Anda di halaman 1dari 2

Nama : Deva Henanda Putri

NPM : 222301022
Prodi : Akutansi

6 macam ide kreatif

1. Mengubah ban bekas menjadi kursi, alasannya mempunyai ide tersebut


adalah banyaknya ban kendaraan yang terbengkalai di bengkel hal ini
membuat saya mendapatkan ide kreatif limbah ban bekas menjadi kursi yang
bisa menghasilkan nilai ekonomis.
2. Membuka jasa ketik, alasannya mempunyai ide tersebut adalah hampir semua
tugas yang diberikan dosen berupa resume jurnal atau buku. Nah banyak
mahasiswa yang malas untuk mengetik tugas resume yang diberikan oleh
dosen tersebut maka ada peluang bisnis yang akan dihasilkan
3. Menjual buku bekas, alasannya mempunyai ide tersebut adalah selama kuliah
banyak buku yang sudah tidak terpakai. Nah buku-buku tersebut yang sudah
tidak terpakai bisa dijual ke adik kelas yang mengambil mata kuliah tersebut.
4. Membuka jasa print, alasannya mempunyai ide tersebut karena tidak semua
mahasiswa tidak mempunyai printer sendiri. Biasanya akan melakukannya di
warnet atau fotocopy dekat kampus. Kendalanya, tempat-tempat tersebut
kerap penuh. Tugas yang di-print pun bisa berpuluh-puluh lembar sehingga
membutuhkan waktu yang cukup lama. Peluang ini tentu bisa jadikan bisnis
yang menarik dan bisa menawarkan jasa print kepada teman-teman atau
mahasiswa lainnya di kampus.
5. Berjualan makanan untuk sarapan, alasannya mempunyai ide tersebut ialah
saya sering kali tidak sarapan saat berangkat kuliah pagi karena sulit untuk
bagun pagi, masuk kelas pagi atau jam sesi pertama adalah tantangan
tersendiri bagi saya. Selain bangun pagi, juga harus melewati jam padat
dengan situasi lalu lintas yang serba macet. Oleh karena itu, saya terlintas
mempunyai ide tersebut dan akan menghasilkan penghasilan.
6. Shoes Cleaner, alasannya mempunyai ide tersebut ialah sekarang banyak
mahasiswa yang memakai sepatu saat kuliah. Hal ini dapat dijadikan
kesempatan untuk berbisnis yang cocok dijalankan. Banyak mahasiswa yang
tidak sempat mencuci sepatu mereka atau tidak tahu cara mencuci sepatu
dengan baik, karena setiap jenis sepatu mungkin memiliki perwatan yang
berbeda dan tidak boleh asal dicuci. Untuk itu bisnis sepatu ini sangat
menjanjikan.

Anda mungkin juga menyukai