknya dan juga

membantu teman lainnya untuk sukses bersama. Dalam pembelajaran

kooperatif keberhasilan individu tetap diakui, tetapi yang diharapkan siswa

yang pandai membantu siswa yang lain. Dalam English Language

Teaching, disebutkan bahwa:

Positive independence is the core of Cooperative Learning and it exists


when group members know clearly that one cannot succeed unless
everyone in the group succeeds. All the group members must realize
the importance of achieving the common goals and each member
must be accountable for accomplishing his or her own work and help
others. Individual accountability means that although group
members depend on each other to fulfill various tasks, they should
try to study hard individually (Han, 2015).

Hal positif dari pembelajaran kooperatif adalah anggota kelompok

harus tahu bahwa seseorang tidak bisa sukses kecuali semua orang dalam

kelompok tersebut berhasil. Semua anggota kelompok harus menyadari

pentingnya mencapai tujuan bersama dan setiap anggota harus

bertanggung jawab untuk bekerja sendiri dan membantu orang lain untuk

mencapai tujuan.

Pada dasarnya cooperative learning mengandung pengertian sebagai suatu

sikap atau perilaku bersama dalam bekerja atau membantu di antara

sesama dalam struktur kerja sama yang teratur dalam kelompok yang

16
terdiri dari dua orang atau lebih di mana tingkat keberhasilannya sangat

dipengaruhi keterlibatan dari setiap anggota kelompoknya itu

sendiri.Dalam National Forum of Teacher Education Journaldisebutkan

bahwa:“Cooperative learning is one approach that rewards individuals for

participation in the group’s effort”(Morgan, 2012). Pembelajaran kooperatif

adalah salah satu pendekatan yang memberikan penghargaan individu untuk

berpartisipasi dalam upaya kelompok. Jadi semua siswa mempunyai

kewajiban untuk bekerjasama untuk memajukan kelompoknya.

Kebanyakan pembelajaran yang menggunakan model kooperatif dapat

memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

a. Siswa bekerja dalam kelompok secara kooperatif untuk memutuskan

materi belajarnya.

b. Kelompok dibentuk dari siswa yang memiliki kemampuan tinggi,

sedang, dan rendah.

c. Bilamana mungkin, anggota kelompok berasal dari ras, budaya, suku,

jenis kelamin berbeda-beda.

d. Penghargaan lebih berorientasi pada kelompok ketimbang individu.

Pembelajaran kooperatif sangat diperlukan dalam kelas heterogen

dengan berbagai tingkat kemampuan. Selain itu, pembelajaran kooperatif

memiliki kelebihan yang sangat besar untuk mengembangkan hubungan

antar siswa dari latar belakang yang beragam. Hal ini seperti dalam

pendapat Akhtar (2012: 141):

Cooperative learninng is a successful teaching technique in which


small groups, each with students of various levels of ability, use a
multiple of learning activities to improve their understanding of a
subject. Each member of a team is answerable not only for
knowledge what is taught but alsofor helping other team members to

17
learn, thus developing an environment of succes.Students work from
begining to end the assignment until all group members succesfully
comprehend and complete it. They work in group to gain from each
others efforts; they share a common fate, work in cooperation and
feel pround for group success (Akhtar, Kiran, et.al., 2012: 141).

Pembelajaran kooperatif adalah teknik pembelajaran dalam kelompok

kecil yang masing-masing siswa terdiri dari tingkat kemampuan yang

berbeda. Setiap angota tim tidak hanya belajar pengetahuan mereka tetapi

juga membantu anggota lain untuk belajar. Siswa belajar dari awal

sampai ahir sampai semua anggota kelompoknya berhasil memahami

materi pembelajaran. Mereka bekerja dalam kelompok untuk

memperoleh hasil bersama untuk mendapatkan kesuksesan bersama.

Dalam Universal Journal of Educational Researchdisebutkan bahwa:

Students who study with cooperative learning models tend to be a


giver and taker in the group works which also enable the teachers to
have desired student models. Students are encouraged into self
learning methods and to share the knowledge they have and help
each other during the study. Points out it as a fine method which
helps the children improve their cognitive development and hence
their grades(Yoruk, 2016).
Siswa yang belajar menggunakan pembelajaran kooperatif akan

menjadi pemberi dan penerima dalam mengerjakan tugas-tugas bagi

kelompoknya. Siswa didorong untuk berbagi pengetahuan yang mereka

miliki dan saling membantu. Ini adalah metode yang baik untuk

membantu anak-anak meningkatkan perkembangan kognitif mereka.

Model cooperative learning dikembangkan untuk mencapai paling

sedikit tiga tujuan penting: prestasi akademis, toleransi dan penerimaan

terhadap keanekaragaman, dan pengembangan keterampilan sosial.

(Arends, 2008: 5). Jadi, selain untuk meningkatkan kinerja akademis

siswa,dengan pembelajaran kooperatif maka keterampilan sosial siswa

18
akan ikut berkembang.Arends menyebutkan bahwa “The cooperative

learning model was developed to achieve at east three important

instructional goals: academic achievement, tolerance and acceptance of

inversity and social skill development”(Arends, 2012: 361).Tujuan

pembelajaran diatas mensiratkan bahwa pembelajaran kooperatif

merupakan suatu model pembelajaran yang menjadikan setiap siswa

sebagai suatu bagian masyarakat kecil yang heterogen dan dituntut untuk

memajukan dirinya sendiri dan orang lain.

Pembelajaran kooperatif juga dapat menguntungkan bagi siswa

berprestasi rendah maupun tinggi yang mengerjakan tugas akademik

bersama-sama. Mereka yang berprestasi tinggi mengajari teman-

temannya yang berprestasi lebih rendah, sehingga memberikan bantuan

khusus kepada sesama temannya. Selain itu, dalam pembelajaran

kooperatif juga terdapat toleransi dan penerimaan yang lebih luas

terhadap orang-orang yang berbeda ras, budaya, kelas sosial, atau

kemampuannya. Pembelajaran kooperatif memberikan kesempatan

kepada siswa-siswa dengan latar belakang dan kondisi yang beragam

untuk bekerja secara independen pada tugas yang sama dan melalui

penggunaan struktur reward kooperatif, belajar untuk saling menghargai.

Dalam The Electronic Journal for English as a Second Language,

disebutkan bahwa “Positive Interdependence is the Cooperative Learning

principle which most directly seeks to motivate helping behaviors among

group members”. Prinsip dari pembelajaran kooperatif yaitu adanya

saling ketergantungan yang positif dan berusaha untuk memotivasi dan

membantu perilaku antar anpggota kelompok (Farrell, 2016).

19
Siswa dalam pembelajaran koperatif didorong untuk mengerjakan tugas

yang sama secara bersama-sama, dan mereka harus mengoordinasikan

usahanya untuk menyelesaikan tugas itu. Selain itu, dalam pembelajaran

kooperatif, siswa akan saling bergantung untuk mendapatkan reward

yang akan mereka bagi, bila mereka sukses sebagai

kelompok.Lingkungan belajar untuk cooperative learning ditandai oleh

proses yang demokratis dan peran aktif siswa dalam memutuskan segala

yang seharusnya dipelajari dan bagaimana caranya. Guru dapat

menentukan strukturnya dalam membentuk kelompok-kelompok dan

menentukan prosedur secara keseluruhan, tetapi siswa dibiarkan

mengontrol interaksi dari menit ke menit di dalam kelompok.

Pembelajaran kooperatif mempunyai banyak manfaat, yaitu:

a. Dapat meningkatkan pencapaian dan kemahiran kognitif siswa.

b. Dapat meningkatkan kemahiran sosial dan memperbaiki hubungan

sosial.

c. Dapat meningkatkan keterampilan kepemimpinan.

d. Dapat meningkatkan kepercayaan diri.

Selain itu, ada lima prinsip yang mendasari pembelajaran kooperatif,

yaitu:

a. Positive independence artinya adanya saling ketergantungan positif

yakni anggota kelompok menyadari pentingnya kerja sama dalam

mencapai tujuan.

b. Face to face interaction artinya antar anggota berinteraksi dengan

saling berhadapan.

20
c. Individual accountability artinya setiap anggota kelompok harus

belajar dan aktif memberikan kontribusi untuk mencapai keberhasilan

kelompok.

d. Use of collaborative/ social skill artinya harus menggunakan

keterampilan bekerjasama dan bersosialisasi. Agar siswa mampu

berkolaborasi perlu adanya bimbingan guru.

e. Group processing, artinya siswa perlu menilai bagaimana mereka

bekerja secara efektif.

Berdasarkan sintaks pembelajaran yang dikemukakan oleh Arends, maka

langkah kegiatan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran

kooperatif dapat dilihat pada tabel 2.1 sebagai berikut :

Tabel 2.1
Sintaks model pembelajaran kooperatif
Fase Perilaku Guru

Fase 1: Mengklasifikasi - Guru menjelaskan tujuan-tujuan


tujuan dan establishing set. pelajaran dan establishing set.

Fase 2: Mempresentasikan - Guru mempresentasikan informasi


informasi kepada siswa secara verbal atau dengan
teks.
Fase 3: - Guru menjelaskan kepada siswa
Mengorganisasikan siswa tatacara membentuk tim-tim belajar dan
ke dalam tim-tim dan membantu kelompok untuk melakukan
belajar. transisi yang efisien.

Fase 4: Membantu kerja- - Guru membantu tim-tim belajar selama


tim dan belajar. mereka mengerjakan tugasnya.

Fase 5: Mengujikan - Guru menguji pengetahuan siswa


berbagai materi. tentang berbagai materi belajar atau
kelompok-kelompok mepresentasikan
hasil-hasil kerjanya.
Fase 6: Memberikan - Guru mencari cara untuk mengakui
pengakuan usaha dan presentasi individual maupun
kelompok.
Sumber: Arends, 2008: 21

21
Menurut Riyanto (2014: 268) jenis-jenis pembelajaran kooperatif antara

lain :

a. Student Team Achievment Divisions (STAD)

b. Teams Games Tournament (TGT)

c. JIGSAW

d. Kelompok Investigasi (KI)

e. Kepala Bernomor Struktur (KBS)

f. Think-Pair-Share

g. Tipe Mind Mapping

h. Tipe Snowball Thowring (ST)

i. Dua Tinggal, Dua Tamu (DUTI-DUTA)

j. Time Token (TITO)

k. Debate

l. Tipe Picture and Picture

m. Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC)

n. Studen Fasilitator and Expailing (SFE)

o. Cooperative Script (CS)

Melalui pembelajaran kooperatif diharapkan dapat memberikan solusi dan

suasana baru yang menarik dalam pengajaran sehingga memberikan

pembelajaran dengan konsep atau pendekatan baru. Pembelajaran

kooperatif menekankan kerja sama antar siswa dalam pembelajaran.

Pembelajaran kooperatif membawa konsep inovatif, dan menekankan

keaktifan siswa, juga diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Siswa bekerja dengan sesama siswa lainnya dalam suasana yang harmonis

dan saling bekerja sama, serta memiliki banyak kesempatan untuk

22
mengolah informasi dan meningkatkan keterampilan berkomunikasi.Selain

itu, pembelajaran kooperatif dapat melatih siswa untuk lebih aktif, lebih

berani mengemukakan pendapat dan bertanggung jawab serta bekerja

sama. Dengan kondisi kelas yang demikian akan menumbuhkan semangat

siswa dalam belajar, sehingga akan mempengaruhi hasil belajar dan

keterampilan rasional siswa.

3. Landasan Teoritis Pembelajaran Kooperatif

a. Teori Slavin

Kajian praktis dari pembelajaran kooperatif adalah metode Student

Team Learning (Pembelajaran Tim SiswaPTS) yang dikembangkan

dan diteliti oleh John Hopkins University. Tiga konsep penting bagi

semua metode PTS- Penghargaan bagi tim, tanggung jawab individu,

kesempatan sukses yang sama (Slavin, 2005:10). Dalam pembelajaran

kooperatif siswa tidak hanya dituntut untuk memahamkan dirinya

sendiri tetapi juga bertanggung jawab untuk membantu teman dalam

anggota kelompok, menemukan pemahaman pada konsep yang

dipelajari. Dengan tujuan tersebut maka siswa akan saling membantu

satu sama lain dalam kelompoknya, sesama anggota merasa senasip,

merasa bangga jika dapat membantu teman dalam anggota

kelompoknya. Dengan pembelajaran kooperatif maka keterampilan

sosial siswa ikut berkembang.

b. Teori Ausubel

David Ausubel adalah seorang ahli psikologi pendidikan. Menurut

Ausubel (1996) bahwa pembelajaran yang dipelajari haruslah bermakna

(meaning full). Pembelajaran bermakna merupakan suatu proses

23
mengaitkan informasi baru pada konsep-konseprelevan yang terdapat

dalam struktur kognitif seseorang. Struktur kognitif ialah fakta-fakta,

konsep-konsep, dan generalisasi-generalisasi yang telah dipelajari dan

diingat siswa.Cooperative Learning dapat mengusir rasa jenuh dan

bosan. Menurut Ausubel, pemecahan masalah yang cocok dan lebih

bermanfaat bagi siswa dan merupakan strategi yang efisien dalam

pembelajaran. Kekuatan dan kebermaknaan proses pemecahan masalah

dalam pembelajaran sejarah terletak pada kemampuan pelajar dalam

mengambil peran kelompoknya. Untuk memperlancar proses tersebut

diperlukan bimbingan langsung dari guru, baik lisan maupun dengan

contoh tindakan.

c. Teori Piaget

Menurut Piaget (1996), setiap individu mengalami tingkat-tingkat

perkembangan intelektual sebagai berikut:

1. Sensori motor (0-2 tahun)

2. Pra operasional (2-7 tahun)

3. Operasional kongkret (7-11 tahun)

4. Operasional formal (11 tahun ke atas)

Sesuai dengan teori Piaget, maka anak SD berada pada usia 7-11 tahun

yaitu pada tahapan operasional kongkret. Pada periode ini anak dapat

menggunakan operasi-operasi kongkretnya untuk membentuk operasi-

operasi yang lebih kompleks. Kemajuan utama pada anak selama

periode ini ialah ia tidak perlu berpikir dengan pertolongan benda-

benda atau peristiwa-peristiwa kongkret. Ia punya kemampuan untuk

berpikir abstrak (Dahar, 1996), karena itu cooperative learning dapat

24
dilaksanakan pada jenjang SD. Sesuai dengan teori tersebut maka

dalam proses pembelajaran harus melibatkan partisipasi siswa. Anak

harus dilibatkan secara aktif dalam kegiatan pembelajaran. Selain itu

penggunaan media dalam pembelajaran juga akan membantu siswa

memahami materi pembelajaran. Agar siswa bisa berrpikir kongkret

terhadap materi yang dipelajari.

d. Teori Vygotsky

Dukungan teori konstruktivisme sosial Vygotsky telah meletakkan

arti penting model pembelajaran kooperatif. Konstruktivisme sosial

Vygotsky menekankan bahwa pengetahuan dibangun dan dikonstruksi

secara mutual. Peserta didik berada dalam konteks sosiohistoris.

Keterlibatan dengan orang lain membuka kesempatan bagi mereka

mengevaluasi dan memperbaiki pemahaman. Dengan cara ini,

pengalaman dalam konteks sosial memberikan mekanisme penting

untuk perkembangan pemikiran peserta didik. Kaitan antara teori

Vygotsky dengan pembelajaran kooperatif yaitu adanya keterlibatan

dengan orang lain dalam pembelajaran, kooperatif menekankan

pembelajaran secara kelompok atau bekerja bersama-sama untuk

menyelesaikan tugas yang diberikan oleh guru. Selain itu pada

pembelajaran kooperatif juga menekankan adanya interaksi sosial antar

peserta didik.

Keyakinan Vigotsy akan pentingnya pengaruh sosial (khususnya

pengajaran) pada perkembangan kognitif anak direfleksikan dalam

konsepnya mengenai zona perkembangan proksimal. Zona

Perkembangan Proksimal (zone of proximal development/ZPD) adalah

25
istilah Vygotsky untuk rangkaian tugas yang terlalu sulit dikuasi anak

seoang diri tetapi dapat dipelajari dengan bantuan dan bimbingan orang

dewasa atau anak-anak yang terlatih. Zona perkembangan proksimal

adalah tingkat perkembangan sedikit di atas tingkat perkembangan

seseorang pada saat ini. Dengan demikian, tingkat perkembangan

potensial dapat disalurkan melalui model cooperative learning.

Ide lain dari Vigotsky adalah scaffolding, yaitu memberikan

sejumlah bantuan kepada anak pada tahap-tahap awal pembelajaran,

kemudian menguranginya dan memberi kesempatan kepada anak untuk

mengambil alih tanggung jawab saat mereka mampu. Bantuan tersebut

berupa petunjuk, peringatan, dorongan, menguraikan masalah pada

langkah-langkah pemecahan, memberi contoh, ataupun hal-hal lain

yang memungkinkan pelajar tumbuh mandiri. Dalam pembelajaran

kooperatif siswa dituntut untuk dapat bekerja sama dengan teman satu

kelompok saling membantu dengan bimbingan guru. Hal tersebut sesuai

dengan teori yang dikemukakan oleh Vigotsky.

B. Teams Games Tournament (TGT)

1. Pengertian Teams Games Tournament (TGT)

Salah satu model pembelajaran kooperatif adalah Teams games

tournament (TGT). Menurut Slavin (2005: 13), TGT adalah model

pembelajaran yang menggunakan kuis dengan turnamen mingguan, di

mana siswa memainkan game akademik dengan anggota tim lain untuk

menyumbangkan poin bagi skor timnya. TGT merupakan salah satu

strategi pembelajaran yang dikembangkan oleh Slavin (1995) untuk

26
membantu siswa mereview dan menguasai materi pelajaran. Slavin

menemukan bahwa TGT berhasil meningkatkan skill-skill dasar,

pencapaian, interaksi positif antarsiswa, harga diri, dan sikap penerimaan

pada siswa-siswa lain yang berbeda.Pembelajaran dengan tipe TGT akan

memberikan kegembiraan bagi siswa karena berisi permainan edukatif

yang menantang.

Menurut Isjoni (2013: 83), TGT adalah salah satu tipe pembelajaran

kooperatif yang menempatkan siswa dalam kelompok-kelompok belajar

yang beranggotakan 5 sampai 6 orang siswa yang memiliki kemampuan,

jenis kelamin dan suku atau ras yang berbeda. Guru menyajikan materi,

dan siswa bekerja dalam kelompok mereka masing-masing. Dalam kerja

kelompok guru memberikan LKS kepada setiap kelompok. Tugas yang

diberikan dikerjakan bersama-sama dengan anggota kelompoknya.

Apabila dari anggota kelompok ada yang tidak mengerti dengan tugas

yang diberikan, maka anggota kelompok yang lain bertanggung jawab

untuk memberikan jawaban atau menjelaskannya, sebelum mengajukan

pertanyaan tersebut pada guru.

Setelah seluruh kelompok menguasai pelajaran, maka siswa

diberikan permainan akademik. Dalam permainan ini siswa dibagi-bagi

dalam meja turnamen, dimana setiap siswa bertugas mewakili

kelompoknya untuk bertanding. Siswa dikelompokkan dalam satu meja

turnamen secara homogen dari segi kemampuan akademik, artinya dalam

satu meja turnamen kemampuan setiap peserta diusahakan agar setara.

Skor yang diperoleh setiap peserta dicatat pada lembar pencatat skor.

Kemudian skor dijumlahkan dan dibagi banyaknya anggota kelompok

27
tersebut. Skor kelompok ini digunakan untuk memberikan penghargaan

tim berupa sertifikat dengan mencantumkan predikat tertentu.

Model pembelajaran teams games tournament salah satu tipe model

pembelajaran kooperatif yang melibatkan aktivitas seluruh siswa tanpa

harus ada perbedaan status, melibatkan peran siswa sebagai tutor sebaya

dan mengandung unsur permainan sehingga sesuai dengan karakteristik

siswa SD.Dalam artikel yang berjudul Increasing Civic Learning

Achievment by Applying Cooperative Learning Team Game Tournamen

Method, dijelaskan:

The TGT guarantees the implication and participation of each


ofevery member of the group and allows them to compete with the
other members of the teams who have a similar level to their own,
which reduces considerably the angst of the competition(Solihatin
and Ozturk, 2014).

Artinya TGT melibatkan partisipasi masing-masing anggota

kelompok dan memungkinkan mereka untuk bersaing dengan anggota

lain dari tim lain yang memiliki tingkat yang sama dengan mereka

sendiri.TGT pada mulanya dikembangkan oleh David DeVries dan Keith

Edwards, yang merupakan metode pertama dari Johns Hopkins. Metode

ini menggunakan pelajaran dimana siswa memainkan game akademik

dengan anggota tim lain untuk menyumbangkan poin bagi skor timnya.

TGT dapat digunakan dalam berbagai macam mata pelajaran, dari ilmu-

ilmu eksak, ilmu-ilmu sosial maupun bahasa dari jenjang Pendidikan

Dasar (SD) hingga perguruan tinggi.

Dalam Learning is The Journey Of Life2012, 8 disebutkan sebagai

berikut:

28
TGT model of cooperative learning is one type or model of
cooperative learning are easy to implement, involving the activities
of all students without any difference in status, involving the
participation of students as peer tutors and contains elements of the
game and reinforcemen (J. R Daavid, 1976).

Pembelajaran kooperatif model TGT adalah salah satu tipe atau model

pembelajaran kooperatif yang mudah diterapkan , melibatkan aktivitas

seluruh siswa tanpa harus ada perbedaan status, melibatkan peran siswa

sebagai tutor sebaya dan mengandung unsur permainan dan

reinforcement.

Terdapat empat langkah utama atau tahapan di dalam pembelajaran

yang menggunakan pembelajaran kooperatif tipe TGT. Pembelajaran

dimulai dengan langkah guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan

memotivasi siswa untuk belajar. Fase ini dapat dilakukan dengan

menyampaikan informasi dengan cara demonstrasi atau bahan bacaan.

Presentasi yang dilakukan harus berfokus pada unit TGT. Selanjutnya

siswa dikelompokkan ke dalam tim-tim belajar yang beranggotakan 4-5

siswa yang heterogen. Tujuan utama pembentukan kelompok adalah

untuk meyakinkan siswa bahwa semua anggota kelompok belajar dan

semua anggota mempersiapkan diri untuk mengikuti game dan turnamen

sebaik-baiknya. Pada tahap selanjutnya siswa bekerja dalam kelompok

untuk menyelesaikan tugas mereka dengan bimbingan guru dan

dipastikan bahwa seluruh anggota kelompok telah menguasai pelajaran

tersebut. Kemudian seluruh anggota dikenai kuis, pada waktu kuis

mereka tidak dapat saling membantu.

Karakteristik tipe TGT terdapat pada fase turnamen. Pada fase ini

siswa dikelompokkan sesuai dengan kemampuan akademik untuk

29
mengerjakan soal pada masing-masing meja turnamen. Fase terahir dari

pembelajaran kooperatif adalah presentasi hasil akhir dari kelompok atau

evaluasi tentang apa yang mereka pelajari dan pemberian penghargaan

terhadap usaha kelompok yang terbaik.Keempat langkah-langkah

tersebut dapat disajikan dalam tabel berikut:

Tabel 2.2
Langkah-langkah pembelajaran TGT
Scedule of activities Discribe

Teach Present the lesson


Team Study Student work on worksheets in their team to
master the material
Tournament Students play academic games in ability
homogeneous three member tournament
tables
Team Recognitions Team scores are computed based on team
mebers tournament scores and recognized if
they exceed pre-set criteria
Sumber: (Slavin, 1995: 87-88)

2. Komponen-komponen Pembelajaran Teams Games Tournament

a. Presentasi

Presentasi di kelas dilaksanakan pada awal pembelajaran.

Presentasi kelas adalah pengenalan materi pembelajaran dalam

bentuk presentasi di kelas. Presentasi ini dapat dilakukan dengan

pengajaran langsung atau dengan diskusi pelajaran yang dipimpin

guru, tetapi bisa juga dengan memasukkan presentasi audiovisual.

Pada saat presentasi guru harus menekankan bahwa pembelajaran

yang akan digunakan adalah model pembelajaran kooperatif tipe

TGT. Dengan demikian siswa akan menyadari bahwa mereka harus

30
memperhatikan selama presentasi agar dapat mengerjakan kuis-kuis

yang skornya akan menentukan skor tim mereka.

b. Tim

Tim terdiri dari empat atau lima orang siswa yang mewakili

seluruh bagian dari kelas dalam hal kinerja akademik, jenis kelamin,

ras dan etnisitas (Slavin, 2005:144). Dalam tim ini siswa akan

belajar secara kelompok untuk menyelesaikan tugas yang diberikan

guru. Dalam tim siswa belajar dengan memahami dan mengerjakan

lembar kegiatan siswa secara bersama-sama. Setiap anggota tim

bertanggung jawab terhadap keberhasilan timnya dan juga

melakukan yang terbaik untuk membantu temannya dalam tim.

Fungsi utama dari tim adalah tempat siswa belajar dan membantu

teman yang lain belajar, mempersiapkan anggota untuk bisa

mengerjakan kuis dengan baik.

c. Games

Games terdiri atas pertanyaan-pertanyaan yang kontennya

relevan yang dirancang untuk menguji pengetahuan siswa yang

diperolehnya dari presentasi di kelas dan pelaksanaan kerja tim

(Slavin, 2005:166). Game tersebut dimainkan di atas meja dengan

perwakilan siswa yang mewakili kelompoknya. Kebanyakan game

hanya berupa nomor-nomor pertanyaan yang ditulis pada lembar

yang sama. Salah satu siswa mengambil sebuah kartu bernomor

kemudian mengambil kartu pertanyaan yang sesuai dengan nomor

yang telah diambil. Siswa harus menjawab pertanyaan sesuai nomor

yang tertera pada kartu tersebut.

31
d. Turnamena

Turnamen adalah sebuah struktur di mana game berlangsung.

Biasanya berlangsung pada akhir minggu atau akhir unit, setelah

guru memberikan presentasi di kelas dan tim telah melaksanakan

kerja kelompok terhadap lembar kegiatan (Slavin, 2005:166). Pada

turnamen pertama guru menunjuk siswa untuk berada pada meja

turnamen, tiga siswa berprestasi tinggi sebelumnya pada meja 1, tiga

berikutnya pada meja 2, dan seterusnya. Kompetisi ini

memungkinkan para siswa dari semua tingkat kinerja sebelumnya

berkontribusi secara maksimal terhadap skor tim mereka.

Penentuan turnamen dilakukan secara homogeny dengan

langkah sebagai berikut: 1) menggunakan daftar rangking yang telah

dibuat sebelumnya; 2) membentuk kelompok-kelompok yang

masing-masing terdiri dari 3 atau 4 siswa; 3) menentukan setiap

anggota dari masing-masing kelompok berdasarkan kesetaraan

kemampuan akademik, jadi ada turnamen yang khusus untuk

kelompok-kelompok yang terdiri dari siswa-siswa pandai, danada

turnamen yang khusus untuk kelompok-kelompok siswa yang lemah

secara akademik. Setelah turnamen pertama, para siswa akan

bertukar meja tergantung pada kinerja mereka pada turnamen terahir.

Pemenang pada tiap meja akan naik tingkat ke meja berikutnya yang

lebih tinggi, skor tertinggi kedua tetap tinggal pada meja yang sama,

dan skor yang paling rendah diturunkan.

e. Penghargaan Kelompok

32
Setelah mengisi lembar skor turnamen semua peserta kembali ke

kelompoknya masing-masing melaporkan hasil turnamen. Guru

kemudian mengumumkan lembar skor turnamen, memasukkan poin-

poin turnamen dari tiap siswa ke dalam lembar rangkuman masing-

masing kelompok dan menentukan rata-rata skor kelompok.

Untuk menentukan skor tim yaitu dengan cara menjumlah skor

total kemudian dibagi dengan anggota kelompoknya. Menurut Slavin

(2005:175), ada tiga tingkatan penghargaan, yang didasarkan pada

skor rata-rata yang terdapat pada tabel berikut.

Tabel 2.3
Kriteria Penghargaan Kelompok
Kriteria (rata-rata) Penghargaan
40 Tim Baik
45 Tim Sangat Baik
50 Tim Super
Sumber: Slavin, 2005: 175

Sebagai penghargaan, guru boleh memberikan sertifikat kepada tim-

tim yang memenuhi kriteria. Tim baik hanya akan menerima ucapan

selamat di dalam kelas. Sedangkan timyang sukses bisa diumumkan

atau dipajang fotonya di depan kelas. Guru juga harus

mengkomunikasikan bahwa kesuksesan tim itu bukan kesuksesan

individu melainkan kesuksesan bersama karena hal inilah yang akan

memotivasi siswa untuk membantu teman satu timnya untuk belajar.

3. Aturan (Skenario) Permainan TGT

Dalam satu permainan terdiri dari: kelompok pembaca, kelompok

penantang I, kelompok penantang II, dan seterusnya sejumlah kelompok

yang ada.Kelompok Pembaca, bertugas: (1) Ambil kartu bernomor dan

33
cari pertanyaan pada lembar permainan; (2) Baca pertanyaan keras-keras;

dan (3) Beri Jawaban.Kelompok penantang kesatu bertugas: Menyetujui

pembaca atau member jawaban yang berbeda. Sedangkan kelompok

penantang kedua (1) menyetujui pembaca atau memberi jawaban yang

berbeda; dan (2) Cek lembar jawaban. Kegiatan ini dilakukan secara

bergiliran (games ruler).

4. Penempatan Meja Turnamen

Skema pembelajaran model kooperatif tipe Teams Games Tournamen

menurut Slavin (2016: 168) adalah sebagai berikut:

TEAM A

A-1 A-2 A-3 A-4

Tinggi Sedang Sedang Rendah

Meja Meja Meja Meja


turnamen turnamen turnamen turnamen
1 2 3 4

B-1 B-2 B-3 B-4 C-1 C-2 C-3 C-4

Tinggi Sedang Sedang Rendah Tinggi Sedang Sedang Rendah

TEAM B TEAM C

Gambar 2.1
Penempatan Meja Turnamen

34
5. Kelebihan dan Kekurangan Pembelajaran TGT

Menurut Susanto (2014:234), pembelajaran TGT memiliki kelebihan

dan kekurangan. Kelebihan model ini adalah:

a. Siswa tidak akan merasa jenuh dalam melakukan proses

pembelajaran karena siswa melaksanakan berbagai permainan

sehingga menyenangkan bagi siswa.

b. Pembelajaran TGT juga dapat meningkatkan interaksi siswa secara

aktif dan melibatkan segenap kemampuan yang dimiliki siswa.

c. Menuntut tanggung jawab siswa untuk berbuat terbaik bagi

kelompoknya.

Sedangkan kelemahan model ini adalah:

a. Pada proses pembelajaran perlu persiapan yang matang.

b. Pembelajaran dengan model ini juga memerlukan waktu yang cukup

lama.

C. PUISI

Puisi adalah sebuah karya sastra berwujud tulisan yang didalamnya


terkandung irama, rima, ritma dan lirik dalam setiap baitnya. Umumnya unsur
diatas puisi juga memiki makna dan dapat mengungkapkan perasaan dari
sang penyair yang dikemas dalam bahasa imajinatif dan disusun
menggunakan struktur bahasa yang padat penuh makna. Puisi merupakan
karya seni berupa tulisan yang menggunakan kualitas estetika (keindahan
bahasa) sehingga berfokus pada bunyi, irama, dan penggunaan diksi.

Berdasarkan jenisnya puisi dapat dibagi menjadi dua jenis yakni puisi baru
dan pusi lama. Masing masing jenis puisi tersebut tentunya juga memiliki
ciri-ciri dan struktur yang berbeda pula antara puisi baru dan puisi lama. Pada

35
artikel kali ini materi belajar akan memberikan materi tentang pengertian
puisi, ciri-ciri, struktur, jenis, unsur, dan contoh puisi baik puisi baru maupun
puisi lama. Pada dasarnya baik pengertian puisi, ciri ciri, jenis, unsur dan
contoh puisi dapat dengan mudah anda temukan didalam pembelajaran
sekolah maupun di internet. Namun saya akan mencoba merangkum
keseluruhan ateri tentang pusi tersebut menjadi satu.

Pengertian Puisi Menurut Para Ahli


Sumardi mengatakan bahwa puisi merupakan karya sastra dengan bahasa
yang dipersingkat, dipadatkan bahasanya dan diberi irama sesuai bunyi yang
padu dengan pemilihan kata kiasan yang bersifat imajinatif. Berbeda dengan
herman waluyo yang menyebut bahwa pengertian puisi merupakan karya
sastra tertulis yang paling awal ditulis manusia dalam sejarah.
Menurut Thomas Carlye "Pengertian puisi adalah ungkapan pikiran yang
disampaikn secara musikalisasi".

Berdasarkan pengertian puisi menurut para ahli di atas dapat kita simpulkan
bahwa pengertian puisi secara umum adalah sebuah karya sastra yang
mengandung unsur irama, ritma, diksi, llirik dan menggunakan kata kiasan
dalam setiap baitnya untuk menciptakan estetika bahasa yang padu.

Unsur-Unsur Puisi
Pada umumnya unsur-unsur puisi dapat dibagi berdasarkan strukturnya
menjadi dua jenis yakni struktur fisik dan struktur batin.

Struktur Fisik Puisi


Tipografi: Tipografi merupakan bentuk puisi yang dipenuhi dengan kata, tepi
kiri kanan, dan tidak memiliki pengaturan baris hingga pada baris puisi yang
tidak selalu diawali huruf besar (kapital) dan diakhiri dengan tanda titik.
Namun hal semacam ini dapat menentukan pemaknaan dari suatu puisi.
Diksi: Diksi adalah pemilihat kata yang digunakan oleh sang penyair didalam
puisinya. Karena puisi bersifat memiliki bahasa yang padat maka pemilihan
kata yang sesuai dan mengandung makna harus dilakukan. Pemiilihan kata

36
dilakukan dengan mempertimbangkan irama, nada, dan estetika (keindahan
bahasa).
Imaji: Imaji atau yang lebih kerap disebut denganimajinasi merupakan unsur
yang melibatkan penggunaan indra manusia, seperti imaji penglihatan, imaji
suara dan lain sebagainya. Penggunaan imaji bertujuan agar pembaca maupun
pendengar dapat berimajinasi atau membayangkan bahkan merasakan apa
yang dirasakan oleh penyair.
Kata Konkret: kata konkret adalah kata yang memungkinkan terjadinya
imaji, Kata konkret seperti permata senja dapat berati pantai atau tempat yang
sesuai untuk melihat datangnya senja. Kata konkret bersifat imajinatif
sehingga memunculkan imaji.
Gaya Bahasa: Gaya bahasa merupakan penggunaan bahasa yang bersifat
seolah olah menghidupkan dan menimbulkan makna konotasi dengan
menggunakan bahasa figuratif. Umumnya gaya bahasa yang digunakan pada
puisi berbentuk majas seperti majas metafora, simile, anafora, paradoks dan
lain sebagainya.
Irama/Rima: Irama atau rima adalah persamaan bunyi di awal, tengah
maupun akhir puisi.

Struktur Batin Puisi


Tema: Tema merupakan unsur utama pada puisi karena tema berkaitan erat
dengan makna yang dihasilkan dari suatu puisi. Tanpa tema yang jelas
tentunya akan menghasilkan puisi yang tidak jelas maknanya.
Nada: Nada berkaitan dengan sikap penyair terhadap pembacanya. Umumnya
nada yang digunakan akan bervariasi seperti nada sombong, nada tinggi, nada
rendah dan lain sebagainya.
Amanat: Amanat merupakan pesan yang terkandung didalam sebuah puisi.
Amanat dapat ditemukan dengan memaknai puisi tersebut secara langsung.

Puisi Baru dan Puisi Lama

Puisi Baru
Puisi terbagi menjadi dua jenis, Pengertian Puisi Baru adalah jenis puisi yang

37
tidak lagi terikat oleh aturan yang memiliki bentuk lebih bebas dari puisi lama
dalam segala hal seperti rima, baris, bait, diksi dan sebagainya.

Ciri-Ciri Puisi Baru


1. Bersifat simetris atau memiliki bentuk rapih.
2. Memiliki sajak yang teratur.
3. Lebih menggunakan sajak syair, atau pola pantun.
4. Umumnya berbentuk empat seuntai.
5. Terdiri dari kesatuan sintaksis (gatra).
6. Disetiap gatara terdiri dari 4 sampai 5 suku kata.

Jenis-Jenis Puisi Baru


Puisi baru sendiri dapat dikatogerikan menjadi 2 macam yakni berdasarkan isi
dan berdasarkan bentuk:
Jenis-Jenis Puisi Baru Berdasarkan Isinya

1. Balada: adalah puisi yang berisi tentang sebuah cerita atau kisah.
2. Himne: adalah puisi pujian atau pujuaan yang ditujukan kepada Tuhan,
Negara, atau sesuatu yang dianggap begitu penting dan sakral.
3. Romansa: adalah puisi yang mengungkapkan perasaan yang umunya
menimbulkan efek romantisme.
4. Ode: adalah puisi yang bersifat memberikan sanjungan kepada orang yang
sangat berjasa. Umumnya ode diberikan kepada orang tua, pahlawan, dan
orang orang besar.
5. Epigram adalah puisi yang berisi tuntunan atau ajaran hidup. Epigram
berarti unsur pengajaran; didaktik; nasihat membawa ke arah kebenaran
untuk dijadikan pedoman, ikhtibar; ada teladan.
1. Elegi: adalah puisi yang mengungkapkan kesedihan atau tangisan berupa
ratapan diri sendiri, atau meratapi suatu peristiwa.
2. Satire: adalah puisi yang didalamnya mengandung unsur sindiran atau
kritikan terhadap seseorang atau sesuatu.

38
Jenis-Jenis Puisi Baru Berdasarkan Bentuknya

1. Distikon: adalah puisi dimana hanya terdapat dua baris saja pada setiap
baitnya atau sering disebut puisi dua seuntai.
2. Terzina: adalah puisi yang memiliki tiga baris dalam setiap baitnya atau
disebut puisi tiga seuntai.
3. Kuatrain: adalah puisi dimana terdapat empat baris kalimat disetiap
baitnya atau disebut dengan puisi empat seuntai.
4. Kuint: adalah puisi yang memiliki lima baris kalimat dalam setiap baitnya
atau di sebut puisi lima seuntai.
5. Sektet: adalah puisi yang memiliki enam baris kalimat di setiap baitnya
atau dsebut puisi enam seuntai.
6. Septime: adalah puisi yang memiliki tujuh baris kalimat di setiap baitnya
atau disebut dengan puisi tujuh seuntai.
7. Oktaf: adalah puisi yang memiliki delapan baris kalimat di setiap baitnya
atau disebut dengan puisi delapan seuntai.
8. Soneta: Soneta merupakan puisi paling terkenal di kalangan penyair
karena terkesan susah untuk diciptakan dan merupakan sebuah tantangan bagi
seorang penyair. Soneta sendiri erupakan jenis buisi baru yang memiliki
empat belas baris kalimat yang terbagi menjadi empat bait dimana dua bait
pertama mengandung empat baris dan dua baris terakhir mengandung tiga
baris.

Puisi Lama
Pengertian puisi lama adalah jenis puisi yang masih terikat erat dengan
kaidah dan aturan-aturan penulisan yang berlaku seperti:

1. Jumlah kata yang terdapat pada satu baris.


2. Jumlah baris kalimat yang terdapat dalam satu bait.
3. Sajak atau rima.

39
4. Banyaknya suku kata.
5. Penggunaan irama.

Ciri-Ciri Puisi Lama


Puisi lama memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

1. Tidak diketahui siapakah nama pengarang dari puisi tersebut.


2. Merupakan sastra lisan karena disampaikan dan diajarkan dari mulut ke
mulut.
3. Sangat terikat dengan kaidah dan aturan-aturan yang masih berlaku
seperti gaya bahasa, diksi, rima, intonasi dan sebagainya.

Jenis-Jenis Puisi Lama

1. Mantra: adalah ucapan yang dianggap sakral dan memiliki kekuatan


gaib, umumnya antra digunakan dalam upacara tertentu seperti mantra
yang digunakan untuk menolak datangnya hujan dan sebaliknya.
2. Pantun: adalah jenis puisi lama yang masih bertahan sampai sekarang
ini. puisi ini memiliki sajak a-a-a-a atau a-b-a-b yang setiap baitnya
terdiri dari empat atau delapan baris. Pantun dapat bedakan berdasarkan
temanya yakni: pantun jenaka, Pantun anak, Pantun kehidupan dan
sebagainya.
3. Talibun: adalah pantun yang memiliki jumlah baris yang selalu genap
dalam setiap baitnya. biasanya terdiri dari enam, delapan, sepuluh baris
maupun kelipatan dua lainnya.
4. Syair: adalah puisi atau karya sastra dari arab yang memiliki sajak a-a-
a-a. Biasanya syair menceritakan sebuah kisah dan didalamnya akan
terkadung amanat.
5. Karmina: adalah pantun yang sangat pendek atau biasa disebut dengan
pantun kilat.

40
6. Gurindam: adalah puisi yang hanya terdapat dua baris kalimat saja
dalam setiap baitnya, memiliki sajak a-a-a-a dan memiliki nasehat atau
amanat.

Contoh Puisi
kau yang telah ada di hatiku.
yang selalu bisa membuatku merasaka.
indahnya cinta yang telah tercipta.

kini telah kurasakan betapa ku mencintai mu.


selalu menyayangi mu dan mengasihimu.
mendambakan datangnya dirimu.

indahnya cinta yang kau beri.


membuatku tak merasa sepi.
kau yang selalu hadir dalam hariku tuk..
mencintaiku.

nikmatnya cinta bagai surga seperti itulah


yang kurasa...
aku yakin bisa bahwa cinta kita kan kekal
selamanya.....

41
BAB III

METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action

Research). Menurut Valsha Koshy (dalam Huda, 2015:4) menganggap

Penelitian tindakan sebagai penyelidikan konstruktif (constructive enquiry),

dimana peneliti mengkonstruksi pengetahuannya tentang isu-isu tertentu

melalui perencanaan, tindakan, evaluasi, modifikasi, dan belajar dari

pengalaman. Itu merupakan proses pembelajaran yang berkelanjutan, yang

mengharuskan peneliti belajar dan juga membagi pengetahuan yang baru

diperolehnya dengan mereka yang bisa memperoleh manfaat dari

pengetahuan tersebut.

Kemmis dan MC. Taggart yaitu : “PTK adalah studi yang dilakukan

untuk memperbaiki diri sendiri, pengalaman kerja sendiri, yang dilaksanakan

secara sistematis, terencana, dan dengan sikap mawas diri.

Menurut Arikunto (2014:3) penelitian tindakan kelas merupakan suatu

pencermatan terhadap kegiatan belajar berupa sebuah tindakan, yang sengaja

dimunculkan dan terjadi dalam sebuah kelas secara bersama. Tindakan

tersebut diberikan oleh guru atau dengan arahan dari guru yang dilakukan

oleh siswa.

Sedangkan Kemmis dan Mc. Taggart (dalam Trianto, 2012:14)

mengemukakan bahwa penelitian tindakan merupakan salah satu bentuk

penyelidikan refleksi diri yang dilaksanakan oleh para partisipan dalam

situasi-situasi sosial untuk meningkatkan rasionalitas dan keadilan dalam

42
praktik-praktik sosial dan pendidikan mereka, pemahaman mereka tentang

praktik-praktik ini dan situasi-situasi yang melingkupi pelaksanaan praktik-

praktik tersebut. ”Penelitian ini dilaksanakan secara kolaboratif antara peneliti

sebagai pelaksana pembelajaran Team Games Tournament (TGT) dengan

media sedangkan guru kelas IV sebagai peneliti dan pengumpul data.

Desain penelitian dalam pelaksanaan PTK ini menggunakan model

Kemmis dan Mc Taggart (dalam Tanujaya dan Mumu, 2016:22) dengan

siklus yang dilakukan secara berulang dan berkelanjutan tergantung pada

ketercapaian tujuan penelitian. Siklus tahapannya terdiri dari: perencanaan

(planning), tindakan (acting) dan pengamatan (observing), serta refleksi

(reflection). Sebagaimana gambar berikut ini:

Keterangan:
Siklus I
1. Perencanaan I
2. Tindakan dan
Observasi I
3. Refleksi I
Siklus II:
4. Revisi rencana I dan
Perencanaan II
5. Tindakan dan
Observasi II
6. Refleksi II
Siklus III:
7. Revisi rencana II dan
Perencanaan III
8. Tindakan dan
Observasi III
9. Refleksi III

Gambar 3.1 Model Penelitian Tindakan Kelas Kemmis dan Mc. Taggart

(1988: 11)

43
Berikut ini gambaran tahapan penelitian tindakan kelas yang akan

dilakukan:

1. Perencanaan (planning)

Peneliti membuat rumusan kegiatan yang diperlukan dalam

penerapan pembelajaran Team Games Tournament (TGT) untuk

meningkatkan hasil belajar Bahasa Indonesia materi puisi. Adapun

kegiatan yang akan dilakukan meliputi:

a. Merancang Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang terdiri

dari: standar kompetensi, kompetensi dasar, indikator, tujuan

pembelajaran, kegiatan pembelajaran, menetapkan pendekatan dan

teknik pembelajaran, sumber belajar dan evaluasi.

b. Membuat lembar observasi untuk mengetahui aktivitas siswa selama

pembelajaran.

c. Mempersiapkan instrumen untuk merekam dan menganalisis data

mengenai proses dan hasil tindakan.

2. Pelaksanaan tindakan (acting) dan pengamatan (observing)

Tahap ini merupakan implementasi atau penerapan pembelajaran

TGT. Dalam tahap ini tindakan dan pengamatan dilakukan secara

bersamaan dengan KBM. Kegiatan pengamatan dilakukan saat kegiatan

belajar mengajar berlangsung dengan menggunakan lembar observasi.

Langkah-langkah kegiatan belajar mengajar yang terdapat pada RPP

pembelajaran Team Games Tournament(TGT) adalah sebagai berikut :

1) Guru menyiapkan: kartu soal, lembar kerja siswa, dan alat/bahan.

2) Siswa dibagi atas beberapa kelompok (tiap kelompok anggotanya

empat s.d enam siswa).

44
3) Guru mengarahkan aturan permainannya. Dengan langkah-langkah

sebagai berikut :

 siswa ditempatkan dalam tim belajar beranggotakan empat orang

yang merupakan campuran menurut tingkat prestasi, jenis kelamin,

dan suka.

 Guru menyiapkan pelajaran, dan kemudian siswa bekerja di dalam

tim mereka untuk memastikan bahwa seluruh anggota tim telah

menguasai pelajaran tersebut.

 Akhirnya, seluruh siswa dikenai kuis, pada waktu kuis ini mereka

tidak dapat saling membantu.

 Dalam satu permainan terdiri dari: kelompok pembaca, kelompok

penantang I, kelompok penantang II, dan seterusnya sejumlah

kelompok yang ada.

 Kelompok pembaca, bertugas: (1) ambil kartu bernomor dan cari

pertanyaan pada lembar permainan, (2) baca pertanyaan keraskeras,

dan (3) beri jawaban.

 Kelompok penantang kesatu bertugas: Menyetujui pembaca atau

memberi jawaban yang berbeda.

 Sedangkan kelompok penantang kedua: (1) Menyetujui pembaca

atau emberi jawaban yang berbeda, dan (2) Cek lembar jawaban.

Kegiatan ini dilakukan secara bergiliran.

 Guru menjumlahkan Poin tiap anggota tim dan tim yang mencapai

kriteria tertentu dapat diberi sertifikat atau ganjaran (award) yang

45
lain. Dengan criteria good team (skor 30-40), great team (skor 40-

45), dan super team (skor diatas 45)

3. Refleksi (Reflection)

Pada tahap ini peneliti melakukan evaluasi dan revisi terhadap

pembelajaran pada pra siklus yang berupa hasil tes belajar dan lembar

observasi dengan tujuan untuk mengetahui permasalahan yang dihadapi

selama kegiatan berlangsung. Jika ternyata hasil yang diharapkan belum

mencapai indikator keberhasilan yang ditetapkan, maka perlu dilakukan

rancangan ulang sebagai bentuk revisi pada tahap siklus 1 yang

pelaksanaannya sama dengan prosedur pada pra siklus .

1. Siklus I

a. Perencanaan

Terdapat beberapa kegiatan pada tahapan ini, yakni sebagai berikut:

1) Penentuan indicator keberhasilan, yakni siswa mampu memahami

materi puisi.

2) Penyusunan RPP untuk memenuhi tujuan, yakni peningkat aktivitas

dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 kota

Surabaya semester dua tahun pelajaran 2016-2017 dalam pelajaran

Bahasa Indonesia materi kegiatan puisi melalui pembelajaran Team

Games Tournament(TGT).

3) Penyusunan instrument yang diperlukan, yakni kuis, lembar kegiatan

siswa. Lembar pengamatan aktivitas siswa, dan catatan perbaikan.

46
b. Pelaksanaan

Pertemuan pertama

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak 5 menit
semua siswa berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
 Guru menjelaskan model pembelajaran
yang akan digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian, rubrik
dan aspek penilaian yang akan dilakukan.
Inti 55 menit
 guru memyampaikan materi mengenai
pengertian puisi dan ciri – cirinya.
 Guru melakukan tanya jawab seputar
materi puisi dan cirri-cirinya
 Guru menyampaikan tugas dan kegiatan
yang harus dilakukan oleh siswa serta
memberikan motivasi kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi beberapa
kelompok berdasarkan tingkatan
prestasinya ( dalam satu kelompok
terdapat siswa dengan kemampuan tinggi,
sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi bersama
kelompoknya dan memastikan semua
anggota kelompok telah menguasai materi
dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk dikerjakan.
 Siswa mencocokan jawabannya dengan
teman satu kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan
pertanyaan maka teman sekelompoknya
bertanggung jawab untuk menjawab dan
menjelaskan pertanyaan tersebut
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap
kelompok menuju meja yang telah
dipersiapkan sesuai dengan tingkat
prestasinya, siswa dengan tingkat prestasi
tinggi berada di meja untuk kelompok
tinggi dst (Game)
 Masing-masing siswa mengambil nomor
pada meja, siswa yang mendapat nomor
tertinggi berperan sebagai pembaca dan
berhak mengambil kartu soal dan
membacakan soal tersebut (tournament)
 Pembaca mengambil soal dan memberikan
jawaban atas soal yang dibacanya.

47
 Siswa yang berperan sebagai penantang I
berhak untuk menantang jawaban si
pembaca atau menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui jawaban
pembaca maka penantan II berhak
memberikan jawaban yang berbeda atau
menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab dengan
benar berhak menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang
sampai semua siswa mendapatkan peran
menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang berhasil
dijawabnya dan kembali ke kelompok
awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan kepada
seluruh kelompok dengan criteria good
team, great team, dan super team.
Penutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi 10 menit
dengan mengajukan pertanyaan atau
tanggapan siswa dari kegiatan yang telah
dilaksanakan sebagai bahan masukan
untuk perbaikan langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu dan
dibimbing guru.
 Merancang pembelajaran pada pertemuan
berikutnya.
 Menutup pelajaran dengan berdo’a dan
salam.

Pertemuan kedua

Langkah Deskripsi Kegiatan Alokasi


Kegiatan
Waktu

Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak 5 Menit


semua siswa berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran.
 Guru menjelaskan model pembelajaran
yang akan digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian, rubrik
dan aspek penilaian yang akan
dilakukan.
Inti
 guru memyampaikan materi mengenai
pengertian puisi dan ciri – cirinya.
 Guru melakukan tanya jawab seputar

48
materi jenis-jenis puisi dan cirri-cirinya
 Guru menyampaikan tugas dan kegiatan
yang harus dilakukan oleh siswa serta
memberikan motivasi kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi beberapa
kelompok berdasarkan tingkatan
prestasinya ( dalam satu kelompok
terdapat siswa dengan kemampuan
tinggi, sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi
bersama kelompoknya dan memastikan
semua anggota kelompok telah
menguasai materi dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk
dikerjakan.
 Siswa mencocokan jawabannya dengan
teman satu kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan
pertanyaan maka teman sekelompoknya
bertanggung jawab untuk menjawab dan
menjelaskan pertanyaan tersebut
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap
kelompok menuju meja yang telah
dipersiapkan sesuai dengan tingkat
prestasinya, siswa dengan tingkat
prestasi tinggi berada di meja untuk
kelompok tinggi dst (Game)
 Masing-masing siswa mengambil nomor
pada meja, siswa yang mendapat nomor
tertinggi berperan sebagai pembaca dan
berhak mengambil kartu soal dan
membacakan soal tersebut (tournament)
 Pembaca mengambil soal dan
memberikan jawaban atas soal yang
dibacanya.
 Siswa yang berperan sebagai penantang I
berhak untuk menantang jawaban si
pembaca atau menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui jawaban
pembaca maka penantan II berhak
memberikan jawaban yang berbeda atau
menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab dengan
benar berhak menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang
sampai semua siswa mendapatkan peran
menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang
berhasil dijawabnya dan kembali ke
kelompok awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan kepada
seluruh kelompok dengan criteria good
team, great team, dan super team.

49
Pentutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi
dengan mengajukan pertanyaan atau
tanggapan siswa dari kegiatan yang telah
dilaksanakan sebagai bahan masukan
untuk perbaikan langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu dan
dibimbing guru.
 Merancang pembelajaran pada per-
temuan berikutnya.
 Menutup pelajaran dengan berdo’a dan
salam.

c. Observasi

Pada tahap ini dilkukan kegiatan berupa pengumpulan data, pencatatan

setiap aktivitas siswa, dan kinerja guru pada saat pelaksanaan tindakan

berlangsung. Observer bertugas mengamati kinerja guru dan aktivitas

siswa selama pembelajaran berlangsung dengan mengacu pada lembar

observasi siswa.

Observasi dilakukan dengan mengamati aktivitas siswa dan kinerja guru

dalam pembelajaran Bahasa Indonesia materi puisi dari awal sampai

akhir pembelajaran. Hal tersebut dimaksudkan untuk mengetahui

aktivitas siswa dan kinerja guru sudah sesuai dengan apa yang tercantum

dalam lembar observasi atau tidak.

d. Refleksi

Refleksi merupakan perenungan dari hasil data yang diperoleh saat

observasi. Refleksi perlu dilakukan oleh peneliti untuk memberikan

makna terhadap proses dan hasil (perubahan) yang telah dilakukan. Hasil

reflesksi yang ada dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk

melakukan perencaan pada siklus berikutnya jika siklus ini dinyatakan

belum berhasil. Langkah refleksi antara lain:

1) Mengecek kelengkapan data selama proses tindakan

50
2) Mendiskusikan hasil tindakan bersama dengan teman sejawat dan

kepala sekolah .

3) Menyusun rencana tindakan berikutnya yang dirumuskan dalam

scenario pembelajaran berdasarkan pada analisis data pada siklus

I untuk menyusun siklus II

2. Siklus II

a. Perencanaan

Terdapat beberapa kegiatan pada tahapan ini, yakni sebagai berikut:

1) Penentuan indicator keberhasilan, yakni siswa mampu memahami

materi puisi sub materi puisi lama dan puisi baru

2) Penyusunan RPP untuk memenuhi tujuan, yakni peningkat aktivitas

dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 kota

Surabaya semester dua tahun pelajaran 2016-2017d alam pelajaran

Bahasa Indonesia materi jenis-jenis puisi dan ciri-cirinya

3) Penyusunan instrument yang diperlukan, yakni kartu soal, lembar

kegiatan siswa . Lembar pengamatan aktivitas siswa, dan catatan

perbaikan.

b. Pelaksanaan

Pertemuan pertama

Langkah DeskrBahasa Indonesiai Kegiatan Alokasi


Kegiatan Waktu
Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak 5 menit
semua siswa berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
 Guru menjelaskan model pembelajaran
yang akan digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian, rubrik
dan aspek penilaian yang akan dilakukan.
Inti 55 menit

51
 guru memyampaikan materi mengenai
puisi lama dan cirri-cirinya
 Guru melakukan tanya jawab seputar
materi puisi lama
 Guru menyampaikan tugas dan kegiatan
yang harus dilakukan oleh siswa serta
memberikan motivasi kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi beberapa
kelompok berdasarkan tingkatan
prestasinya ( dalam satu kelompok terdapat
siswa dengan kemampuan tinggi, sedang,
dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi bersama
kelompoknya dan memastikan semua
anggota kelompok telah menguasai materi
dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk dikerjakan.
 Siswa mencocokan jawabannya dengan
teman satu kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan
pertanyaan maka teman sekelompoknya
bertanggung jawab untuk menjawab dan
menjelaskan pertanyaan tersebut
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap
kelompok menuju meja yang telah
dipersiapkan sesuai dengan tingkat
prestasinya, siswa dengan tingkat prestasi
tinggi berada di meja untuk kelompok
tinggi dst (Game)
 Masing-masing siswa mengambil nomor
pada meja, siswa yang mendapat nomor
tertinggi berperan sebagai pembaca dan
berhak mengambil kartu soal dan
membacakan soal tersebut (tournament)
 Pembaca mengambil soal dan memberikan
jawaban atas soal yang dibacanya.
 Siswa yang berperan sebagai penantang I
berhak untuk menantang jawaban si
pembaca atau menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui jawaban
pembaca maka penantan II berhak
memberikan jawaban yang berbeda atau
menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab dengan
benar berhak menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang
sampai semua siswa mendapatkan peran
menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang berhasil
dijawabnya dan kembali ke kelompok
awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan kepada
seluruh kelompok dengan criteria good

52
team, great team, dan super team.
Pentutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi 10 menit
dengan mengajukan pertanyaan atau
tanggapan siswa dari kegiatan yang telah
dilaksanakan sebagai bahan masukan
untuk perbaikan langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu dan
dibimbing guru.
 Merancang pembelajaran pada pertemuan
berikutnya.
 Menutup pelajaran dengan berdo’a dan
salam.

Pertemuan kedua

Langkah DeskrBahasa Indonesiai Kegiatan Alokasi


Kegiatan Waktu
Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak 5 menit
semua siswa berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran.
 Guru menjelaskan model pembelajaran
yang akan digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian, rubrik
dan aspek penilaian yang akan
dilakukan.
Inti 55 menit
 guru memyampaikan materi mengenai
puisi baru dan cirri-cirinya
 Guru melakukan tanya jawab seputar
materi puisi lama
 Guru menyampaikan tugas dan kegiatan
yang harus dilakukan oleh siswa serta
memberikan motivasi kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi beberapa
kelompok berdasarkan tingkatan
prestasinya ( dalam satu kelompok
terdapat siswa dengan kemampuan
tinggi, sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi
bersama kelompoknya dan memastikan
semua anggota kelompok telah
menguasai materi dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk
dikerjakan.
 Siswa mencocokan jawabannya dengan
teman satu kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan
pertanyaan maka teman sekelompoknya
bertanggung jawab untuk menjawab dan

53
menjelaskan pertanyaan tersebut
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap
kelompok menuju meja yang telah
dipersiapkan sesuai dengan tingkat
prestasinya, siswa dengan tingkat
prestasi tinggi berada di meja untuk
kelompok tinggi dst (Game)
 Masing-masing siswa mengambil nomor
pada meja, siswa yang mendapat nomor
tertinggi berperan sebagai pembaca dan
berhak mengambil kartu soal dan
membacakan soal tersebut (tournament)
 Pembaca mengambil soal dan
memberikan jawaban atas soal yang
dibacanya.
 Siswa yang berperan sebagai penantang I
berhak untuk menantang jawaban si
pembaca atau menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui jawaban
pembaca maka penantan II berhak
memberikan jawaban yang berbeda atau
menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab dengan
benar berhak menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang
sampai semua siswa mendapatkan peran
menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang
berhasil dijawabnya dan kembali ke
kelompok awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan kepada
seluruh kelompok dengan criteria good
team, great team, dan super team.
Pentutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi 10 menit
dengan mengajukan pertanyaan atau
tanggapan siswa dari kegiatan yang telah
dilaksanakan sebagai bahan masukan
untuk perbaikan langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu dan
dibimbing guru.
 Merancang pembelajaran pada per-
temuan berikutnya.
 Menutup pelajaran dengan berdo’a dan
salam.

c. Observasi

Pada tahap ini dilkukan kegiatan berupa pengumpulan data, pencatatan

setiap aktivitas siswa, dan kinerja guru pada saat pelaksanaan tindakan

54
berlangsung. Observer bertugas mengamati aktivitas siswa selama

pembelajaran berlangsung dengan mengacu pada lembar observasi siswa.

Observasi dilakukan dengan mengamati aktivitas siswa dalam

pembelajaran Bahasa Indonesia materi puisi dari awal sampai akhir

pembelajaran. Hal tersebut dimaksudkan untuk mengetahui aktivitas

siswa sudah sesuai dengan yang tercantum dalam lembar observasi atau

tidak.

d. Refleksi

Refleksi merupakan perenungan dari hasil data yang diperoleh saat

observasi. Refleksi perlu dilakukan oleh peneliti untuk memberikan

makna terhadap proses dan hasil (perubahan) yang telah dilakukan. Hasil

reflesksi yagn ada dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk

melakukan perencaan pada siklus berikutnya jika siklus ini dinyatakan

belum berhasil. Langkah refleksi antara lain:

1) Mengecek kelengkapan data selama proses tindakan

2) Mendiskusikan hasil tindakan bersama dengan teman sejawat dan

kepala sekolah berupa hasil pengamatan, catatan lapangan dan

lain-lain

B. Setting Penelitian

a. Lokasi penelitian tindakan kelas

Penelitian ini akan dilaksanakan di SDN Banjarsugihan V/617 Kota

Surabaya yang terletak di Jalan Manukan Lor 4B, kecamatan Tandes,

Kota Surabaya. Gedung sekolah terdiri dari 9 ruang belajar, 1 ruang guru,

1 ruang kepala sekolah, 1 ruang perpustakaan, 1 ruang tata usaha, dan 1

ruang UKS. Alasan memilih sekolah ini adalah karena belum pernah

55
menerapkan pembelajaran Team Games Tournament( TGT) materi puisi

untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa.

b. Waktu penelitian

Penelitian tindakan kelas ini akan dilaksanakan pada semester dua tahun

pelajaran 2016-2017.

c. Subject penelitian

Subject penelitian adalah siswa kelas IV SDN Banjarsugihan V/617

tahun ajaran 2016-2017.

C. Metode Pengumpulan Data

Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data yang meliputi:

observasi, tes, dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan berguna untuk

mengetahui jawaban rumusan masalah penelitian tentang aktivitas belajar

siswa dan peningkatan hasil belajar siswa.

1. Obsevasi

Menurut Tanujaya dan Mumu (2016:68) observasi merupakan

pengamatan yang dilakukan terhadap kegiatan penelitian yang sedang

dilaksanakan, sehingga mempunyai peranan yang sangat penting

dalam Penelitian Tindakan Kelas. Sedangkan Siswono (2008:25)

mendefinisikan observasi adalah upaya merekam segala peristiwa dan

kegiatan yang terjadi selama tindakan perbaikan itu berlangsung

dengan atau tanpa alat bantuan.

Observasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi

terstruktur yang disusun secara sistematis untuk mengetahui aktivitas

siswa pada saat proses pembelajaran berlangsung.

56
2. Tes

Tes merupakan suatu instrumen (alat ukur) yang terdiri dari sejumlah

pertanyaan yang disampaikan pada seseorang atau sejumlah siswa

untuk mengungkapkan capaian (achievement) atau tingkat

perkembangan salah satu atau beberapa aspek tertentu, misalnya hasil

belajar (Tanujaya dan Mumu, 2016:76).

Tes hasil belajar dalam penelitian ini adalah tes hasil belajar

kognitif. Tes ini mengukur kemampuan siswa menguasai materi dan

untuk mengetahui ketuntasan indikator dan ketuntasan klasikal

berdasarkan KKM yang telah ditetapkan sekolah khususnya materi

kegiatan siang haridi lingkungan sekitar yang diajarkan dengan

memanfaatkan lingkungan sekitar dengan media puzzle sila pancasila.

Jenis tes yang digunakan adalah tes tertulis dengan bentuk pilihan

ganda dan uraian. Instrumen tes hasil belajar adalah lembar tes hasil

belajar siswa dan nilai hasil tes siswa.

3. Dokumentasi

Dokumentasi diwujudkan dalam bentuk foto yang memberikan

gambaran konkrit aktivitas guru dan siswa selama proses

pembelajaran berlangsung dari awal hingga akhir

D. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif.

Analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu:

1. Analisis data aktivitas siswa

Data hasil pengamatan setiap aspek aktivitas siswa selama kegiatan

pembelajaran berlangsung dianalisis dengan menggunakan persentase.

57
Persentase pengamatan setiap aspek aktivitas siswa adalah jumlah skor

aktivitas pada setiap aspek dibagi jumlah skor dikali dengan 100%.

Aktivitas siswa dikatakan efektif bila siswa melakukan aktivitas

pembelajaran setiap fase dalam setiap rencana pelaksanaan pembelajaran

(RPP). Kriteria keberhasilan aktivitas siswa dalam penelitian ini yaitu

minimal 80% aktivitas pembelajaran dilaksanakan oleh siswa. Adapun

perhitungannya menggunakan rumus:

Keterangan:
F
P= x 100%
N
P = Persentase aktivitas

F = Jumlah skor yang diperoleh

N = Jumlah skor maksimal semua komponen (Sudjana, 2016:131)

Adapun hasil observasi dikonversikan dengan kriteria penilaian:

81% - 100% : sangat baik

61% - 80% : baik

41% - 60% : cukup

21% - 40% : kurang

< 21% : kurang sekali (Arikunto, 2007:18)

2. Analisis hasil belajar

Data tes hasil belajar berupa data kuantitatif yang diperoleh dari hasil

tes siswa pada setiap akhir siklus. Tes dilakukan untuk mengetahui

tingkat penguasaan konsep siswa terhadap materi pelajaran. Tes tertulis

setiap individu dihitung dari jumlah skor yang diperoleh dari setiap soal:

𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎 ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒 ℎ


Nilai = X 100
𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎 ℎ 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙

58
Hasil tes diolah untuk mengetahui ketuntasan hasil belajar yang dicapai

siswa, dengan menggunakan rumus sebagai berikut.

∑X
P= X 100
N

Keterangan

P : Persentase ketuntasan klasikal

∑X : Jumlah siswa yang mendapat nilai ≥ 70

N : Jumlah seluruh siswa (Bungin, 2011:182)

Hasil rata-rata belajar siswa secara klasikal yang diperoleh dibandingkan

dengan kriteria rentangan sebagai berikut.

81% -100% : baik sekali

61% - 80% : baik

41% - 60% : cukup

21% - 40% : kurang

≤21% : kurang sekali

59
BAB IV

HASIL PENELITIAN

A. Deskripsi Awal Pra Siklus

Hasil pengamatan awal siklus, ditemukan selama pembelajaran Bahasa

Indonesia materi puisi tema aku dan cita-citaku berlangsung sebagian besar

siswa cenderung kurang aktif, dan kurang memperhatikan penjelasan guru.

Terlihat dari hasil pengamatan pra-siklus berikut ini :

Tabel 4.1 Rekapitulasi Observasi Terhadap Keatifan siswa (Pra-Siklus)

Aspek yang Diamati


A B C Skor

Kriteria B C K B C K B C K
Jumlah 10 8 6 4 12 8 3 11 10
Skor 30 16 6 12 24 8 9 22 10 61.67
% 42 22 8 6 33 11 13 31 14
Keterangan

A : Kesiapan Siswa

B : Keaktifan Siswa

C : Kerjasama dengan Anggota Kelompok

Petunjuk Penskoran:

B = Baik (skor 3)

C =Cukup (skor 2)

K =Kurang (skor 1

Gambar 4.1 Grafik aktivitas siswa pra siklus

60
40 Jumlah
20 Skor
0 %
B C K B C K B C K

60
Berdasarkan tabel tersebut maka diketahui hasil aktivitas siswa pada pra

siklus sebagai berikut.

1. Kesiapan siswa dalam menerima pelajaran pada pra siklus memperoleh

skor 30 untuk kategori baik, 16 kategori cukup, dan 6 untuk kategori

kurang.

2. Keaktivas siswa dalam kegiatan belajar mengajar pada pra siklus

memperoleh skor 24 untuk kategori baik, 8 kategori cukup, dan 9 untuk

kategori kurang.

3. Kerjasama dengan anggota kelompik saat pelajaran pada pra siklus

memperoleh skor 9 untuk kategori baik, 22 kategori cukup, dan 10 untuk

kategori kurang.

4. Skor total yang diperoleh yaitu 61.67% dengan demikian dikatakan

bahwa aktivitas belajar siswa rendah.

Tabel 4.2 Rekapitulasi Hasil Belajar siswa (Pra-Siklus)

KKM = 70 Aspek
Kriteria Memenuhi KKM Tidak Memenuhi KKM
Jumlah siswa 6 18
Prosentase 25% 75%

Gambar 4.2 Grafik ketuntasan belajar pra siklus

100
50
0
Memenuhi KKM Tidak Memenuhi KKM

prosen Jumlah siswa

Berdasarkan tabel 4.2 di atas dapat disimpulkan bahwa hanya 25 % siswa

yang telah memenuhi kkm. Selebihnya 75% siswa belum memenuhi kkm.

61
Sedangkan nilai rata-rata kelas 60.83. Dengan demikian perlu diadakan

penelitian tindakan kelas. Data tersebut menunjukan bahwa siswa kurang

berminat terhadap mata pelajaran Bahasa Indonesia materi puisi. Dengan

demikian perlu dilakukan penelitian tindakan dengan menggunakan strategi,

pendekatan, atau penggunaan media pembelajaran yang menarik agar dapat

mengatasi masalah tersebut, yakni model pembelajaran Team Games

Tournament (TGT). Model pembelajaran ini diharapkan dapat meningkatkan

aktivitas dan hasil belajar siswa Bahasa Indonesia materi puisi sehingga

diakhir kegiatan prestasi siswa meningkat.

B. Hasil Penelitian Siklus I

1. Perencanaan

- Menentukan KI, KD, Indikator yaitu menggali isi dan amanat puisi yang

disajikan secara lisan dan tulisan dengan tujuan untuk kesenangan

- Mengetahui pengertian dan jenis-jenis puisi beserta cirinya

- Menyusun RPP siklus I

- Mempersiapkan model pembelajaran, alat peraga dan media yang

digunakan

- Mempersiapkan instrument observasi

- Mempersiapkan instrument penilaian

2. Pelaksanaan Tindakan

a. Pertemuan Pertama

Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament
(TGT)
 Guru memberikan salam dan
Pendahuluan Berdoa
mengajak semua siswa

62
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament
(TGT)
berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing.
 Guru mengecek kehadiran
siswa.
 Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran.
 Guru menjelaskan model
pembelajaran yang akan
digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis
penilaian, rubrik dan aspek
penilaian yang akan
dilakukan.

 guru memyampaikan materi


mengenai pengertian puisi dan
ciri – cirinya.
 Guru melakukan tanya jawab
seputar materi puisi dan cirri-
cirinya
 Guru menyampaikan tugas
dan kegiatan yang harus
dilakukan oleh siswa serta
memberikan motivasi kepada
siswa
 guru membagi siswa menjadi
beberapa kelompok
berdasarkan tingkatan
prestasinya ( dalam satu Mengerjakan LKS
kelompok terdapat siswa Bekerjasama dalam team
dengan kemampuan tinggi,
Team Memastikan semua
sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami anggota team memahami
materi bersama kelompoknya materi dengan baik
dan memastikan semua
anggota kelompok telah
menguasai materi dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk
dikerjakan.
 Siswa mencocokan
jawabannya dengan teman
satu kelompoknya
 Jika ada siswa yang
mengajukan pertanyaan maka
teman sekelompoknya
bertanggung jawab untuk
menjawab dan menjelaskan
pertanyaan tersebut

63
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament
(TGT)
 Guru meminta perwakilan
tiap-tiap kelompok menuju
meja yang telah dipersiapkan Menempati meja sesuai
sesuai dengan tingkat
dengan tingkat
Games prestasinya, siswa dengan
tingkat prestasi tinggi berada prestasinya
di meja untuk kelompok tinggi Mengikuti games
dst (Games)

 Masing-masing siswa
mengambil nomor pada meja,
siswa yang mendapat nomor
tertinggi berperan sebagai Mengambil nomor pada
pembaca dan berhak meja
mengambil kartu soal dan
membacakan soal tersebut
(tournament) Membacakan soal
 Pembaca mengambil soal dan
memberikan jawaban atas soal Menjawab soal pada
yang dibacanya. kartu soal
 Siswa yang berperan sebagai
penantang I berhak untuk Menantang jawaban
menantang jawaban si teman atau melawan
pembaca atau menyetujuinya, jawaban teman jika
 Jika penantang I meyetujui dianggap tidak tepat
jawaban pembaca maka
penantan II berhak
Tournamen memberikan jawaban yang
berbeda atau menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab
dengan benar berhak
menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara
berulang sampai semua siswa
mendapatkan peran menjadi
pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal
yang berhasil dijawabnya dan
kembali ke kelompok awal.
Mencatat jumlah soal
 Guru memulai penghitungan
skor. yang berhasil dijawab
 Guru memberikan
penghargaan kepada seluruh
kelompok dengan criteria
good team, great team, dan
super team.
Penutup  Melaksanakan penilaian dan Tanya jawab dan refleksi
refleksi dengan mengajukan
pertanyaan atau tanggapan

64
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament
(TGT)
siswa dari kegiatan yang telah kegiatan pembelajaran
dilaksanakan sebagai bahan
masukan untuk perbaikan
langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan
Berdoa
dibantu dan dibimbing guru.
 Merancang pembelajaran pada
pertemuan berikutnya
 Menutup pelajaran dengan
berdo’a dan salam.

b. Pertemuan kedua

Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)
 Guru memberikan salam dan
mengajak semua siswa
berdo’a menurut agama dan
keyakinan masing-masing.
 Guru mengecek kehadiran
siswa.
 Guru menyampaikan tujuan
Pendahuluan pembelajaran. Berdoa
 Guru menjelaskan model
pembelajaran yang akan
digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis
penilaian, rubrik dan aspek
penilaian yang akan
dilakukan.

 guru memyampaikan materi


mengenai jenis-jenis puisi dan
ciri – cirinya.
 Guru melakukan tanya jawab
seputar materi jenis-jenis puisi Mengerjakan LKS
berserta cirri-cirinya Bekerjasama dalam team
Team  Guru menyampaikan tugas Memastikan semua
dan kegiatan yang harus anggota team memahami
dilakukan oleh siswa serta materi dengan baik
memberikan motivasi kepada
siswa
 guru membagi siswa menjadi
beberapa kelompok
berdasarkan tingkatan

65
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)
prestasinya ( dalam satu
kelompok terdapat siswa
dengan kemampuan tinggi,
sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami
materi bersama kelompoknya
dan memastikan semua
anggota kelompok telah
menguasai materi dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk
dikerjakan.
 Siswa mencocokan
jawabannya dengan teman
satu kelompoknya
 Jika ada siswa yang
mengajukan pertanyaan maka
teman sekelompoknya
bertanggung jawab untuk
menjawab dan menjelaskan
pertanyaan tersebut

 Guru meminta perwakilan


tiap-tiap kelompok menuju
meja yang telah dipersiapkan Menempati meja sesuai
sesuai dengan tingkat
dengan tingkat
Games prestasinya, siswa dengan
tingkat prestasi tinggi berada prestasinya
di meja untuk kelompok tinggi Mengikuti games
dst (Games)

 Masing-masing siswa Mengambil nomor pada


mengambil nomor pada meja, meja
siswa yang mendapat nomor
tertinggi berperan sebagai Membacakan soal
pembaca dan berhak
mengambil kartu soal dan Menjawab soal pada
membacakan soal tersebut kartu soal
(tournament)
 Pembaca mengambil soal dan
Menantang jawaban
Tournamen memberikan jawaban atas soal
yang dibacanya. teman atau melawan
 Siswa yang berperan sebagai jawaban teman jika
penantang I berhak untuk dianggap tidak tepat
menantang jawaban si
pembaca atau menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui
jawaban pembaca maka
penantan II berhak
memberikan jawaban yang

66
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)
berbeda atau menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab
dengan benar berhak
menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara
berulang sampai semua siswa
mendapatkan peran menjadi
pembaca. Mencatat jumlah soal
 Siswa mencatat jumlah soal yang berhasil dijawab
yang berhasil dijawabnya dan
kembali ke kelompok awal.
 Guru memulai penghitungan
skor.
 Guru memberikan
penghargaan kepada seluruh
kelompok dengan criteria
good team, great team, dan
super team.

Penutup  Melaksanakan penilaian dan Tanya jawab dan refleksi


refleksi dengan mengajukan
pertanyaan atau tanggapan kegiatan pembelajaran
siswa dari kegiatan yang telah
dilaksanakan sebagai bahan
masukan untuk perbaikan
langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan Berdoa
dibantu dan dibimbing guru.
 Merancang pembelajaran pada
pertemuan berikutnya
 Menutup pelajaran dengan
berdo’a dan salam.

3. Observasi

Pada tahap observasi dilaksanakan oleh teman sejawat sebagai mitra

kolaborator. Kolabarator mencatat semua aktivitas siswa selama proses

pembelajaran,yaitu mulai kegiatan awal sampai akhir kegiatan

67
Tabel 4.3 rekapitulasi hasil observasi aktivitas siswa (siklus I)

Aspek yang Diamati


A B C Skor

Kriteria B C K B C K B C K
Jumlah 12 10 2 8 12 4 5 12 7
Skor 36 20 2 24 12 4 15 24 7 66.57
% 50 28 3 33 17 6 21 33 10
Keterangan

A : Kesiapan Siswa

B : Keaktifan Siswa

C : Kerjasama dengan Anggota Kelompok

Petunjuk Penskoran:

B = Baik (skor 3)

C =Cukup (skor 2)

K =Kurang (skor 1)

Gambar 4.3 Grafik keaktifan siswa siklus I

60

40 Jumlah
20 Skor
%
0
B C K B C K B C K

Berdasarkan tabel tersebut dapat diketahui beberapa hal sebagai berikut.

1. Kesiapan siswa dalam menerima pelajaran pada siklus I memperoleh

skor 36 untuk kategori baik, 20 kategori cukup, dan 2 untuk kategori

kurang.

2. Keaktifan siswa dalam kegiatan belajar mengajar pada siklus I

memperoleh skor 24 untuk kategori baik, 12 kategori cukup, dan 4 untuk

kategori kurang.

68
3. Kerjasama dengan anggota kelompok saat pelajaran pada siklus I

memperoleh skor 15 untuk kategori baik, 24 kategori cukup, dan 7 untuk

kategori kurang.

4. Skor total yang diperoleh yaitu 66.57 sehingga terjadi kenaikan sebesar

4.9% dari kondisi pra siklus. Dengan demikian tidak diperlukan siklus II

untuk meningkatkan keaktivan siswa.

Sedangkan untuk hasil belajar siswa diperoleh data sebagai berikut:

Tabel 4.4 Rekapitulasi Hasil Belajar siswa (Siklus I)

KKM = 70 Aspek
Kriteria Memenuhi KKM Tidak Memenuhi KKM
Jumlah siswa 16 8
Prosentase 67% 33%

Gambar 4.4 grafik ketuntasan hasil belajar siklus I

80

60

40 jumlah
20 prosentase

0
tuntas tidak tuntas

Berdasarkan data tersebut hasil belajar siswa menunjukan nilai rata-rata

siswa 68.75 dan telah memenuhi KKM atau dinyatakan tuntas sebesar 67%

dari kondisi pra siklus yang hanya 25% dengan criteria tuntas atau meningkat

42% dari kondisi awal /pra siklus. Sedangkan sebanyak 33% siswa belum

memenuhi KKM atau belum tuntas. Dengan demikian pembelajaran yang

dilakukan masih memerlukan perbaikan pada siklus berikutnya.

69
4. Refleksi

Dari hasil pengamatan pada tabel 4.3 dan 4.4 diketahui bahwa:

a) Hasil pengamatan pada siklus pertama keaktifan siswa mendapatkan

skor 66.57 dengan kata lain belum memenuhi harapan. Meski demikian

terdapat peningkatan sebesar 4.9% dari pra siklus. Sehingga siswa

dinyatakan belum aktif dan serius dalam kegiatan belajar mengajar

bahasa Indonesia materi puisi.

b) Terlihat pula siswa sudah mulai memahami materi pembelajaran yang

dibuktikan dengan peningkatan hasil belajar siswa yang mencapai 42%.

Dengan criteria tuntas sebesar 67%, dan 33% dengan kriteia tidak

tuntas. Berbeda dari kondisi awal dengan criteria ketuntasan hanya

mencapai 25% saja. Namun demikian masih perlu dilakukan siklus

selanjutnya.

C. Hasil Penelitian Siklus II

1. Perencanaan

 Menentukan KI, KD, Indikator yaitu menggali isi dan amanat puisi yang

disajikan secara lisan dan tulisan dengan tujuan untuk kesenangan

 Dapat membuat puisi lama dan puisi baru, serta membedakannya

 Menyusun RPP siklus II

 Mempersiapkan model pembelajaran, alat peraga dan media yang

digunakan

 Mempersiapkan instrument observasi

 Mempersiapkan instrument penilaian

70
2. Pelaksanaan Tindakan

a. Pertemuan Pertama

Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)
 Guru memberikan salam dan
mengajak semua siswa berdo’a
menurut agama dan keyakinan
masing-masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan
Pendahuluan pembelajaran. Berdoa
 Guru menjelaskan model
pembelajaran yang akan digunakan
(TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian,
rubrik dan aspek penilaian yang
akan dilakukan.

 guru memyampaikan materi


mengenai puisi lama dan ciri –
cirinya.
 Guru melakukan tanya jawab
seputar materi puisi lama berserta
ciri-cirinya
 Guru menyampaikan tugas dan
kegiatan yang harus dilakukan oleh
siswa serta memberikan motivasi
kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi
beberapa kelompok berdasarkan Mengerjakan LKS
tingkatan prestasinya ( dalam satu Bekerjasama dalam
kelompok terdapat siswa dengan team
kemampuan tinggi, sedang, dan
Team Memastikan semua
rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi anggota team
bersama kelompoknya dan memahami materi
memastikan semua anggota dengan baik
kelompok telah menguasai materi
dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk
dikerjakan.
 Siswa mencocokan jawabannya
dengan teman satu kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan
pertanyaan maka teman
sekelompoknya bertanggung jawab
untuk menjawab dan menjelaskan
pertanyaan tersebut

71
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap
kelompok menuju meja yang telah Menempati meja
dipersiapkan sesuai dengan tingkat
sesuai dengan
Games prestasinya, siswa dengan tingkat
prestasi tinggi berada di meja untuk tingkat prestasinya
kelompok tinggi dst (Games) Mengikuti games

 Masing-masing siswa mengambil Mengambil nomor


nomor pada meja, siswa yang pada meja
mendapat nomor tertinggi berperan
sebagai pembaca dan berhak
Membacakan soal
mengambil kartu soal dan
membacakan soal tersebut
(tournament) Menjawab soal pada
 Pembaca mengambil soal dan kartu soal
memberikan jawaban atas soal
yang dibacanya. Menantang jawaban
 Siswa yang berperan sebagai teman atau melawan
penantang I berhak untuk jawaban teman jika
menantang jawaban si pembaca dianggap tidak tepat
atau menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui
jawaban pembaca maka penantan
Tournamen II berhak memberikan jawaban
yang berbeda atau menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab
dengan benar berhak menyimpan
kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang
sampai semua siswa mendapatkan
peran menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang
berhasil dijawabnya dan kembali
ke kelompok awal. Mencatat jumlah
 Guru memulai penghitungan skor.
soal yang berhasil
 Guru memberikan penghargaan
kepada seluruh kelompok dengan dijawab
criteria good team, great team, dan
super team.
Penutup  Melaksanakan penilaian dan Tanya jawab dan
refleksi dengan mengajukan
pertanyaan atau tanggapan siswa refleksi kegiatan
dari kegiatan yang telah
dilaksanakan sebagai bahan pembelajaran
masukan untuk perbaikan langkah
selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan
dibantu dan dibimbing guru.
 Merancang pembelajaran pada per-

72
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)
temuan berikutnya Berdoa
 Menutup pelajaran dengan berdo’a
dan salam.

b. Pertemuan kedua

Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)
 Guru memberikan salam dan
mengajak semua siswa berdo’a
menurut agama dan keyakinan
masing-masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan
Pendahuluan pembelajaran. Berdoa
 Guru menjelaskan model
pembelajaran yang akan digunakan
(TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian,
rubrik dan aspek penilaian yang akan
dilakukan.

 guru memyampaikan materi


mengenai puisi baru dan ciri –
cirinya.
 Guru melakukan tanya jawab seputar
materi puisi baru berserta cirri-
cirinya
 Guru menyampaikan tugas dan
kegiatan yang harus dilakukan oleh Mengerjakan LKS
siswa serta memberikan motivasi Bekerjasama dalam
kepada siswa team
Team  guru membagi siswa menjadi Memastikan semua
beberapa kelompok berdasarkan anggota team
tingkatan prestasinya ( dalam satu memahami materi
kelompok terdapat siswa dengan dengan baik
kemampuan tinggi, sedang, dan
rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi
bersama kelompoknya dan
memastikan semua anggota
kelompok telah menguasai materi
dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk

73
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)
dikerjakan.
 Siswa mencocokan jawabannya
dengan teman satu kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan
pertanyaan maka teman
sekelompoknya bertanggung jawab
untuk menjawab dan menjelaskan
pertanyaan tersebut

 Guru meminta perwakilan tiap-tiap


kelompok menuju meja yang telah Menempati meja
dipersiapkan sesuai dengan tingkat
sesuai dengan
Games prestasinya, siswa dengan tingkat
prestasi tinggi berada di meja untuk tingkat prestasinya
kelompok tinggi dst (Games) Mengikuti games

 Masing-masing siswa mengambil Mengambil nomor


nomor pada meja, siswa yang pada meja
mendapat nomor tertinggi berperan
sebagai pembaca dan berhak Membacakan soal
mengambil kartu soal dan
membacakan soal tersebut Menjawab soal
(tournament) pada kartu soal
 Pembaca mengambil soal dan
memberikan jawaban atas soal yang Menantang
dibacanya.
jawaban teman atau
 Siswa yang berperan sebagai
penantang I berhak untuk menantang melawan jawaban
jawaban si pembaca atau teman jika
menyetujuinya, dianggap tidak
 Jika penantang I meyetujui jawaban tepat
pembaca maka penantan II berhak
Tournamen memberikan jawaban yang berbeda
atau menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab
dengan benar berhak menyimpan
kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang
sampai semua siswa mendapatkan
peran menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang
berhasil dijawabnya dan kembali ke
kelompok awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan Mencatat jumlah
kepada seluruh kelompok dengan soal yang berhasil
criteria good team, great team, dan dijawab
super team.

74
Tahapan
Team Games
Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Tournament(
TGT)

Penutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi Tanya jawab dan


dengan mengajukan pertanyaan atau
tanggapan siswa dari kegiatan yang refleksi kegiatan
telah dilaksanakan sebagai bahan
masukan untuk perbaikan langkah pembelajaran
selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu
dan dibimbing guru.
 Merancang pembelajaran pada per-
temuan berikutnya Berdoa
 Menutup pelajaran dengan berdo’a
dan salam.

3. Observasi
Pada tahap observasi dilaksanakan oleh teman sejawat sebagai mitra

kolaborator. Kolabarator mencatat semua aktivitas siswa selama proses

pembelajaran, yaitu mulai kegiatan awal sampai akhir kegiatan.

Tabel 4.5rekapitulasi hasil observasi aktivitas siswa (siklus II)

Aspek yang Diamati


A B C Skor

Kriteria B C K B C K B C K
Jumlah 20 3 1 22 2 0 21 3 0
Skor 60 6 1 66 4 0 63 6 0 95.37
% 83 8 2 92 6 0 88 8 0
Keterangan

A : Kesiapan Siswa

B : Keaktifan Siswa

C : Kerjasama dengan Anggota Kelompok

Petunjuk Penskoran:

B = Baik (skor 3)

C =Cukup (skor 2)

K =Kurang (skor 1)

75
Gambar 4.5 Grafik aktivitas siswa siklus II

100
80
60 Jumlah
40 Skor
20 %
0
B C K B C K B C K

Berdasarkan tabel tersebut dapat diketahui beberapa hal sebagai berikut.

1. Kesiapan siswa dalam menerima pelajaran pada pra siklus memperoleh

skor 60 untuk kategori baik, 6 kategori cukup, dan 1 untuk kategori

kurang.

2. Keaktifan siswa dalam kegiatan belajar mengajar pada pra siklus

memperoleh skor 66 untuk kategori baik, 4 kategori cukup, dan 0 untuk

kategori kurang.

3. Kerjasama dengan anggota kelompik saat pelajaran pada pra siklus

memperoleh skor 63 untuk kategori baik, 6 kategori cukup, dan 0 untuk

kategori kurang.

4. Skor total yang diperoleh yaitu 95.37 sehingga terjadi kenaikan sebesar

29 skor dari siklus I. Siswa telah lebih aktiv dalam kegiatan

pembelajaran materi puisi. Dengan demikian penelitian tindakan kelas

dinyatakan berhasil.

Sedangkan untuk hasil belajar siswa diperoleh data sebagai berikut:

Tabel 4.6 Rekapitulasi Hasil Belajar siswa (Siklus II)

KKM = 70 Aspek
Kriteria Memenuhi KKM/ Tidak Memenuhi
tuntas KKM/ tidak tuntas
Jumlah siswa 21 3
Prosentase 88% 12%

76
Gambar 4.6. grafik ketuntasan hasil belajar siklus II

100
80
60
prosen
40
20 Jumlah siswa
0
Memenuhi KKM Tidak
Memenuhi KKM

Berdasarkan data tersebut hasil belajar siswa menunjukan hasil 88% siswa

telah memenuhi KKM atau dinyatakan tuntas atau meningkat 21% dari

kondisi awal siklus I dengan nilai rata-rata sebesar 83.75 (lihat lampiran nilai

siklus II). Dan hanya 12% atau 3 siswa belum memenuhi KKM atau belum

tuntas. Dengan demikian pembelajaran yang dilakukan dinyatakan berhasil

dan siklus dapat dihentikan.

4. Refleksi

Dari hasil pengamatan pada tabel 4.3 dan 4.4 diketahui bahwa:

c) Hasil pengamatan pada siklus kedua keaktifan siswa mendapatkan skor

95.37% dengan kata lain telah memenuhi harapan. Dengan demikian

strategi yang dilakukan oleh guru dapat dikatakan telah berhasil

sehingga tidak diperlukan siklus berikutnya.

d) Terlihat pula siswa sudah memahami materi dengan baik. Dibuktikan

dengan peningkatan hasil belajar siswa yang mencapai 88%. Dengan

criteria tuntas atau sejumlah 21 siswa, dan hanya12% atau 3 siswa

dengan kriteria tidak tuntas. Dengan demikian penelitian dianggap

berhasil dan tidak diperlukan siklus berikutnya.

77
D. Pembahasan Hasil Penelitian

1. Hasil peningkatan aktivitas siswa mata pelajaran Bahasa Indonesia materi

puisi dengan modelpembelajaran tipe Team Games Tournament (TGT)

menunjukan peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV SDN

Banjarsugihan V/617 kota Surabaya semester II tahun ajaran 2016-2017

mengalami peningkatan mulai dari tahap prasiklus, siklus I, dan siklus II.

Indikasi meningkatnya aktivitas siswa tersebut terlihat dari data yang

diperoleh pengamat yaitu melalui pengamatan terhadap siswa selama

kegiatan pembelajaran.

Berdasarkan pengamatan terhadap aktivitas siswa terlihat peningkatan

yang signifikan yang dapat kita lihat pada tabel berikut.

Tabel 4.7 perbandingan aktivitas siswa antara Siklus I dan Siklus II

Sik Aspek yang diamati Skor


lus 1 2 3
B C K B C K B C K
I Jml 12 10 2 8 12 4 5 12 7 66.57
% 50 28 3 33 17 6 21 33 10
II Jml 23 3 1 22 2 0 21 3 0 95.37
% 83 8 2 92 6 0 88 8 0

Keterangan

A : Kesiapan Siswa

B : Keaktifan Siswa

C : Kerjasama dengan Anggota Kelompok

Petunjuk Penskoran:

B = Baik (skor 3)

C =Cukup (skor 2)

K =Kurang (skor 1)

78
Gambar 4.7 Grafik keaktifan siswa tiap siklus

200
II %
100 II Jml
I%
0
I Jml
1 2 3 4 5 6 7 8 9

Terjadi peningkatan aktivitas belajar siswa mata pelajaran Bahasa

Indonesia materi puisi dengan menggunakan metode Team Games

Tournament (TGT). Hal ini dapat dilihat berdasarkan kenaikan prosentase

pada tiap siklusnya. Siklus I mendapat hasil 66.57 dan meningkat pada

siklus II menjadi 95.37. dengan demikian penelitian dianggap berhasil.

Pada penelitian tindakan kelas yang telah dilakukan, kegiatan pada

siklus I dan II meliputi tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan

refleksi sesuai dengan RPP yang telah dibuat. Pada siklus I hasil belajar

siswa masih belum maksimal dengan prosentase siswa tuntas hanya

mencapai 67% dengan rata-rata nilai mencapai 68.75. sedangkan pada

siklus II terjadi peningkatan yang sangat pesat dengan prosentase

ketuntasan mencapai 88% atau 21 siswa dinyatakan tuntas dan hanya

menyisakan 3 siswa belum tuntas dengan nilai rata-rata mencapai 83.75

seperti tampak pada tabel berikut.

Tabel 4.8 perbandingan Hasil Belajar Siswa antara Siklus I dan Siklus II

Siklus I II
Nilai Rata-rata 68.33 76.25
Prosentase
Ketuntasan 63.33% 91.67%

79
Gambar 4.8 hasil belajar siswa siklus I dan II

100

80

60
RATA2
40
PROSENTASE %
20

0
I II

80
BAB V

PENUTUP

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan diskusi, maka dapat diambil beberapa

simpulan sebagai berikut.

1. Penggunaan metode Team Games Tournament (TGT) pada mata

pelajaran bahasa Indonesia materi puisi dapat meningkatkan aktivitas

siswa kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya. Peningkatan

tersebut dapat dilihat dari tercapainya indikator keberhasilan penelitian

yang telah ditentukan. Ketercapaian indikator keberhasilan tersebut

terjadi pada siklus II dengan persentase aktivitas siswa ≥ 80% pada

aspek yang diamati.

2. Penggunaan metode Team Games Tournament (TGT) materi puisi

dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Bahasa

Indonesia kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya. Peningkatan

tersebut dapat dilihat dari tercapainya indikator keberhasilan penelitian

yang telah ditentukan. Ketercapaian indikator keberhasilan tersebut

terjadi pada siklus II, yaitu persentase ketuntasan hasil belajar ≥ 70%.

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dengan metode

Team Games Tournament (TGT). materi puisi dalam pembelajaran Bahasa

Indonesia di kelas IV SDN Banjarsugihan V/617 Surabaya, peneliti dapat

memberikan saran sebagai berikut:

81
1. Guru hendaknya menerapkan metode Team Games Tournament(TGT)

dalam pembelajaran Bahasa Indonesia untuk meningkatkan aktivitas

belajar siswa.

2. Guru hendaknya menerapkan metode Team Games Tournament

(TGT) dalam pembelajaran Bahasa Indonesiau ntuk meningkatkan

hasil belajar siswa.

3. Perlu diadakan penelitian lebih lanjut tentang penerapan metode Team

Games Tournament (TGT) dalam pembelajaran Bahasa Indonesia

pada konteks dan materi yang lain.

82
DAFTAR PUSTAKA

Angelo, Thomas A. & Cross, Patricia (1995). Classroom Assessment


Techniques: A Handbook for College Teachers, 2nd edition.

Arikunto, Suharsimi. (2013). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta:


Bumi Aksara. (2010). Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta

Costa, A.L., (1985). Glossary of thinking skills. Dalam A.L, Costa (Ed).
Developing Minds: A Resource Book for Teaching Thinking. Alexandria :
ASCD.

Depdiknas, 2006, Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 22 tahun


2006 tentang Standar Isi, Jakarta

Dimiyati dan Mudjiono. (2006). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta:


Rineka Cipta

Djaali. (2012). Psikologi Pendidikan. Jakarta: PT. Bumi Aksara

Djamarah, Syaiful Bahri dan Aswan Zain. (2010). Strategi Belajar


Mengajar.Jakarta: Rineka Cipta.

Ennis, Robert H. 1962. A concept of critical thinking. Harvard


Educational Review, Vol 32(1), 81-111. Fisher, Alec. 2009. Berfikir Kritis
Sebuah Pengantar. Jakarta: Erlangga.

Hamalik, Oemar. (2004). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara.

Hermasyah, Nurul Amalia Shadriana (2014) Efektivitas Metode


Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) dengan
Teknik Permainan Word Square untuk Meningkatkan Keterampilan
Menulis Bahasa Perancis Tingkat Pemula. Universitas Pendidikan
Indonesia.

Rusman.2011. Model-model Pembelajaran Mengembengan


Profesionalisme Guru. Rajawali Pers: Jakarta. Safari.2003.Penulisan Butir
Soal Berdasarkan Penilaian Berbasis Kompetensi.Jakarta:APSI Pusat.

Sudjarwo dan Basrowi. (2008). Pranata dan Sistem Pendidikan. Kediri:


Jenggal Pustaka Utama.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif,


Kualitatif, dan R&D). Bandung: Alfabeta Sukardi 2003. Metodologi
Penelitian Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

83
Sunarti dan Sally Rahmawati. (2014). Penilaian dalam Kurikulum 2013
(Membantu Guru dan Calon Guru Mengetahui Langkah-langkah
Penilaian Pembelajaran). Yogyakarta: Andi.

Suprijono, Agus. 2013. Cooperative Learning Teori dan Aplikasi Paikem.


Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Susanto, Ahmad. (2013). Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah


Dasar. Jakarta: Kencana Prenadamadia Group.

Thalita, Rahma Intan. 2013. Efektifitas Pembelajaran Kooperatif Tipe


Teams Games Tournament (TGT) dalam Pendidikan Kewarganegaraan
untuk Menciptakan Kecakapan Kewarganegaraan Siswa (Studi Kuasi
Eksperiment di Kelas X SMK Pasundan Subang pada Konsep Sistem
Politik Indonesia. Universitas Lampung. Bandar Lampung.

Trianto, M. Pd. (2009). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-


Progresif: Konsep, Landasan, dan Implementasinya pada Kurikulum
Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Jakarta: Kencana Media Group.

Wardoyo,Sigit Mangun. (2013). Pembelajaran Konstruktivisme. Bandung:


Alfabeta.

Wartono, Dkk 2004,Http//Hasmansulawesi, blogpost /2008/8/


meningkatkan perstasi belajar.15 html Winarti, Dedeh. 2005.
Pembelajaran Kooperatif Tipe Tgt Sebagai Upaya Peningkatan Aktivitas
Dan Hasil Belajar Matematika Siswa. Skripsi.Unila. Bandar Lampung.

Zubaedi. 2012. Desain Pendidikan Karakter konsepsi dan Aplikasinya


dalam Lebaga Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

84
SILABUS BAHASA INDONESIA

Tema 6 : Cita-citaku

Alokasi Waktu : 22 jam pelajaran

Mata Pelajaran dan Materi


Kegiatan Pembelajaran
Kompetensi Dasar Pembelajaran
Bahasa Indonesia
3.6 Menggali isi dan  Teks Puisi  Mengenal puisi beserta jenis-
amanat puisi yang  Isi dan amanat jenisnya
disajikan secara dalam teks puisi  Membaca teks puisi berkaitan
lisan dan tulis dengan keanekaragaman hewan
dengan tujuan dan tumbuhan.
untuk kesenangan  Tanya jawab mengenai isi dan
4.6 Melisankan puisi makna puisi yang telah dibaca.
hasil karya pribadi  Membacakan teks puisi
dengan lafal, berkaitan dengan
intonasi, dan keanekaragaman hewan dan
ekspresi yang tepat tumbuhan dengan lafal dan
sebagai bentuk intonasi yang tepat.
ungkapan diri  Mendengarkan puisi yang
menggambarkan keindahan alam
Indonesia dan bertanya jawab.
 Membacakan kembali puisi yang
didengar dengan lafal dan
intonasi yang tepat.
 Membaca puisi yang tentang
kemegahan peninggalan sejarah
di daerahnya
 Mendiskusikan isi dan amanat
dalam puisi yang dibaca.
 Mencari puisi tentang
kemegahan peninggalan sejarah
dari sumber lain dan
membacakannya dengan lafal
dan intonasi yang tepat.

85
SIKLUS I Pertemuan I
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN BANJARSUGIHAN V/617


Mata Pelajaran : Tematik
Kelas / Semester : IV / 2
Tema : 6. Cita-citaku
Subtema : 1. Aku dan Cita-citaku
Pembelajaran :5
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti

1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.

2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.

3. Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati (mendengar,


melihat, membaca) dan menanyaberdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di
sekolah.

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logisdalam karya yang
estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, serta dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Tujuan Pembelajaran

 Melalui kegiatan membaca dan mencermati puisi, siswa mampu menjelaskan makna
yang terkandung dalam puisi dengan tepat.
 Melalui kegiatan membuat puisi sendiri, siswa mampu mengungkapkan makna yang
terkandung dalam puisi secara lisan maupun tulisan dengan benar.

C. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Bahasa Indonesia

3.6 Menggali isi dan amanat puisi yang disajikan secara lisan dan tulis dengan tujuan untuk
kesenangan.

4.6 Melisankan puisi hasil karya pribadi dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang tepat
sebagai bentuk ungkapan diri.

Indikator:

 Menjelaskan arti puisi beserta cirri-cirinya


 Menjelaskan makna yang terkandung dalam puisi dengan tepat.
 Mengungkapkan makna yang terkandung dalam puisi secara lisan maupun tulisan dengan
benar.

D. Materi Pembelajaran

 Mengetahui pengertian puisi dengan benar


 Mencermati puisi dan menjelaskan cirri-cirinya dengan tepat

86
 Membaca dan mencermati puisi, dan menjelaskan makna yang terkandung dalam puisi.
 Membuat puisi sendiri, dan mengungkapkan makna yang terkandung dalam puisi secara
lisan maupun tulisan.
E. Metode Pembelajaran

 Kolaborasi metode ceramah, team games tournament (TGT), diskusi, refleksi, resitasi
dan tanya jawab, dilaksanakan secara kontekstual dengan pendekatan saintifik.

F. Media Pembelajaran

 LCD Proyektor
 Kartu soal dan nomor
 Koneksi Internet
 Gambar macam-macam kegiatan, teks lagu, teks puisi, lingkungan sekitar.

G. Sumber Belajar

 Buku Guru dan Buku Siswa Tematik Kelas 4 SD/MI (Revisi 2016) dan referensi lainnya.

H. Langkah-langkah Pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa 5 menit


berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-
masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
 Guru menjelaskan model pembelajaran yang akan
digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian, rubrik dan aspek
penilaian yang akan dilakukan.
Inti 55 menit
 guru memyampaikan materi mengenai pengertian
puisi dan ciri – cirinya.
 Guru melakukan tanya jawab seputar materi puisi dan
cirri-cirinya
 Guru menyampaikan tugas dan kegiatan yang harus
dilakukan oleh siswa serta memberikan motivasi
kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok
berdasarkan tingkatan prestasinya ( dalam satu
kelompok terdapat siswa dengan kemampuan tinggi,
sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi bersama
kelompoknya dan memastikan semua anggota
kelompok telah menguasai materi dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk dikerjakan.
 Siswa mencocokan jawabannya dengan teman satu

87
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan pertanyaan maka
teman sekelompoknya bertanggung jawab untuk
menjawab dan menjelaskan pertanyaan tersebut
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap kelompok menuju
meja yang telah dipersiapkan sesuai dengan tingkat
prestasinya, siswa dengan tingkat prestasi tinggi
berada di meja untuk kelompok tinggi dst (Game)
 Masing-masing siswa mengambil nomor pada meja,
siswa yang mendapat nomor tertinggi berperan
sebagai pembaca dan berhak mengambil kartu soal
dan membacakan soal tersebut (tournament)
 Pembaca mengambil soal dan memberikan jawaban
atas soal yang dibacanya.
 Siswa yang berperan sebagai penantang I berhak
untuk menantang jawaban si pembaca atau
menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui jawaban pembaca maka
penantan II berhak memberikan jawaban yang
berbeda atau menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab dengan benar berhak
menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang sampai semua
siswa mendapatkan peran menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang berhasil dijawabnya
dan kembali ke kelompok awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan kepada seluruh
kelompok dengan criteria good team, great team, dan
super team.
Penutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi dengan 10 menit
mengajukan pertanyaan atau tanggapan siswa dari
kegiatan yang telah dilaksanakan sebagai bahan
masukan untuk perbaikan langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu dan dibimbing
guru.
 Merancang pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
 Menutup pelajaran dengan berdo’a dan salam.

I. Penilaian Hasil Pembelajaran

 Teknik : Penilaian autentik 3 Ranah Pendidikan dalam bentuk :


1. Jurnal dan Observasi Sikap.
2. Test Pengetahuan Tulis, Lisan dan Penugasan.
3. Praktikum, Portofolio Produk dan Proyek Ketrampilan.

88
 Instrumen Penilaian dan Pedoman Penskoran :
1. Jurnal dan Observasi Sikap (atau menggunakan catatan anekdot)

Kode / Aspek yang Dinilai(No. KD)


No Nama
Siswa (1. ) (2. )

Nilai : Nilai :
1
Catatan : Catatan :

Keterangan:1: Belum Terlihat, 2: Mulai Terlihat, 3: Mulai Berkembang, 4: Membudaya.

Minimal penilaian dilakukan pada 6 siswa dalam 1 pertemuan.

2. Test Pengetahuan Tulis, Lisan dan Penugasan

Penilaian Pengetahuan dilakukan dengan metode skoring kemudian diisikan ke tabel

Mata Pelajaran Rata-


Kode / (No. KD) rata
No Nama
Siswa

(3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. )

Keterangan:1: Kurang, 2: Cukup, 3: Baik, 4: Sangat baik.

3. Praktikum, Portofolio Produk dan Proyek Ketrampilan

Penilaian dilakukan dengan berpedoman pada rubrik penskoran.

Mata Pelajaran Rata-


Kode /
(No. KD) rata
No Nama
Siswa
(4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. )
1
Keterangan:1: Kurang, 2: Cukup, 3: Baik, 4: Sangat bai

Rubrik penskoran

Membuat Puisi dan Menjelaskan Makna Puisi

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampingan
Kriteria
4 3 2 1

Ciri-ciri puisi Siswa mampu Siswa mampu Siswa mampu Siswa tidak
membuat puisi membuat puisi membuat puisi mampu membuat
dan memenuhi tetapi ada satu tetapi ada dua puisi
semua ciri-ciri ciri-ciri puisi yang ciri-ciri puisi yang
puisi. tidak terpenuhi. tidak terpenuhi.

89
Kesesuaian Makna puisi yang Makna puisi yang Makna puisi yang Makna puisi yang
makna puisi yang dibuat sesuai dibuat mendekati dibuat sedikit saja dibuat sama
dibuat dengan dengan rancangan rancangan kesesuaiannya sekali tidak sesuai
rancangan dengan rancangan dengan rancangan

Kesesuaian Makna semua Ada satu baris Ada dua baris Makna semua
makna baris dalam puisi puisi yang puisi baris puisi tidak
tiap baris puisi sesuai dengan maknanya tidak yang maknanya sesuai dengan
dengan makna makna puisi sesuai dengan tidak sesuai makna puisi
puisi secara secara makna puisi dengan makna secara
keseluruhan keseluruhan secara puisi secara keseluruhan
keseluruhan keseluruhan

Mengukur pemahaman siswa tentang keragaman kegiatan teman dalam satu kelas.

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampingan
Kriteria
4 3 2 1

Kemampuan Siswa menuliskan Siswa menuliskan Siswa menuliskan Siswa menuliskan


menuliskan kesimpulan dengan kesimpulan dengan kesimpulan dengan kesimpulan tanpa
kesimpulan mengaitkan antara mengaitkan antara sedikit mengaitkan mengaitkan sama
kegiatan kegiatan antara kegiatan sekali antara
kegemaran dan kegemaran dan kegemaran dan kegiatan
cita-cita yang cita-cita yang cita-cita yang kegemaran dan
diinginkan dengan diinginkan, tetapi diinginkan. cita-cita yang
tepat dan jelas. kurang tepat dan diinginkan.
jelas.
Kesesuaian makna Makna semua baris Ada satu baris puisi Ada dua baris puisi Makna semua
tiap baris puisi dalam puisi sesuai yang maknanya yang maknanya baris puisi tidak
dengan makna dengan makna puisi tidak sesuai dengan tidak sesuai dengan sesuai dengan
puisi secara secara keseluruhan makna puisi secara makna puisi secara makna puisi secara
keseluruhan keseluruhan keseluruhan keseluruhan

Mengetahui, Surabaya, 02-02-2017


Kepala SDN BANJARSUGIHAN V/617 Guru Kelas 4

KAMIATI, S.Pd,M.Pd TRI MURTININGSIH, S.Pd


NIP. 19670509 199403 2 007 NIP. 19710825 200012 2 003

90
SIKLUS I Pertemuan II
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN BANJARSUGIHAN V/617


Mata Pelajaran : Tematik
Kelas / Semester : IV / 2
Tema : 6. Cita-citaku
Subtema : 1. Aku dan Cita-citaku
Pembelajaran :5
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti

1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.

2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.

3. Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati (mendengar,


melihat, membaca) dan menanyaberdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di
sekolah.

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logisdalam karya yang
estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, serta dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Tujuan Pembelajaran

 Melalui kegiatan membaca dan mencermati puisi, siswa mampu menjelaskan makna
yang terkandung dalam puisi dengan tepat.
 Melalui kegiatan membuat puisi sendiri, siswa mampu mengungkapkan makna yang
terkandung dalam puisi secara lisan maupun tulisan dengan benar.

C. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Bahasa Indonesia

3.6 Menggali isi dan amanat puisi yang disajikan secara lisan dan tulis dengan tujuan untuk
kesenangan serta mengetahui jenis-jenis puisi

4.6 Melisankan puisi hasil karya pribadi dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang tepat
sebagai bentuk ungkapan diri.

Indikator:

 Menjelaskan jenis-jenis puisi dengan benar


 Menjelaskan makna yang terkandung dalam puisi dengan tepat.
 Mengungkapkan makna yang terkandung dalam puisi secara lisan maupun tulisan dengan
benar.

D. Materi Pembelajaran

 Mengetahui jenis-jenis dengan benar


 Mencermati puisi dan menjelaskan jenisnya dengan tepat

91
 Membaca dan mencermati puisi, dan menjelaskan makna yang terkandung dalam puisi.
 Membuat puisi sendiri, dan mengungkapkan makna yang terkandung dalam puisi secara
lisan maupun tulisan.

E. Metode Pembelajaran

 Kolaborasi metode ceramah, team games tournament (TGT), diskusi, refleksi, resitasi
dan tanya jawab, dilaksanakan secara kontekstual dengan pendekatan saintifik.

F. Media Pembelajaran

 LCD Proyektor
 Kartu soal dan nomor
 Koneksi Internet
 Gambar macam-macam kegiatan, teks lagu, teks puisi, lingkungan sekitar.

G. Sumber Belajar

 Buku Guru dan Buku Siswa Tematik Kelas 4 SD/MI (Revisi 2016) dan referensi lainnya.

H. Langkah-langkah Pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa 5 menit


berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-
masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
 Guru menjelaskan model pembelajaran yang akan
digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian, rubrik dan aspek
penilaian yang akan dilakukan.
Inti 55 menit
 guru memyampaikan materi mengenai jenis-jenis
puisi
 Guru melakukan tanya jawab seputar materi jenis-
jenis puisi
 Guru menyampaikan tugas dan kegiatan yang harus
dilakukan oleh siswa serta memberikan motivasi
kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok
berdasarkan tingkatan prestasinya ( dalam satu
kelompok terdapat siswa dengan kemampuan tinggi,
sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi bersama
kelompoknya dan memastikan semua anggota
kelompok telah menguasai materi dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk dikerjakan.

92
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

 Siswa mencocokan jawabannya dengan teman satu


kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan pertanyaan maka
teman sekelompoknya bertanggung jawab untuk
menjawab dan menjelaskan pertanyaan tersebut
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap kelompok menuju
meja yang telah dipersiapkan sesuai dengan tingkat
prestasinya, siswa dengan tingkat prestasi tinggi
berada di meja untuk kelompok tinggi dst (Game)
 Masing-masing siswa mengambil nomor pada meja,
siswa yang mendapat nomor tertinggi berperan
sebagai pembaca dan berhak mengambil kartu soal
dan membacakan soal tersebut (tournament)
 Pembaca mengambil soal dan memberikan jawaban
atas soal yang dibacanya.
 Siswa yang berperan sebagai penantang I berhak
untuk menantang jawaban si pembaca atau
menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui jawaban pembaca maka
penantan II berhak memberikan jawaban yang
berbeda atau menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab dengan benar berhak
menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang sampai semua
siswa mendapatkan peran menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang berhasil dijawabnya
dan kembali ke kelompok awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan kepada seluruh
kelompok dengan criteria good team, great team, dan
super team.
Penutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi dengan 10 menit
mengajukan pertanyaan atau tanggapan siswa dari
kegiatan yang telah dilaksanakan sebagai bahan
masukan untuk perbaikan langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu dan dibimbing
guru.
 Merancang pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
 Menutup pelajaran dengan berdo’a dan salam.

I. Penilaian Hasil Pembelajaran

 Teknik : Penilaian autentik 3 Ranah Pendidikan dalam bentuk :


1. Jurnal dan Observasi Sikap.
2. Test Pengetahuan Tulis, Lisan dan Penugasan.

93
3. Praktikum, Portofolio Produk dan Proyek Ketrampilan.

 Instrumen Penilaian dan Pedoman Penskoran :


1. Jurnal dan Observasi Sikap (atau menggunakan catatan anekdot)

Kode / Aspek yang Dinilai(No. KD)


No Nama
Siswa (1. ) (2. )

Nilai : Nilai :
1
Catatan : Catatan :

Keterangan:1: Belum Terlihat, 2: Mulai Terlihat, 3: Mulai Berkembang, 4: Membudaya.

Minimal penilaian dilakukan pada 6 siswa dalam 1 pertemuan.

2. Test Pengetahuan Tulis, Lisan dan Penugasan

Penilaian Pengetahuan dilakukan dengan metode skoring kemudian diisikan ke tabel

Mata Pelajaran Rata-


Kode / rata
(No. KD)
No Nama
Siswa

(3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. )

Keterangan:1: Kurang, 2: Cukup, 3: Baik, 4: Sangat baik.

3. Praktikum, Portofolio Produk dan Proyek Ketrampilan

Penilaian dilakukan dengan berpedoman pada rubrik penskoran.

Mata Pelajaran Rata-


Kode /
(No. KD) rata
No Nama
Siswa
(4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. )
1
Keterangan:1: Kurang, 2: Cukup, 3: Baik, 4: Sangat bai

Rubrik penskoran

Membuat Puisi dan Menjelaskan Makna Puisi

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampingan
Kriteria
4 3 2 1

Ciri-ciri Siswa mampu Siswa mampu Siswa mampu Siswa tidak


puisi membuat puisi membuat puisi membuat puisi mampu membuat
dan memenuhi tetapi ada satu tetapi ada dua puisi
semua ciri-ciri ciri-ciri puisi ciri-ciri puisi
puisi. yang tidak yang tidak
terpenuhi. terpenuhi.

94
Kesesuaian Makna puisi yang Makna puisi yang Makna puisi yang Makna puisi yang
makna puisi dibuat sesuai dibuat mendekati dibuat sedikit saja dibuat sama
yang dibuat dengan rancangan rancangan kesesuaiannya sekali tidak sesuai
dengan dengan rancangan dengan rancangan
rancangan
Kesesuaian Makna semua Ada satu baris Ada dua baris Makna semua
makna baris dalam puisi puisi yang puisi baris puisi tidak
tiap baris sesuai dengan maknanya tidak yang maknanya sesuai dengan
puisi makna puisi sesuai dengan tidak sesuai makna puisi
dengan secara makna puisi dengan makna secara
makna keseluruhan secara puisi secara keseluruhan
puisi secara keseluruhan keseluruhan
keseluruhan

Mengukur pemahaman siswa tentang keragaman kegiatan teman dalam satu kelas.

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampingan
Kriteria
4 3 2 1

Kemampuan Siswa menuliskan Siswa menuliskan Siswa menuliskan Siswa menuliskan


menuliskan kesimpulan dengan kesimpulan dengan kesimpulan dengan kesimpulan tanpa
kesimpulan mengaitkan antara mengaitkan antara sedikit mengaitkan mengaitkan sama
kegiatan kegiatan antara kegiatan sekali antara
kegemaran dan kegemaran dan kegemaran dan kegiatan
cita-cita yang cita-cita yang cita-cita yang kegemaran dan
diinginkan dengan diinginkan, tetapi diinginkan. cita-cita yang
tepat dan jelas. kurang tepat dan diinginkan.
jelas.
Kesesuaian Makna semua baris Ada satu baris puisi Ada dua baris puisi Makna semua
makna dalam puisi sesuai yang maknanya yang maknanya baris puisi tidak
tiap baris puisi dengan makna puisi tidak sesuai dengan tidak sesuai dengan sesuai dengan
dengan makna secara keseluruhan makna puisi secara makna puisi secara makna puisi secara
puisi secara keseluruhan keseluruhan keseluruhan
keseluruhan

Mengetahui, Surabaya, 09-02-2017


Kepala SDN BANJARSUGIHAN V/617 Guru Kelas 4

KAMIATI, S.Pd,M.Pd TRI MURTININGSIH, S.Pd


NIP. 19670509 199403 2 007 NIP. 19710825 200012 2 003

95
SIKLUS II Pertemuan I
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN BANJARSUGIHAN V/617


Mata Pelajaran : Tematik
Kelas / Semester : IV / 2
Tema : 6. Cita-citaku
Subtema : 1. Aku dan Cita-citaku
Pembelajaran :5
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti

1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.

2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.

3. Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati (mendengar,


melihat, membaca) dan menanyaberdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di
sekolah.

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logisdalam karya yang
estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, serta dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Tujuan Pembelajaran

 Melalui kegiatan membaca dan mencermati puisi, siswa mampu menjelaskan makna
yang terkandung dalam puisi dengan tepat.
 Melalui kegiatan membuat puisi sendiri, siswa mampu mengungkapkan makna yang
terkandung dalam puisi secara lisan maupun tulisan dengan benar.

C. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Bahasa Indonesia

3.6 Menggali isi dan amanat puisi yang disajikan secara lisan dan tulis dengan tujuan untuk
kesenangan serta mengetahui jenis puisi lama dan cirinya

4.6 Melisankan puisi hasil karya pribadi dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang tepat
sebagai bentuk ungkapan diri.

Indikator:

 Menjelaskan jenis puisi lama dan cirinya


 Menjelaskan makna yang terkandung dalam puisi dengan tepat.
 Mengungkapkan makna yang terkandung dalam puisi secara lisan maupun tulisan dengan
benar.

D. Materi Pembelajaran

 Mengetahui jenis puisi lama


 Mencermati puisi dan menjelaskan jenisnya dengan tepat

96
 Membaca dan mencermati puisi, dan menjelaskan makna yang terkandung dalam puisi.
 Membuat puisi sendiri, dan mengungkapkan makna yang terkandung dalam puisi secara
lisan maupun tulisan.

E. Metode Pembelajaran

 Kolaborasi metode ceramah, team games tournament (TGT), diskusi, refleksi, resitasi
dan tanya jawab, dilaksanakan secara kontekstual dengan pendekatan saintifik.

F. Media Pembelajaran

 LCD Proyektor
 Kartu soal dan nomor
 Koneksi Internet
 Gambar macam-macam kegiatan, teks lagu, teks puisi, lingkungan sekitar.

G. Sumber Belajar

 Buku Guru dan Buku Siswa Tematik Kelas 4 SD/MI (Revisi 2016) dan referensi lainnya.

H. Langkah-langkah Pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa 5 menit


berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-
masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
 Guru menjelaskan model pembelajaran yang akan
digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian, rubrik dan aspek
penilaian yang akan dilakukan.
Inti 55 menit
 guru memyampaikan materi mengenai jenis puisi
lama
 Guru melakukan tanya jawab seputar materi jenis
puisi lama
 Guru menyampaikan tugas dan kegiatan yang harus
dilakukan oleh siswa serta memberikan motivasi
kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok
berdasarkan tingkatan prestasinya ( dalam satu
kelompok terdapat siswa dengan kemampuan tinggi,
sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi bersama
kelompoknya dan memastikan semua anggota
kelompok telah menguasai materi dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk dikerjakan.

97
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

 Siswa mencocokan jawabannya dengan teman satu


kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan pertanyaan maka
teman sekelompoknya bertanggung jawab untuk
menjawab dan menjelaskan pertanyaan tersebut
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap kelompok menuju
meja yang telah dipersiapkan sesuai dengan tingkat
prestasinya, siswa dengan tingkat prestasi tinggi
berada di meja untuk kelompok tinggi dst (Game)
 Masing-masing siswa mengambil nomor pada meja,
siswa yang mendapat nomor tertinggi berperan
sebagai pembaca dan berhak mengambil kartu soal
dan membacakan soal tersebut (tournament)
 Pembaca mengambil soal dan memberikan jawaban
atas soal yang dibacanya.
 Siswa yang berperan sebagai penantang I berhak
untuk menantang jawaban si pembaca atau
menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui jawaban pembaca maka
penantan II berhak memberikan jawaban yang
berbeda atau menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab dengan benar berhak
menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang sampai semua
siswa mendapatkan peran menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang berhasil dijawabnya
dan kembali ke kelompok awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan kepada seluruh
kelompok dengan criteria good team, great team, dan
super team.
Penutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi dengan 10 menit
mengajukan pertanyaan atau tanggapan siswa dari
kegiatan yang telah dilaksanakan sebagai bahan
masukan untuk perbaikan langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu dan dibimbing
guru.
 Merancang pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
 Menutup pelajaran dengan berdo’a dan salam.

I. Penilaian Hasil Pembelajaran

 Teknik : Penilaian autentik 3 Ranah Pendidikan dalam bentuk :


1. Jurnal dan Observasi Sikap.
2. Test Pengetahuan Tulis, Lisan dan Penugasan.

98
3. Praktikum, Portofolio Produk dan Proyek Ketrampilan.

 Instrumen Penilaian dan Pedoman Penskoran :


1. Jurnal dan Observasi Sikap (atau menggunakan catatan anekdot)

Kode / Aspek yang Dinilai(No. KD)


No Nama
Siswa (1. ) (2. )

Nilai : Nilai :
1
Catatan : Catatan :

Keterangan:1: Belum Terlihat, 2: Mulai Terlihat, 3: Mulai Berkembang, 4: Membudaya.

Minimal penilaian dilakukan pada 6 siswa dalam 1 pertemuan.

2. Test Pengetahuan Tulis, Lisan dan Penugasan

Penilaian Pengetahuan dilakukan dengan metode skoring kemudian diisikan ke tabel

Mata Pelajaran Rata-


Kode / rata
(No. KD)
No Nama
Siswa

(3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. )

Keterangan:1: Kurang, 2: Cukup, 3: Baik, 4: Sangat baik.

3. Praktikum, Portofolio Produk dan Proyek Ketrampilan

Penilaian dilakukan dengan berpedoman pada rubrik penskoran.

Mata Pelajaran Rata-


Kode /
(No. KD) rata
No Nama
Siswa
(4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. )
1
Keterangan:1: Kurang, 2: Cukup, 3: Baik, 4: Sangat bai

Rubrik penskoran

Membuat Puisi dan Menjelaskan Makna Puisi

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampingan
Kriteria
4 3 2 1

Ciri-ciri Siswa mampu Siswa mampu Siswa mampu Siswa tidak


puisi membuat puisi membuat puisi membuat puisi mampu membuat
dan memenuhi tetapi ada satu tetapi ada dua puisi
semua ciri-ciri ciri-ciri puisi ciri-ciri puisi
puisi. yang tidak yang tidak
terpenuhi. terpenuhi.

99
Kesesuaian Makna puisi yang Makna puisi yang Makna puisi yang Makna puisi yang
makna puisi dibuat sesuai dibuat mendekati dibuat sedikit saja dibuat sama
yang dibuat dengan rancangan rancangan kesesuaiannya sekali tidak sesuai
dengan dengan rancangan dengan rancangan
rancangan
Kesesuaian Makna semua Ada satu baris Ada dua baris Makna semua
makna baris dalam puisi puisi yang puisi baris puisi tidak
tiap baris sesuai dengan maknanya tidak yang maknanya sesuai dengan
puisi makna puisi sesuai dengan tidak sesuai makna puisi
dengan secara makna puisi dengan makna secara
makna keseluruhan secara puisi secara keseluruhan
puisi secara keseluruhan keseluruhan
keseluruhan

Mengukur pemahaman siswa tentang keragaman kegiatan teman dalam satu kelas.

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampingan
Kriteria
4 3 2 1

Kemampuan Siswa menuliskan Siswa menuliskan Siswa menuliskan Siswa menuliskan


menuliskan kesimpulan dengan kesimpulan dengan kesimpulan dengan kesimpulan tanpa
kesimpulan mengaitkan antara mengaitkan antara sedikit mengaitkan mengaitkan sama
kegiatan kegiatan antara kegiatan sekali antara
kegemaran dan kegemaran dan kegemaran dan kegiatan
cita-cita yang cita-cita yang cita-cita yang kegemaran dan
diinginkan dengan diinginkan, tetapi diinginkan. cita-cita yang
tepat dan jelas. kurang tepat dan diinginkan.
jelas.
Kesesuaian Makna semua baris Ada satu baris puisi Ada dua baris puisi Makna semua
makna dalam puisi sesuai yang maknanya yang maknanya baris puisi tidak
tiap baris puisi dengan makna puisi tidak sesuai dengan tidak sesuai dengan sesuai dengan
dengan makna secara keseluruhan makna puisi secara makna puisi secara makna puisi secara
puisi secara keseluruhan keseluruhan keseluruhan
keseluruhan

Mengetahui, Surabaya, 16-02-2017


Kepala SDN BANJARSUGIHAN V/617 Guru Kelas 4

KAMIATI, S.Pd,M.Pd TRI MURTININGSIH, S.Pd


NIP. 19670509 199403 2 007 NIP. 19710825 200012 2 003

100
SIKLUS II Pertemuan II
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN BANJARSUGIHAN V/617


Mata Pelajaran : Tematik
Kelas / Semester : IV / 2
Tema : 6. Cita-citaku
Subtema : 1. Aku dan Cita-citaku
Pembelajaran :5
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti

1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.

2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.

3. Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati (mendengar,


melihat, membaca) dan menanyaberdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di
sekolah.

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logisdalam karya yang
estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, serta dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Tujuan Pembelajaran

 Melalui kegiatan membaca dan mencermati puisi, siswa mampu menjelaskan makna
yang terkandung dalam puisi dengan tepat.
 Melalui kegiatan membuat puisi sendiri, siswa mampu mengungkapkan makna yang
terkandung dalam puisi secara lisan maupun tulisan dengan benar.

C. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Bahasa Indonesia

3.6 Menggali isi dan amanat puisi yang disajikan secara lisan dan tulis dengan tujuan untuk
kesenangan serta mengetahui jenis-jenis puisi

4.6 Melisankan puisi hasil karya pribadi dengan lafal, intonasi, dan ekspresi yang tepat
sebagai bentuk ungkapan diri.

Indikator:

 Menjelaskan jenis puisi baru


 Menjelaskan makna yang terkandung dalam puisi baru dengan tepat.
 Mengungkapkan makna yang terkandung dalam puisi secara lisan maupun tulisan dengan
benar.

D. Materi Pembelajaran

 Mengetahui jenis puisi baru


 Mencermati puisi dan menjelaskan jenisnya dengan tepat

101
 Membaca dan mencermati puisi baru, dan menjelaskan makna yang terkandung dalam
puisi.
 Membuat puisi sendiri, dan mengungkapkan makna yang terkandung dalam puisi secara
lisan maupun tulisan.

E. Metode Pembelajaran

 Kolaborasi metode ceramah, team games tournament (TGT), diskusi, refleksi, resitasi
dan tanya jawab, dilaksanakan secara kontekstual dengan pendekatan saintifik.

F. Media Pembelajaran

 LCD Proyektor
 Kartu soal dan nomor
 Koneksi Internet
 Gambar macam-macam kegiatan, teks lagu, teks puisi, lingkungan sekitar.

G. Sumber Belajar

 Buku Guru dan Buku Siswa Tematik Kelas 4 SD/MI (Revisi 2016) dan referensi lainnya.

H. Langkah-langkah Pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa 5 menit


berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-
masing.
 Guru mengecek kehadiran siswa.
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
 Guru menjelaskan model pembelajaran yang akan
digunakan (TGT)
 Guru menjelaskan jenis penilaian, rubrik dan aspek
penilaian yang akan dilakukan.
Inti 55 menit
 guru memyampaikan materi mengenai jenis puisi baru
 Guru melakukan tanya jawab seputar materi puisi
baru dan cirinya
 Guru menyampaikan tugas dan kegiatan yang harus
dilakukan oleh siswa serta memberikan motivasi
kepada siswa
 guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok
berdasarkan tingkatan prestasinya ( dalam satu
kelompok terdapat siswa dengan kemampuan tinggi,
sedang, dan rendah) team
 Siswa berusaha mendalami materi bersama
kelompoknya dan memastikan semua anggota
kelompok telah menguasai materi dengan baik
 Guru memberikan LKS untuk dikerjakan.

102
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

 Siswa mencocokan jawabannya dengan teman satu


kelompoknya
 Jika ada siswa yang mengajukan pertanyaan maka
teman sekelompoknya bertanggung jawab untuk
menjawab dan menjelaskan pertanyaan tersebut
 Guru meminta perwakilan tiap-tiap kelompok menuju
meja yang telah dipersiapkan sesuai dengan tingkat
prestasinya, siswa dengan tingkat prestasi tinggi
berada di meja untuk kelompok tinggi dst (Game)
 Masing-masing siswa mengambil nomor pada meja,
siswa yang mendapat nomor tertinggi berperan
sebagai pembaca dan berhak mengambil kartu soal
dan membacakan soal tersebut (tournament)
 Pembaca mengambil soal dan memberikan jawaban
atas soal yang dibacanya.
 Siswa yang berperan sebagai penantang I berhak
untuk menantang jawaban si pembaca atau
menyetujuinya,
 Jika penantang I meyetujui jawaban pembaca maka
penantan II berhak memberikan jawaban yang
berbeda atau menyetujuinya.
 Siswa yang berhasil menjawab dengan benar berhak
menyimpan kartu soal.
 Kegiatan dilakukan secara berulang sampai semua
siswa mendapatkan peran menjadi pembaca.
 Siswa mencatat jumlah soal yang berhasil dijawabnya
dan kembali ke kelompok awal.
 Guru memulai penghitungan skor.
 Guru memberikan penghargaan kepada seluruh
kelompok dengan criteria good team, great team, dan
super team.
Penutup  Melaksanakan penilaian dan refleksi dengan 10 menit
mengajukan pertanyaan atau tanggapan siswa dari
kegiatan yang telah dilaksanakan sebagai bahan
masukan untuk perbaikan langkah selanjutnya.
 Siswa membuat kesimpulan dibantu dan dibimbing
guru.
 Merancang pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
 Menutup pelajaran dengan berdo’a dan salam.

I. Penilaian Hasil Pembelajaran

 Teknik : Penilaian autentik 3 Ranah Pendidikan dalam bentuk :


1. Jurnal dan Observasi Sikap.
2. Test Pengetahuan Tulis, Lisan dan Penugasan.

103
3. Praktikum, Portofolio Produk dan Proyek Ketrampilan.

 Instrumen Penilaian dan Pedoman Penskoran :


1. Jurnal dan Observasi Sikap (atau menggunakan catatan anekdot)

Kode / Aspek yang Dinilai(No. KD)


No Nama
Siswa (1. ) (2. )

Nilai : Nilai :
1
Catatan : Catatan :

Keterangan:1: Belum Terlihat, 2: Mulai Terlihat, 3: Mulai Berkembang, 4: Membudaya.

Minimal penilaian dilakukan pada 6 siswa dalam 1 pertemuan.

2. Test Pengetahuan Tulis, Lisan dan Penugasan

Penilaian Pengetahuan dilakukan dengan metode skoring kemudian diisikan ke tabel

Mata Pelajaran Rata-


Kode / rata
(No. KD)
No Nama
Siswa

(3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. ) (3. )

Keterangan:1: Kurang, 2: Cukup, 3: Baik, 4: Sangat baik.

3. Praktikum, Portofolio Produk dan Proyek Ketrampilan

Penilaian dilakukan dengan berpedoman pada rubrik penskoran.

Mata Pelajaran Rata-


Kode /
(No. KD) rata
No Nama
Siswa
(4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. ) (4. )
1
Keterangan:1: Kurang, 2: Cukup, 3: Baik, 4: Sangat bai

Rubrik penskoran

Membuat Puisi dan Menjelaskan Makna Puisi

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampingan
Kriteria
4 3 2 1

Ciri-ciri Siswa mampu Siswa mampu Siswa mampu Siswa tidak


puisi membuat puisi membuat puisi membuat puisi mampu membuat
dan memenuhi tetapi ada satu tetapi ada dua puisi
semua ciri-ciri ciri-ciri puisi ciri-ciri puisi
puisi. yang tidak yang tidak
terpenuhi. terpenuhi.

104
Kesesuaian Makna puisi yang Makna puisi yang Makna puisi yang Makna puisi yang
makna puisi dibuat sesuai dibuat mendekati dibuat sedikit saja dibuat sama
yang dibuat dengan rancangan rancangan kesesuaiannya sekali tidak sesuai
dengan dengan rancangan dengan rancangan
rancangan
Kesesuaian Makna semua Ada satu baris Ada dua baris Makna semua
makna baris dalam puisi puisi yang puisi baris puisi tidak
tiap baris sesuai dengan maknanya tidak yang maknanya sesuai dengan
puisi makna puisi sesuai dengan tidak sesuai makna puisi
dengan secara makna puisi dengan makna secara
makna keseluruhan secara puisi secara keseluruhan
puisi secara keseluruhan keseluruhan
keseluruhan

Mengukur pemahaman siswa tentang keragaman kegiatan teman dalam satu kelas.

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampingan
Kriteria
4 3 2 1

Kemampuan Siswa menuliskan Siswa menuliskan Siswa menuliskan Siswa menuliskan


menuliskan kesimpulan dengan kesimpulan dengan kesimpulan dengan kesimpulan tanpa
kesimpulan mengaitkan antara mengaitkan antara sedikit mengaitkan mengaitkan sama
kegiatan kegiatan antara kegiatan sekali antara
kegemaran dan kegemaran dan kegemaran dan kegiatan
cita-cita yang cita-cita yang cita-cita yang kegemaran dan
diinginkan dengan diinginkan, tetapi diinginkan. cita-cita yang
tepat dan jelas. kurang tepat dan diinginkan.
jelas.
Kesesuaian Makna semua baris Ada satu baris puisi Ada dua baris puisi Makna semua
makna dalam puisi sesuai yang maknanya yang maknanya baris puisi tidak
tiap baris puisi dengan makna puisi tidak sesuai dengan tidak sesuai dengan sesuai dengan
dengan makna secara keseluruhan makna puisi secara makna puisi secara makna puisi secara
puisi secara keseluruhan keseluruhan keseluruhan
keseluruhan

Mengetahui, Surabaya, 23-02-2017


Kepala SDN BANJARSUGIHAN V/617 Guru Kelas 4

KAMIATI, S.Pd,M.Pd TRI MURTININGSIH, S.Pd


NIP. 19670509 199403 2 007 NIP. 19710825 200012 2 003

105
Lembar Kegiatan Siswa

Nama Kelompok : ...................................

1`.

2.

3.

4.

Langkah kegiatan

1. Tulislah nama kelompokmu dengan benar

2. Diskusikan setiap kegiatan bersama kelompokmu

3. Kerjakan soal berdasarkan hasil diskusi kelompok

1. Apakah yang dimaksud dengan puisi ?

2. Ciri apa sajakah yang membedakan puisi dengan prosa?

3. Sebutkan 2 jenis puisi?

4. Buatlah sebuah puisi dengan judul sekolahku. Dan tuliskan makna yang

terkandung dalam puisi tersebut!

5. Sebutkan perbedaan puisi dengan pantun!

106
Lembar Kegiatan Siswa

Nama Kelompok : ...................................

1`.

2.

3.

4.

Langkah kegiatan

1. Tulislah nama kelompokmu dengan benar

2. Diskusikan setiap kegiatan bersama kelompokmu

3. Kerjakan soal berdasarkan hasil diskusi kelompok

1. Sebutkan jenis-jenis puisi yang kamu ketahui!

2. Berilah 2 contoh puisi lama?

3. Sebutkan 2contoh puisi baru?

4. Buatlah sebuah puisi dengan judul guruku. Dan tuliskan makna yang

terkandung dalam puisi tersebut!

5. Buatlah sebuah puisi yang berisi nasehat!

107
Daftar Nama Siswa Kelas IV
Semester II TA 2016-2017
SDN BANJARSUGIHAN V/617 KOTA SURABAYA

No Nama
1 AHMAD JALALUDDIN RUMI
2 ANANTA HARINI YULANDHA
3 ARFIAN ROZZY PUTRA HARIAWAN
4 ARJUNA SATRIYO PUTRO HANANTO
5 ARTA ADINATA
6 ARVIN OKTAVIANSYAH SETIYONO
7 DEA FEBRIANTI
8 DEVANDRA PURWONO
9 ERLANGGA SATRYO AGUNG
10 FABIAN ANANTA ALHASNI
11 FANINDA FASYA IRIANTO
12 GALIH BAGASKORO
13 MAHENDRA RADITYA CHANAFI
14 MASITHA NAJMA ASY SYIFA
15 MUHAMMAD MUGHNII
16 MUHAMMAD RIZKY KURNIAWAN
17 NABILA ROBINA ROSID
18 NASWAH AISYAFIRA PUTRI DAFA
19 RASYA AULIA FADILA
20 REHAN WAHYU ALGHANI
21 RIZAL DWI SAPUTRA
22 SYAWAL HAANIYAH PUTRI RAHARJO
23 WULUNG LANANG ASTRAMAYA
ARYASATYA
24 ZAKIAH MAHARANY IRFANA

108
DAFTAR NILAI HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV ( PRA SIKLUS)
SDN BANJARSUGIHAN V/617
SEMESTER II
TAHUN AJARAN 2016-2017

No Nama Nilai Keterangan

1 AHMAD JALALUDDIN RUMI 70 L


2 ANANTA HARINI YULANDHA 50 TL
3 ARFIAN ROZZY PUTRA HARIAWAN 60 TL
4 ARJUNA SATRIYO PUTRO HANANTO 50 TL
5 ARTA ADINATA 60 TL
6 ARVIN OKTAVIANSYAH SETIYONO 60 TL
7 DEA FEBRIANTI 50 TL
8 DEVANDRA PURWONO 80 L
9 ERLANGGA SATRYO AGUNG 50 TL
10 FABIAN ANANTA ALHASNI 60 TL
11 FANINDA FASYA IRIANTO 50 TL
12 GALIH BAGASKORO 80 L
13 MAHENDRA RADITYA CHANAFI 50 TL
14 MASITHA NAJMA ASY SYIFA 60 TL
15 MUHAMMAD MUGHNII 80 L
16 MUHAMMAD RIZKY KURNIAWAN 70 L
17 NABILA ROBINA ROSID 50 TL
18 NASWAH AISYAFIRA PUTRI DAFA 60 TL
19 RASYA AULIA FADILA 60 TL
20 REHAN WAHYU ALGHANI 60 TL
21 RIZAL DWI SAPUTRA 60 TL
22 SYAWAL HAANIYAH PUTRI RAHARJO 60 TL
23 WULUNG LANANG ASTRAMAYA 80 L
ARYASATYA
24 ZAKIAH MAHARANY IRFANA 50 TL
JUMLAH 1460
RATA -RATA 60.83

Surabaya, 26 Januari 2017


Guru Kelas IV

Tri Murtiningsih, S.Pd


NIP 19710825 200012 2 003

109
DAFTAR NILAI HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SIKLUS I
SDN BANJARSUGIHAN V/617
SEMESTER II
TAHUN AJARAN 2016-2017

No Nama Nilai Keterangan

1 AHMAD JALALUDDIN RUMI 80 L


2 ANANTA HARINI YULANDHA 70 L
3 ARFIAN ROZZY PUTRA HARIAWAN 70 L
4 ARJUNA SATRIYO PUTRO HANANTO 60 TL
5 ARTA ADINATA 80 L
6 ARVIN OKTAVIANSYAH SETIYONO 60 TL
7 DEA FEBRIANTI 50 TL
8 DEVANDRA PURWONO 80 L
9 ERLANGGA SATRYO AGUNG 50 TL
10 FABIAN ANANTA ALHASNI 70 L
11 FANINDA FASYA IRIANTO 70 L
12 GALIH BAGASKORO 90 L
13 MAHENDRA RADITYA CHANAFI 60 TL
14 MASITHA NAJMA ASY SYIFA 70 L
15 MUHAMMAD MUGHNII 90 L
16 MUHAMMAD RIZKY KURNIAWAN 70 L
17 NABILA ROBINA ROSID 60 TL
18 NASWAH AISYAFIRA PUTRI DAFA 70 L
19 RASYA AULIA FADILA 60 TL
20 REHAN WAHYU ALGHANI 70 L
21 RIZAL DWI SAPUTRA 70 L
22 SYAWAL HAANIYAH PUTRI RAHARJO 70 L
23 WULUNG LANANG ASTRAMAYA 80 L
ARYASATYA
24 ZAKIAH MAHARANY IRFANA 50 TL
JUMLAH 1650
RATA -RATA 68.75

Surabaya, 09 -02-2017
Guru Kelas IV

Tri Murtiningsih, S.Pd


NIP 19710825 200012 2 003

110
DAFTAR NILAI HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SIKLUS II
SDN BANJARSUGIHAN V/617
SEMESTER II
TAHUN AJARAN 2016-2017

No Nama Nilai Keterangan

1 AHMAD JALALUDDIN RUMI 90 L


2 ANANTA HARINI YULANDHA 90 L
3 ARFIAN ROZZY PUTRA HARIAWAN 80 L
4 ARJUNA SATRIYO PUTRO HANANTO 80 L
5 ARTA ADINATA 90 L
6 ARVIN OKTAVIANSYAH SETIYONO 80 L
7 DEA FEBRIANTI 60 TL
8 DEVANDRA PURWONO 100 L
9 ERLANGGA SATRYO AGUNG 60 TL
10 FABIAN ANANTA ALHASNI 90 L
11 FANINDA FASYA IRIANTO 80 L
12 GALIH BAGASKORO 100 L
13 MAHENDRA RADITYA CHANAFI 80 L
14 MASITHA NAJMA ASY SYIFA 90 L
15 MUHAMMAD MUGHNII 100 L
16 MUHAMMAD RIZKY KURNIAWAN 100 L
17 NABILA ROBINA ROSID 80 L
18 NASWAH AISYAFIRA PUTRI DAFA 80 L
19 RASYA AULIA FADILA 80 L
20 REHAN WAHYU ALGHANI 80 L
21 RIZAL DWI SAPUTRA 80 L
22 SYAWAL HAANIYAH PUTRI RAHARJO 80 L
23 WULUNG LANANG ASTRAMAYA 100 L
ARYASATYA
24 ZAKIAH MAHARANY IRFANA 60 TL
JUMLAH 2010
RATA -RATA 83.75

Surabaya, 23-02- 2017


Guru Kelas IV

Tri Murtiningsih, S.Pd


NIP 19710825 200012 2 003

111
LEMBAR PENGAMATAN AKTIVITAS SISWA

Nama Siswa :
Kelas :

Aspek yang Diamati


Kesiapan Siswa Keaktifan Siswa Kerjasama Skor
Kelompok total
Kriteria B C K B C K B C K

Skor

Keterangan
A : Kesiapan Siswa
B : Keaktifan Siswa
C : Kerjasama dengan Anggota Kelompok

Petunjuk Penskoran:
B = Baik (skor 3)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan baik dan teratur
C =Cukup (skor 2)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan baik namun belum teratur
K =Kurang (skor 1)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan kurang baik dan kurang
teratur

112
LEMBAR PENGAMATAN AKTIVITAS SISWA

Nama Siswa :
Kelas :

Aspek yang Diamati


Kesiapan Siswa Keaktifan Siswa Kerjasama Skor
Kelompok total
Kriteria B C K B C K B C K

Skor

Keterangan
A : Kesiapan Siswa
B : Keaktifan Siswa
C : Kerjasama dengan Anggota Kelompok

Petunjuk Penskoran:
B = Baik (skor 3)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan baik dan teratur
C =Cukup (skor 2)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan baik namun belum teratur
K =Kurang (skor 1)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan kurang baik dan kurang
teratur

113
LEMBAR PENGAMATAN AKTIVITAS SISWA

Nama Siswa :
Kelas :

Aspek yang Diamati


Kesiapan Siswa Keaktifan Siswa Kerjasama Skor
Kelompok total
Kriteria B C K B C K B C K

Skor

Keterangan
A : Kesiapan Siswa
B : Keaktifan Siswa
C : Kerjasama dengan Anggota Kelompok

Petunjuk Penskoran:
B = Baik (skor 3)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan baik dan teratur
C =Cukup (skor 2)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan baik namun belum teratur
K =Kurang (skor 1)
Jika siswa melakukan kegiatan dengan kurang baik dan kurang
teratur

114

Anda mungkin juga menyukai