Anda di halaman 1dari 56

LAPORAN MAGANG INDUSTRI

PROSEDUR PENANGANAN EKSPOR ARANG KELAPA


MELALUI JALUR LAUT PADA PT DHANA PERSADA MANUNGGAL

Disusun untuk melengkapi Tugas-Tugas dan Syarat Lulus Sarjana Terapan


Program Studi Manajemen Bisnis Internasional Jurusan Administrasi Bisnis
Politeknik Negeri Semarang

Oleh:
Jihan Abbada
4.51.19.1.15

PROGRAM STUDI MANAJEMEN BISNIS INTERNASIONAL


JURUSAN ADMINISTRASI BISNIS
POLITEKNIK NEGERI SEMARANG 2023
HALAMAN PENGESAHAN LAPORAN MAGANG INDUSTRI

Oleh:
Jihan Abbada
NIM: 4.51.19.1.15

Disetujui:

Pembimbing Akademik Pembimbing Perusahaan

Dr. Jumi, S.Kom., M.Kom. Hery Soegiarto


NIP. 197006142005012001

Mengetahui,
Ketua Program Studi Manajemen Bisnis Internasional

Yusmar Ardhi Hidayat, S.E., M.Si., Ph.D


NIP. 198101312006041003

Semarang, 31 Mei 2023


Ketua Jurusan Administrasi Bisnis

Dr. Dody Setyadi, S.E., M.Si.


NIP. 196308111990031002

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas karunia dan rahmat-Nya sehingga
penulis dapat menyelesaikan Laporan Magang Industri yang berjudul “Prosedur
Penanganan Ekspor Arang Kelapa Melalui Jalur Laut pada PT Dhana Persada
Manunggal”. Magang Industri bertujuan agar mahasiswa dapat menerapkan
maupun membandingkan teori yang telah dipelajari selama perkuliahan di dunia
kerja dan agar mahasiswa dapat merasakan dan mengetahui kondisi sebenarnya di
dunia kerja. Laporan Magang Industri ini bertujuan untuk melengkapi salah satu
persyaratan ujian skripsi pada Program Studi Manajemen Bisnis Internasional,
Jurusan Administrasi Bisnis, Politeknik Negeri Semarang. Praktik Magang Industri
telah dilaksanakan oleh penulis mulai tanggal 30 Januari 2023 hingga 12 Mei 2023
pada bagian Penyiapan Dokumen Ekspor Impor di PT Dhana Persada Manunggal
Semarang.
Penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
penulis dalam menyelesaikan Laporan Magang Industri ini:
1. Prof. Dr. Totok Prasetyo, B.Eng (Hons), M.T., IPU, ACPE., Direktur
Politeknik Negeri Semarang.

2. Dr. Dody Setyadi, S.E., M.Si., Ketua Jurusan Administrasi Bisnis.

3. Yusmar Ardhi Hidayat, S.E. M.Si., Ph.D, Ketua Program Studi


Manajemen Bisnis Internasional.

4. Dr. Jumi, S.Kom., M.Kom., Dosen Pembimbing Magang Industri yang


telah memberikan bimbingan selama penyusunan Laporan Magang
Industri.

5. Bapak Hery Soegiarto, Manajer Operasional PT Dhana Persada


Manunggal Semarang, Pembimbing Magang Industri dari PT PT Dhana
Persada Manunggal Semarang yang telah memberikan bimbingan
kepada penulis selama Praktik Magang Industri.

iii
6. Seluruh karyawan PT Dhana Persada Manunggal Semarang yang telah
memberikan dukungan, bantuan, pengarahan, dan ilmu tentang dunia
kerja kepada penulis selama penulis Praktik Magang Industri.

7. Febrina Indrasari S.H., M.H., Wali Kelas MBI 4B.

8. Orang tua penulis yang senantiasa mendoakan dan mendukung penulis.

9. Rekan penulis dalam Magang Industri, teman-teman, dan semua pihak


yang memberikan dukungan selama penyusunan Laporan Magang
Industri ini.

Penulis menyadari bahwa penulisan Laporan Magang Industri ini tidak sempurna.
Oleh karena itu, kritik dan saran yang bersifat membangun terhadap Laporan
Magang Industri ini diharapkan dan akan diterima oleh penulis agar penulis dapat
menyusun Laporan dengan lebih baik pada kesempatan berikutnya. Harapan
penulis bahwa Laporan Magang Industri ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

Semarang, 20 Mei 2023


Penulis

Jihan Abbada
NIM. 4.51.19.1.15

iv
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii


DAFTAR ISI ........................................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ vii
BAB I ...................................................................................................................... 1
PENDAHULUAN .................................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang .............................................................................................. 1
1.2 Tempat dan Waktu Pelaksanaan .................................................................... 3
1.3 Ruang Lingkup .............................................................................................. 3
1.4 Tujuan ............................................................................................................ 3
1.5 Manfaat Magang Industri .............................................................................. 3
1.6 Sistematika Penulisan .................................................................................... 4
BAB II ..................................................................................................................... 5
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ................................................................ 5
2.1 Sejarah Singkat PT Dhana Persada Manunggal ............................................ 5
2.1.1 Sejarah .................................................................................................... 5
2.1.2 Logo ........................................................................................................ 6
2.1.3 Visi Misi Perusahaan .............................................................................. 6
2.1.4 Lokasi...................................................................................................... 6
2.1.5 Hari dan Jam Kerja ................................................................................. 6
2.1.6 Produk Jasa ............................................................................................. 7
2.1.7 Struktur Organisasi ................................................................................. 8
2.2 Struktur Organisasi PT Dhana Persada Manunggal ...................................... 8
2.2.1 Struktur Organisasi ................................................................................. 8
2.2.2 Tugas dan Wewenang ............................................................................. 9
2.3 Tugas-tugas yang Dikerjakan Selama Magang Industri .............................. 12
BAB III ................................................................................................................. 17
PEMBAHASAN ................................................................................................... 17
3.1 Landasan Teori ............................................................................................ 17
3.1.1 Pengertian EMKL dan PPJK ................................................................ 17
3.1.2 Pengertian Ekspor ................................................................................. 17

v
3.1.3 Dokumen-dokumen yang Diperlukan dalam Ekspor............................ 18
3.1.4 Pihak-pihak yang Terlibat dalam Proses Penanganan Ekspor .............. 19
3.1.5 Prosedur Penanganan Ekspor Jalur Laut .............................................. 21
3.2 Analisis ........................................................................................................ 24
3.2.1 Hambatan-hambatan ............................................................................. 24
BAB IV ................................................................................................................. 27
KESIMPULAN DAN REKOMENDASI ............................................................. 27
4.1 Kesimpulan .................................................................................................. 27
4.2 Rekomendasi ............................................................................................... 27
4.2.1 Bagi Perusahaan .................................................................................... 27
4.2.2 Bagi Program Studi............................................................................... 28
BAB V................................................................................................................... 29
REFLEKSI DIRI ................................................................................................... 29
5.1 Hal Baru yang Dipelajari ............................................................................. 29
5.2 Pengembangan Hal yang Telah Terjadi ...................................................... 29
5.3 Pengembangan Soft Skill ............................................................................. 29
5.4 Pengembangan Hardskill ............................................................................. 30
5.5 Kunci Sukses dalam Bekerja ....................................................................... 30
5.6 Kendala Selama Magang ............................................................................. 30
5.7 Cara Mengatasi Kendala ............................................................................. 31
5.8 Rencana Pengembangan Diri, Karir, dan Pendidikan Selanjutnya ............. 31
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 1

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Logo PT Dhana Persada Manunggal .......................................................... 6


Gambar 2 Struktur Organisasi PT Dhana Persada Manunggal ...................................... 8
Gambar 3 Alur Penanganan Ekspor Arang Kelapa ................................................... 21

vii
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Globalisasi memungkinkan terjadinya proses integrasi pada berbagai sektor
ekonomi. Negara-negara di dunia dapat saling mencukupi kebutuhan satu sama lain
dengan melakukan perdagangan internasional tanpa dibatasi oleh wilayah teritorial.
Perdagangan internasional merupakan salah satu aspek penting yang dapat
mempengaruhi perekonomian suatu negara (Monita et al., 2019) dalam
(Lararenjana, 2021). Perdagangan internasional memungkinkan suatu negara untuk
memiliki spesialisasi produksi barang dan jasa yang murah sehingga dapat
memperoleh keuntungan (Lararenjana, 2021). Berbagai manfaat lain dari
perdagangan internasional antara lain seperti kenaikan pendapatan negara, kenaikan
investasi dan luasnya lapangan kerja (Monita et al., 2019).

Salah satu proses perdagangan internasional adalah ekspor. Ekspor merupakan


kegiatan menjual barang atau jasa ke negara lain yang bertujuan untuk mendapatkan
keuntungan (Tavares & Castañeda-Ayarza, 2022). Ekspor dapat mempengaruhi
perekonomian suatu negara dalam beberapa cara. Menurut (Nasrullah, 2015) ekspor
dapat memberikan pengaruh langsung berupa perbaikan teknologi bagi masing-
masing negara yang terlibat perdagangan internasional. Selain itu, ekspor dapat
membantu mengatasi kendala nilai tukar mata uang. Di Indonesia, kegiatan ekspor
pada tahun 2022 tercatat secara kumulatif mencapai nilai USD 291,98 miliar
(Kementerian Keuangan, 2023). Hal ini berarti adanya pertumbuhan pada industri
barang dan jasa dalam negeri yang disebabkan oleh adanya kenaikan permintaan
pada pasar global.

Proses ekspor tidak hanya melibatkan kedua negara yang memiliki kepentingan
berdagang. Berbagai pihak terlibat untuk mendukung kelancaran proses pengiriman
barang dari negara eksportir ke negara importir seperti Pengusaha Pengurusan Jasa
Kepabeanan (PPJK), Ekspedisi Muatan Kapal Laut (EMKL), Pelabuhan Indonesia
(PT Pelindo), Bea Cukai dan Perusahaan Pelayaran. Pihak-pihak tersebut berperan

1
dalam mengawasi, menjadi perantara eksportir dan importir, mengurus kepabeanan,
serta mengangkut dan mengirim barang ekspor hingga sampai ke negara tujuan.

Tidak semua perusahaan ekspor mampu mengurus kepabeanannya sendiri. Oleh


karena itu, dibutuhkan jasa perusahaan PPJK yang menjadi perwakilan eksportir
untuk mengurus dokumen-dokumen kepabeanan ke pihak bea cukai. Selain itu,
dibutuhkan sarana pengangkut seperti truk dan kontainer untuk proses pengiriman
barang ke luar negeri. Dalam hal ini, perusahaan ekspor yang tidak memiliki sarana
pengangkutnya sendiri dapat menggunakan jasa perusahaan EMKL yang dapat
bertindak atas pemberian kuasa dari eksportir untuk mengurus keseluruhan proses
transportasi barang ekspor (Wanudjaya, 2017).

PT Dhana Persada Manunggal merupakan salah satu perusahaan yang menawarkan


layanan untuk menunjang proses ekspor seperti PPJK dan EMKL. Berlokasi di
Jalan Lingkar Tanjung Mas A-3 Panggung Lor, Semarang Utara, Kota Semarang,
PT Dhana Persada Manunggal yang menyediakan jasa pengurusan kepabeanan
ekspor/impor, trucking, dan juga pengangkutan jalur laut serta udara.

Berdiri sejak tahun 1993, PT Dhana Persada Manunggal telah memiliki pengalaman
selama 23 tahun pada industri pelayanan jasa kepabeanan dan juga ekspedisi
muatan kapal laut. Pengalaman dalam menghadapi berbagai situasi dan kondisi
yang kompleks serta dinamis, membuat PT Dhana Persada Manunggal dipercaya
oleh berbagai perusahaan dalam melayani proses ekspor maupun impor.
Berdasarkan hal tersebut, penulis memutuskan untuk melakukan magang industri
di PT Dhana Persada Manunggal agar dapat menambah pengalaman bekerja pada
bidang yang sejalan dengan kompetensi penulis sebagai mahasiswa program studi
bisnis internasional.

Komoditas ekspor yang paling banyak diurus proses pengangkutan dan


kepabeanannya oleh PT Dhana Persada Manunggal adalah arang kelapa atau
coconut charcoal yang dilakukan melalui jalur laut. Arang kelapa banyak diekspor
ke negara-negara Asia, Timur Tengah, dan juga Eropa seperti India, Irak, Turki,

2
dan juga Australia. Arang kelapa memiliki kegunaan sebagai bahan bakar yang
ramah lingkungan sehingga sering menjadi pilihan alternatif untuk menunjang
proses industri.

1.2 Tempat dan Waktu Pelaksanaan

Waktu : 30 Januari 2023 - 12 Mei 2023

Tempat : PT Dhana Persada Manunggal


JL. Lingkar Tanjung Mas, No. A, RW.3, Panggung Lor,
Kec. Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50177

1.3 Ruang Lingkup


Ruang lingkup kegiatan magang yaitu:

1. Proses persiapan dokumen-dokumen impor dan pihak-pihak terlibat


dalam pengiriman impor whey protein powder melalui jalur laut.

2. Prosedur penanganan impor whey protein powder melalui jalur laut.

1.4 Tujuan
Adapun tujuan dari kegiatan magang industri adalah sebagai berikut:
1. Mengaplikasikan kompetensi ekspor impor yang telah didapatkan
di dalam perkuliahan.
2. Memperoleh pengalaman kerja secara profesional pada perusahaan PPJK
dan EMKL.

1.5 Manfaat Magang Industri

Manfaat yang didapatkan penulis setelah melakukan magang industri di


PT Dhana Persada Manunggal yaitu:

1. Meningkatkan kompetensi di bidang ekspor impor.


2. Mendapatkan pengalaman menangani dokumen ekspor arang kelapa
3. Meningkatkan kemampuan komunikasi dengan rekan kerja dan
pihak-pihak yang terlibat dalam proses importasi.

3
1.6 Sistematika Penulisan
Dalam pembuatan laporan Magang Industri ini, berikut merupakan sistematika
penulisan yang digunakan, yaitu:
BAB I : PENDAHULUAN
Bab ini berisi penjelasan mengenai latar belakang dari topik yang dipilih dalam
penulisan laporan praktik kerja lapangan, ruang lingkup dan tujuan dari penulisan
topik tersebut.
BAB II: GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN DAN AKTIVITAS MAGANG
Bab ini berisi uraian profil perusahaan secara spesifik yang menjadi konteks dari
topik yang dipilih dan menguraikan seluruh aktivitas yang dilakukan selama
magang.
BAB III : PEMBAHASAN
Bab ini menguraikan kasus/masalah penanganan impor produk whey protein
powder melalui jalur laut mencakup latar belakang, substansinya, dan dampak yang
ditimbulkan. Analisis yang diterapkan yaitu menggunakan teori untuk menjelaskan
dan membandingkan dengan kasus/masalah yang diangkat.

BAB IV : KESIMPULAN DAN REKOMENDASI


Bab ini berisi tentang kesimpulan pendapat tentang kasus yang dianalisis serta
rekomendasi terhadap perusahaan dan prodi terkait dengan hasil analisis.

BAB V : REFLEKSI DIRI


Bab ini berisi uraian tentang hal-hal positif/kompetensi yang diterima selama
perkuliahan dan kompetensi baru yang diterima selama magang serta uraian tentang
manfaat magang terhadap pengembangan soft-skills dan kekurangan soft-skills
yang dimiliki mahasiswa, kunci sukses dalam bekerja berdasarkan pengalaman di
tempat magang serta rencana perbaikan/pengembangan diri, karir dan pendidikan
selanjutnya.

4
BAB II
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Singkat PT Dhana Persada Manunggal


2.1.1 Sejarah
PT Dhana Persada Manunggal merupakan perusahaan logistik global yang
menawarkan berbagai jasa pelayanan untuk menunjang proses pengiriman
internasional. Jasa yang ditawarkan oleh PT Dhana Persada Manunggal antara lain
Pengurusan Jasa Kepabeanan (PPJK), undername export dan import, trucking, serta
forwarding untuk jalur laut dan udara. PT Dhana Persada Manunggal merupakan
hasil dari penggabungan perusahaan PT Anisnusa Persada Semarang sebagai agen
pengiriman Contship Container Lines pada tahun 1990. Sejak krisis moneter dan
ekonomi pada tahun 1997, seluruh PT. Aset Anisnusa Persada Semarang diambil
alih, dan mengubah nama perusahan menjadi PT. Dhana Persada Manunggal.
Terhitung sejak tahun 1997, PT. Dhana Persada Manunggal memfokuskan pada
bisnis pengiriman barang terutama pada muatan peti kemas, karena kebutuhan
pelanggan dan juga untuk penanganan bea cukai yang lebih mudah baik
dokumentasi atau operasional. Pada pertengahan tahun 1998 mendirikan izin lokal
Ekspedisi Muatan Kapal Laut (EMKL) untuk ekspor dan impor, pada saat yang
sama waktu itu juga membeli saham PT. Arya Manggala Contena sebagai
perusahaan depot container. Hingga tahun 1999 bisnis berkembang dan juga
mencakup produk home industry khususnya furniture yang diekspor maupun impor
dry bag sebagai bahan pengering yang baik untuk melindungi dari pengaruh buruk
kelembaban. Perluasan bisnis dilakukan pada tahun 2000 dengan dengan membeli
beberapa truk trailer untuk membawa kargo sendiri untuk melindungi masalah
selama pengiriman kontainer dari pengirim / penerima ke depo kontainer/pabrik.

5
2.1.2 Logo

Gambar 1 Logo PT Dhana Persada Manunggal


Sumber: Dokumentasi Pribadi

2.1.3 Visi Misi Perusahaan


Visi Perusahaan
Menjadi perusahaan logistik yang unggul dan berkualitas dalam melayani
pelanggan

Misi Perusahaan
1. Memberikan layanan dan kualitas terbaik untuk semua pelanggan
2. Meningkatkan kualitas layanan berdasarkan teknologi terbaru dan
memprioritaskan kecepatan penanganan serta kedatangan barang tepat
waktu

2.1.4 Lokasi
PT Dhana Persada Manunggal berlokasi di Jalan Lingkar Tanjung Mas, No. A,
RW.3, Panggung Lor, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50177

2.1.5 Hari dan Jam Kerja


Jadwal operasional pada PT Dhana Persada Manunggal adalah sebagai berikut:
Hari : Senin - Sabtu
Jam Kerja : 08.30 - 16.30 (Senin - Jumat)
: 08.30 - 12.30 (Sabtu)

6
Jam Istirahat : 12.00 - 13.00

2.1.6 Produk Jasa


PT Dhana Persada Manunggal memiliki beberapa layanan yang mendukung proses
perdagangan internasional:
1. Agen Pengiriman
PT Dhana Persada Manunggal memiliki kerjasama dengan perusahaan
pelayaran untuk melayani kebutuhan muatan kapal di pelabuhan, yang
memungkinkan pelanggan mendapatkan harga murah untuk pengiriman
jarak jauh dan ekspedisi di semua rute.
2. Sea dan Air Freight Forwarding
PT Dhana Persada Manunggal menyediakan layanan angkutan laut dan
udara yang dapat disesuaikan dengan permintaan pelanggan untuk
pengiriman kargo. PT Dhana Persada Manunggal menyediakan pengiriman
dengan kapasitas besar dan kecil dengan harga yang lebih terjangkau.
3. Pergudangan
PT Dhana Persada Manunggal menyediakan solusi terintegrasi untuk semua
kebutuhan penyimpanan dan distribusi lengkap dengan sistem manajemen
gudang.
4. Jasa Pengurusan Kepabeanan
PT Dhana Persada Manunggal menyediakan jasa pengurusan dan juga hal
hal yang berkaitan dengan segala proses kepabeanan yang sudah memiliki
sertifikasi dengan cepat dan efisien.
5. Undername Export Import
PT Dhana Persada Manunggal memiliki lisensi yang resmi terdaftar di
Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, dan memiliki izin resmi untuk
melakukan kegiatan ekspor
6. Angkutan Truk
PT Dhana Persada Manunggal menyediakan layanan truk dalam pengiriman
kargo melalui darat di Indonesia. Layanan tersebut meliputi Layanan
Penjemputan dan Pengiriman serta layanan distribusi Kargo.

7
2.1.7 Struktur Organisasi

Gambar 2 Struktur Organisasi PT Dhana Persada Manunggal

Sumber: Divisi Human Resource

2.2 Struktur Organisasi PT Dhana Persada Manunggal


2.2.1 Struktur Organisasi
Struktur organisasi didefinisikan sebagai cara suatu organisasi dibagi,
diorganisasikan, dan dikoordinasikan (Sumitro, 2014). Struktur organisasi
menunjukkan hierarki organisasi dan pendelegasian wewenang serta
memperlihatkan hubungan pelaporan. Susunan struktur organisasi didasarkan pada
pertimbangan atas pentingnya perencanaan, penentuan kekuasaan, tanggung jawab,
dan spesialisasi setiap anggota organisasi (Muljawan, 2019). Lebih lanjut,
(Muljawan, 2019) menggambarkan struktur organisasi sebagai perwujudan dari
perumusan strategi perusahaan guna mencapai tujuan yang ditetapkan secara
efektif. Untuk itu, diperlukan perencanaan dan pertimbangan yang matang dalam
proses penyusunan struktur organisasi agar dapat mendukung strategi yang telah
dirumuskan.

8
2.2.2 Tugas dan Wewenang
Berikut merupakan tugas dan wewenang tiap-tiap bagian pada PT Dhana Persada
Manunggal:
1. General Manager
Fungsi dan tugas pokok General Manager, yaitu:
1) Membantu direktur untuk ikut serta memikirkan, melaksanakan,
mengawasi dan memonitoring aktivitas perusahaan agar dapat
berkembang dan maju dengan pesat
2) Mengurus dan mengelola perusahaan serta memimpin divisi dan
cabang yang berada dibawahnya.
3) Melaporkan secara menyeluruh atas kegiatan/ kinerja Cabang
kepada Manager Umum/ Direksi secara periodic baik tertulis/ lisan.
4) Menerima laporan dari masing – masing Kepala Cabang
5) Secara periodic mengadakan rapat koordinasi dan evaluasi masing –
masing bagian/ staff atas kinerja, minimum satu kali dalam sebulan
atau mengadakan rapat kecil bila ada masalah/ jika diperlukan.
2. Keuangan
Fungsi dan tugas pokok Keuangan, yaitu:
1) Pencatatan berbagai bukti transaksi (invoice, kas keluar, kas masuk,
bank keluar, bank masuk, penerimaan piutang, pembayaran hutang)
2) Membuat laporan keuangan
3) Cek dan koreksi bukti transaksi dan jurnal ke bagiannya masing-
masing
4) Koreksi dan membuat bukti bank keluar (operation voucher,
tagihan, nota, PO)
5) Membuat voucher berdasarkan tagihan dari vendor
6) Membuat voucher berdasarkan invoice yang dibayar oleh Customer
3. Marketing
Fungsi dan tugas pokok marketing, yaitu:

9
1) Mengadakan proses market/ canvas sesuai area yang telah
ditentukan, dalam rangka pemenuhan budget per Marketing dari
hari Senin sampai Jum’at.
2) Berkomunikasi dengan customer baik visiting atau sales call, untuk
dealing order, menjelaskan tentang dokumentasi, operasional
forwarding, atau aturan baru dari instansi terkait seperti Departemen
Perhubungan/ Adpel tentang perubahan THC dan lain – lain, tentang
Kepelabuhan (Pelindo) baik proses dan prosedur pelayaran yang
berlaku di Indonesia atau aturan di negara tujuan, serta aturan
dimasing – masing pelayaran dan instansi terkait.
3) Melaporkan kegiatan kanvas kepada Kepala Devisi dan membuat
daily report.
4) Membuat draft penawaran harga kepada customer dengan
persetujuan Kepala Devisi / Koordinator.
5) Membuat arsip penawaran yang telah dikonfirmasikan/ disetujui
oleh Customer.
4. Dokumen Ekspor Impor
Fungsi dan tugas pokok Dokumen Ekspor Impor, yaitu:
1) Membuat dokumen PEB/PIB
2) Menarik respons dari Bea dan Cukai melalui Electronic Data
Interchange (EDI)
3) Menyerahkan PEB/PIB yang sudah final ke bagian Keuangan untuk
dibuat invoice/ penagihan ke Customer.
4) Mengarsip PEB\PIB dan dokumen lain setelah di fiat/ legalisasi Bea
dan Cukai.
5. Customer Service Officer (CSO)
Fungsi dan tugas pokok Operasional, yaitu:
1) Meminta selling schedule kepada Shipping Lines baik untuk
kepentingan internal dan Cabang atau external (Shipper, EMKL dan
lain – lain).
2) Secara periodic membuat filling buying rate dan diinformasikan ke
Customer sesuai dengan validiti rate serta mengupdatenya.

10
3) Secara periodic membuat filling buying rate disampaikan ke
Kepala Devisi dan Koordinator Cabang.
4) Membuat detail shipment atau informasi lain yang dibutuhkan oleh
Customer dan Cabang baik sebelum atau sesudah shipment.
5) Membantu Marketing melayani Customer selama Marketing tidak
berada di kantor.
6. Operasional
Fungsi dan tugas pokok Operasional, yaitu:
1) Menerima Shipping Instruction (SI) dari Customer Service Office
(CSO).
2) Mengisi seluruh biaya operasional didalam job sheet yang telah
dibuat oleh Customer Service Office (CSO).
3) Mengajukan biaya operasional kepada Management (mengikuti
alur sistem yang ada) sebelum mencairkan ke Kasir.
4) Mengambil D/O ke Pelayaran.
5) Menginformasikan Closing Time ke bagian Document.
6) Mencari truk untuk mengangkut kontainer ke tempat stuffing.
7) Mengecek kelayakan/ availability container sesuai dengan
permintaan customer (kecerobohan dalam pemilihan kontainer yang
mengakibatkan ditolak oleh customer, maka seluruh biaya yang
timbul dibebankan ke bagian Operasional),
7. Warehouse (Pergudangan)
Fungsi dan tugas pokok Warehouse (gudang), yaitu:
1) Membuat WO untuk permintaan spare part.
2) Membuat job sheet.
3) Mengisi selling / buying ke dalam system sesuai harga yang
disetujui pihak customer, RC (jika ada) dan biaya – biaya lain
sebelum proses posting transaksi ke keuangan untuk diterbitkan
invoice.
4) Menerima / mencatat semua spare part yang masuk / keluar.
5) Membuat kartu stok dan dilaporkan pada awal bulan.
6) Check fisik stock barang yang akan digunakan.

11
2.3 Tugas-tugas yang Dikerjakan Selama Magang Industri

Aktivitas magang dimulai pada tanggal 30 Januari 2023 - 12 Mei 2023


di PT Dhana Persada Manunggal. Berikut beberapa aktivitas yang
dilakukan penulis selama menjalankan aktivitas magang industri:
1. Menerima dokumen dari eksportir/importir
Untuk membuat dokumen kepabeanan, diperlukan dokumen-dokumen
pendukung yang dikirimkan langsung oleh eksportir/importir atau
forwarder. Dokumen-dokumen tersebut antara lain invoice, packing list,
B/L dan COO. Penerimaan dokumen dapat dilakukan melalui email atau
jika dokumen berbentuk cetak maka diperoleh melalui kurir ekspedisi.

2. Membuat draft Pemberitahuan Ekspor Barang (PEB) dan


Pemberitahuan Impor Barang (PIB)
Sebelum melakukan kegiatan ekspor maupun impor, diperlukan dokumen
pemberitahuan yang harus disampaikan kepada pihak bea cukai. Dokumen
tersebut dibuat melalui aplikasi modul yang telah disediakan oleh pihak bea
cukai untuk kemudian dikirimkan dan mendapatkan respon secara
elektronik. Draft dokumen PEB dan PIB dibuat berdasarkan dokumen
shipping yang telah dikirimkan oleh eksportir/importir seperti invoice,
packing list, B/L, COO dan dokumen pelengkap lainnya.

3. Memeriksa Estimated Time of Arrival (ETA) dan Estimation Time of


Departure (ETD)
Jadwal kedatangan kapal (ETA) dan jadwal keberangkatan kapal (ETD)
dapat dilihat melalui website track-trace dengan memasukkan nomor B/L
ataupun kontainer. Informasi mengenai nama, nomor, dan tanggal
keberangkatan atau kedatangan kapal juga tersedia di website terminal
petikemas PELINDO. Informasi ini berguna untuk melengkapi data pada
dokumen PEB dan PIB.

4. Memeriksa HS Code

12
HS Code barang impor/ekspor wajib disertakan pada dokumen PIB/PEB.
HS Code diperlukan untuk mengetahui tarif bea masuk/keluar, pajak, serta
fasilitas-fasilitas lain yang dimiliki oleh barang terkait. Informasi mengenai
HS Code dapat diakses melalui website INSW (Indonesia National Single
Window).

5. Memperbaiki draft PIB/PEB


Setelah draft dokumen PIB/PEB selesai dibuat, dokumen dikirimkan ke
importir/eksportir atau pihak forwarder untuk dilakukan pengecekan
kesesuaian data draft PIB/PEB dengan dokumen pendukung. Apabila
terdapat kekeliruan dalam pengisian atau perubahan data dokumen, maka
perlu dilakukan revisi draft sesuai dengan perbaikan. Setelah draft PIB/PEB
sudah dikonfirmasi sesuai, maka draft dapat langsung dikirimkan ke bea
cukai melalui aplikasi modul PIB/PEB.

6. Mengirimkan respon dari bea cukai ke importir/eksportir


Setelah mengirimkan dokumen PIB/PEB maka akan muncul respon berupa
dokumen dari pihak bea cukai seperti:
a. Nota Pelayanan Ekspor (NPE)
b. Surat Pemberitahuan Pengeluaran Barang (SPPB)
c. Surat Pemberitahuan Jalur Merah (SPJM)
d. Deklarasi Nilai Pabean (DNP)
e. Nota Permintaan Data dan/atau Dokumen (NPD)
f. Surat Penetapan Tarif dan/atau Nilai Pabean (SPTNP)
g. Billing

7. Melakukan Pendok SPPB


Setelah mendapatkan respon SPPB, perlu dilakukan pendok dengan
mengunggah dokumen-dokumen yang diperlukan ke website Gendhis Legi
milik bea cukai. Daftar dokumen yang diperlukan dapat dilihat di halaman
terakhir dokumen PIB.

13
8. Membuat Set Dokumen Tagihan
Sebelum mengirimkan tagihan biaya impor kepada importir, diperlukan
dokumen-dokumen pendukung yang disatukan dalam sebuah map.
Dokumen untuk tagihan meliputi:
a. Respon SPPB
b. Dokumen asli PIB sebanyak 3 rangkap dengan tanda tangan dan
stampel basah.
c. Invoice Delivery Order
d. Fotokopi PIB
e. Invoice
f. Packing List
g. Bill of Lading
h. E-COO atau fasilitas lainnya jika ada
i. Delivery Order
j. E-Billing
k. Bukti Penerimaan Negara (BPN)

9. Membuat Dokumen Pemberitahuan Konsolidasi Barang Ekspor


(PKBE)
Apabila jenis kargo yang dipilih oleh eksportir adalah Less Container Load
(LCL), maka dokumen pabean yang harus dibuat adalah Pemberitahuan
Konsolidasi Barang Ekspor (PKBE) karena terdapat lebih dari satu pemilik
barang dalam kontainer yang dipakai untuk proses ekspor. Dokumen PKBE
berisikan data-data pemilik barang LCL beserta nomor NPE dan PEB.
Proses pembuatan dokumen PKBE juga dilakukan melalui modul PEB yang
dikirimkan secara elektronik kepada pihak bea cukai.

10. Mengambil kontainer kosong di Depo


Untuk mengambil kontainer kosong di depo diperlukan dokumen delivery
order (DO) yang diterbitkan oleh agen pelayaran. Dokumen DO biasanya
diambil oleh eksportir atau forwarder ke kantor agen pelayaran untuk
kemudian diteruskan ke bagian operasional ekspor sebagai dokumen yang

14
digunakan dalam pengambilan kontainer kosong di depo. Saat mengambil
kontainer kosong di depo, bagian operasional juga sekaligus akan
mendapatkan seal kontainer beserta dengan nomornya yang digunakan
untuk mengunci kontainer.

11. Mengurus Revisi Certificate of Origin COO ke Dinas Perdagangan


Apabila terdapat perubahan pada Certificate of Origin (COO) setelah
diterbitkan, maka COO revisi harus dikirimkan langsung ke kantor Dinas
Perdagangan untuk mengganti dokumen COO yang sebelumnya sudah
diterbitkan.

12. Melakukan Pendok Surat Pemberitahuan Jalur Merah (SPJM) ke


Situs Gendhis Legi
Setelah mendapatkan respon SPJM, perlu dilakukan pendok dengan
mengunggah dokumen-dokumen yang diperlukan ke website Gendhis Legi
milik bea cukai. Dokumen-dokumen tersebut meliputi:
a. PIB asli dengan stempel basah rangkap 3
b. Invoice
c. Packing List
d. Bill of Lading
e. Fasilitas seperti Certificate of Origin (COO) atau KITE (Keperluan
Impor Tujuan Ekspor)
f. E-Billing
g. Bukti Penerimaan Negara (BPN)
h. Surat Kuasa
i. Nomor Induk Berusaha (NIB) Importir
j. Nomor Pengenal Wajib Pajak (NPWP) Importir
k. Nomor Pengenal Wajib Pajak (NPWP) PPJK
Dokumen tersebut discan dan diunggah ke situs gendhis legi
maksimal sehari setelah mendapatkan respon SPJM.

13. Melakukan Pendok Deklarasi Nilai Pabean (DNP)

15
Apabila PIB mendapat respon Informasi Nilai Pabean (INP) dari pihak bea
cukai, maka importir harus mengunggah dokumen DNP sebagai bentuk
pernyataan yang sesuai dengan fakta transaksi impor yang dilakukan.
Dokumen DNP berisi pernyataan tentang dokumen-dokumen apa saja yang
bisa dan tidak bisa diserahkan kepada pihak bea cukai. Apabila terdapat
dokumen yang tidak bisa diserahkan, importir harus membuat surat
pernyataan pendukung yang menyatakan ketidakbisaan untuk menyerahkan
dokumen yang diminta.
Selain mengunggah dokumen DNP, importir juga harus menyertakan
dokumen lain seperti invoice, packing list, dan bill of lading sebagai
pelengkap. Dokumen-dokumen tersebut harus diunggah ke situs gendhis
legi selambat-lambatnya 3 hari setelah mendapatkan respon INP.

14. Membuat Voucher Tagihan


Voucher tagihan berisi tagihan total yang meliputi tagihan biaya handling
container seperti forklift dan Lift on/Lift off, biaya penumpukan, biaya
gudang (jika ada), dan lain-lain.

15. Melakukan E-Booking Space Kontainer


Agar kontainer dapat dimuat di sarana pengangkut, bagian forwarding harus
melakukan pemesanan space kontainer di situs milik pelayaran. Proses
booking dilakukan secara online dengan mengisi data-data eksportir,
consignee, negara tujuan ekspor serta tanggal estimasi keberangkatan di
situs pelayaran. Setelah proses booking, bagian forwarding akan
mendapatkan dokumen delivery order yang dapat digunakan oleh bagian
operasional untuk mengambil kontainer kosong di depo.

16. Membuat Telex Release/Surrender Bill of Lading


Telex Release atau biasa disebut Surrender Bill of Lading merupakan
dokumen yang dibuat oleh shipper untuk dikirimkan kepada pelayaran agar
saat barang ekspor sampai di negara tujuan, pelayaran tidak perlu meminta
original bill of lading kepada importir sebagai syarat pengeluaran kargo.

16
BAB III
PEMBAHASAN
3.1 Landasan Teori
3.1.1 Pengertian EMKL dan PPJK

Proses perdagangan internasional melibatkan berbagai pihak yang turut berperan


dalam kelancaran proses pengiriman barang antara penjual dan pembeli yang tidak
berada di satu negara yang sama. Perusahaan Ekspedisi Muatan Kapal Laut
merupakan salah satu pihak dalam proses perdagangan internasional sebagai
penyedia jasa transportasi. Pada dasarnya, EMKL memperlancar proses
pengangkutan darat, laut, maupun udara dengan mengambil peran sebagai pihak
yang diberikan kuasa oleh pengirim barang untuk mengangkut barang hingga
sampai ke penerima (Wanudjaya, 2017).

Dalam menjalankan bisnisnya, perusahaan EMKL biasanya bermitra dengan


Perusahaan Pengurusan Jasa Kepabeanan (PPJK). Peran PPJK adalah sebagai pihak
yang melakukan pengurusan custom clearance atau pemenuhan kewajiban pabean
yang dibebankan negara kepada eksportir maupun importir (Rahmawati & Westi,
2016). Dengan demikian dapat dikatakan bahwa PPJK merupakan pihak yang
menjadi perantara antara eksportir maupun importir dengan pihak Bea Cukai. PPJK
bertugas untuk melunasi segala macam bea yang berhubungan dengan kegiatan
ekspor maupun import seperti bea masuk dan bea keluar, termasuk dengan pajak-
pajak yang wajib dibayarkan oleh pihak importir seperti PPn (Pajak Pertambahan
Nilai) dan PPh (Pajak Penghasilan). Pihak PPJK juga wajib untuk menghadiri
pemeriksaan fisik barang apabila barang terkena larangan dan pembatasan atau
pelayanan jalur merah sebagai pihak yang menjadi saksi untuk mewakili
eksportir/importir.

3.1.2 Pengertian Ekspor


Ekspor dapat diartikan suatu aktivitas menjual produk dari suatu negara ke negara
lain (Haryadi & Nopriyandi, 2017). Risa (2018) mengartikan ekspor sebagai
perdagangan dengan cara mengeluarkan atau mengirimkan barang dari dalam
daerah pabean keluar wilayah suatu negara. Daerah pabean merupakan wilayah

17
Republik Indonesia yang meliputi wilayah darat, perairan dan ruang udara di
atasnya, serta tempat-tempat tertentu di zona ekonomi eksklusif (ZEE) dari landas
kontinen yang di dalamnya berlaku undang-undang kepabeanan (Bea Cukai, 2011).

3.1.3 Dokumen-dokumen yang Diperlukan dalam Ekspor


1. Commercial Invoice
Commercial Invoice adalah faktur penjualan barang ekspor yang diterbitkan
oleh eksportir dan kemudian diberikan kepada importir setelah selesainya
produksi barang pesanan importir. Commercial invoice berfungsi sebagai
bukti tagih pembayaran oleh eksportir kepada importir. Di dalam dokumen
commercial invoice terdapat informasi berupa deskripsi barang, harga
barang total, harga barang per unit, serta kontrak pembayaran yang
digunakan (incoterm).
2. Packing List
Packing list merupakan dokumen yang menunjukkan jumlah, jenis, dan
berat dari barang ekspor. Pada dokumen packing list, berat barang yang
dicantumkan terdiri dari berat bersih (net weight) dan berat kotor (gross
weight). Selain itu, informasi mengenai jenis dan jumlah kemasan juga
dicantumkan secara rinci. Misal, 10 box of coconut charcoal, 200 cartons
of fabric, dan sebagainya.
3. Delivery Order
Delivery order merupakan dokumen yang diterbitkan oleh pelayaran yang
digunakan oleh bagian operasional ekspor untuk mengambil kontainer
kosong ke depo kontainer.
4. Pemberitahuan Ekspor Barang (PEB)
Pemberitahuan Ekspor Barang menurut Kemenkeu (2002) adalah dokumen
pabean yang berisi pemberitahuan pelaksanaan ekspor barang yang dapat
berupa tulisan di atas formulir atau media elektronik.
5. Nota Pelayanan Ekspor (NPE)
Bea Cukai (2013) mendefinisikan Nota Pelayanan Ekspor (NPE) sebagai
nota yang diterbitkan oleh Pejabat Pemeriksa Dokumen, Sistem Komputer
Pelayanan, atau Pejabat Pemeriksa barang atas PEB yang disampaikan,

18
untuk melindungi pemasukan barang yang akan diekspor ke Kawasan
Pabean dan/atau pemuatannya ke sarana pengangkut.
6. Sertifikat Kesehatan Tumbuhan (Sertifikat Phytosanitary)
Sertifikat Kesehatan Tumbuhan adalah dokumen yang diterbitkan oleh
National Plant Protection Organization (NPPO) yang menyatakan suatu
komoditas tumbuhan, hasil tumbuhan dan benda lain yang diekspor bebas
dari organisme pengganggu tumbuhan (OPT)/Organisme pengganggu
tumbuhan karantina (OPTK).
7. Material Safety Data Sheet (MSDS)
Merupakan dokumen yang berisi tentang informasi mengenai komposisi
bahan. Umumnya berkaitan dengan sifat-sifat bahaya dan bahan kimia yang
digunakan seperti sifat mudah terbakar, beracun, korosif, mudah meledak,
atau sensitif terhadap sesuatu.
8. Self Heating Report
Self heating report atau disebut juga Sertifikat uji pemanasan sendiri
merupakan dokumen penting dalam keselamatan ekspor arang briket. Tes
ini dilakukan pada komoditas yang memiliki potensi bersifat
membahayakan dalam proses pengiriman. Dalam hal ini, arang kelapa
cenderung bersifat mudah terbakar sehingga perlu dilakukan tes pemanasan
sendiri agar dapat mencegah barang terbakar saat proses pengiriman di
dalam kontainer.

3.1.4 Pihak-pihak yang Terlibat dalam Proses Penanganan Ekspor


Proses Ekspor melibatkan banyak pihak yang berkolaborasi dalam penanganan
setiap tahapan ekspor. Pihak-pihak tersebut antara lain:
a. Eksportir
Berdasarkan Permendag No. 19/2021, eksportir merupakan orang
perseorangan atau lembaga atau badan usaha, baik yang berbentuk badan
hukum maupun bukan badan hukum, yang melakukan ekspor.
b. Importir
Orang atau badan usaha yang melakukan perdagangan dengan cara
memasukkan barang atau jasa dari luar negeri ke dalam negeri.

19
c. Direktorat Jenderal Bea Cukai
Bea Cukai memiliki peran sebagai trade facilitator sekaligus mengawasi
alur proses perdagangan internasional. Dalam proses ekspor arang kelapa,
peran bea cukai meliputi:
a. Menerbitkan dokumen pabean berupa Nota Pelayanan Ekspor
b. Menetapkan besarnya bea keluar
d. Agen Pelayaran
Agen pelayaran adalah sebuah badan usaha yang bergerak dalam kegiatan
atau aktivitas kapal. Dalam proses ekspor arang kelapa, pihak pelayaran
terlibat sebagai penyedia kontainer dan kapal. Selain itu, pihak agen
pelayaran juga menerbitkan dokumen delivery order (DO) sebagai surat
untuk pengambilan kontainer kosong di depo.
e. EMKL atau PPJK
Eksportir/Importir membutuhkan pihak yang membantu pengurusan
pembuatan dokumen dan pengangkutan barang ekspor/impor. Dalam hal
ini, Pengusaha Pengurusan Jasa Kepabeanan (PPJK) merupakan perusahaan
yang menawarkan layanan pengurusan dokumen-dokumen kepabeanan.
f. Bank
Bank sebagai tempat pembayaran biaya-biaya yang dibebankan baik dari
shipping company kepada PPJK maupun dari PPJK terhadap importir
setelah penggunaan jasa.
g. Perusahaan Asuransi
Perusahaan asuransi berperang untuk menutup resiko-resiko yang dapat
terjadi pada barang selama perjalanan, dengan cara memberikan kontribusi
premi yang dibayarkan kepada pihak pengguna jasa asuransi.
h. PT Pelayaran Indonesia (Pelindo)
Pelindo adalah badan usaha yang menangani kegiatan di Pelabuhan dengan
memberikan fasilitas dermaga, tambat, peralatan bongkar muat, dan
lapangan penumpukan kontainer.

20
3.1.5 Prosedur Penanganan Ekspor Jalur Laut

Gambar 3 Alur Penanganan Ekspor Arang Kelapa

Sumber: Divisi Ekspor PT Dhana Persada Manunggal

Penjelasan:
1. Mengajukan Delivery Order ke pelayaran atas permintaan eksportir.
Khusus untuk komoditas arang kelapa, diperlukan dokumen tambahan
berupa Material Safety Data Sheet (MSDS) dan Self Heating Report. Hal
ini dilakukan agar pihak pelayaran mendapatkan informasi yang rinci
mengenai kondisi arang kelapa yang hendak diekspor sehingga arang kelapa

21
dapat terhindar dari kebakaran saat proses pengiriman oleh sarana
pengangkut.
2. Setelah mendapatkan delivery order dari pelayaran, bagian operasional
ekspor dapat mengambil kontainer kosong di depo kontainer. Saat proses
pengambilan kontainer kosong di depo, bagian operasional wajib
memeriksa kondisi kontainer yang meliputi kondisi fisik kontainer seperti
adanya kerusakan atau lubang pada kontainer, adanya bau yang ditimbulkan
dari pengiriman barang sebelumnya, dan kondisi lain yang dapat berpotensi
merusak komoditas ekspor yang hendak dikirim. Pada tahap ini, bagian
operasional sekaligus mendapatkan seal yang digunakan untuk mengunci
kontainer.
3. Di saat yang bersamaan, dilakukan pembuatan draft dokumen PEB
berdasarkan dokumen-dokumen pelengkap yang telah dikirimkan oleh
eksportir kepada PT Dhana Persada Manunggal melalui email. Dokumen-
dokumen tersebut antara lain:
a. Invoice
b. Packing List
Dalam membuat draft dokumen PEB, diperlukan informasi Estimated Time
Departure (ETD) atau perkiraan waktu keberangkatan sarana pengangkut.
Informasi ini dapat dilihat pada website webaccess milik PT PELINDO.
4. Setelah selesai dibuat, draft dapat dikirimkan kepada eksportir untuk diteliti
terlebih dahulu untuk diperiksa kesesuaian data PEB dengan data pada
dokumen-dokumen eksportir.
5. Apabila eksportir sudah mengkonfirmasi kesesuaian PEB, PEB dapat
dikirimkan kepada Bea Cukai secara elektronik melalui modul PEB.
6. Sementara itu, bagian operasional melakukan proses stuffing yaitu dengan
membawa kontainer kosong ke pabrik eksportir dan kemudian eksportir
dapat memuat komoditas ekspor ke dalam kontainer.
7. Saat proses stuffing berlangsung, dilakukan pengambilan sampel arang
kelapa untuk keperluan karantina. Tahap selanjutnya yaitu divisi
operasional menunggu pemanggilan jadwal karantina dan uji sampling dari
Balai Karantina. Setelah dilakukan pemanggilan, divisi operasional

22
menghadiri proses karantina dan uji sampling dan menjadi saksi proses
tersebut. Tahapan pemeriksaan yang dilakukan yaitu:

8. Setelah pemeriksaan selesai, akan muncul billing karantina berupa


tagihan pembayaran yang disetorkan kepada Balai Karantina.
9. Setelah proses uji sampling dilakukan dan billing telah dibayarkan, arang
kelapa yang lolos uji karantina akan mendapatkan sertifikat phytosanitary
yang menyatakan bahwa arang kelapa tersebut terbukti terbebas dari
organisme pengganggu tumbuhan (OPT)/Organisme pengganggu
tumbuhan karantina (OPTK) sehingga produk arang kelapa siap dan aman
untuk diekspor.
10. Respon dari pengiriman dokumen PEB adalah berupa dokumen NPE yang
dapat digunakan dalam proses pembuatan barcode job untuk truk masuk ke
pelabuhan. Barcode job dapat dibuat melalui website TPKS dengan
menggunakan data-data dari dokumen NPE dan PEB. Agar dapat mencetak
barcode, eksportir terlebih dahulu harus membayar tagihan biaya gate in.
11. Barcode yang telah dicetak dapat diserahkan kepada supir truk yang
membawa kontainer dari pabrik eksportir setelah proses stuffing. Bagian
operasional memonitoring proses perjalanan kontainer dari pabrik eksportir
sampai ke TPKS. Untuk proses gate in, supir truk harus melakukan scan
barcode di pintu TPKS.
12. Setelah truk yang membawa kontainer sudah masuk ke area TPKS,
kontainer dapat distacking dan menunggu jadwal untuk dimuat di sarana
pengangkut. Apabila kontainer sudah dimuat di atas sarana pengangkut,
maka pelayaran akan menerbitkan dokumen Bill of Lading yang nantinya
dapat digunakan oleh importir di negara tujuan untuk proses pengeluaran
barang.
13. Terakhir, pihak PT Dhana Persada Manunggal mengirimkan bukti tagih
atau invoice kepada eksportir yang berisi biaya jasa, biaya handling
kontainer, biaya penumpukan, dan lain=lain.

23
3.2 Analisis
3.2.1 Hambatan-hambatan
Alur pengiriman ekspor melalui sea freight memiliki beberapa tahapan seperti yang
telah dijabarkan dan bahkan memakan waktu yang cukup lama dalam proses
pengirimannya sesuai produk yang dikirimkan. Dalam pelaksanaan ekspor,
perusahaan kerap dihadapkan dengan beberapa resiko dan hambatan. Resiko dan
hambatan-hambatan yang dapat terjadi yaitu:
1. Kesalahan Input Data PIB
Pembuatan dokumen PIB membutuhkan data-data pendukung yang terdapat
pada dokumen-dokumen pelengkap seperti invoice dan packing list. Ada
kalanya, kesalahan input data terjadi disebabkan oleh beberapa faktor
internal maupun eksternal. Faktor internal salah satunya adalah
ketidaktelitian dari staf dokumen ekspor dalam mengisi data dokumen PIB.
Sementara faktor eksternal dapat bersumber dari eksportir yang salah
mengirim dokumen atau merevisi dokumen saat dokumen PIB sudah
dikirim. Apabila dokumen PIB yang salah tersebut sudah terlanjur dikirim
ke bea cukai secara online, maka dapat dilakukan proses notul PIB, yang
merupakan proses pembetulan data PIB sesuai dengan data terupdate.
Namun, tidak semua data dokumen dapat dinotul. Beberapa hal seperti data
eksportir dan importir, nama dan jadwal sarana pengangkut, serta nomor
dan jumlah kontainer merupakan data-data yang sifatnya final. Sehingga
apabila terdapat kesalahan terkait informasi tersebut, harus langsung
menghubungi pihak bea cukai.
2. Kondisi Kontainer
Pengiriman barang melalui jalur laut memerlukan waktu yang tidak singkat.
Risiko terjadinya kerusakan saat proses pengiriman barang dinilai tinggi
melihat kondisi cuaca yang tidak dapat diprediksi serta proses handling
barang yang dapat berpotensi menimbulkan kerusakan pada barang.
Berkaitan dengan hal tersebut, pihak eksportir melalui EMKL harus
memilih kontainer dengan kondisi yang pantas sehingga dapat menjaga
kondisi barang hingga sampai ke negara importir.

24
Kendala yang sering terjadi di lapangan adalah kerusakan yang terjadi pada
empty kontainer sehingga memerlukan perbaikan atau disebut repair
container. Repair container merupakan tindakan perbaikan kontainer yang
dilakukan oleh pihak EMKL apabila terjadi kerusakan atau ketidaksesuaian
kondisi kontainer yang berpotensi membahayakan kondisi barang selama
proses pengiriman. Salah satu kondisi yang umum terjadi adalah adanya
lubang pada kontainer yang dapat menimbulkan kerusakan barang apabila
tidak diperbaiki. Untuk kondisi kontainer berlubang, pihak EMKL akan
melakukan pengelasan kontainer sehingga kontainer yang berlubang dapat
ditutup kembali. Kondisi lain yang juga sering dihadapi adalah adanya bau
yang tidak sedap pada kontainer yang tertinggal dari pengiriman barang
sebelumnya. Hal ini dapat diatasi dengan pencucian kontainer sebelum
dibawa ke pabrik eksportir untuk proses stuffing.
3. Kurangnya Edukasi pada Eksportir
Pada saat proses survei empty kontainer di depo, pihak operasional EMKL
diwajibkan untuk berkomunikasi dengan eksportir agar dapat meminta
perimbangan dan persetujuan dalam memilih kontainer. Dalam memilih
kontainer, kondisi kontainer dinilai dengan grade A dan selain grade A.
Kontainer grade A hanya diperbolehkan untuk memuat barang ekspor
berupa makanan atau garment. Berkaitan dengan ketentuan ini, masih
banyak eksportir yang belum teredukasi sehingga tetap meminta kontainer
dengan grade A untuk barang ekspor selain makanan dan garment. Dalam
menghadapi hal tersebut, pihak PT Dhana Persada Manunggal memberikan
alternatif kontainer selain grade A dengan kondisi yang tetap layak pakai
dan tidak butuh perbaikan sehingga dapat memenuhi keinginan eksportir.

4. Kendala Teknis pada Aplikasi Bea Cukai


Proses ekspor memerlukan sinergi dari berbagai pihak eksternal. Salah
satunya adalah bea cukai yang berperan sebagai trade facilitator dengan
menyediakan berbagai aplikasi dan situs yang diperlukan untuk mengurus
dokumen kepabeanan. Aplikasi yang biasanya digunakan untuk keperluan
pembuatan PEB adalah modul PEB serta situs portal pengguna jasa. Hal

25
yang sering menjadi kendala bagi pihak PPJK adalah error pada modul PEB
dan situs portal pengguna jasa sehingga pengiriman draft dokumen PEB
terhambat. Hambatan ini dapat mengganggu alur kerja dari karyawan PPJK
karena dokumen PEB merupakan dokumen awal yang harus dipenuhi untuk
mendapatkan dokumen NPE agar barang ekspor dapat masuk ke kawasan
TPKS. Apabila permasalahan ini terjadi, pihak PPJK menanganinya dengan
mengkomunikasikan kendala tersebut kepada pihak eksportir sehingga
eksportir dapat mengetahui bahwa akan ada kemungkinan keterlambatan
pelayanan. Di samping itu, pihak PPJK juga membuat kanal komunikasi
berupa grup whatsapp yang beranggotakan karyawan PPJK di wilayah
Semarang bersama dengan petugas bea cukai terkait. Kanal komunikasi ini
berfungsi untuk mempercepat koordinasi dan pertukaran informasi antar
PPJK dan pihak bea cukai sehingga apabila terjadi kendala, informasi dan
update penyelesaian dapat tersampaikan lebih cepat dan menyeluruh.

26
BAB IV
KESIMPULAN DAN REKOMENDASI
4.1 Kesimpulan
Dalam pembahasan pada bab sebelumnya, dapat disimpulkan bahwa menangani
ekspor yang dilakukan oleh PT Dhana Persada Manunggal berfokus pada
penyampaian informasi antar pihak yang bersangkutan. Komunikasi yang baik
sangat diperlukan baik lisan, maupun non lisan, demi menjalin keharmonisan
dengan pelanggan dan juga pihak-pihak lain yang berkaitan dengan pelaksanaan
ekspor. Mengingat pentingnya waktu dalam prosedur ekspor, kedisiplinan dan
ketelitian adalah hal yang penting untuk dimiliki dalam pekerjaan ini. Jenis
dokumen ekspor yang harus dipersiapkan harus tepat dan sesuai dengan negara
tujuan. Maka pengetahuan akan kebijakan dan berita-berita global harus terus
menerus dipelajari.
PT Dhana Persada Manunggal menyadari bahwa selama menangani ekspor banyak
resiko yang akan dihadapi, maka perusahaan berusaha semaksimal mungkin untuk
menanggulangi kemungkinan resiko tersebut dengan melakukan pengecekan yang
berulang secara konsisten. Memiliki perjanjian yang jelas dan tegas dengan
pelanggan menjadi hal yang penting agar tidak terjadi kesalahpahaman selama
prosesnya.
Selama pelaksanaan magang industri di PT Dhana Persada Manunggal, penulis
mempelajari banyak hal terutama dibidang ekspor impor. Pengetahuan yang
didapat selama menempuh pendidikan di Politeknik Negeri Semarang dapat
diterapkan saat melaksanakan magang industri. Selain dapat mengaplikasikan ilmu
yang telah dipelajari, penulis juga memperluas wawasan dan keterampilan yang
belum pernah ditemui saat perkuliahan.

4.2 Rekomendasi
Setelah melaksanakan praktik kerja lapangan di PT Dhana Persada Manunggal,
penulis memiliki beberapa rekomendasi sebagai berikut:

4.2.1 Bagi Perusahaan

27
Perusahaan sebaiknya mengadakan pelatihan rutin untuk karyawan terutama yang
berkaitan dengan penguasaan teknologi agar kemampuan digital dari para karyawan
dapat merata. Di samping itu, pelatihan-pelatihan lain yang sifatnya soft skill juga
dapat menjadi pilihan agar karyawan dapat memiliki pengembangan diri.

4.2.2 Bagi Program Studi


Adapun hal-hal yang penulis rekomendasikan bagi program studi adalah sebagai
berikut
a. Perlunya dilakukan sosialisasi yang menyeluruh mengenai mekanisme
penyusunan dan bimbingan laporan magang agar tidak terjadi kebingungan
pada mahasiswa mengenai standar penyusunan laporan magang
b. Perlunya kesesuaian jadwal magang dengan penyusunan outline skripsi.
Sebaiknya penyusunan outline dilakukan saat masa pertengahan magang
agar mahasiswa dapat memiliki waktu untuk melakukan observasi terlebih
dahulu tentang permasalahan yang ada di perusahaan dan berdiskusi dengan
pihak perusahaan.

28
BAB V
REFLEKSI DIRI
5.1 Hal Baru yang Dipelajari
Selama menjalankan magang industri, penulis mempelajari banyak hal baru
terkait industri PPJK dan EMKL sebagai berikut:
1. Melakukan pengarsipan dokumen-dokumen ekspor-impor
2. Membuat PEB (Pemberitahuan Ekspor Barang)
3. Membuat PIB (Pemberitahuan Ekspor Barang)
4. Membuat Job Order di website TPKS
5. Mengunggah pendok SPPB, SPJM, NPD dan DNP ke website gendhis legi
6. Membuat set dokumen untuk tagihan dan SPJM
7. Membuat voucher tagihan
8. Melakukan survei empty kontainer di depo kontainer
9. Berkomunikasi dan bekerjasama dalam lingkungan profesional.

5.2 Pengembangan Hal yang Telah Terjadi


Selama pelaksanaan magang industri di PT Dhana Persada Manunggal, penulis
mengerjakan pekerjaan-pekerjaan yang merupakan aplikasi dari hal-hal yang
dipelajari di bangku perkuliahan, seperti
1. Prosedur ekspor-impor
2. Dokumen-dokumen ekspor-impor
3. Mengenal jenis-jenis container
4. Kebijakan-kebijakan yang berkaitan dalam pelaksanaan ekspor-impor
5. Penggunaan alat-alat perkantoran
6. Kearsipan

5.3 Pengembangan Soft Skill


Selama tiga bulan menjalani kegiatan magang industri di PT Dhana Persada
Manunggal penulis dapat mengembangkan soft-skills berupa:
1. Beradaptasi. Berkenalan dengan pekerjaan, rutinitas, dan lingkungan baru.
2. Tanggung Jawab. Hal ini menjadi bekal yang harus dimiliki dan sangat
penting dalam dunia kerja. Bertanggung jawab atas tugas atau amanah

29
yang diberikan dan diselesaikan dengan baik. Harus dapat bertanggung
jawab atas pekerjaan yang dilakukan.
3. Kedisiplinan. Kedisiplinan didapat dari berbagai hal yang diterapkan
selama magang, seperti disiplin berpakaian, disiplin dalam mengerjakan
tugas, dan dispilin waktu.
4. Manajemen waktu. Dengan diberikannya beberapa tugas, praktikan dapat
mengatur atau memanajemen waktu yang ada untuk menyelesaikan tugas-
tugas tersebut termasuk juga mengatur waktu untuk beristirahat.

5.4 Pengembangan Hardskill


Hard-skills yang dikembangkan selama melakukan kegiatan magang industri di PT
Dhana Persada Manunggal adalah kemampuan membuat dokumen-dokumen yang
diperlukan dalam kegiatan ekspor-impor.

5.5 Kunci Sukses dalam Bekerja


Berdasarkan pengalaman magang di PT Dhana Persada Manunggal, terdapat
beberapa kunci sukses dalam bekerja, di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Mampu bertanggung jawab atas semua pekerjaan yang dilakukan.
2. Menyertakan kedisiplinan dalam segala hal.
3. Melakukan pekerjaan secara efektif dan efisien.
4. Mampu bekerja sama dengan baik dalam menyelesaikan pekerjaan.
5. Selalu ingin belajar dan tidak cepat puas.

5.6 Kendala Selama Magang


Selama pelaksanaan magang di PT Dhana Persada Manunggal terdapat beberapa
kendala yang dihadapi:
1. Beradaptasi dengan lingkungan kerja profesional
Pada saat awal kegiatan magang, penulis mengalami kesulitan dalam
menyesuaikan diri dengan alur kerja pada perusahaan yang menyebabkan
terjadinya kesulitan dalam berkoordinasi.
2. Belum terbiasa dengan budaya kerja yang ada di perusahaan

30
5.7 Cara Mengatasi Kendala
Dalam menghadapi kendala, dilakukan beberapa hal untuk mengatasi di antaranya
sebagai berikut:
1. Mempelajari prosedur dan alur kerja perusahaan dengan cara bertanya
kepada karyawan serta meminta izin untuk mempraktikkan penggunaan
peralatan kantor yang biasa digunakan untuk bekerja.
2. Mencoba untuk mengakrabkan diri dengan ikut serta pada acara-acara yang
bersifat non-formal seperti buka bersama, halal bihalal serta tasyakuran
yang diadakan oleh perusahaan agar interaksi yang terjalin tidak kaku.

5.8 Rencana Pengembangan Diri, Karir, dan Pendidikan Selanjutnya


Setelah lulus, penulis berencana untuk memulai karir di perusahaan multinasional.
Di samping itu, penulis juga berharap untuk menempuh studi lanjut di dalam
ataupun di luar negeri.

31
DAFTAR PUSTAKA

Haryadi, & Nopriyandi, R. (2017). Analisis Ekspor Kopi Indonesia. Jurnal


Paradigma Ekonomika, 12(1).

Lararenjana, E. (2021). Manfaat Perdagangan Internasional bagi Perekonomian


Indonesia. Www.Merdeka.Com.

Monita, L., 1, W., & Zuhri, S. (2019). Jurnal REP (Riset Ekonomi Pembangunan).
Riset Ekonomi Pembangunan, 4(2). https://doi.org/10.31002/rep.v4i2.781

Muljawan, A. (2019). STRUKTUR ORGANISASI PERGURUAN TINGGI YANG


SEHAT DAN EFISIEN. https://doi.org/10.24853/tahdzibi.4.2.67-76

Nasrullah. (2015). ANALISIS PENGARUH PERDAGANGAN


INTERNASIONAL TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI
INDONESIA TAHUN 1999-2013. Statewide Agricultural Land Use Baseline
2015, 1.

Rahmawati, Y., & Westi, R. U. (2016). Peran Pengusaha Pengurusan Jasa


Kepabeanan (PPJK) dalam Proses Impor Barang Beserta Dokumen yang
Terkait. Jurnal Ilmu-Ilmu Kemaritiman, Manajemen, Dan Transportasi,
14(22).

Sumitro, O. : (2014). KEUNTUNGAN DAN KELEMAHAN DARI SETIAP


JENIS STRUKTUR ORGANISASI. In Sumitro Informatika : Jurnal Ilmiah
AMIK Labuhan Batu (Vol. 2, Issue 2).

Tavares, I., & Castañeda-Ayarza, J. A. (2022). Import and export process: the
impact of bureaucratic simplification in customs clearance. Independent
Journal of Management & Production, 13(2), 548–569.
https://doi.org/10.14807/ijmp.v13i2.1626

Wanudjaya, B. C. (2017). Analisis Pengelolaan Operasional Perusahaan Jasa


Forwarder PT. Kharisma Jasa Gemilang. Agora, 5(3), 1–9.
https://media.neliti.com/media/publications/135764-ID-analisis-pengelolaan-
operasional-perusah.pdf
LAMPIRAN

Aktivitas Harian Magang Industri


LOGBOOK KEGIATAN MAGANG

NAMA : JIHAN ABBADA


NIM : 4.51.19.1.15
PRODI : MANAJEMEN BISNIS INTERNASIONAL
KELAS : MBI-4B

MINGGU I

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 30 Januari ● Perkenalan dengan Kantor


2023 supervisor magang dan
karyawan tiap bagian

● Penjelasan scope of work


magang

● Pengenalan alur kerja


dan komunikasi
perusahaan

Selasa, 31 Januari ● Penjelasan mengenai alur Kantor


2023 pembuatan PEB

● Praktik pengisian PEB


menggunakan Modul

● Praktik menggunakan
microsoft outlook untuk
keperluan email perusahaan

Rabu, 1 Februari ● Penjelasan tentang tata Kantor

2023 cara arsip dokumen


ekspor

● Mempelajari alur kerja


bagian Freight
Forwarding.

Kamis, 2 Februari ● Survei empty container Depo Container


2023 untuk exportir

Jumat, 3 Februari ● Praktik Praktik pengisian Kantor


2023 PEB menggunakan Modul

Sabtu, 4 Februari ● Praktik pengisian PEB Kantor


2023 menggunakan Modul

MINGGU II

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 6 Februari ● Praktik pengisian PEB Kantor

2023 menggunakan Modul

Selasa, 7 Februari ● Praktik pengisian PEB Kantor

2023 menggunakan Modul

Rabu, 8 Februari ● Pembuatan PEB untuk Kantor

2023 proses ekspor arang


● Mengirim dokumen PEB
dan NPE ke eksportir
melalui email

Kamis, 9 Februari ● Pembuatan PEB untuk Kantor

2023 proses ekspor arang


● Mengirim dokumen PEB
dan NPE ke eksportir
melalui email
Jumat, 10 Februari ● Pembuatan PEB untuk Kantor

2023 proses ekspor


● Mengirim dokumen PEB
dan NPE ke eksportir
melalui email

Sabtu, 11 Februari ● Praktik Pembuatan PKBE Kantor

2023
MINGGU III

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 13 Februari ● Pembuatan PEB untuk Kantor

2023 proses ekspor furniture


● Mencetak draft PEB

● Mengirim dokumen PEB


dan NPE ke eksportir
melalui email

Selasa, 14 Februari ● Pembuatan PEB untuk Kantor

2023 proses ekspor furniture


● Mencetak draft PEB

● Mengirim dokumen PEB


dan NPE ke eksportir
melalui email

Rabu, 15 Februari ● Pembuatan PEB untuk Kantor

2023 proses ekspor arang


● Mencetak draft PEB

● Mengirim dokumen PEB


dan NPE ke eksportir
melalui email

Kamis, 16 Februari ● Pembuatan PEB untuk Kantor

2023 proses ekspor arang


● Mencetak draft PEB
● Mengirim dokumen PEB
dan NPE ke eksportir
melalui email

● Membuat PKBE

Jumat, 17 Februari ● Mengirim perbaikan Kantor Dinas

2023 dokumen SKA ke dinas Perdagangan Kota

perdagangan Semarang

Sabtu, 18 Februari
2023 LIBUR NASIONAL ISRA MIKRAJ

MINGGU IV

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 20 Februari ● Mengamati proses Kantor

2023 penyiapan dokumen impor

Selasa. 21 Februari ● Mengamati proses Kantor

2023 penyiapan dokumen impor

Rabu, 22 Februari ● Pembuatan PEB untuk Kantor

2023 proses ekspor arang


● Mencetak draft PEB

● Mengirim dokumen PEB


dan NPE ke eksportir
melalui email

Kamis, 23 Februari ● Praktik Pembuatan SKA Kantor

2023

Jumat. 24 Februari ● Mengambil empty container Depo

2023 di Depo

Sabtu, 25 Februari ● Memeriksa respon dokumen Kantor

2023 impor
MINGGU V

Tanggal Kegiatan Keterangan


Senin, 27 Februari ● Mempelajari notul PEB Kantor

2023 ● Mengamati penyiapan


dokumen impor

Selasa, 28 Februari ● Mempelajari penyiapan dokumen Kantor

2023 SPPB

Rabu, 1 Maret 2023 ● Membuat draft PEB Kantor


● Praktik membuat PEB
menggunakan CEISA

Kamis, 2 Maret 2023 ● Bimbingan topik untuk laporan Kantor


magang kepada supervisor
● Mempelajari pembuatan barcode
untuk job order

Jumat, 3 Maret 2023 ● Menyusun laporan magang Kantor

Sabtu, 4 Maret 2023 ● Membuat draft PIB Kantor

Pembimbing

Hery Soegiarto
Manajer Operasional
LOGBOOK KEGIATAN MAGANG

NAMA : JIHAN ABBADA


NIM : 4.51.19.1.15
PRODI : MANAJEMEN BISNIS INTERNASIONAL
KELAS : MBI-4B

MINGGU VI

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 6 Maret 2023 ● Mempelajari alur kerja impor Kantor

Selasa, 7 Maret 2023 ● Mengirim respon SPPB melalui Kantor


email
● Praktik pembuatan PIB

● Mempelajari penataan
dokumen tagihan

Rabu, 8 Maret 2023 ● Update kurs NDPBM Kantor


● Mengirimkan draft PIB dengan kurs
terbaru kepada bagian forwarding

● Membuat draft PIB

Kamis, 9 Maret 2023 ● Menata dokumen untuk tagihan Kantor


● Membuat draft PIB
● Mengunggah pendok SPPB ke situs
gendhis legi

Jumat, 10 Maret 2023 Izin

Sabtu, 11 Maret 2023 Izin

MINGGU VII
Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 13 Maret 2023 ● Mengirimkan respon DNP dan NPD Kantor


melalui email
● Membuat draft PIB
● Menata dokumen untuk tagihan

● Mengunggah pendok SPPB


ke situs Gendhis Legi

Selasa, 14 Maret 2023 ● Mengirimkan respon SPTNP dan Kantor


billing SPTNP
● Menata dokumen untuk tagihan

● Mengunggah pendok SPPB


ke situs Gendhis Legi

Rabu, 15 Maret 2023 ● Update kurs NDPBM Kantor


● Mengirimkan draft PIB dengan kurs
terbaru kepada bagian forwarding
● Mengunggah pendok DNP ke situs
Gendhis Legi

Kamis, 16 Maret 2023 ● Mengunggah pendok SPPB ke situs Kantor


Gendhis Legi
● Menata dokumen untuk tagihan
● Mengirim respon SPPB dan
PIB dengan nomor
pendaftaran melalui email

Jumat, 17 Maret 2023 ● Merevisi nomor E-COO pada draft Kantor


PIB
● Mengirimkan revisi draft PIB
melalui email

Sabtu, 18 Maret 2023 ● Menyusun laporan magang Kantor

MINGGU VIII

Tanggal Kegiatan Keterangan


Senin, 20 Maret 2023 ● Membuat draft PIB Kantor
● Mengirim respon SPPB dan PIB
dengan nomor pendaftaran ke
bagian forwarder
● Mengunggah pendok SPPB ke situs
Gendhis Legi

Selasa, 21 Maret 2023 ● Membuat draft PIB Kantor

● Mengirimkan draft PIB


melalui email

Rabu, 22 Maret 2023 ● Libur Nasional Hari Raya


Nyepi

Kamis, 23 Maret 2023 ● Mengunggah pendok SPJM ke situs Kantor


Gendhis Legi

● Menata dokumen untuk SPJM

Jumat, 24 Maret 2023 Izin

Sabtu, 25 Maret 2023 ● Menyusun laporan magang industri Kantor

MINGGU IX

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 27 Maret 2023 ● Menata dokumen untuk Kantor

tagihan

Selasa, 28 Maret 2023 ● Membuat draft PIB Kantor

● Menata dokumen untuk DNP

Rabu, 29 Maret 2023 ● Membuat draft PIB Kantor


● Menata dokumen untuk tagihan

● Menata dokumen untuk SPJM

Kamis, 30 Maret 2023 ● Membuat draft PIB Kantor


● Mengunggah pendok SPJM ke situs
gendhis legi

● Melakukan set dokumen


SPJM
Jumat, 31 Maret 2023 ● Mengunggah pendok DNP ke situs Kantor
gendhis legi

● Membuat voucher tagihan

Sabtu, 01 April 2023 ● Menata dokumen tagihan Kantor

MINGGU X

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 3 April 2023 ● Membuat draft PIB Kantor


● Merevisi draft PIB
● Menata dokumen tagihan

Selasa, 4 April 2023 ● Merevisi draft PIB Kantor


● Menata dokumen tagihan
● Melakukan pendok SPPB

Rabu, 5 April 2023 ● Mengirim respon DNP dan NPD Kantor

Kamis, 6 April 2023 ● Merevisi pendok SPJM Kantor

Jumat. 7 April 2023


Libur Nasional Wafat Isa Al Masih

Sabtu, 8 April 2023 ● Menyusun laporan magang industri Kantor

Pembimbing

Hery Soegiarto
Manajer Operasional
LOGBOOK KEGIATAN MAGANG

NAMA : JIHAN ABBADA


NIM : 4.51.19.1.15
PRODI : MANAJEMEN BISNIS INTERNASIONAL
KELAS : MBI-4B

MINGGU XI

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 10 April 2023 ● Menyusun laporan magang Kantor


industri

Selasa, 11 April ● Mengunggah pendok SPJM ke Kantor


situs gendhis legi
2023 ● Melakukan set dokumen SPJM
● Mengunggah pendok DNP
ke situs gendhis legi

Rabu, 12 April 2023 ● Menyusun laporan magang Kantor

industri

Kamis, 13 April ● Mengirim respon SPTNP Kantor


2023 melalui email

Jumat, 14 April 2023 ● Menyusun laporan magang Kantor


industri

Sabtu, 15 April 2023 ● Mengunggah pendok NPD Kantor


ke situs gendhis legi

MINGGU XII

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 17 April 2023 ● Mengirim respon SPPB Kantor

kepada importir melalui


email

Selasa, 18 April ● Membuat voucher tagihan Kantor

2023
Rabu, 19 April 2023

Kamis, 20 April
2023 Libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H

Jumat, 21 April 2023

Sabtu, 22 April 2023

MINGGU XIII

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 24 April 2023

Selasa, 25 April Libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H

2023

Rabu, 26 April 2023 ● menyusun laporan magang Kantor

industri

Kamis, 27 April ● perkenalan secara Kantor

2023 keseluruhan mengenai alur


kerja freight forwarding

Jumat, 28 Apri 2023 ● Melakukan bookimg space Kantor

kontainer di website
pelayaran MSC

Sabtu, 29 April 2023 ● Melakukan bookimg space Kantor


kontainer di website pelayaran
MSC
MINGGU XIV

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 1 Mei 2023 Libur Hari Buruh Internasional


Selasa, 02 Mei 2023 ● Melakukan bookimg space Kantor
kontainer di website pelayaran
MSC
● Membuat Telex Bill of
Lading

Rabu, 03 Mei 2023 ● Membuat Telex Bill of Kantor

Lading

Kamis, 04 Mei ● Membuat Telex Bill of Kantor

Februari 2023 Lading

Jumat. 05 Mei 2023 ● Memeriksa dokumen Kantor

vanning

Sabtu, 06 Mei 2023 • Melakukan bookimg space Kantor


kontainer di website pelayaran
MSC
MINGGU XV

Tanggal Kegiatan Keterangan

Senin, 8 Mei 2023 ● Mengirim email reminder Kantor

SHTCOA kepada surveyor

Selasa, 9 Mei 2023


IZIN

Rabu, 10 Mei 2023 ● Membuat Shipping Instruction Kantor

Kamis, 11 Mei 2023 ● Membuat Telex Bill of Lading Kantor


● Melakukan booking space
kontainer di website pelayaran

Jumat, 12 Mei 2023 ● Perpisahan dengan karyawan PT Kantor


Dhana Persada Manunggal

Pembimbing

Hery Soegiarto
Manajer Operasional
LAMPIRAN

Dokumen Ekspor Arang Kelapa


LAMPIRAN

Dokumentasi
Depo Container Pengambilan empty container oleh
bagian operasional EMKL

Pemeriksaan Kondisi Empty Menata dokumen SPPB


Container
Membuat Draft PIB/PEB Tampilan Modul PIB/PEB

Pemeriksaan oleh Pihak Proses Stuffing Arang Kelapa


Karantina

Anda mungkin juga menyukai