Anda di halaman 1dari 4

Pengantar Materi Kepemimpinan Menuju Transformasi

Pendidikan
Surat Dari Instruktur

Selamat datang di modul elemen dasar transformasi pendidikan,

Bapak dan Ibu calon pengajar praktik guru penggerak. Modul ini adalah bagian dari paket
Modul Kepemimpinan Menuju Transformasi Pendidikan yang merupakan paket modul
kedua dari serangkaian Program Pembekalan Pengajar Praktik Guru Penggerak.

Salam, Instruktur

Transformasi pendidikan adalah suatu bentuk perubahan praktik-praktik baik dalam dunia


pendidikan yang terjadi di berbagai daerah di Indonesia. Adanya transformasi pendidikan ini
diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

Dalam melakukan transformasi pendidikan yang berkelanjutan dibutuhkan setidak-tidaknya


tiga elemen: inisiatif/ prakarsa perubahan Pendidikan yang dilakukan, pemimpin, dan
pengikut. Prakarsa perubahan yang dilakukan haruslah jelas, mudah dimengerti dan
tentunya mudah untuk diikuti/ dilakukan, sehingga akan mempermudah semakin banyak
orang yang mengikuti prakarsa tersebut. Kita dapat menggunakan model BAGJA Inkuiri
Apresiatif untuk menentukan praktik baik pendidikan apa yang akan kita inisiasi di
komunitas/daerah di sekitar kita.

Namun sebelum itu, ada beberapa pertanyaan yang dapat Anda renungkan, dan
diharapkan akan terjawab di akhir pembelajaran materi ini, yaitu:

1. Apa tiga hal mendasar yang harus ada ketika kita akan melakukan transformasi
pendidikan yang berkelanjutan?

2. Bagaimana model BAGJA inkuiri apresiatif dapat membantu kita menentukan


inisiatif/Prakarsa transformasi pendidikan yang akan kita lakukan?

1. Memimpin upaya mewujudkan visi sekolah/madrasah menjadi budaya belajar yang


berpihak pada murid 
2. Memimpin dan mengelola program sekolah/madrasah yang berdampak pada murid
3. Memimpin pengembangan sekolah/madrasah untuk mengoptimalkan proses belajar
murid dan relevan dengan kebutuhan komunitas sekitar sekolah/madrasah.
4. Memimpin pertemuan yang melibatkan warga sekolah/madrasah dalam menyusun
visi sekolah/madrasah beserta programnya
5. Mengkomunikasikan visi sekolah/madrasah secara berkala, berbasis bukti, beragam
media dan melalui multi kanal
6. Memotivasi warga sekolah/madrasah untuk menumbuhkan budaya belajar yang
berpihak pada murid
7. Menggunakan basis bukti dan data dalam mengkomunikasikan visi
sekolah/madrasah melalui multi kanal
8. Memberi kesempatan pada warga sekolah/madrasah mencoba pendekatan baru
secara interaktif dan reflektif dalam mewujudkan visi sekolah/madrasah
9. Melibatkan warga sekolah/madrasah untuk berpartisipasi aktif mewujudkan visi
sekolah/madrasah sesuai perannya
10. Menyusun prioritas dan merancang program yang sesuai visi sekolah/madrasah
realistis dan mengacu pada kebutuhan murid
11. Mengidentifikasi dan mendapatkan sumber daya dari berbagai sumber yang sah
untuk menjalankan program sekolah/madrasah
12. Menggunakan sumber daya sekolah/madrasah secara efektif untuk meningkatkan
kualitas belajar
13. Menunjukkan praktik yang menjadi teladan dalam pelaksanaan program
sekolah/madrasah yang berdampak terhadap murid
14. Mengarahkan warga sekolah/madrasah menjalankan program dengan menjelaskan
keterkaitannya dengan visi sekolah/madrasah
15. Memantau dan memberi umpan balik untuk memotivasi warga sekolah/madrasah
dalam menjalankan program yang berdampak terhadap murid
16. Memandu pertemuan berkala untuk merefleksikan dan memperbaiki program
sekolah/madrasah agar lebih berdampak terhadap murid
17. Melakukan evaluasi diri sekolah/madrasah berbasis data dan bukti yang melibatkan
warga sekolah/madrasah untuk melakukan pengembangan sekolah/madrasah
18. Menentukan prioritas, merancang dan melaksanakan perbaikan dan/atau perubahan
sekolah/madrasah mengacu pada kebutuhan murid, ketersediaan sumber daya dan
visi sekolah/madrasah
19. Menginisiasi program pengembangan sekolah/madrasah dalam lingkup terbatas
untuk mendapat bukti keberhasilan sebelum diterapkan pada skala yang lebih luas
20. Mencoba mengimplementasikan pendekatan-pendekatan inovatif untuk perbaikan
program dan perubahan sekolah/madrasah secara lebih efektif.
21. Mengorganisasikan dan mengarahkan proses pengembangan sekolah/madrasah
untuk memastikan peningkatan kualitas pembelajaran yang berdampak pada murid
22. Memastikan peran sekolah/madrasah yang lebih relevan dengan kebutuhan
komunitas sekitar sekolah/madrasah.

1. Kepemimpinan Menuju Transformasi Pendidikan


2. Tiga elemen kunci dalam transformasi pendidikan
3. Inisiatif transformasi pendidikan menggunakan BAGJA Inkuiri Apresiatif

Pengajar praktik melakukan transformasi pendidikan yang berkelanjutan didukung tiga


elemen inti : inisiatif pendidikan yang dilakukan, pemimpin, dan pengikut. 

Capaian umum
Profil kompetensi calon pengajar praktik guru penggerak yang ingin dicapai dari modul ini
adalah:

1. Calon pengajar praktik memahami elemen kunci dalam melakukan sebuah


manajemen transformasi Pendidikan
2. Calon pengajar praktik guru penggerak mengidentifikasi/ menentukan prakarsa
pendidikan dengan menerapkan kerangka BAGJA dalam upaya transformasi
pendidikan yang diprakarsai di daerahnya masing-masing

Capaian khusus

Setelah menyelesaikan modul ini, peserta diharapkan dapat menjadi pengajar praktik
guru penggerak yang mampu

1. Mendemonstrasikan pemahaman tentang elemen-elemen kunci dalam melakukan


suatu transformasi pendidikan
2. Mendemonstrasikan kemampuan menentukan prakarsa pendidikan menggunakan
pendekatan BAGJA Inkuiri Apresiatif

Pengantar Materi Kepemimpinan Menuju Transformasi


Pendidikan
Alur Belajar
Alur Belajar

Mulai dari diri


Eksplorasi konsep
Ruang kolaborasi
Demonstrasi kontekstual
Elaborasi pemahaman
Koneksi antar materi
Aksi nyata

Mulai dari diri

Refleksi apa yang sudah dilakukan berkaitan dengan transformasi pendidikan, dampak,
tantangan dan apa yang masih bisa dikembangkan.  Kegiatannya dengan menjawab
pertanyaan tentang kegiatan yang sudah dilakukan untuk membuat transformasi
pendidikan di lingkungan terdekat.

1. Merefleksikan bagaimana peserta melakukan inisiatif transformasi pendidikan


di lingkup komunitas terdekat
2. Mengidentifikasi secara mandiri apa yang sudah berjalan dengan baik
maupun yang belum berjalan dengan baik

Anda mungkin juga menyukai