Anda di halaman 1dari 3

URAIAN SINGKAT PEKERJAAN

PEKERJAAN : PEMBANGUNAN SUMUR BOR DAN PENGADAAN PERLENGKAPAN PADA


DAERAH KEKERINGAN

PENDAHULUAN

1. LATAR Ketersediaan air minum yang memenuhi syarat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat
BELAKANG tersebut sering menghadapi banyak masalah, terutama pada daerah yang sumber air
permukaannya sangat terbatas, atau air bawah tanahnya sangat dalam. Oleh karena itu,
sarana penyediaan air minum merupakan salah satu kebutuhan penting bagi masyarakat
dan pemerintah berkewajiban untuk mengupayakan pemenuhannya. Melalui beberapa
program, pemerintah terus menerus melaksanakan pembangunan penyediaan air
minum, termasuk untuk masyarakat miskin.

Pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) sebagai komponen prasarana


dan sarana perkotaan yang harus diselaraskan dengan strategi pengembangan di masa
mendatang, yaitu mewujudkan kawasan perkotaan yang layak huni, berkeadilan sosial,
berkembang secara berkelanjutan sesuai potensinya serta saling memperkuat
mewujudkan pengembangan wilayah serasi dan seimbang. Prospek tantangan dan
permasalahan penyediaan air minum perkotaan yang diperkirakan akan dihadapi
masyarakat perkotaan antara lain lompatan pertumbuhan penduduk kota, tingkat
pencemaran lingkungan kota, minimnya pilihan sumber air baku di kota, tingginya
tingkat kebutuhan air minum, dan rendahnya kerja sama antar kota.

Salah satu tugas dan fungsi pemerintah adalah menyediakan pelayanan dasar bagi
kebutuhan hidup masyarakatnya, diantaranya kebutuhan air bersih. Pemerintah
bertugas untuk memfasilitasi penyediaan sarana dan prasarana air bersih. Disisi lain
kemampuan pemerintah untuk melayani kebutuhan masyarakat akan air bersih
terutama dari sisi pendanaan belum memadai. Hal ini dapat terlihat dari kecilnya
cakupan pelayanan yang dapat disediakan untuk masyarakat.

Selain Pembangunan Sarana dan Prasarana Air Baku untuk pelayanan dan penyediaan
untuk Air Bersih masyarakat juga dilakukan Pembangunan dan penyediaan Air baku
melalui Pembangunan Sumur Bor dan Pengadaan Perlengkapan Pada Daerah
Kekeringan.

Dalam rangka mewujudkan tertib penyelenggaraan Jasa Konstruksi dan penyediaan


infrastruktur yang tepat mutu, tepat waktu, tepat biaya dan memenuhi standar
keamanan, keselamatan, kesehatan, dan keberlanjutan konstruksi, diperlukan kegiatan
pekerjaan konstruksi yaitu kegiatan paket Pembangunan dan penyediaan Air baku
melalui Pembangunan Sumur Bor dan Pengadaan Perlengkapan Pada Daerah
Kekeringan.

2. MAKSUD Maksud pelaksanaan proyek ini adalah untuk mendukung tercapainya kebutuhan air
DAN dengan melaksanakan kegiatan Pembangunan dan penyediaan Air baku melalui
TUJUAN Pembangunan Sumur Bor dan Pengadaan Perlengkapan Pada Daerah Kekeringan,
Sedangkan tujuan dari pelaksanaan proyek ini adalah untuk mensupai kebutuhan air
untuk daerah kekeringan di Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur Provinsi Sumatera
Selatan.
3. SASARAN Mewujudkan tertib penyelenggaraan Jasa Konstruksi dan penyediaan infrastruktur
Pembangunan dan penyediaan Air baku melalui Pembangunan Sumur Bor dan
Pengadaan Perlengkapan Pada Daerah Kekeringan yang tepat mutu, tepat waktu, tepat
biaya dan memenuhi standar keamanan, keselamatan, kesehatan, dan keberlanjutan
konstruksi.

4. LOKASI Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur Provinsi Sumatera Selatan


KEGIATAN

5. SUMBER Kegiatan ini dibiayai Sumber Dana APBN Tahun Anggaran 2023 melalui DIPA Satuan
PENDANAAN Kerja Pelaksanaan Jaringan Pemanfaatan Air Sumatera VIII Provinsi Sumatera Selatan
Balai Besar Wilayah Sungai Sumatera VIII dengan :

6. NAMA DAN Nama PPK : Air Tanah dan Air Baku


ORGANISASI Satuan Kerja : SNVT PJPA Sumatera VIII Provinsi Sumatera Selatan
PEJABAT
PEMBUAT
KOMITMEN

7. DATA DASAR Data Desain Balai Besar Wilayah Sungai Sumatera VIII

8. STANDAR Standar pelaksanaan yang telah ditetapkan secara nasional yang berhubungan dengan
TEKNIS rencana pelaksanaan dengan pekerjaan ini, diantaranya :
a. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2019 tentang Sumber Daya Air;
b. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia
Nomor 27/PRT/M/2016 tentang Penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air Minum;
c. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia
Nomor 10/PRT/M/2015 tentang Rencana dan Rencana Teknis Tata Pengaturan
Air dan Tata Pengairan;
d. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2021 Tentang
Perubahan Atas Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 Tentang Pengadaan
Barang / Jasa Pemerintah
e. Peraturan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang / Jasa Pemerintah Republik
Indonesia Nomor 12 Tahun 2021 tentang Pedoman Pengadaan Barang / Jasa
Pemerintah Melalui Penyedia
f. SNI yang terkait sesuai kebutuhan Desain atau Pelaksanaan Pekerjaan
Pembangunan Sumur Bor dan Pengadaan Perlengkapan Pada Daerah Kekeringan

9. LINGKUP Sesuai dengan maksud dan tujuan yang ingin dicapai dalam pelaksanaan kegiatan ini,
KEGIATAN maka ruang lingkup kegiatan yang harus dilakukan adalah sebagai berikut :
a. Pekerjaan Persiapan
b. Pekerjaan Pengeboran
c. Pekerjaan Tower dan Bak Penampung
d. Pekerjaan Hidran Umum
e. Pekerjaan jaringan perpipaan
f. Pengadaan dan Pemasangan Pompa Sumur Bor
g. Pengadaan dan Pemasangan Pagar BRC

Palembang, 15 Mei 2023

Anda mungkin juga menyukai