Anda di halaman 1dari 1

Stoikoimetri adalah ilmu yang mempelajari kuantitas dari reaktan dan

produk dalam reaksi kimia. Satuan yang digunakan untuk reaktan (produk) adalah


mol, gram, liter, atau satuan lainnya. Kita menggunakan satuan mol untuk menghitung
jumlah produk yang terbentuk dalam reaksi kimia.

Reaksi pengendapan adalah suatu reaksi yang menghasilkan endapan.


Endapanmungkin bisa berupa kristal atau koloid, dan dapat dikeluarkan dari larutan dengan
cara penyaringan (sentrifuge). Endapan terbentuk jika larutan menjadi terlalu jenuh dengan
zat yang bersangkutan. Kelarutan bergantung pada berbagai kondisi seperti suhu,tekanan,
konsentrasi, bahab-bahan lain dalam larutan itu (Rahayu, 2017)

Reaksi pengendapan adalah reaksi yang terjadi di dalam suatu larutan yang dicirikan terbentuknya
endapan, yakni fase padatan yang terpisah dari larutannya. Endapan yang terbentuk dari suatu reaksi
dalam larutan tergantung pada kelarutan zat terlarutnya. Kelarutan zat terlarut adalah jumlah
maksimum zat terlarut yang dapat larut dalam sejumlah tertentu pelarut pada suhu spesifik untuk zat
terlarut yang bersangkutan ( Mulyanti, 2015 : 99).

Anda mungkin juga menyukai