Anda di halaman 1dari 2

5 Film Wajib Ditonton Obati Kangen Travelling

Ngobatin kangenjalan-jalan, yuk tonton film travelling ini saat bosan di rumah.

Masa pandemi seperti ini, membuat kita bosan akan karantina mandiri karena ruang
gerak yang terbatas. Untuk melakukan kewajiban seperti bekerja, sekolah atau
beribadah bersama tentu nggak bisa. Apalagi buat nyari hiburan di luar macam
travelling, nonton bioskop atau jalan-jalan di Mall. Nah, biar nggak bosan Tricopologi
merekomendasikan beberapa film travelling yang wajib kamu tonton biar mengobati
kerinduan kamu jalan-jalan. Berikut ini beberapa judul buat referensi tonton. Yuk di
simak!

1. Eat, Pray, Love (Hollywood, 2010)

Film Hollywood rilisan tahun 2010 ini dibintangi oleh Julia Robert yang berperan
sebagai Elizabeth. Film ini megisahkan akan kegagalan cintanya, kemudian ia melalukan
perjalanan untuk mencari ketenangan, mulai dari India, Italia sampai Bali. Nah, di
masing-masing negara memberikan sensasi pengalaman yang berbeda-beda untuknya.
Hingga pada akhirnya ia mempercayakan hatinya jatuh pada orang yang baru.

2. Trinity the Nekad Traveler (2017)

Film ini diadopsi dari buku best seller karya Trinity Traveller. Film ini mengangkat
tema travelling, alkisah Trinity berambisi mewujudkan semua travel bucketlist yang
ditulisnya sebelum menikah. Ia mengalami suka dukanya dalam melakukan perjalanan
dengan berbagai orang. Film ini akan mengajak kamu keliling Indonesia dan apa saja
yang akan bisa kamu lakukan disana. Dibintangi dengan tokoh Maudy Aynda dan Hamish
Daud menjadi pemandangan yang tidak kalah serasi

3. Labuan Hati (2017

Buat kamu pencinta film genre drama, kamu bisa banget tonton film ini tentang
travelling di Labuan Bajo. Labuan Hati menceritakan tentang 3 wanita yang kabur akan
rutinitas dan hiruk-pikuk di tanah Flores. Film ini menyuguhkan akan keindahan laut dan
darat Labuan Bajo, tentunya dapat memanjakan mata kalian. Di sisi lain, film ini akan
mengaduk emosi kalian karena terdapat berbagai konflik yang terjadi di dalamnya.

4. Negeri Dongeng

Film ini bergenre petualangan. Film ini dikemas dalam bentuk documenter yang
mengisahkan pendakian 7 gunung berbeda di tanah air pada bulan November 2014
hingga April 2016. Layaknay film documenter, yang dikemas dalam bentuk karakter
pemain berinteraksi tanpa rekayasa. Dari film ini kamu dapat melihat perjuangan
menuju ke puncak penuh keringat dan diwarnai bak naik turun emosi.

5. The Secret Life of Walter Mitty


Terakhir ini, jangan sampai kelewatan ya Sobat Tropicker. Film ini wajib kamu
tonton selama hidup kamu. Film ini sangat relatable banget denganmu yang berada
dalam fase jenuh dan ingin keluar dari zona nyaman. Film bergenre adventure, drama,
dan komedi tentang Walter Mitty, seorang kepala bagian di sebuah kantor majalah
terkenal. Ia merasa hidupnya sangat membosankan dan ingin melakukan petualangan
yang seru. Kemudain ia mendapat tugas dari kantor untuk mencari roll foto dari seorang
fotografer untuk diterbitkan. Tugas inilah yang mengesankannya, mulai dari Greenland,
Skotlandia, hingga Pegunungan Himalaya dan Nepal.

Anda mungkin juga menyukai