Anda di halaman 1dari 4

LEMBAR SOAL dan LEMBAR JAWABAN

Di susun oleh :

Nama : Achmad Rafik Fauzi


Nim : 048590347
Program Studi : Teknologi Pangan
Kode/ Nama MK : KIMD4110/ Kimia Dasar I
Semester : 1 ( Satu )
SOAL TUGAS TUTORIAL I

TUGAS TUTORIAL KE-1


PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PANGAN

Nama Mata Kuliah : Kimia Dasar I


Kode Mata Kuliah : KIMD4110
Jumlah sks : 3 sks
Nama Pengembang : Occa Roanisca, S.P.,M.Si
Nama Penelaah : Dina Mustafa, M.Sc
Status Pengembangan : Baru/Revisi*
Tahun Pengembangan : 2021
Edisi Ke- : 1

Skor
No Tugas Tutorial Sumber Tugas Tutorial
Maksimal
1 Jelaskan yang dimaksud dengan 25 BMP modul 1
substansi murni dan campuran,
disertai contoh bahan kimia yang ada
di sekitar anda! minimal 3 contoh
bahan kimia
2 Jelaskan penemuan-penemuan 25 BMP modul 2
mengenai model atom disertai
kekurangan masing-masing model
tersebut, sertakan dengan gambar!
3 Tuliskan konfigurasi elektron untuk 25 BMP modul 3
atom C (no. atom : 6), atom F (no.
atom: 9), atom Li (no. atom : 3).
Tunjukkan penentuan periode dan
golongan berdasarkan konfigurasi
elektron!
4 Suatu sampel gas berwarna coklat 25 BMP modul 4
merupakan polutan utama udara
mengandung 2,34 gram nitrogen dan
5,34 gram oksigen. Tentukan rumus
empiris senyawa tersebut!
JAWABAN TUGAS TUTORIAL I
1. Substansi murni adalah materi yang seluruh bagiannya mempunyai senyawa dan komposisi
yang sama, dan Subtansi campuran merupakan campuran homogen dan campuran
heterogen; contoh : Air (H2O), Soda Kue (NaHCO3), dan Garam Meja (NaCl)
2. – Teori Atom Thomson menggagas bahwa atom terdiri dari muatan positif dan muatan
negatif, Thomson menganggap materi positif sebagai jeli; kekurangan : Teori atom Thomson
tidak bisa menjelaskan bagaimana susunan muatan positif (+) dan jumlah elektron yang ada di dalam
bola, Inti dari atom tidak bisa dijelaskan.

- Model Atom Rutherford mengemukakan bahwa atom terdiri dari inti bermuatan positif yang sangat
kecil dibandingkan dengan jumlah muatan inti; kekurangan : Teori atom ini tidak bisa
mendeskripsikan cara rotasi dari inti atom dan letak dari elektron, Teori atom ini tidak bisa
mendeskripsikan spektrum garis yang ada pada atom hidrogen, dan Energi atom menjadi tidak stabil
karena elektron yang bergerak akan memancarkan energi.

- Model Atom Bohr menjelaskan konsep elektron yang mengikuti orbit mengelilingi inti
atom yang mengandung proton dan neutron, hanya terdapat orbit dalam jumlah tertentu, dan
perbedaan antar orbit satu dengan yang lain adalah jarak orbit dari inti atom; kekurangan :
Teori atom ini tidak dapat menerangkan pectrum atom yang lebih besar dari pectrum. Dan Teori
atom ini tidak pec menjelaskan pemisahan sebuah garis pectrum menjadi beberapa bagian akibat
adanya medan magnet atau disebut efek Zeeman.

- Model Atom Mekanika Gelombang menjelaskan bahwa elektron dalam atom tidak
bergerak pada orbit tertentu seperti yang dijelaskan dalam model atom Rutherford-Bohr,
tetapi sebaliknya dalam bentuk gelombang.
3. 6C : 2)4 Periode 2 Golongan IVA
Konfigurasi Berdasarkan Kulit
C6 = 2, 4
Konfigurasi berdasarkan Subkulit
C6 = 1s², 2s², 2p²
Jumlah kulit elektronnya 2 berarti periodenya = 2

9F : 2)7 Periode 2 Golongan VIIA


Konfigurasi Berdasarkan Kulit
F9 = 2, 7
Konfigurasi berdasarkan Subkulit
9F = 1s2 2s2 2p5
Jumlah kulit elektronnya 2 berarti periodenya = 2

3Li : 2)1 Periode 2 Golongan IA


Konfigurasi Berdasarkan Kulit
Li3 = 2, 1
Konfigurasi berdasarkan Subkulit
Li3 = 1s2, 2s1
Jumlah kulit elektronnya 2 berarti periodenya = 2

4. Diketahui :
m N (Nitrogen) = 2,34 gram
m O (Oksigen) = 5,34 gram
Ar : N = 14 , O = 16

Ditanya : Rumus empiris senyawa tersebut ?

Jawab :
Perbandingan mol :
mol N : mol O
m / Ar : m /Ar
2,34 / 14 : 5,34 / 16
0,16 : 0,3
1:2
Jadi rumus empiris senyawa tersebut adalah NO2

Anda mungkin juga menyukai