Anda di halaman 1dari 117

AKULTURASI BUDAYA PADA RITUAL MUKARAMAN

DI DUSUN PANIIS DESA CIEUNTEUNG KECAMATAN

DARMARAJA KABUPATEN SUMEDANG

SKRIPSI
Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat

Guna mencapai Gelar Sarjana

Jurusan Antropologi Budaya

NUR AGUNG SUPRIYADI

16323025

FAKULTAS BUDAYA DAN MEDIA

INSTITUT SENI BUDAYA INDONESIA BANDUNG

2020
ABSTRAK

Penelitian ini menjelaskan tentang akulturasi dan struktur pada

ritual mukaraman di dusun Paniis Desa Cieunteung Kecamatan

Darmaraja Kabupaten Sumedang. Informasi bersumber pada sejumlah

informan seperti kuncen, panitia pelaksana, budayawan Paniis dan

masyarakat. Penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif kualitatif

melalui pengumpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi,

observasi. Pernyataan penelitian pada budaya apa saja yang berakulturasi

dan apa saja bentuk akulturasi dalam ritual mukaraman di Paniis.

Beberapa teori yang dirujuk diantaranya teori akulturasi. Metode yang

digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Adapun pengumpulan

data dilakukan melalui studi pustaka, studi lapangan dan wawancara

terstuktur. Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa ritual

mukaraman masih berjalan hingga saat ini di Dusun Paniis.

Menggambarkan adanya upaya mempertahankan identitas kesukuan

masyarakat berlatar belakang Suku Sunda di Dusun tersebut. Terjadinya

Pergeseran nilai kepercayaan lama mulai terjadi antara lain karena faktor

kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi sehingga mempengaruhi

perubahan pola pikir masyarakat Dusun Paniis terutama generasi


mudanya serta semakin meningkatnya pengetahuan agama berkat peran

aktif pemuka agamanya.

Kata kunci: Akulturasi, Budaya sunda, Ritual

ABSTRACT

This study describes the acculturation and structure of the Muramaman


ritual in Paniis Hamlet, Cieunteung Village, Darmaraja District, Sumedang
Regency. Information was sourced from a number of informants such as kuncen,
the executive committee, Paniis culturalists and the community. This research
was conducted with a qualitative descriptive method through data collection using
interviews, documentation, and observation. Research statement on what cultures
are acculturated and what forms of acculturation are in the Muramaman ritual in
Paniis. Some of the theories referred to include acculturation theory. The method
used is descriptive qualitative method. The data collection is done through library
research, field studies and structured interviews. From the results of the study, it
was concluded that the Muramaman ritual is still running today in Paniis
Hamlet. Describes the effort to maintain the ethnic identity of the Sundanese
people in the village. The shift in the value of old beliefs began to occur, among
others, due to the advancement of science and technology so that it influenced
changes in the mindset of the people of Dusun Paniis, especially the younger
generation and the increasing knowledge of religion thanks to the active role of
religious leaders.

Keywords: Acculturation, Sundanese culture, Ritual


DAFTAR ISI

BAB I.......................................................................................................................5

PENDAHULUAN.................................................................................................5

1.1. Latar Belakang........................................................................................5

1.2. Rumusan Masalah................................................................................11

1.3. Tujuan Penelitian..................................................................................12

1.4. Manfaat penelitian................................................................................13

1.4.1. Manfaat Teoritis............................................................................13

1.4.2. Manfaat Praktis.............................................................................14

1.5. Tinjauan pustaka..................................................................................14

1.6. Landasan Teori.....................................................................................21

1.7. Metode Penelitian.................................................................................23

1.7.1. Jenis Penelitian..............................................................................23

1.7.2. Penentuan Lokasi Penelitian.......................................................24

1.8. Teknik Pengumpulan Data.................................................................25

1.8.1. Observasi........................................................................................25

1.8.2. Dokumentasi..................................................................................25

1.8.3. Wawancara.....................................................................................26

1.8.4. Studi Pustaka.................................................................................26

1.8.5. Analisis Data..................................................................................27


1.9. Sistematika Penulisan..........................................................................28

BAB II....................................................................................................................29

KEHIDUPAN SOSIAL MASYARAKAT CIEUNTEUNG.............................29

2.1. Gambaran Umum Desa Cieunteung.................................................30

2.1.1. Letak Geografis.................................................................................31

2.1.2. Topografi............................................................................................31

2.1.3. Hidrologi dan Klimatologi..............................................................32

2.1.4. Demografi..........................................................................................35

2.1.5. Kodisi Sosial Budaya Masyarakat..................................................35

2.1.6. Pendidikan.........................................................................................43

2.1.7. Kesehatan...........................................................................................44

2.1.8. Kantibnas...........................................................................................45

2.1.9. Bidang Agama...................................................................................45

BAB III...................................................................................................................48

STRUKTUR RITUAL MUKARAMAN............................................................48

3.1. Sejarah Ritual Mukaraman..............................................................48

3.2. Pelaksanaan Ritual Mukaraman.....................................................51

3.2.1. Musyawarah..................................................................................57

3.2.2. Pengumpulan dana.......................................................................59

3.2.3. Ziarah Kubur.................................................................................60

3.2.4. Menyiapkan Sesajen.....................................................................61


3.2.5. Nyuguh ka Cai..............................................................................61

3.2.6. Popolah...........................................................................................62

3.2.7. Pawai obor......................................................................................63

3.2.8. Hadroh/Samrohan........................................................................63

3.2.9. Pembacaan sejarah........................................................................64

3.2.10. Tawasulan......................................................................................75

3.2.11. Ngumbah pusaka..........................................................................75

3.2.12. Prosesi mandi di mata air............................................................77

3.2.13. Makan bersama.............................................................................78

3.2.14. Ngabungbang................................................................................79

3.2.15. Paska ritual mukaraman..............................................................80

3.3. Sesajen dalam ritual mukaraman...................................................80

BAB IV..................................................................................................................87

AKULTURASI BUDAYA DALAM RITUAL MUKARAMAN....................87

BAB V..................................................................................................................113

PENUTUPAN....................................................................................................113
BAB I

PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang

Karakteristik nilai-nilai budaya di Indonesia dipengaruhi oleh

berbagai nilai budaya yang berinteraksi dan berbaur dalam waktu yang

sangat lama. Islam, sebagai agama yang dianut mayoritas masyarakat

Indonesia saat ini, telah berinteraksi dengan nilain-nilai yang ada

sebelumnya.

Sejumlah ahli berpendapat bahwa Islam masuk ke Indonesia pada

abad ke-13. Agama ini tumbuh dan berkembang di Indonesia dengan cara

yang halus atau tanpa peperangangan dalam penyebarannya. Hal ini

dijelaskan oleh al-Humaidy bahwa Islam masuk dan menyebar ke

Indonesia nyaris tanpa ada ketegangan dan konflik. Islam dengan mudah

diterima oleh masyaraka sebagai sebuah agama yang membawa

kedamaian, sekalipun kala itu masyarakat sudah mempunyai sistem

kepercayaan tersendiri (al-Humaidydalam Darmain, 2017:1).


Terkait dengan hal itu, terjadinya percampuran nilai-nilai dan

budaya lama dan budaya baru merupakan hal yang tak terhindarkan

dalam berbagai kebudayaan, tak terkecuali di Indonesia. Fenomena yang

umum terjadi dalam percampuran budaya itu adalah akulturasi.

Kata akulturasi berasal dari bahasa Inggris yaitu, acculturate yang

artinya: menyesuaikan diri (kepada adat kebudayaan baru atau kebiasaan

asing). (Shadily dalam Muhamad Haramain 2017 : 2). Sedangkan menurut

kamus Besar Bahasa Indonesia, “akulturasi” adalah percampuran dua

kebudayaan atau lebih yang saling bertemu dan saling mempengaruhi

atau proses masuknya pengaruh kebudayaan asing dalam suatu

masyarakat, sebagian menyerap secara selektif sedikit atau banyak unsur

kebudayaan asing itu ( https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/akulturasi).

Fenomena akulturasi ini dapat ditemukan pada ritual Mukaraman

desa Cieuntung, Kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang Kehadiran

agama Islam di tengah masyarakat yang sebelumnya sudah memiliki

nilai-nilai budaya dan adat istiadat mengakibatkan terjadinya interaksi

antar dua unsur budaya yang berbeda, yaitu di satu sisi Islam dan di sisi

lain budaya lokal. Dalam proses interaksi tersebut, nilai-nilai Islam dapat
terakomodasi oleh nilai-nilai lokal. Pada sisi lain, Islam yang datang di

tengah masyarakat yang telah memiliki sistem nilai berusaha

mengakomodasi nilai-nilai lokal. Ini merupakan ciri khas ajaran Islam,

yakni bersifat akomodatif sekaligus reformatif terhadap budaya maupun

tradisi yang ada tanpa mengabaikan kemurnian Islam itu sendiri. Upacara

Mukaraman adalah bentuk ritual yang hadir setelah datangnya Islam,

karena sebelum datangnya agama Islam ritual ini disebut hajat lembur

yang bermakna bersyukur atas melimpahnya sumberdaya alam yang

didapat.

Ritual merupakan aktivitas yang melekat pada kehidupan

masyarakat Indonesia. Seperti yang dikemukakan oleh Koejaraningrat,

“ritual merupakan tata cara dalam upacara atau suatu perbuatan keramat

yang dilakukan oleh sekelompok umat beragama”. Hal itu ditandai

dengan adanya berbagai macam unsur dan komponen, yaitu adanya

waktu, tempat-tempat di mana upacara dilakukan, alat-alat dalam

upacara, serta orang-orang yang menjalankan upacara (1985: 56)


Sebagaimana telah disebutkan di atas, ritual Mukaraman merupakan

ritual yang penting bagi masyarakat Darmaraja Sumedang. Menurut

narasumber yang penulis wawancarai, Suryawati (40 tahun), Mukaraman

diambil dari bahasa Sunda muka yang berati membuka sedangkan raman

yaitu lembaran baru. Ritual ini diadakan pada bulan pertama tahun

kalender Islam. Maka dari itu, Mukaraman ini disebut sebagai penutup

tahun dan membuka awal tahun yang baru. Tujuan dilaksanakannya

ritual ini yaitu sebagai ajang silaturahmi serta memandikan pusaka-

pusaka bersejarah, baik itu milik pribadi yang dititipkan maupun

peninggalan asli dari leluhur daerah tersebut. Ritual tersebut bermakna

sebagai menyucikan kembali setelah perjalanan selama satu tahun ke

belakang. Caranya adalah dengan mempertajam benda pusaka dengan

cara diasah pada batu yang sudah dipakai tahun sebelumnya. Benda

pusaka digosokkan pada batu tersebut sehingga menjadi tajam dan

mengkilap. Ritual diawali dengan memasak umbi-umbian. Ritual ini

hanya boleh dilakukan oleh perempuan, tidak ada batasan usia, asalkan

bisa dan mau membantu, semua wanita di desa boleh membantu dalam

ritual ini. Menurut warga setempat, Ritual Mukaramanini sudah menjadi


suatu titipan dari para leluhur yang harus tetap dilaksanakan dan

diwariskan.

Ada beberapa rangkaian acara dalam ritual Mukaraman, yaitu

pertama, pembacaan buku sejarah tentang Desa dan para leluhurnya,

seperti sejarah Eyang Prabu Darma Haji Purba Wisesa selama kiprahnya

hidup di dunia. Kedua, pemandian barang pusaka. Ketiga, yaitu

ngabungbang atau mandi di 7 (tujuh) mata air yang dipercaya oleh warga

sekitar sebagai air yang mempunyai fungsi spiritual dan kesehatan.

Ketujuh mata air itu ialah: Cikahuripan, Cikawedukan, Cikatimbulan,

Cikajayaan, Cimaraja, Cisundaya, Cilemahtama.

Bagian terakhir acara yaitu buku taun. Buku taun ini adalah acara

yang mengikutsertakan warga setempat untuk berpartisipasi dalam

kemeriahan Mukaraman, dengan berbagai sajian hiburan. Biasanya terdiri

dari seni marawis, pawai obor, dan yang lainnya.

Dalam rangkaian pelaksanaan ritual tersebut, terdapat beberapa

aspek yang menarik terkait adanya percampuran budaya atau akulturasi.

Hal itu di antaranya dapat terlihat pada kegiatan memandikan pusaka,

pada kegiatan ini terdapat sesajen yang menjadi salah bentuk akulturasi
pada ritual ini. Menurut Harun Hadi Wijoyo, sesajen adalah merupakan

budaya yang diambil dari budaya lokal yang dimaksudkan untuk

mempengaruhi para Dewa agar berkenan menolong manusia, dalam

faham budaya lokal (Harun dalam Arifin 2016 : 6). Sesajen ini dihadirkan

juga dalam upacara mukaraman namun dengan bacaan bacaan yang

terkandung oleh agama islam seperti bacaan bismillah, tawasul dan lain

nya.

Penelitian mengenai akulturasi pada ritual Mukaraman di Darmaraja

belum pernah diteliti. Adapun sejumlah penelitian yang terkait dengan

akulturasi budaya dilakukan oleh sejumlah peneliti, di antaranya Limyah

Al-Amr (2017) akulturasi islam dalam budaya local, Fauziah dan Reza

(2019) tentang akulturasi budaya Sunda dan Jepang melalui penggunaan

igari look dalam tata rias sunda siger, Linda Yuliani (2019) tentang

akulturasi budaya pada pertunjukan kesenian koromong, dan Muhamad

Arifin (2016) akultursi budaya dan agama lokal di aceh (studi terhadap

ritual rah ulei di kuburan dalam masyarakat pidie aceh)

Dari berbagai penelitian di atas, belum terdapat penelitian yang

membahas mengenai akulturasi dalam upacara Mukaraman Darmaraja.


Penelitian ini menjadi sangat penting untuk melengkapi kajian terkait

akulturasi budaya dalam tradisi-tradisi di Indonesia. Apabila dilihat dari

kasus akilturasi yang terjadi pada upacara Mukaraman, yang menonjol

adalah adanya akulturasi antara budaya dan agama. Hal itu dapat dilihat

pada fakta bahwa sebelum terbentuknya mukaraman, bentuk asli

upacara ini adalah hajat bumi atau ngaruat yang ditambahkan unsur

unsur Islam di dalamnya sehingga terbentuklah Mukaraman. Oleh karena

itu, penelitian ini fokus pada aspek akulturasi budaya dan agama pada

ritual Mukaraman Dusun Paniis Desa Cieunteung Kecamatan Darmaraja

Kabupaten Sumedang Selain itu, penelitian ini menjadi salah satu bentuk

melestarikan budaya yaitu dengan meneliti budaya tersebut dan

mendokumentasikannya.

1.2. Rumusan Masalah

Dari uraian latar belakang di atas, dalam penelitian ini penulis

menyusun rumusan masalah yang ingin dijawab dalam penelitian ini,

yaitu:
1 Bagaimana struktur upacara Mukaraman yang ada di Dusun

Paniis Desa cieunteung Kecamatan Darmaraja Kabupaten

Sumedang.?

2 Apa saja bentuk akulturasi budaya pada ritual Mukaraman yang

ada di Dusun Paniis Desa Cienteunteng Kecamatan Darmaraja

Kabupaten Sumedang.

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini ialah mendokumentasikan keseluruhan

proses upacara ritual Mukaraman dan bentuk-bentuk akulturasi di

dalamnya dalam bentuk tulisan. Adapun tujuan khususnya, yaitu:

1. Mendeskripsikan struktur upacara Mukaramanyang ada di Dusun

Paniis Desa cieunteung Kecamatan Darmaraja Kabupaten

Sumedang.

2. Menjelaskan bentuk-bentuk akulturasi budaya dalam upacara

Mukaramanyang ada di daaerah Dusun Paniis Desa cieunteung

Kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang.


1.4. Manfaat penelitian

Penelitian di Paniis Desa Cieunteung Kecamatan Darmaraja

Kabupaten Sumedang ini diharapkan dapat memberikan manfaat, baik

secara teoritis maupun praktis.

1.4.1. Manfaat Teoritis

Penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi ilmiah pada kajian

tentang Mukaraman, khususnya terkait akulturasi budaya pada suatu

ritual dan diharapkan dapat menjadi referensi bagi peneliti-peneliti

berikutnya.

Penelitian ini dilakukan sebagai upaya untuk memperoleh konsep

baru dan memberikan kontribusi terhadap pengembangan ilmu

khususnya ilmu antropologi. Selain itu, penelitian ini diharapkan

memberi manfaat melalui analisis dan pemaparan untuk menambah

wawasan serta kesadaran masyarakat maupun para pengkaji seni tentang

pentingnya keberadaan ritual mukaraman.


1.4.2. Manfaat Praktis

a) Bagi penulis, penelitian ini dapat memberikan pengetahuan tersendiri

mengenai akulturasi dalam upacara Mukaraman di Darmaraja ini.

b) Bagi pembaca, penelitian ini di harapkan memberikan kontribusi

kepada peneliti selanjutnya untuk dapat mengembangkan pengkajian

nya dalam ritual Mukaramanmenurut aspek pengkajiannya masing-

masing.

c) Bagi pemerintah, penelitian ini dapat menjadi masukan untuk lebih

memperhatikan keberadaan dan eksistensi kesenian tradisional

khususnya ritual Mukaramandi Darmaraja.

d) Bagi masyarakat secara umum, penelitian ini dapat memberikan

pemahaman serta menunjukan tentang adaya ritual mukaraman,

terutama pengetahuan tentang akulturasi pada ritual Mukaramandi

Darmaraja

1.5. Tinjauan pustaka

Pada penelitian terkait akulturasi ini, terdapat sejumlah variabel

penelitian yang digunakan untuk menjawab pertanyaan penelitian, yakni

budaya lokal, akulturasi budaya, ritual tradisi, dan masyarakat


tradisional. Oleh karena itu, dalam penelitian ini akan dijelaskan sejumlah

konsep yang dapat digunakan untuk menjelaskan aspek-aspek yang

penulis bahas. Terkait dengan hal itu, penulis melakukan kajian pustaka

terhadap berbagai sumber yang relevan. Adapun beberapa konsep

tersebut adalah konsep budaya lokal, akulturasi budaya, ritual tradisi, dan

masyarakat tradisional.

1) Budaya lokal

Akulturasi sangat terkait dengan budaya lokal. Oleh karena itu,

sangat penting mendiskusikan konsep budaya local pada bagian ini.

Seperti yang dikemukakan Nawari Ismail (2011), yang dimaksud budaya

lokal adalah semua ide, aktivitas dan hasil aktivitas manusia dalam suatu

kelompok masyarakat di lokasi tertentu. Budaya lokal tersebut secara

aktual masih tumbuh dan berkembang dalam masyarakat serta disepakati

dan dijadikan pedoman bersama. Dengan demikian, sumber budaya lokal

bukan hanya berupa nilai, aktivitas dan hasil aktivitas tradisional atau

warisan nenek moyang masyarakat setempat, namun juga semua

komponen atau unsur budaya yang berlaku dalam masyarakat serta

menjadi ciri khas dan atau hanya berkembang dalam masyarakat tertentu.
2) Akulturasi Budaya

Sangat penting mendiskusikan konsep akulturasi budaya pada

tulisan ini, mengingat tulisan ini membahas tentang akulturasi budaya

pada ritual mukaraman. Seperti yang dikemukakan oleh Rangga

Firmansyah (2016), akulturasi dapat didefinisikan sebagai proses sosial

yang timbul bila suatu kelompok manusia dengan suatu kebudayaan

tertentu dihadapkan dengan unsur-unsur dari suatu kebudayaan asing

dengan sedemikian rupa, sehingga unsur-unsur kebudayaan asing itu

lambat laun diterima dan diolah ke dalam kebudayaan sendiri tanpa

menyebabkan hilangnya kepribadian kebudayaan itu sendiri. Dalam hal

ini, terdapat perbedaan antara bagian kebudayaan yang sukar berubah

dan terpengaruh oleh unsur-unsur kebudayaan asing (covert culture),

dengan bagian kebudayaan yang mudah berubah dan terpengaruh oleh

unsur-unsur kebudayaan asing (overt culture). Covert culture misalnya 1)

sistem nilai-nilai budaya, 2) keyakinan-keyakinan keagamaan yang

dianggap keramat, 3) beberapa adat yang sudah dipelajari sangat dini

dalam proses sosialisasi individu warga masyarakat, dan 4) beberapa adat

yang mempunyai fungsi yang terjaring luas dalam masyarakat.


Sedangkan overt culture misalnya kebudayaan fisik, seperti alat-alat

dan benda-benda yang berguna, tetapi juga ilmu pengetahuan, tata cara,

gaya hidup, dan rekreasi yang berguna dan memberi kenyamanan.

Sedangkan beberapa contoh yang sering digunakan untuk menjelaskan

proses akulturasi antara lain:

a) Menara kudus

Akulturasi antara Islam (fungsinya sebagai masjid) dengan Hindu

(ciri fisik menyerupai bangunan pura pada agama Hindu).

b) Wayang

Akulturasi kebudayaan Jawa (tokoh wayang: Semar, Gareng, Petruk,

Bagong) dengan India (ceritanya diambil dari kitab Ramayana dan

Mahabharata)

c) Candi Borobudur

Akulturasi antara agama Budha (candi digunakan untuk ibadah

umat Budha) dengan masyarakat sekitar daerah Magelang (relief pada

dinding candi menggambarkan kehidupan yang terjadi di daerah

Magelang dan sekitarnya)


d) Seni kaligrafi

Akulturasi kebudayaan Islam (tulisan Arab) dengan kebudayaan

Indonesia (bentuk-bentuknya bervariasi) (Rangga Firmansyah 2016 : 4 ).

Selanjutnya, Muhammad Haramain (2017) dalam tulisannya

“Akulturasi Islam dalam Budaya Lokal”, yang menjelaskan

akulturasi Islam dan budaya lokal di Indonesia, dengan

menggunakan studi teks sejarah. Tulisan ini mengemukakan

keberhasilan Islam yang datang dari Arab berhasil berdialog dan

diterima dalam lanskap budaya lokal yang telah lama mengakar di

Nusantara. Hasil temuannya adalah Islam berhasil memahami

setting budaya lokal yang ada dan melakukan internalisasi dalam

setting budaya tersebut sehingga eksistensinya dapat diterima oleh

masyarakat. Keberhasilan ini tidak terlepas dari pendekatan

budaya yang dilakukan oleh pendakwah Islam abad XIII yang

melakukan akulturasi budaya Islam dan budaya lokal sehingga

menjadi satu kesatuan yang tak terpisahkan dan pandangan

masyarakat tentang dakwah yang disampaikan. Fenomena ini

terjadi di seluruh daerah Indonesia. Salah satu bentuk akulturasi


itu dapat ditemui pada salah satu ritual di Sumedang, yakni ritual

Mukaramandi Dusun Paniis, Desa Cieunteung, Kecamatan

Darmararaja, Sumedang.

3) Ritual

Menurut Purba dan Pasaribu, dalam buku yang berjudul “Musik

Populer” mengatakan bahwa upacara ritual dapat diartikan sebagai

peranan yang dilakukan oleh komunitas pendukung suatu agama, adat-

istiadat, kepercayaan, atau prinsip, dalam rangka pemenuhan kebutuhan

akan ajaran atau nilai-nilai budaya dan spiritual yang diwariskan turun-

temurun oleh nenek moyang mereka (Purba dan Pasaribu dalam Rangga

Firmansayah, 2016). Dalam hal ini, Mukaraman merupakan ritual yang

telah menjadi bagian tak terpisahkan dalam kehidupan masyarakat di

Desa Paniis Kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang.

4) Tradisi

Tradisi sangat terkait dengat dengan akulturasi. Maka dari itu,

penting mendiskusikan konsep tradisi. Kata tradisi berasal dari bahasa

Latin, yaitu tradition yang berarti diteruskan atau kebiasaan. Dalam

pengertian yang paling sederhana adalah sesuatu yang telah dilakukan


sejak lama dan menjadi bagian dari kehidupan suatu kelompok

masyarakat, biasanya dari suatu negara, kebudayaan, waktu, atau agama

yang sama. Hal yang paling mendasar dari tradisi adalah adanya

informasi yang diteruskan dari generasi baik tertulis maupun lisan. Tanpa

adanya hal itu, suatu tradisi akan punah (Pudentia dalam Anton 2015 : 3).

Mukaraman dapat disebut sebagai sebuah tradisi yang telah dilakukan

sejak lama dan terus diwariskan dari generasi ke genarasi hal ini menjadi

sangat penting untuk di lestarikan karena suatu indentitas suatu banggsa

akan di lihat dari budayanya.

5) Masyarakat Tradisional

Masyarakat tradisional sangat erat kaitannya dengan terjadinya

proses akulturasi, karena pada umumnya akulturasi terjadi pada nilai-

nilai lama yang bertemu dengan nilai-nilai baru. Ritual Mukaraman

merupakan tradisi yang hidup pada masyarakat tradisional. Maka maka

dari itu sangat penting membahas konsep tentang masyarakat tradisional.

Masyarakat tradisional merupakan masyarakat yang masih terikat dengan

kebiasaan atau adat-istiadat yang telah turun-temurun. Keterikatan

tersebut menjadikan masyarakat mudah curiga terhadap hal baru yang


menuntut sikap rasional, sehingga sikap masyarakat tradisional kurang

kritis (Dannerius Sinaga dalam Anton , 1988: 152).

1.6. Landasan Teori

Penelitian ini menekankan akulturasi sebagai konsep utama, yang

terdapat pada upacara ritual mukaraman. Terkait dengan hal itu, penulis

merumuskan konsep dari akulturasi Redfield (1936) yang dijelaskan

dalam Suryana (2017: 3) untuk mengungkap akulturasi pada ritual

mukaraman. Menurut Redfield (1936), akulturasi adalah suatu fenomena

yang merupakan hasil ketika suatu kelompok individu yang memiliki

kebudayaan yang berbeda datang dan secara berkesinambungan

melakukan kontak dari perjumpaan pertama, yang kemudian mengalami

perubahan dalam pola budaya asli salah satu atau kedua kelompok

tersebut. Teori ini sangat relevan dengan kasus yang terjadi pada upacara

mukaraman sebagaimana pola asli dari masyarakat Cieunteung yaitu

hajat bumi yang bermakna bersyukur kepada sang maha kuasa atas

berlimpahnya hasil panen menjadi bertambah serta berubah makna dan

bentuknya setelah datang agama Islam menjadi mukaraman.


Faktor-faktor yang mempengaruhi akulturasi menurut teori yang

dikemukakan oleh Redfield (1936), terdapat 3 isu yang dapat

diidentifikassi sebagai faktor yang mempengaruhi akulturasi, yaitu:

1. Kontak

Kontak merupakan hal yang penting dalam akulturasi di mana kontak

merupakan “pertemuan” antara setidaknya dua kelompok budaya atau

individu yang secara bersama-sama melakukan kontak secara

“berkesinambungan” dan “langsung”. Akulturasi dapat dikatakan nyata

apabila individu-individu atau kelompok melakukan “interaksi” pada

tempat dan waktu yang sama, bukan melalui pengalaman orang kedua

(misalnya pengalaman dari orang lain yang pernah mengalami kontak

langsung dengan budaya lain) atau kontak secara tidak langsung

(misalnya melalui surat menyurat dengan orang lain yang berbeda

budaya).

2. Pengaruh timbal balik.

Berdasarkan teori Redfield pada kalimat “mengalami perubahan

dalam pola budaya asli salah satu atau kedua kelompok tersebut”

memuat maksud adanya pengaruh timbal balik.


3. Perubahan

Perubahan merupakan salah satu aspek penting dalam kontak yang

meliputi proses yang dinamis, dan hasil yang mungkin relatif stabil. Hal

ini bermaksud bahwa mempelajari akulturasi kita dapat melihat prose situ

sendiri, seperti bagaimana perubahan dapat terjadi (pertanyaan mengenai

proses), apa yang berubah selama akukturasi (pertanyaan mengenai

hasil).

Dari teori di atas, apabila disesuaikan dengan topik upacara

Mukaraman akan mendapatkan kesinambungan yaitu bahwa agama

Islam berpengaruh penting pada perubahan upacara Mukaraman di

dusun Paniis desa Cieunteung.

1.7. Metode Penelitian

1.7.1. Jenis Penelitian

Dalam penelitian upacara Mukaramanpenulis menggunakan

metode kualitatif dengan menggunakan observasi partisipan. Penulis


bermaksud mengumpulkan data deskriptif berupa kata-kata dari

penuturan maupun perilaku yang diamati dengan mengandalkan indera

penulis (Moleong 1990: 3 dan Endraswara 2006:15).

Metode deskriptif lebih banyak berkaitan dengan kata-kata, bukan

angka-angka, benda-benda budaya apa saja yang sudah diterjemahkan ke

dalam bentuk bahasa, baik secara lisan maupun tulisan. Hasil wawancara

berbagai catatan lapangan, berbagai dokumen, karya satra, hasil rekaman,

dan sebagainya, sebagai data primer, dapat dideskripsikan ke dalam kata-

kata dan kalimat. Bentuk terakhir inilah kemudian dianalisis sesuai

dengan tujuan penelitian sehingga menghasilkan simpulan (Ratna 2010:

337)

1.7.2. Penentuan Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan sejak bulan maret di Dusun Paniis Desa

Cieuntung Kabupaten Sumedang . Lokasi ini dipilih karena bertepatan

dengan diselenggarakannya kegiatan upacara adat mukaraman.


1.8. Teknik Pengumpulan Data

1.8.1. Observasi

Observasi adalah pengamatan dan pencatatan yang sistematis

terhadap gejala-gejala yang diteliti (Usman 200:54). Penulis melakukan

observasi Partisipsipan dengan terjun langsung ke lapangan melihat dan

mengamati proses kegiatan acara ritual dilakukan sebelum maupun

sesudah acara dilaksanakan Observasi ini dilakukan di Desa Paniis

Kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang Observasi dilakukan untuk

menggali informasi percampuran seperti apa saja yang terjadi, serta

bertanya kepada masyrakat tentang pandangan masyarakat terkait

upacara Mukaraman ini. Dalam hal ini, yang dilakukan penulis adalah

dengan cara melihat dan memahami dari awal kegiatan sampai

berakhirnya kegiatan.

1.8.2. Dokumentasi

Penelitian ini juga dibantu oleh beberapa dokumentasi yang diambil

langsung oleh penulis untuk memudahkan penulis dalam menggarap


tulisan ini. Penulis mengambil bentuk dokumentasi berupa foto, video

serta rekaman beberapa sumber di lapangan.

1.8.3. Wawancara

Wawancara tidak terstruktur memiliki ciri-ciri, yaitu pertanyaan

sangat terbuka, kecepatan wawancara sangat sulit diprediksi,sangat

fleksibel, pedoman wawancara sangat longgar urutan pertanyaan,

penggunaan kata, alur pembicaraan, dan tujuan wawancara adalah untuk

memahami suatu fenomena (Haris 2011:121). Sebagaimana yang di

jelaskan sebelumnya penulis menggunakan wawancara tidak terstruktur

guna memperdekat ikatan antara penulis dan yang diwawancarai serta

agar tidak merasa ada batasan saat wawancara di laksanakan. Wawancara

ditujukan kepada informan yang telah dipercaya dalam kegiatan ini

terutama kepada Sesepuh Desa, Tokoh Agama Penyelenggara Upacara,

dan masyarakat sekitar. Wawancara dilakukan guna memperoleh data

yang akurat serta mendalam dengan memberikan pertanyaan-pertanyaan

seputar upacara Mukaraman.

1.8.4. Studi Pustaka


Penelitian ini dibantu dengan berbagai data yang relevan dengan

bahasan dari tulisan ini. Data-data tersebut diambil dari berbagai sumber

dan referensi, berupa buku, artikel ilmiah, laporan penelitian, data

pemerintahan, dan lain-lain.

1.8.5. Analisis Data

Dalam analisis data kualitatif terdiri dari tiga rangkaian, yaitu

reduksi data, penyajian data dan kesimpulan/verifikasi. Reduksi data

dihasilkan dari pemilihan sumber yang telah terkumpul kemudian

diseleksi melalui uraian singkat hingga bisa ditarik kesimpulan.

Selanjutnya, melakukan penyajian data dengan mengumpulkan informasi

mengenai mukaraman. Terakhir, berupa penarikan kesimpulan yaitu

dengan data tinjauan ulang pada catatan-catatan lapangan, peninjauan

kembali dengan melakukan uji coba kebenarannya dari data yang didapat

(Miles dan Huberman, 1992: 16-20).

Hal ini bertujuan untuk mendapatkan fakta dan informasi mengenai

makna simbolik dan fenomena yang terjadi pada ritual upacara

Mukaraman di dusun Paniis Kabupaten Sumedang.


1.9. Sistematika Penulisan

Penelitian ini terdiri dari V bab yang masing-masing mencakup

bahasan yang berbeda. Berikut adalah sistematika dalam penulisan ini:

BAB I PENDAHULUAN akan menguraikan tentang Latar Belakang,

Rumusan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat, Penelitian, Tinjauan

Pustaka, Landasan Teori, Metode Penelitian, Sistematika Penulisan.

BAB II TINJAUAN UMUM akan menguraikan tentang Deskripsi

Wilayah Desa Cieunteng Kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang,

Sistem Kepercayaan, dan Sejarah Upacara Adat Mukaraman

BAB III PEMBAHASAN akan menguraikan tentang deskripsi mengenai

struktur upacara adat Mukaraman dan proses terjadinya akulturasi

budaya dalam ritual tersebut.

BAB IV ANALISIS DATA akan menguraikan tentang analisis mengenai

bentuk-bentuk akulturasi budaya pada upacara mukaraman.


BAB V PENUTUP akan menguraikan tentang kesimpulan dari

keseluruhan hasil penelitian dan saran-saran yang relevan.

BAB II

KEHIDUPAN SOSIAL MASYARAKAT CIEUNTEUNG


Bab ini memuat gambaran umum mengenai kehidupan masyarakat

Cieunteung. Dalam bab ini, akan dipaparkan gambaran umum mengenai

desa Cieunteung, seperti letak geografis. Selain itu, akan dipaparkan juga

mengenai gambaran umum kehidupan masyarakat Desa Cieunteung yang

di dalamnya akan dibahas beberapa aspek yakni, demografi, sistem

pendidikan, sistem mata pencaharian, sistem kepercayaan dan religi

masyarakat, bahasa, dan kesenian yang ada di sana.

Pembahasan ini penting dilakukan karena berhubungan dengan

kondisi sosial budaya yang ada di desa tersebut, dengan objek kajian yang

akan diteliti, sehingga peneliti bisa menganalisis gambaran umum

masyarakat Cieunteung sebagai landasan dalam meneliti objek kajian.

Berikut pemamparan lengkap mengenai gambaran umum Desa

Cieunteung, baik dari sisi geografis maupun sosial budayanya.


2.1. Gambaran Umum Desa Cieunteung

Desa Cieunteung merupakan salah satu desa yang terletak di bagian

timur Kabupaten Sumedang. Desa Cieunteung merupakan salah satu

tempat lahir dan berkembangnya upacara adat mukaraman. Selain

terkenal dengan potensi budayanya, Desa Cieunteung juga memiliki

sumberdaya alam yang melimpah. Hal ini dibuktikan dengan luasnya

perbukitan dan pesawahan di daerah tersebut serta irigasi air yang bisa

dibilang cukup baik. Selain hal itu sumberdaya alam di Desa Cieunteung

dapat dilihat dari dari lahan pertanian yang luas serta peternakan, rawa

dan sebagainya.

Berdasarkan Profil Desa tahun 2019, mata pencaharian

pokok dari warga Cieunteung bermacam-macam namun sebagian

besar adalah petani dan peternak. Dari data desa ini kita dapat melihat

bahwa sebagian besar aktivitas masyarakat berada di kebun dan di

sawah.
Kondisi tersebut dapat menjadi salah satu faktor

berkembangnya sosial budaya masyarakat Cieunteung yang lekat

dengan pertanian.

2.1.1. Letak Geografis

Wilayah Desa Cieunteung berada di sebelah Barat Ibu kota

Kecamatan dan Desa Cieunteung terdiri dari 4 Dusun, yaitu Dusun

cieunteung, Dusun Nagrog, Dusun Paniis, Dusun Kamenteng, terdiri dari

6 RW dan 26 RT dengan batas wilayah sebagai berikut :

Barat: Desa Cimarga Kecamatan Cisitu

Timur: Desa Tarunajaya Kecamatan Darmaraja

Selatan: Desa Cipeteuy Kecamatan Darmaraja

Utara: Desa Cikeusi Kecamatan Darmaraja

2.1.2. Topografi

Secara fisik, kondisi topografi Desa Cieunteung berada di daerah

berbukit, dengan ketinggian antara 130 – 280 mdpl (di atas permukaan

laut). Sebagian besar wilayah Desa Cieunteung adalah bukit dengan


kemiringan ±20° - ±45° . Kondisi topografi yang berbukit dan pesawahan,

adalah salah satu faktor yang menjadikan Desa Cieunteung tidak

mengenal musim panen raya dan juga paceklik berkepanjangan, karena

pada musim panen di desa Cieunteung terjadi secara berurutan atau

bergantian. Curah hujan rata-rata cukup tinggi ±2.242 dengan jumlah hari

hujan efektif antara 93-123 hari. Lama penyiaran matahari termasuk

sedang dengan rata-rata sekitar 62,4%, sedangkan suhu udah rata-rata

berkisar antara 22,5 – 23,3 ℃ dan kelembaban relatif sekitar 78,9%.

Kecepatan angin yang terjadi secara umum relatif sedang yakni 2,8

knot atau sekitar 5,18 km/jam, dengan kecepatan tertinggi terjadi di bulan

Desember, yakni 3,6 knot atau setara 6,66 km/jam. Kecepatan terendah

terjadi pada bulan Mei yakni 2,4 knot atau 4,44km/jam. Sedangkan

tekanan udara secara umum relatif sedang yakni antara 922,4 mb dengan

tekanan udara paling besar terjadi pada bulan Agustus yaitu sekitar 923

mb dan tekanan udara paling kecil terjadi pada bulan November dan

April yakni sekitar 922,1 mb.

2.1.3. Hidrologi dan Klimatologi


Aspek hidrologi suatu wilayah desa sangat diperlukan dalam

pengendalian dan pengaturan tata air di wilayah desa Berdasarkan

hidrologinya, aliran sungai di wilayah desa Cieuntung membentuk pola

daerah aliran sungai. Tercatat beberapa sungai maupun solokan baik skala

kecil, sedang, dan besar, terdapat di desa Cieunteung, seperti:

- Sungai Cihonje

- Sungai Cijuret yang berbatsan dengan Desa Darmaraja

- Sungai Cibulak yang berbatasan dengan Desa Cikeusi

- Solokan Paniis

- Solokan Kiara

- Solokan Kosambi

- Solokan kiteja

- Solokan Cirandu

- Solokan Cipeureus

- Solokan Darma

Disamping itu, ada pula beberapa mata air yang bisa digunakan

sebagai sumber mata air bersih, maupun air untuk pertanian.


Mata air utama yang menghidupi masyarakat Desa Cieunteung

adalah di antaranya:

- Mata air Cipeureus

- Mata air Pasir ipis

- Mata air Sirah cipaok

- Mata air Kiara

- Mata air Cihonje beet

Secara umum akhir – akhir ini terjadi penurunan kualitas curah

hujan dibandingkan keadaan pada tahun-tahun sebelumnya. Hal ini

berpengaruh terhadap beberapa sumber mata air yang menjadi sumber

kehidupan masyarakat penggarap sawah, ditunjang pula oleh terjadinya

pembakaran hutan yang tidak terkendali, akibat kurangnya pengawasan

dari semua pihak terkait. Luas wilayah Desa cieunteung 399,7 Ha, terdiri

dari: sawah semi teknis 101 Ha, sawah Tadah 25 Ha, permukiman 27.7 Ha,

tnaha Pengangonan 45 Ha, jalan 1,7 Ha, dan tanah pemakanan 3 Ha.
2.1.4. Demografi

Jumlah Penduduk Desa Cieuntung berdasarkan data tahun 2019

adalah sebanyak 5103 jiwa yang terdiri dari 2551 jiwa laki laki dan 2552

jiwa perempuan. Sedangkan pertumbuhan penduduk dari tahun 2018

sampai dengan tahun 2020 sebagai berikut:

Jenis Kelamin 2018 2019 2020 %

Laki laki 2552 2603 2630 0%

Perempuan 2540 2595 2608 0,9%

Jumlah 5092 5198 5238 0.9%

2.1.5. Kodisi Sosial Budaya Masyarakat

2.1.5.1. Sosial – Budaya

Kondisi sosial budaya akan sangat lekat dengan kehidupan

masyarakat. Masyarakat merupakan komponen yang paling penting


dalam mendukung suatu kebudayaan. Masyarakat merupakan manusia

yang hidup bersama, artinya hidup dalam suatu tatanan keadaan

pergaulan hal ini akan tercipta apabila manusia melakukan hubungan.

Mac lver dan Page (dalam Nurma, 2020: 3) memaparkan bahwa

masyarakat adalah suatu sistem dari kebiasaan, tata cara, dan kerja sama

antara berbagai kelompok, penggolongan, dan pengawasan tingkah laku

serta kebiasaan-kebiasaan manusia. Masyarakat merupakan suatu bentuk

kehidupan bersama untuk jangka waktu yang cukup lama sehingga

menghasilkan suatu adat istiadat.

Menurut Selo Soemardjan, masyarakat adalah orang-orang yang

hidup bersama yang menghasilkan kebudayaan dan mereka mempunyai

kesamaan wilayah, identitas, mempunyai kebiasaan, tradisi, sikap, dan

perasaan persatuan yang diikat oleh kesamaan (Nurma, 2020: 3).

Adapun yang dimaksud dengan kondisi sosial budaya dalam

penelitian ini adalah aspek masyarakat Desa Cieunteung yang meliputi:

sistem gotong royong dan saling menghargai, mata pencaharian, kesenian

dan sistem kepercayaan.


Desa Cieunteung terletak di daerah yang perbukitan serta cukup

jauh dari perkotaan sehingga membuat masyarakat di sana memiliki

karakteristik yang berbeda dengan masyarakat urban di kota. Masyarakat

Desa Cieunteung sangat lekat dengan dengan sistem gotong royong serta

saling membantu antar warga.

Salah satu bentuk gotong royong tersebut terlihat pada aktifitas

yang jarang ditemui pada masyarakat perkotaan, yaitu budaya panen

bersama-sama. Umumnya, mereka menggunankan sistem yang disebut

nyelang tanaga artinya meminjam tenaga. Sudah menjadi hal umum di

dusun Paniis Desa Cieunteung bahwa setiap warganya mempunyai

sawah dan kebun sehingga seringkali mereka kesusahan tenaga kerja

pada saat panen, karena sawah yang luas membutuhkan banyak orang

yang memanennya, Oleh karena itu, masyarakat Dusun Paniis Desa

Cieunteung sering menggunakan sistem ini dalam memanen. Tidak hanya

digunakan di sawah sistem ini juga sering dipakai di perkebunan. Apabila

ada seseorang yang akan memulai panen, maka orang yang mempunyai

sawah tersebut akan berkeliling di dusun untuk memberi tahu bahwa

besok atau lusa dia akan memanen padi. Biasanya, tidak lama setelah dia

berkeliling dan memberi tahu tetangganya, akan ada orang yang datang
untuk menawarkan diri untuk nyelang tanaga. Maka, orang yang

mempunyai padi tersebut harus membantu kembali orang yang

membantunya panen. Tak hanya tenaga, masayarkat Dusun Paniis Desa

Cieunteung selalu menyediakan makanan kepada orang-orang yang

membantu panen. Sering kali orang yang membantu pun selalu kebagian

dari hasil panen tersebut. Walaupun tidak banyak, masyarakat Dusun

Paniis selalu berprinsip walaupun mereka membantu tetapi mereka

mengeluarkan tenaga yang tetap harus dihargai. Rasa saling menghargai

masih sangat kental di sana sehingga masyarakat dapat hidup dengan

nyaman.

Meskipun jauh dari perkotaan, untuk urusan teknologi mereka

tidak tertinggal. Remaja dan dewasa semua sudah memakai smartphone

sebagai alat komunikasi mereka, namun kendala yang sering dialami

adalah sinyal yang kurang baik karena pembangunan tower yang masih

jarang dan kondisi Dusun yang berada di perbukitan.

2.1.5.2. Mata Pencaharian

Pada saat melakukan observasi pada bulan Desember tahun 2020 di

Desa Cieunteung, peneliti mendapatkan kesempatan untuk menggali


lebih dalam mengenai beberapa aspek yang menyangkut mata

pencaharian di Desa Cieunteung khususnya masyarakat Kampung Paniis,

sebagai berikut.

a. Petani

Perbukitan menjadi faktor utama masyarkat kampung paniis

memilih menjadi petani menurut narasumber, pada zaman dulu untuk

panen memerlukan waktu 6 bulan sekali atau dalam setahun hanya

mampu menanam sebayak 2 kali. Namun, seiring berjalannya waktu dan

iklim yang mulai berubah mereka dapat memanen 3–4 kali dalam

setahun.

b. Peladang

Masyarakat Kampung Paniis juga sering memanfaatkan alam untuk

kebutuhan sehari-hari. Hampir setiap warga mempunyai hamparan

kebun yang cukup luas untuk ditanami tanaman, seperti pisang, kelapa,

dan beberapa tanaman lain nya. Biasa nya hasil buah-buahan tersebut

mereka jual ke pengepul.

c. Ngahuma
Ngahuma adalah suatu proses menanam padi yang dilakukan ladang.

Hal ini cukup unik karena biasanya menanam padi dilakukan di sawah

yang memerlukan banyak air, sementara ngahuma sendiri dilakukan di

atas perbukitan. Biasanya orang-orang yang ngahuma, akan berdiam diri

dan menetap di bukit selama berminggu-minggu untuk menjaga

tanaman mereka dan tidak pulang ke rumah.

Ngahuma (berladang) adalah suatu sistem/pola pertanian yang

mengubah hutan alam menjadi hutan garapan, dengan tujuan

menghasilkan kebutuhan pangan yang direncanakan. Proses itu

berlangsung secara perputaran (siklus musim panen). Dari segi sejarah

munculnya sistem/pola pertanian, ngahuma merupakan suatu tahapan

dalam evolusi budaya manusia dari budaya berburu dan meramu ke

budaya bercocok tanam (Hardjasaputra, 2009 dalam Nurma).

Proses dan tatacara ngahuma sendiri di antaranya adalah penanaman

benih berupa tanaman biji-bijian dan padi-padian. Pekerjaan ini dikenal

dengan istilah ngaseuk, dengan cara melubangi tanah untuk menanam

benih dengan 1aseuk. Kegiatan ini dilakukan oleh lelaki dan wanita.

1
Tongkat sepanjang 1 meter sampai 2 meter dan berujung runcing.
Tanaman yang ditanam selain jenis biji-bijian dan padi-padian, ditanam

pula kacang-kacangan dan jagung.

Proses selanjutnya adalah 2ngoyos yang dilakukan ketika menunggu

masa panen selama 3-4 bulan kemudian. Ngahuma menggunakan alat

dalam ngaseuk dan ngoyos. Lalu ada masa panen yang biasanya dilakukan

oleh para wanita secara gotong royong, sedangkan lelaki bertugas

mengangkut hasil panen ke rumah masing-masing.

d. Berternak

Masyarakat Kampung Paniis ada juga yang berternak sapi dan

kambing. Bahkan, sejumlah warga memelihara kambing dengan

membiarkannya berkeliaran di ladang tanpa di masukkan ke dalam

kandang. Hal itu biasanya dilakukan selama sehari penuh sejak pagi hari

dan ketika matahari terbenam, baru kemudian peternak memasukkannya

ke kandang.

2.1.5.3. Kesenian

Kesenian tradisional tidak begitu berkembang di kampung Paniis.

Namun ada sejumlah kesenian tradisional yang masih hidup, seperti

2
Membersihkan rumput yang tumbuh disela-sela Tanaman Padi ataupun
apa saja yang mengganggu pada tumbuhnya Padi
terbangan dan marawis yang cukup diminati oleh kalangan remaja dan

dewasa. Marawis adalah kesenian yang berjenis band tepuk dengan

perkusi sebagai alat musik utamanya. Musik ini memiliki unsur

keagamaan yang kental, hal itu tercermin dari berbagai lagu yang

dibawakan merupakan pujian dan kecintaan kepada sang pencipta. Tidak

semua masyarakat Paniis menyukai musik ini karena pengaruh musik

modern yang kuat di daerah tersebut. Sehingga tidak semua kalangan

remaja menyukai kesenian marawis.

Kesenian marawis dan terbangan berkembang dari generasi ke

generasi, namun kesenian ini hanya dimainkan ketika azan magrib

menjelang serta jika ada ritual besar saja, seperti mukaraman dan hajat

lembur, selebihnya itu kesenian ini jarang dimainkan secara reguler.

Dengan kata lain, kesenian terbangan dan marawis menjadi

kebudayaan yang diwariskan oleh karuhun di Paniis maka dari itu kedua

kesenian tersebut menjadi bagian penting dari upacara mukaraman.

2.1.5.4. Ritual

Masyarkat Paniis dulu memiliki beberapa ritual. Pertama, hajat

lembur yang dilakukan setiap satu tahun sekali. Yang kedua, tutup buku
atau buku tahun ritual ini berisi tentang pengajaran agar manusia bisa

hidup dengan damai serta pengetahuan tentang sejarah asal usul dari

Darmaraja. Seiring berjalannya waktu beberapa ritual itu digabung

menjadi satu dalam pelaksanaannya, yaitu ritual mukaraman yang terdiri

dari beberapa ritual dan ditambahkan beberapa unsur baru di dalamnya.

Ritual inilah yang menjadi fokus bahasan dalam penelitian ini, dengan

memokuskan pada aspek akulturasi yang terjadi.

2.1.6. Pendidikan

Pemerintah Desa telah berupaya semaksimal mungkin

mensosialisasikan pentingnya pendidikan kepada masyarakat dan

berusaha untuk menyukseskan wajar dikdas 9 tahun. Wajar dikdas adalah

program pemerintah yang mewajibkan setiap masyarakat mengemban

pendidikan sampai lulus SMP (Sekolah Menengah Pertama).

Di bidang saranapun desa berusaha keras memfasilitasinya melalui

instasi terkait, sehingga dari 4 sekolah dasar dan 1 madrasah ibtidaiyah

semua telah mendapatkan bantuan biaya rehabilitasi.

Jumlah sarana pendidikan yang ada di Desa Cieunteung terdiri dari :


- TK: 3 buah

- SD/MI: 4 buah

- MDA: 1 buah

- TPA: 2 buah

Di Desa Cieuntung masih terdapat 3 orang perempuan yang belum

tamat SD dan 6 orang laki laki yang belum tamat SD. Sedangkan yang

menamatkan Akademi dan perguruan tinggi sejumlah 37 orang laki laki

dan 49 orang perempuan.

TK SD MDA/TPA

Ruang Ruang Ruang


Siswa Guru Siswa Guru Siswa Guru
Kelas Kelas Kelas

3 75 12 24 452 42 6 125 6

2.1.7. Kesehatan

Beberapa indikator penting di bidang kesehatan Desa Cieunteung

yaitu dapat dilihat dari tingkat penanganan ibu melahirkan oleh tenaga

kesehatan, angka kelahiran bayi, angka kematian bayi, angka kematian

ibu melahirkan dan cakupan imunisasi.


Untuk meningkatkan status kesehatan masyarakat maka di Desa

Cieunteung telah dibentuk berbagai organisasi yang bergerak dibidang

kesehatan masyarakat diantaranya Posyandu dan Desa siaga.

Jumlah sarana kesehatan yang ada di Desa Cieunteung, sebagai berikut:

- Puskesmas:1 buah

- Poskesdes: 1 buah

- Posyandu: 4 buah

2.1.8. Kantibnas

Untuk menjaga dan mengantisipasi hal hal yang tidak di inginkan

serta untuk menjaga keamanan semaksimal mungkin. Di wilayah Desa

Cieunteung telah terbentuk perlindungan masyarakat yang di bawah

pimpinan kasatgas dengan binaan langsung kepala desa. Jumlah limnas

ya ada 10 orang dan pos kamling yang ada 8 buah.

2.1.9. Bidang Agama

Masyarkat Desa Cieunteung 100% Islam. Sarana ibadah yang ada

adalah masjid 4 buah dan mushola 19 buah. Masyarakat cieunteung juga

sering melakukan kegiatan agama seperti: mengajarkan mengaji pada


anak-anak dan ibu-ibu, tawasul dan membacajan alqur’an bersama pada

malam jumat.

Dari paparan di atas yang mencakup kondisi desa, baik dari sisi

geografis maupun kehidupan sosial budayanya, dapat disimpulkan

bahwa masyarakat Cieunteung dapat dikategorikan sebagai masyarakat

tradisional. Hal ini dikarenakan mayoritas penduduk Cieunteung bermata

pencaharian petani, dan memiliki potensi pertanian yang masih luas.

Kemampuan bertani dari Masyarakat Cieunteung masih dilakukan secara

tradisional dengan mempertahankan tradisi yang telah ada.

Masyarakat Cieunteung masih terikat dengan adat istiadat. Hal

tersebut terlihat dari sejumlah tradisi yang masih dilaksanakan.

Masyarakat Cieunteung menyakini bahwa tradisi-tradisi yang mereka

jalankan membawa sebuah keberkahan dan berfungsi sebagai

pembelajaran hidup.

Salah satu tradisi yang masih terus dilakukan hingga hari ini adalah

ritual mukaraman yang menjadi bahasan dalam penelitian ini. Ritual ini

memiliki kekhususan dibandingkan dengan ritual lain yang ada di desa

tersebut karena ritual mukaraman ini adalah ritual besar yang


menyatukan ritual-ritual kecil yang telah ada sebelumnya. Ritual ini

dianggap bisa menyuburkan alam di daerah Cieunteung serta memberi

kelancaran ketika ada acara ritual kecil yang akan dijalan kan secara

terpisah seperti ngamitkeun, yaitu ritual sebelum panen padi. Selanjutnya,

pemaparan lengkap mengenai ritual mukaraman akan dibahas di bab 3.


BAB III

STRUKTUR RITUAL MUKARAMAN

Pada bab sebelumnya telah dijelaskan mengenai gambaran umum

dari Desa Cieunteung, mulai dari gambaran potensi sumber alam manusia

seperti demografi, bahasa, serta religi/kepercayaan di desa tersebut.

Pada bab III penulis akan fokus memaparkan struktur ritual

mukaraman. Bab ini merupakan data hasil penelitian yang disusun

berdasarkan penelitian lapangan melalui metode observasi dan,

wawancara dengan sejumlah informan. Bagian ini berisi struktur ritual

mukaraman yang terdiri dari (1) sejarah ritual, (2) pelaksanaan ritual dan

(3) sesajen yang di gunakan.

3.1. Sejarah Ritual Mukaraman

Ritual mukaraman di Desa Cieunteung adalah ritual yang

dipercaya dapat membuat hasil panen dan ternak berlimpah. Menurut

penuturan Suryati (istri dari kuncen Paniis) pada wawancara tanggal 11

September 2020, mukaraman yaitu upacara adat yang menggambarkan

rasa syukur kepada Sang Maha Kuasa. Menurut beliau ketika rasa syukur
tersebut semakin besar maka panenpun akan semakin melimpah. Tidak

ada yang mengetahui secara pasti kapan terbentuknya ritual mukaraman

ini. Menurut Suryati, mukaraman ini sudah ada sejak kerajaan Sumedang.

Mukaraman adalah sebutan untuk ritual setelah Islam datang, dengan

mengadopsi unsur-unsur ritual yang telah ada sebelumnya. Pada

mulanya, masyarakat sekitar menyebut upacara adat ini dengan nama

upacara syukuran atau nyuguh dalam bahasa setempat. Ritual ini

dilaksanakan menjelang musim panen setelah hajat lembur atau ngaruat.

Menurut narasumber, Mukaraman adalah upacara adat yang terdiri dari

upacara-upacara adat lainnya yang digabung dan dilaksanakan pada satu

waktu. Mukaraman diambil dari kata muka yang berarti buka dan raman

yang berarti penutup. Ritual ini menyimbolkan sebuah gerbang masuk

mengawali tahun baru islam dan gerbang penutup setelah satu tahun

berlalu (Suryati, 11 September 2020).

Adapun keterangan dari narasumber lain yang bernama Egi, seorang

budayawan, mukaraman yaitu rasa terimakasih kepada Tuhan atas

disediakannya segala sesuatu yang melimpah di alam yang luas ini,

seperti kehidupan, rasa sedih, rasa senang, serta rasa terimakasih atas
segala sesuatu yang alam sediakan untuk makhluk hidup, sehingga dapat

berkembang dan bertahan hidup. Seperti yang diungkapkan narasumber:

“Segala yang kita dapatkan dari alam kita kembalikan lagi


ke alam atau mulang tarima karena apa yang kita dapat
patut disyukuri, rasa yang harus kita syukuri bukan hanya
apa yang kita dapat secara fisik namun dalam segi rasa pun
kita tetap harus bersyukur dan patut untuk saling berbagi,
karna di alam semesta ini bukan hanya manusia yang
hidup, ada mahluk lain yang harus kita suguh seperti para
karuhun atau orang tua kita yang telah mati semua itu harus
kita suguh atau sambat karena berkat mereka kita ada,
berkat mereka juga kita dapat belajar bertani dan mengerti
hidup (wawancara dilakukan pada tanggal 25 september
2020)”.

Menurut Egi (25 September 2020), Islam datang ke daerah Darmaraja

sumedang dengan menggunakan media kesenian. Mereka mulai

berdakwah dan membantu masyarakat membangun irigasi di daerah

tersebut, namun tidak diketahui secara pasti kapan kelompok yang

berdakwah itu datang. Namun, Egi yakin bahwa Islam di Darmaraja

disebarkan dengan menggunakan kesenian, dan sejak itulah mukaraman

terbentuk. Salah satu tokoh yang terkenal sebagai leluhur Desa Paniis

yaitu Prabu Haji Purbawisesa. Perannya di Desa Paniis selain

mengajarkan agama Islam, beliau juga dianggap berjasa dalam

mempertahankan serta melestarikan upacara adat mukaraman.


Pada mulanya, upacara adat mukaraman ini dilakukan di tiga desa

yaitu Desa Paniis, Desa Cipaku, dan Desa Puncak Damar. Setiap desa

mempunyai struktur yang sama, karena ketiga desa tersebut berdekatan.

Akan tetapi, dibangunya bendungan Jati Gede 3 tahun 2015 telah

berdampak besar pada hilangnya ritual mukaraman di dua desa, yakni

Desa Cipaku dan Desa Puncak Damar karena kedua desa tersebut terkena

genangan bendungan Jatigede. Maka, yang masih mempertahankan

upacara adat ini hanya Desa Paniis.

3.2. Pelaksanaan Ritual Mukaraman

Pelaksanaan ritual yang diobservasi oleh penulis dilakukan pada

tanggal 25 Oktober sampai tanggal 2 September 2020, pelaksaanaan

observasi dilakukan pada saat pandemi covid-19, sehingga situasi dan

kondisi pada saat ritual berbeda dengan sebelumnya. Ritual bertempat di

rumah kuncen Paniis, Dusun Paniis, Desa Cieunteung Kecamatan

Darmaraja Kabupaten Sumedang. Penulis mengamati sejumlah aktivitas

terkait pelaksanaan ritual Mukaraman yang mencakup (1) pawai obor, (2)

3
Bendungan jatigede mulai dibangun pada tahun 2007 dan selesai pada tahun 2015, pada tahun
2007 samapai 2014 semua warga yang terdampak dipindahkan ke wilayah lain, hal ini membuat
semua kebudayaan dan ritual yang biasa dilakukan oleh masyarakat berpindah tempat, bahkan
beberapa ritual tidak bisa dilakukan karena tempat ritual terkena genangan bendungan jatigede
seperti ritual mukaraman dll.
terbangan, (3) pembukaan dan sambutan, (4) jam 11 pembacaan sejarah,

(5) tawasulan (6) ngumbah pusaka, (7) mandi di mata air, dan terakhir (8)

makan bersama. Keesokan harinya, acara ditutup dengan pertunjukan

seni bernama ngabungbang4 dan pembagian hasil panen dan ternak.

Persiapan acara telah dilakukan dari jauh-jauh hari sebelumnya.

Dimulai dari satu minggu sebelum ritual, masyarakat Cieunteung mulai

sibuk menyiapkan segala hal yang diperlukan pada ritual nanti. Langkah

pertama yang mereka lakukan adalah musyawarah, dalam rangka

membentuk kepanitian, menentukan waktu ritual, dan mencatat hal-hal

yang dibutuhkan untuk ritual. Satu minggu sebelum pertunjukan, panitia

melakukan proses bewara atau pemberitahuan kepada masyarakat tentang

pelaksanaan ritual, sekaligus mengumpulkan dana dari masyarakat.

Dana yang terkumpul tidak berupa uang saja, tetapi ada yang

berupa hasil pertanian masyarakat. Setelah sumbangan terkumpul, lima

hari sebelum pertunjukan, masyarakat khususnya para wanita sibuk

mengatur keperluan untuk sesajen, dan hidangan makanan. Sedangkan

kaum pria sibuk menyiapkan alat-alat ritual, dan hal-hal lainnya. Mereka

4
Ngabungbang yaitu acara pertunjukan terbangan yang dilakukan oleh tokoh tokoh masyarakat
paniis
bekerja bersama-sama, menyiapkan segala hal dengan bergotong royong,

karena ritual mukaraman ialah hajat bersama.

Setelah persiapan selesai, pada tanggal 2 September 2020 masyarakat

Cieunteung berbondong-bondong membawa obor berkeliling desa pada

waktu sesudah isya. Acara ini biasanya dipimpin oleh ketua RT. Kegiatan

pawai obor ini merupakan pembukaan kegiatan dari ritual mukaraman.

Pawai obor ini dimulai dari rumah kuncen paniis lalu berkeliling

kampung dan kembali ke rumah kuncen paniis sebagai titik kumpul

ritual. Tidak ada perubahan pada acara ini mengingat acara ini dilakukan

pada saat pandemi covid-19, hal ini dikarena ritual hanya dilakukan oleh

masyarakat desa saja, masyarkat dan aparat setempat tidak memberikan

izin kepada masyarkat di luar Desa Cieunteung. Setelah itu, anak-anak

akan memainkan hadroh5 untuk menunggu masyarakat yang belum

datang. Sekitar pukul 22.00 WIB masyarakat lainnya mulai berdatangan

ke rumah kuncen. Sebelum ritual dimulai, masyarakat yang hadir terlebih

dahulu menikmati hidangan yang telah disediakan. Karena ritual ini

dilaksanakan pada saat pandemi Covid-19, masyarakat yang

diperbolehkan hadir hanya masyarakat sekitar desa Cieunteung saja. Hal

5
Hadrah adalah kesenian Islam yang didalamnya berisi sholawat Nabi Muhammad SAW untuk
mensyiarkan ajaran agama Islam, dalam kesenian ini tidak ada alat musik lain kecuali rebana.
ini membuat penulis kesulitan masuk karena memerlukan izin khusus

dari sang kuncen dan aparatur desa setempat. Penulis diberi izin masuk

setelah melakukan beberapa persyatan yaitu memberi surat keterangan

sehat dari puskesmas dan memberikan informasi diri seperti kartu tanda

penduduk dan kartu tanda mahasiswa.

Setelah menikmati hidangan, pukul 22.30 WIB ritual dimulai dengan

pembukaan acara yang dilakukan oleh seksi acara/perwakilan dari

pimpinan hajat. Kemudian acara selanjutnya yaitu sambutan dari dari

sejumlah tokoh masyarakat dan aparatur pemerintah Desa Cieunteung.

Lalu, acara dipimpin oleh pimpinan hajat untuk membacakan sejarah

Sumedang. Adapun pesan dari sejarah tersebut yaitu tentang

terbentuknya kabupaten Majalengka dan kabupaten Sumedang serta

perjalanan seorang raja pertama Sumedang dan menjelaskan

keturunannya. Suasana yang terbangun dalam prosesi ini begitu khidmat.

Hal ini menunjukkan sikap dan ketertarikan masyarakat terhadap sejarah

yang terjadi di wilayah Darmaraja. Setelah selesai acara dilanjutkan

dengan tawasulan6. Acara ini adalah acara mendoakan kepada sang

6
Aktivitas meminta wasilah agar doa atau ibadahnya dapat di terima Yang Maha Kuasa
leluhur, yang dipimpin oleh seorang ustad atau kiai. Adapun beberapa

bacaan dalam kegiatan ini akan dijelaskan pada subbab selanjutnya.

Prosesi selanjutnya adalah ngumbah pusaka, yakni kegiatan

membersihkan pusaka-pusaka keramat peninggalan karuhun atau leluhur.

Orang yang membersihkannya pun adalah orang yang dipilih oleh

pemimpin hajat, biasanya setiap tahun selalu berbeda orang. Tidak hanya

pusaka yang disimpan di rumah kuncen saja setiap masyarakat yang

mempunyai pusaka dapat dibersihkan pada upacara ini. Dalam

kesempatan ini, penulis dapat merasakan langsung suasana yang terjadi

karena dipilih sebagai pembantu pembersihan pusaka. Prosesi ini

menyimbolkan bahwa setiap segala sesuatu yang ada di alam semesta

harus dirawat dengan baik.

Setelah selesai sekitar pukul 00.00 WIB masyarakat berbondong-

bondong menuju tujuh mata air yang diawali di Cikahuripan,

Cikawedukan, Cikatimbulan, Cikajayaan, Cimaraja, Cisundaya, dan

Cilemahtama untuk mandi. Bagi kaum pria, biasanya langsung mandi

tanpa berpakaian, sedangkan bagi kaum wanita hanya membasuh muka

dan membawa air ke dalam botol untuk dipakai mandi di rumah. Lokasi

ketujuh mata air ini ada di dalam hutan sehingga membuat suasa sangat
seram dan gelap. Tak semua sumber mata air dikunjungi masyarakat

karena selain lokasinya di dalam hutan setiap mata air memiliki makna

sendiri. Jadi, masyarakat hanya mendatangi mata air sesuai hajat atau

tujuan mereka datang ke ritual mukaraman.

Kemudian, pemimpin pertunjukan melakukan doa bersama sebagai

penutupan acara. Ketika kegiatan doa telah selesai, masyarakat

menyantap makanan yang telah disiapkan bersama-sama. Makanan yang

disuguhkan adalah makan handapan atau makanan yang dapat dimakan

sebelum ritual selesai karena ritual akan dilanjutkan lagi besok harinya.

Kelanjutan dari ritual Mukaraman yaitu terbangan7 yang dilakukan

oleh tokoh adat di sekitar Paniis. Sebelum terbangan ditabuh, pimpinan

hajat menyalakan kemenyan serta melarang masyarakat menari pada lagu

pertama dan kedua. Hal itu bermaksud bahwa pada lagu pertama dan

kedua bertujuan untuk menyambut karuhun. Acara ini dihadiri banyak

sekali masyarakat karena sesudah terbangan selesai makanan luhuran atau

makanan yang dipakai ritual akan dibagikan. Masyarakat meyakini

bahwa makanan tersebut akan membawa keberkahan tersendiri.

7
Kesenian yang menggunakan alat tabuh, berbentuk bundar dan pipih serta dimainkan kurang
lebih 6 orang, musik yang dimainkan biasanya islami
Berdasarkan penjelasan yang telah dipaparkan, maka pelaksanaan

ritual Mukaraman dapat dibagi menjadi beberapa tahapan. Adapun

tahapan tersebut terdiri atas tiga tahapan, yakni praritual, prosesi ritual,

dan paskaritual. Berikut akan dijelaskan rangkaian kegiatan dalam ritual

Mukaraman di dusun Paniis desa Cieunteung.

3.2.1. Musyawarah

Langkah pertama yang dilakukan oleh masyarakat adalah

musyawarah. Dalam proses ini, Kuncen8 mengundang masyarakat untuk

menghadiri pertemuan dalam rangka menyiapkan hal-hal yang

diperlukan dalam ritual nanti. Kegiatan ini dihadiri oleh kasepuhan (orang-

orang yang dituakan oleh masyarakat), dan masyarakat yang biasa

menangani persiapan kegiatan ini. Biasanya kegiatan musyawarah

dilaksanakan dua minggu sebelum ritual di mulai.

Pada proses musyawarah, masyarakat membentuk kepanitiaan guna

mengorganisasi kegiatan supaya pelaksanaannya berjalan dengan tertib

dan lancar. Dalam hal ini, masyarakat secara sukarela menjadi panitia,

tetapi ada beberapa orang yang ditugaskan oleh kasepuhan untuk menjadi

8
Juru kunci yang mengetahui riwayat tempat yang dijaga
panitia. Biasanya yang ditunjuk adalah orang yang dianggap paham atau

mampu menangani persiapan ritual.

Setelah panitia terbentuk, dilakukan pembagian tugas berdasarkan

perannya masing-masing. Berikut akan dijelaskan pembagian tugas dalam

kepanitiaan acara.

a) Ketua, bertugas untuk mengawasi seluruh kegiatan, dan sebagai

penanggung jawab acara.

b) Sekretaris, bertugas untuk mengurus surat-menyurat dalam

pelaksanaan acara, seperti surat perizinan kepada pihak desa, dan

undangan untuk tamu.

c) Bendahara, bertugas untuk memanajemen dana kegiatan, baik dalam

pengumpulan dana dari masyarakat, dan pengeluaran dana untuk

perlengkapan pertunjukan.

d) Seksi acara, bertugas untuk mengatur jalannya kegiatan, tetapi saat

pertunjukan digelar tugasnya diserahkan kepada pemimpin

pertunjukan.

e) Seksi humas, berperan untuk mengurus perizinan ke pihak desa, dan

mengkoordinasi kegiatan bewara atau pemberitahuan kepada

masyarakat.
f) Seksi peralatan berperan untuk mengatur dan menyiapkan alat-alat

serta perlengkapan yang akan digunakan dalam kegiatan.

Orang-orang yang termasuk dalam kepanitiaan merupakan

koordinator acara, supaya pelaksanaan kegiatan tidak saling

bertentangan, dan tidak simpang siur. Dalam praktiknya, masyarakat pun

ikut berperan, saling membantu satu sama lain, sebagai bentuk solidaritas.

Hal itu karena kegiatan tersebut merupakan hajat bersama, jadi

masyarakat bergotong royong agar acara berjalan dengan lancar. Oleh

sebab itu, dalam kehidupan sosial terbentuk suatu loyalitas dari setiap

anggota masyarakat sebagai bentuk integritas dalam bermasyarakat.

3.2.2. Pengumpulan dana

Proses pengumpulan dana biasanya dilakukan bersamaan dengan

bewara oleh panitia acara. Di samping itu, ada juga yang mengantarkan

langsung ke rumah kuncen. Dalam pengumpulan dana, tidak ada patokan

jumlah uang yang harus diberi. Masyarakat boleh menyumbang

berapapun sesuai kemampuan mereka. Tidak hanya uang, tetapi ada juga

yang menyumbang padi/beras, dan hasil tani lainnya. Hasil pengumpulan

dana dari masyarakat diatur oleh panitia acara, ada anggaran untuk
perlengkapan sesajen, hidangan untuk para tamu undangan, serta domba

yang harus ada dalam ritual.

3.2.3. Ziarah Kubur

Tiga hari sebelum pertunjukan, masyarakat melakukan ziarah kubur

ke makam para leluhur, salah satunya adalah makam Eyang Prabu Haji

Purbawisesa yang merupakan tokoh masyarakat yang berjasa dalam

mempertahankan ritual Mukaraman dan penyebar agama Islam di

Cieunteung. Hal ini merupakan salah satu bentuk penghormatan

masyarakat kepada mereka, sekaligus meminta izin untuk melaksanakan

dan terus menghidupkan tradisi yang sering mereka lakukan dahulu,

yakni pelaksanaan Ritual Mukaraman.

Pada proses ziarah kubur, ada pelaksanaan ritual ngukus atau prosesi

membakar kemenyan. Ritual ini dipercaya sebagai alat komunikasi

manusia dengan leluhurnya yang telah tiada. Hal ini sejalan dengan

pendapat Nofrita dan Hermawan dalam Ulfah (2020:18) bahwa kemenyan

berfungsi sebagai undangan kepada makhluk tak kasat mata, ketika

kemenyan dibakar maka akan muncul aroma yang menyengat, dan hal itu

dapat mengundang makhluk gaib untuk datang.


Setelah itu, dilakukan pembacaan surah Al-fatihah dan Yasin untuk

arwah para leluhur, serta penyiraman air bersih yang telah diberi doa.

Hal itu dilakukan sebagai bentuk penghormatan masyarakat kepada

sesepuhnya. Hal tersebut dilaksanakan karena ngukus9 adalah salah satu

aktivitas yang sering dilakukan leluhur mereka saat masih hidup di

dunia.

3.2.4. Menyiapkan Sesajen

Satu minggu sebelum pertunjukan, panitia sudah mulai menyiapkan

perlengkapan untuk sesajen. Masyarakat pun turut membantu dalam

mengurus perlengkapan sesajen tersebut, khususnya para wanita. Hal itu

disebabkan oleh beberapa komponen dalam sesajen terdapat makanan-

makanan yang harus diolah dengan sedemikian rupa, dan para wanita

memiliki keahlian dalam mengolah makanan tersebut. Kemudian, kaum

pria biasanya membantu aktivitas yang cukup berat seperti mengangkat

barang-barang yang berat. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk

penghormatan kaum pria terhadap wanita.

3.2.5. Nyuguh ka Cai

9
Prosesi pembakaran kemenyan
Sebelum pelaksanaan ritual mukaraman masyarakat akan

melakukan ritual nyuguh10 di tujuh sumber mata air. Hal ini

menyimbolkan pemberitahuan kepada karuhun bahwa ritual Mukaraman

akan digelar, dan permintaan izin akan memakai mata air ini untuk

dipakai nanti pada saat ritual. Mata air tersebut terdiri dari Cikahuripan,

Cikawedukan, Cikatimbulan, Cikajayaan, Cimaraja, Cisundaya, dan

Cilemahtama.

3.2.6. Popolah

Popolah merupakan proses mengolah bahan makanan. Dua hari

sebelum acara, masyarakat sudah siap untuk memasak bahan makanan.

Masyarakat mulai mencuci dan mengolah bahan bahan makanan yang

sudah disiapkan serta menyembelih seekor domba berwarna hitam. Hal

ini bermaksud untuk menyampaikan rasa terima kasih kepada sang maha

kuasa atas diberikannya hewan yang dapat diternakan, dan warna hitam

menyimbolkan bahwa, bagi masyarakat yang akan menernak hewan

dapat mandiri dan tidak menimbulkan masalah bagi peternak lain.

Makanan yang diolah akan dibagi menjadi dua yaitu suguheun

luhuran(santapan atas). Makanan ini diperuntukkan untuk ritual sehingga


10
Ritual syukuran yang menyajikan sesajen dan membakar kemenyan
makanan ini tidak boleh dimakan sebelum ritual selesai. Kedua suguheun

handapan(santapan bawah), makanan ini diperuntukkan bagi para tamu

yang hadir pada ritual mukaraman serta dapat dimakan sebelum upacara

berakhir.

Hanya wanita dalam keadaan tidak haid lah yang dapat mengolah

makanan untuk keperluan ritual ini, dikarenakan wanita yang tidak haid

di percaya dalam keadaan suci.

3.2.7. Pawai obor

Setelah persiapan upacara selesai dengan baik, maka masyarakat

akan berdatangan membawa obor. Masyarakat akan berjalan berkeliling

desa Cieunteung dan mengajak warga lain untuk berpartisipasi dalam

kegiatan ritual. Pawai ini dipimpin oleh ketua RT sedangkan kuncen dan

sesepuh akan menunggu di tempat ritual. Upacara ini menyimbolkan

bahwa setiap orang harus mengingatkan kebaikan kepada sesama

makhluk hidup dan senantiasa saling membantu ketika saudara sedang

dalam kesusahan.

3.2.8. Hadroh/Samrohan
Prosesi hadroh/samrohan adalah menabuh musik sholawat. Hal

tersebut dilakukan untuk pertanda bahwa ritual akan dimulai dan warga

diharapkan untuk berkumpul. Proses ini pun berlangsung sangat lama

karena acara selanjutnya setiap pukul 23.00 WIB. Hal ini menjadi syarat

karena masyarakat meyakini ilmu dari Mukaraman akan mudah nyurup

atau mudah diserap ketika malam hari.

3.2.9. Pembacaan sejarah

Prosesi ini merupakan kegiatan saat pimpinan ritual membacakan

sejarah tentang keturunan raja Sumedang, serta menjelaskan tentang

perjalanan hidup tokoh-tokoh yang menjadi karuhun Sumedang. Adapun

beberapa penjelasan dalam ritual menceritakan tentang nabi Muhammad

saw. Naskah yang penulis dapatkan berupa rekaman yang direkam pada

acara ritual. Rekaman ini adalah bagian dari buku ritual yang dibacakan,

dan telah diberi izin oleh kuncen paniis untuk didokumentasikan, dengan

syarat hanya sebagian karena ada bagian yang tidak boleh disebar

luaskan. Sedangkan buku yang dibacakan hanya dapat keluar atau

diperlihatkan pada saat ritual mukaraman berlangsung saja. Rekaman

yang penulis dapat di antaranya:


“Adam namaning pamor patalukan nana uteuk beusi rusak,
dipatuk dipatalukan arak arakan gendang herang namaning drajat
patalukan tumeng tutunggalan sari tunggal bumi, tunggal drajat,
tunggal mangsa, linudi ticsakawayangan ngaos elmu babu awa
bapak adat tetep ka adat lumaning numpu payun anamang jadi
mangsa wasasia rasana insun panutan sia jeungeung lalawang
dipaparan ngaos elmu raden lengkang nurul huda, raden sangkala
wisesa nu midang di pahiangan nya aing nu midang ti pahiangan.
Di Majalengka rek teguh duh teguh duh upaning banyu lursa
banyu di cirebon hanoman meledug bakalin raga roh mere cak
babaling raga nu goib babaling nyawa pangearan kudrtulloh raja
ku sumenep roh inong iles ingles. Di darmaraja lur lar lur pujining
banyukun pujining rasa lenyap tumbuh di atina hideung hanteu
kajeeung banyu rurugi jajabrug serta rurugi kalilipak lulenyap di
ati bakal ku sakali kudrtulloh di sumedang di gunung gede anak
dadali naga tur saking ku medal saking kabogoh atining iman
wujud niat tangguling langkep ti panarima dilautan serok ratu
tipalembang herang rasa insun rasa rosululoh dalena sangcang
namana awa sir sakti pandawa pangeran serang nu ngajajah ayana
di bojong garut, sang dadali ngala nu wari nyangga cahaya cirebon
ayana di gunung gede wira pati mala wari serta pajajaran ayana di
gunung ciremai kurih gusti waras abdi pangartika raden serong
medal sajarah ratu galunggung ku putra tilu hiji arya mangsa dua
cung wanara tilu raja sat nghilang kaluhur ngapung arya bangga
perintahkeun hanoman wujud aparat ciung wanara
kaparentahkeun ti pajajaran human wujud sumeru nu liput putra
damar wulan ku putra giwang kancar hidangkancana ku putra
prabu lingga hiya ku putra pramusik darusik lingga ku putra
lingga wes ku putra prabu susuk tunggal ku putra angkalaran ku
putra prabu siliwangi ku putra layang kusuma, ku putra perbelima
ku putra sunan cipancar ku putra sunan demak, ku putra sunan
medal sari jeung wira bangsa prabuliman sareng susunan rangga
tihan jawa pasarean na megah sari sunan demak sunan cipancar
sunan cipicung ditunda antep dalam wira bapa dikecelepuk dalam
para tololowek dipikul warga bangsa ku putra opat, hiji dalang
darma kusuma di garut, dua nyimas ati di cipanca, tilu imas ati di
cipanas, opat ki mas holo di cimunca, lima mbah huluwe di ci
punca. Mang pulana putra na opat hiji mbah gede di pikul, dua
mbah perih di pikul, tilu kyai leutik di pikul, opat ajeng istri di
pikul, mbah torik ku putra satu, mbah abdul ku putra opat hiji serta
istri di cikeb dua eyang perih di cimunca, tilu mbah ati di cikebo
opat mbah menteng di cimunca mbah saca ku putra genep hiji
nasib dua wangsa tilu ekek opat mancug lima anja pkara genep
mbah tonjong putra na 3 sira manggala putra 5 arsya wijaya putra
dua mbah ketib putra 2 kyai aksim putra 2 dugi ka rukmajayana
ibu kaiten medal nanggung aman tumila watawakaltu allalloh
lahaula walakuata ilabilah hil alihil adzim. Allohumma
birohmatika ya arrhamarohimin enggal ka sumedang ti gunung
cilungcing sumedang sasangpana kupih wisesa wisuda jaya nya
aing di weda jaya sangsang ter medal rusek. Di dayeuh luhur nya
aing di dayeuh luhur sangsenter prabu wisesa tiba di darmaraja
adeg aing mugia cahaya ngadarog serta riuk nya aing syanghiang
brak cahaya ngankuban prusing batara riuh sajaga guru sabogoh
sabuyut guru salangit urih ratu galuh rahayu salakina goib ratu
galuh salakina goib ngeleper goib namina ratu galuh salaki goib teu
peuntas sasama batara herang calik di bumi kudrot. Ya isuk sang
mati gumilang luru sakeup ngala hirup raka ka raka ti jero. Pang
raib diluar medal sunan darmaraja pangeran kencar susunan
darma wisesa pasarean paniis ku putra hiji dalam satupura
tanjungsari turun ka warga surya ku putra dalem warga manggala,
putra dalam jabalmala ku putra citra manggala, ku putra
santradirata, ku putra dalempanu dipa kaselang ku mas rata
manggala kaselang ku jaga hurip, kaselang ku raden rana wirja,
kaselang ku raden saca nugala, ku putra dalang mangku praja
singaa ti maja ku putra sangki wangsa, ku putra dipa merta ku
putra mas jaya nu kasebut pra. Kuputra raja dalem mandala turus
ka mas ngabedig ka sebut pra di bantarahaur tilem ngaraksa
kusuma kaselang ku raden surah wira, kaselang ku raden wira
katewak ku raden patah katembak ku raden wangsa dinarata,
katewak ku nema bagus kaselang ku mana menak bagus, katewak
ku raden wira naga. Kaselang ku aun jauh katembak ku raden
wangsa dinata kaselang ku raden nana ningrat ti bandung
katembak ku raden marta kusuma ti cianjur kaselang ku mbah
sarca mirja ti jampang tengah, katembak ku wira jaya teureuh
sumedang susunan cidamar kadungra jampang mangwa raden
sutra manggala putra raden suta manggala, nyi raden ningra
waluh, raden sukma mandala, raden naga mandala raden demang
mangku puraja ku putra raden raksa praja, nyi raden eja raga,
raden akhma timanggala raden supita praja nyai raden waluh.
Raden darul dara raden praja kusuma raden mangku praja raden
pamung praja putra satu, raden waluh praja putra satu raden
demang mangku praja putra mas dirman mandala. Ieu salah
sawios amal keur karuhun khususna nu aya di palihpalis mugia
aya mangfaatna kanggo urang sadaya tafsir patihah.
bismillahirohmannirohim tatkala alloh ngersakeun ngadamel
kholifah ti alam dunya jeung di alam akherat lajeung ngadohirkeun
gusti alloh ka rosululloh saw hartina ieu pokna
bismilahirohmannirohim nyaeta ari teges na eta muhammad
jenengan zat kami alloh tegesna jeneungan kami zat ngaran na
bismillah ulipna alloh nu nyebut jenengan kami sorangan ceuk
muhammad saenya namah kawitna eta teu bisa ucapna, arohman
nya muhammad murangkalih ka muhammad sarta aing ngayakeun
kami ka muhammad anu matak diayakeun zat kami sifat kami ari
maneh masih syukur nya eta jadi sampurna kaula sembah puji nak
a kami nepi ka gusti alloh, arrohim teges na eta muhammad teh
kami, teges na eta muhammad teh kami, tegesna eta muhammad
teh kami sarta para nabi para wali para mukmin sakabehna kami
asih ka muhammad eta kaula kami dijadikeun gaganti kami jeung
deui kami pura nyata tetela kami lamuun henteu ngayakeun sifat
muhammad jadi teges na eta muhammad tetelakeun kami
muhammad rupa muhammad serta para nabi para wali para
mukmin sakabeh. Nalika gusti alloh allhamdulilah tegesna nyaeta
saenyana kami puji ku maneh sorangan dijalankeun kana lisa
manusa allhamdulilah eta kami puji ka kami soorangan ari manusa
mah saatna teu bisa ucap allhamdulilah eta sing eling pisan tatkala
maca eta jadi sampuran puji kaula ka kami, nga nalika deui gusti
robiul alamin nya muhammad kami eta pijurakaneun sakabeh alam
sarta anu boga dohir sakabeh boga dohir deui gusti alloh ngan
nalika deui gusti alloh arohman nirohim tegesna aya muhammad
kabisa eta muhammad ta ku kami titah mangku quran 30 juz
satemen na eta aya ti muhammad karena eta muhammad dipake
paehan kami nalika deui gusti alloh malikiaumidin tegesna nya eta
muhammad teh ajdi gaganti karaton kami karena henteu ngaratuan
kami lamun henteu ngayakeun muhammad teges na nangtukeun
agama mekah nalika deui gusti alloh iya kanabudu ya muhammad
jeung hakekat namah anu nyembah kami sorangan dijalankeun
tatkala maca kitu sampurna sembahan alloh nalika deui gusti alloh
waiya kanastain tegesnanya muhammad naon na anu ewuh ti
muhammad kapan aya kami ti muhammad masih eling tatkala
maca kitu pula rek poho nalika deui gusti alloh ihdinas sirotol
mustakim tegesna eta muhammad kami nuduhkeun ka
muhammad karna nyapati jadi gaganti kami eta henteu pisah jeung
muhammad jeung para nabi para wali para mukmin sakabeh masih
kalieut maneh tatkala maca kitab nalika deui gusti alloh sirotol
ladzina leuwih suka kami teh saenggeus aya rupa maneh jeung
saenggeus aya para nabi para wali para mukmin sakabeh jeung ari
sakabeh mukmin eta kabeh ku kami dikaluarkeun nana ti
muhammad ari muhammad teh ku kami dijadikeun indung bapa
sakabeh kurip nu matak kudu ku kami diangkeun pangheula na
muhammad teh dijieun tina badan kami anu matak aya ti
muhammad diheulakeun teh nalika deui gusti alloh anamta
alaihim leuwih magnum tegesna rasa muhammad rasa kami sarta
para nabi para wali para mukmin sakabeh tetep ari muhammad teh
lain jeung kami lain muhammad lain kami jeung lain muhammad
dohir na karena eta muhammad ku kami diangkeun bah hiya jueng
para nabi para wali para mukmin sakabeh diangken ku kami
dijieun ruh bumi nalika deui gusti alloh alaihim waladdolim ya
muhammad kami eta gusti nu saenggeus aya suka ka muhammad
sarta sampurna jeung para nabi para wali para mukmin mung
sakabeh ari muhammad pasti jadi gaganti di dunya jeung akherat
aamiin ya robbal alamin ya muhammad eta rasa kami eta jadi
badan kami di dunya jeung di akherat eta sing eling kabeh.
Bissmilahirohmannirohim maka sing eling pisan kana ieu hakekat
tafsir patiha eta tafsir patehah teh nyaeta sirahna quran tilu wujud
anu matak nyaho kana ieu hakekat ieu patihah jadi hukum na
kaluar bae pangmacana teuacan sampurna islam na jeung can
ditarima iman ka gusti alloh karena patihah eta salam kana
pamuka lawan ka alloh tak’ala manadi ngaranan patihah eta sifat
quran 30 juz lingkupna patihah kana bismislah lingkupna kana alif
lingkupna kana alifmina tungtungna nyaeta anu diati ngaranan nur
muhammad ari nur muhammad eta diantara diaranan ayat samiun
badrun alam nyaeta katetelaan nur muhammad nur alloh nur biroh
nur pilkolbi nur pijasadi malaikat munkar
Bismilahhirohmannirohim. Dirilang manarawara bataraninggang
puan awaning jaya sarakah dirlillang mawar rang batara linggang
batara narawangan batara ngawang kincang buan awak wijaya
salamet nu herang teu aya rencang carta herang carta lengang les
awaking teu kajeueung sangkong sakocepat bumi rangmangku
hampang herang sang uncul putih elingan ai ku alif jati
salamangsang nanon dedeuh saha itu deuh saha eta deuh saha deui
asih putih purjawisesa asih putih prawissesa wis asih murahi asih
asih aing asih sagala. Allhamdulilah buku sajarah darmaraja mugia
aya pedahna kangge urang darmaraja wisna orge sirdang
sumedang jawabarat dugi kasapuluh ngaos atanapi nafakuran
artina tur eusina buku sajarah manfaat lahir manfaat batin.

Berikut terjemah dari naskah tersebut. Pada bagian yang sulit

diterjemahkan karena kurang jelasnya teks/kosa kata yang disampaikan,

penulis menandainya dengan tulisan yang dimiringkan. Terjemahan ini

sudah penulis verifikasi kepada dari kuncen paniis.

Namanya Adam wibawa untuk bawahan tongkat besi rusak11,


dijadikan dipatalukan acara hiburan gendang terang namanya Drajat
patalukan tumeng tutunggalan sari tunggal bumi, tunggal drajat,
tunggal waktu, linudi tisakawayangan ngaji ilmu babu awa Bapak adat
tetap ke adat lumaning numpu depan anamang jadi mangsa wasasia
rasana insun panutan kamu sebagai pembuka diajarkan ngaji ilmu
Raden Lengkang Nurul Huda, Raden Sangkala Wisesa yang diam
di tempatnya saya yang tinggal di pahiangan. Di Majalengka rek
teguh duh teguh duh upaning banyu lursa banyu di cirebon hanoman

11
Sesepuh darmaraja, Rekaman Pembacaan Naskah Sejarah dan Ilmu, Darmaraja, Agustus 2020.
meledug bakalin raga roh mere cak babaling raga nu goib babaling nyawa
pangeran kudrtulloh raja ku sumenep roh inong iles ingles. Di
Darmaraja lur lar lur pujining banyukun pujining rasa lenyap tumbuh
di hatinya hitam tidak terlihat banyu rurugi jajabrug serta rurugi
kalilipak lulenyap di hati akan ku sakali kudrtulloh di Sumedang di
Gunung Gede anak dadali naga tur saking ku medal saking kabogoh
atining iman wujud niat tangguling langkep ti panarima dilautan serok
ratu dari palembang herang rasa insun rasa rosululoh dalena sangcang
namana awa sir sakti pandawa pangeran serang yang menjajah adanya
di Bojong Garut, sang dadali ngala nu wari nyangga cahaya Cirebon
adanya di Gunung Gede wira pati mala wari serta pajajaran adanya
di gunung Ciremai kurih gusti waras abdi pangartika raden serong
medal sajarah Ratu Galunggung oleh tiga putra, pertama Arya
mangsa dua Cung Wanara ketiga raja Sat, menghilang keatas
terbang, Arya bangga memerintahkan hanoman menyamar
menjadi tentara Ciung Wanara diperintah oleh pajajaran human
wujud sumeru nu liput Putra Damar wulan oleh putra Giwang
Kancar hidang kancana oleh putra Prabu Lingga hiya oleh putra
Pramusik Darusik lingga oleh putra Lingga wes oleh putra Prabu
Susuk Tunggal oleh putra Angkalaran oleh putra Prabu Siliwangi
oleh Putra Layang Kusuma, oleh putra Perbelima oleh putra Sunan
Cipancar oleh putra Sunan Demak, oleh putra Sunan Medal Sari
bersama Wira Bangsa Prabuliman dengan susunan rangga tihan
Jawa tempat istirahatnya mewah dan indah Sunan Demak, Sunan
Cipancar Sunan Cipicung disimpan antep dalam wira bapa
dikecelepuk dalam para tololowek dipikul warga bangsa ku putra
keempat, pertama dalang darma kusuma di Garut, dua Nyimas ati
di cipanca, ketiga Imas Ati di cipanas, keempat Ki Mas Holo di
Cimunca, lima Mbah Huluwe di ci Punca. Mang pulana anaknya
empat yang pertama mbah gede di pikul, dua mbah perih di pikul,
tiga kyai leutik di pikul, empat ajeng istri di pikul, mbah torik oleh
putra satu, mbah abdul oleh putra empat, yang pertama serta istri
di cikeb dua eyang perih di cimunca, tiga mbah ati di cikebo empat
mbah menteng di cimunca mbah saca oleh putra enam pertama
nasib dua wangsa tiga ekek empat mancug lima anja pekara enam
mbah tonjong anaknya 3 sira manggala anak lima, pertama arsya
wijaya anak dua mbah ketib anak 2 kyai aksim anak 2 sampai ke
rukmajayana ibu kaiten medal nanggung aman tumila12 watawakaltu
allalloh lahaula walakuata ilabilah hil alihil adzim. Allohumma
birohmatika ya arrhamarohimin cepatlah ke sumedang dari gunung
cilungcing sumedang sasangpana kupih wisesa wisuda jaya nya
saya di weda jaya sangsang ter medal rusek. Di dayeuh luhur nya
saya di dayeuh luhur sangsenter prabu wisesa tiba di darmaraja
adeg aing semoga cahaya ngadarog serta riuk nya aing syanghiang
brak cahaya nangkuban prusing batara riuh sajaga guru sabogoh sabuyut
guru salangit urih ratu galuh rahayu suaminya goib ratu galuh
suaminya ghaib ngeleper ghaib namanya ratu galuh suami ghaib teu
peuntas sasama batara herang duduk di rumah kudrot. Ya isuk sang mati
gumilang luru sakeup ngala hirup raka ka raka ti jero. Pang raib diluar
medal sunan darmaraja pangeran kencar susunan darma wisesa
pasarean panis oleh putra pertama dalam satupura tanjungsari
turun ke warga surya oleh putra dalem warga manggala, putra
dalam jabalmala oleh anak citra manggala, oleh anak santradirata,
oleh anak dalem panu dipa terselip mas rata manggala terganti
oleh jaga hurip,terganti oleh raden rana wirja, terganti oleh raden
saca nugala, terganti oleh dalang mangku praja singaa dari maja
oleh sangki wangsa, oleh dipa merta oleh putra mas jaya yang
terkenal dengan panggilan PRA. oleh raja dalem mandala turun ke
mas ngabedig termasuk pra di bantarahaur tenggelam ngaraksa
kusuma terganti oleh raden surah wira, terganti oleh raden wira
ditangkap oleh raden patah terpukul oleh raden wangsa
dinarata,tertangkap oleh nema bagus digantikan oleh mana menak
bagus, ditangkap oleh raden wira naga. Digantikan oleh aun jauh
katembak ku raden wangsa dinata digantikan oleh raden nana
ningrat dari bandung katembak ku raden marta kusuma dari cianjur
digantikan oleh mbah sarca mirja dari jampang tengah, katembak ku
wira jaya keturunan sumedang susunan cidamar kadungra
jampang maembawa raden sutra manggala putra raden suta
manggala, nyi raden ningra waluh, raden sukma mandala, raden
naga mandala raden demang mangku puraja oleh putra raden
raksa praja, nyi raden eja raga, raden akhma timanggala raden
supita praja nyai raden waluh. Raden darul dara raden praja
kusuma raden mangku praja raden pamung praja putra satu, raden

12
ibid
waluh praja putra satu raden demang mangku praja putra mas
dirman mandala. Ini merupakan salah satu doa untuk nene
moyang khususnya yang ada di tempat semoga ada manfaatnya
untuk kita semua tafsir Al-Fatihah. bismillahirohmannirohim
tatkala alloh mengijinkan untuk menciptakan pemimpin dari alam
dunia dan di alam akhirat lanjut berpesan dari Alloh ke rosululloh
saw arti ini intinya bismilahirohmannirohim yaitu suatu
penegasan dari jungjunan nabi kita yaitu Muhammad SAW zat
kami Alloh tegasnya yaitu jungjunan,yang berupa zat bernama
bismillah ulipna Alloh yang menyebut tuhan kami sendiri kata
Muhammad yang sebenarnya, dan tidak bisa asal mengucap,
arohman nya Muhammad anak anak ke muhammad sarta kami
mengadakan kepada Muhammad yang menjadikan zat kami sifat
kami jika masih bersyukur yang akan menjadikan sampurna, saya
sembah puji sampai ke alloh, arrohim tegas nya yaitu muhammad
kami, teges na eta muhammad kami, tegasnya eta muhammad teh
kami serta para nabi para wali para mukmin semuanya mencintai
nabi muhammad itu utan kami dijadikan panutan kami dan juga
kami pura nyata tetela13 jika kami tidak mengikuti sifat nabi
muhammad jadi artinya nabi muhammad itu panutan kami nabi
muhammad nabi muhammad serta para nabi para wali para
mukmin semuanya. Akan tetapi alloh swt menyebutkan
allhamdulilah bahwa artinya puji kami oleh kamu sendiri dijalankan
dengan lisan manusia allhamdulilah itu kami, puji ke kami sendiri
jika manusia tidak bisa mengucap allhamdulilah maka sadarlah
ketika membaca kata allhamdulilah jadi pujian ke tuhan, kembali
lagi ke topik tuhan robiul alamin ya muhammad kami itu panutan
kami semua alam serta yang punya keistimewaan semuanya punya
keitimewaan, demikian juga alloh swt kembali lagi alloh swt
arohmannirohim artinya nabi muhammad keistimewaan nabi
muhammad itu oleh kami diberikan mukzizat membawa Al-Quran
30 juz semuanya berasal dari muhammad karena itu nabi
muhammad dijadikan sebagai utusan nabi terakhir kami kembali
lagi gusti alloh malikiaumidin artinya Nabi muhammad menjadi
pengganti imam kami karena tidak mengatur kami jika tidak ada
nabi muhammad artinya mendirikan agama mekah kembali lagi

13
ibid
alloh iyakanabudu ya muhammad dan hakekatnya yang
menyembah kami sendiri dijalankan tatkala maca kitu sempurna
sembahan alloh swt kembali lagi alloh swt waiyakanastain artinya
apa yang tidak dimiliki oleh nabi muhammad karena ada kami
dari muhammad masih sadar ketika membaca jangan sampai lupa
kembali lagi alloh swt ihdinassirotol mustakim artinya yaitu
muhammad kami menunjukan ke muhammad untuk menjadikan
pengganti kami eta henteu pisah jeung muhammad beserta para nabi
para wali para mukmin sakabeh masih kalieut maneh tatkala maca
kitab kembali lagi alloh swt, sirotol ladzina lebih percaya kepada
kami setelah melihat wujud kami dan setelah ada para nabi para
wali para mukmin semua dan semua mukmin itu semua oleh kami
dari glongan nabi muhammad. Nabi muhammad oleh kami
dijadikan sebagai panutan dalam hidup yang sebenarnya, oleh
kami diakui paling dulu nabi muhammad teh diciptakan dari
bagian kami yang menjadi adanya nabi muhammad diutamakan
kembali lagi alloh swt an’amta alaihim lebih dalam artinya rasa
muhammad rasa kami serta para nabi para wali para mukmin
semuanya tetap nabi muhammad itu bukan juga kami bukan
muhammad bukan kami dan bukan nabi muhammad batinnya
karena itu muhammad oleh kami diangkat lebih dari para nabi
para wali para mukmin semuanya diangkat oleh kami diciptakan
roh bumi kembali lagi alloh swt alaihim waladdolim ya
muhammad kami itu tuhan yang sudah mencintai kepada nabi
muhammad beserta sempurna dengan para nabi para wali para
mukmin semuanya. muhammad pasti menjadi pengganti di dunia
dan akhirat aamiin ya robbal alamin ya muhammad itu rasa kami
itu jadi badan kami di dunya14 dan di akhirat sadarlah semuanya.
Bissmilahirohmannirohim maka pahamilah dengan hakikat tafsir
ini patiha itu tafsir patihah yaitu intinya Al-Quran tiga ciri yang
menjadi paham tentang hakikat ini jadi hukumnya kaluar ketika
membacanya belum sempurna islam dan belum diterima iman
kepada alloh swt karena patihah salam pembuka jalan kepada alloh
swt makanya disebut dengan patihah itu sifat Al-Quran 30 juz
ruang lingkupnya patihah dalam bismislah lingkupna kana alif
lingkupna kana alifmina akhirnya yaitu yang ada dihati namanya nur

14
ibid
muhammad apa itu nur muhammad yaitu diantaranya dinamai
ayat samiun badrun alam artinya katetelaan nur muhammad nur
alloh nur biroh nur pilkolbi nur pijasadi malaikat munkar
Bismilahhirohmannirohim. Dirilang manarawara bataraninggang puan
awaning jaya sarakah dirlillang mawar rang batara linggang batara
narawangan batara ngawang kincang buan awak wijaya salamet nu
herang teu aya rencang carta herang carta lengang menghilang dalam diri
tidak terlihat sangkong sakocepat bumi rangmangku hampang herang
sang uncul putih elingan ai ku alif jati salamangsang nanon dedeuh saha
itu deuh saha eta deuh saha deui asih putih purjawisesa asih putih
prawissesa wis asih murahi asih asih aing asih sagala. Allhamdulilah
buku sajarah darmaraja semoga menjadi manfaat untuk orang
darmaraja wisna juga sirdang, sumedang jawabarat sampai ngaji ke
sepuluh atau tafakur artinya dan juga isinya buku sajarah
bermanfaat lahir dan batin.

Pada intinya, naskah tersebut menjelaskan tentang keturunan raja

dari kerajaan sumedang serta perjalanan Prabu Haji Darmawisesa.

Naskah yang dituliskan oleh penulis adalah naskah yang di kategorikan

umum, atau naskah yang dapat disebarluaskan. Adapun beberapa

penjelasan tentang nabi Muhammad adalah pemimpin yang di utus oleh

Allah untuk menyebarkan agama Islam di dunia. Naskah tersebut hampir

sepenuhnya tafsir dari surat Al-Fatihah. Tafsirannya menyebutkan bahwa

surat Al-Fatihah pada hakikatnya merupakan inti dari keseluruhan Al-

quran, belum sempurna keislaman seseorang jika belum memahami Al-

fatihah karena Al-fatihah adalah salam pembuka ke jalan allah swt. Dalam
naskah tersebut juga menjelaskan bahwa keberadaan cahaya dari allah

swt ada di setiap hati orang yang beriman kepada allah.

Dari beberapa penjelasan tentang naskah di atas dapat disimpulkan

bahwa ritual mukaraman adalah ritual yang mengandung unsur

keislaman yang kuat. Hal itu tercermin dari naskah yang berisi tentang

tafsir Al-Fatihah.

3.2.10. Tawasulan

Tawasul merupakan prosesi pemberian hadiah berupa pembacaan

surat Al-Fatihah untuk Rasulullah saw, sahabat rasul, para wali, dan para

leluhur masyarakat Darmaraja. Hal ini dilakukan sebagai bentuk cinta

masyarakat dan sebagai bentuk penghormatan kepada leluhur. Tahapan

ini pun merupakan salah satu prosesi ketika masyarakat diajak untuk

mendekatkan diri kepada Tuhan, dan diingatkan bahwa kematian adalah

suatu kepastian yang akan dihadapi oleh setiap makhluk yang bernyawa.

Prosesi ini berlangsung dengan khidmat, bahkan beberapa masyarakat

ada yang sampai meneteskan air mata.

3.2.11. Ngumbah pusaka


Prosesi Ngumbah Pusaka merupakan salah satu rangkaian kegiatan

dalam ritual yang mesti dilakukan. Pada tahap ini, bagi masyarakat yang

memiliki benda pusaka seperti keris dan benda lain, diperbolehkan

mencuci benda pusakanya. Dalam proses pencuciannya, keris dicuci

dengan menggunakan air khusus yang diberi doa dan bunga tujuh rupa

serta air yang diambil dari tujuh mata air. Adapun nama dari mata air

tersebut yaitu Cikahuripan, Cikawedukan, Cikatimbulan, Cikajayaan,

Cimaraja, Cisundaya, dan Cilemahtama. Dalam proses ini hanya orang

yang dipilih pimpinan ritual lah yang boleh mencuci benda pusaka. Pada

teknis nya semua benda pusaka dikumpulkan pada satu ruangan di

rumah kuncen paniis lalu benda pusaka dicucikan oleh orang yang dipilih

pimpinan ritual.

Gambar 1. Prosesi ngumbah pusaka

(Sumber Nur Agung Supriyadi, 2 September 2020)


Gambar 2. Prosesi ngumbah pusaka

(Sumber Nur Agung Supriyadi, 2 September 2020)

3.2.12. Prosesi mandi di mata air

Prosesi ini merupakan ritual yang tidak mengharuskan masyarakat

mengikutinya. Ritual ini bertujuan untuk membersihkan diri secara lahir

dan batin, serta untuk memperkuat ilmu dalam diri bagi orang yang

menganut ilmu batin. Ritual ini biasanya dilakukan oleh laki laki.

Sedangkan perempuan biasanya tidak melakukan mandi di mata air,

sebagai gantinya mereka selalu membawa air ke dalam botol dan akan

dicampurkan dengan sumur di rumahnya dengan tujuan agar air sumur

di rumahnya tercampur dengan air ritual yang dipercaya memiliki

keberkahan. Dalam ritual ini, masyarakat diperbolehkan tidak


mengunjungi semua mata air atau hanya mengunjungi mata air yang

menjadi hajat tujuan mereka, karena lokasi dari mata air ini ada beberapa

berlokasi di hutan. Itulah sebabnya tidak semua masyarakat mengunjungi

atau mandi di semua mata air karena tempatnya yang sulit terjangkau.

Ritual ini bertujuan menyucikan diri dari segala ke kejelekan yang

diperbuat kepada diri sendiri.

Gambar 3. Prosesi ngumbah pusaka

(Sumber Nur Agung Supriyadi, 2 September 2020)

3.2.13. Makan bersama

Kegiatan makan bersama merupakan kegiatan ketika para tamu atau

masyarakat Cieunteung yang datang ke acara ritual menyantap makanan

handapan15 yang telah disiapkan sebelumnya. Ketika masyarakat mulai

berdatangan setelah selesai mandi masyarakat diarahkan untuk makan


15
Makanan handapan adalah makanan yang disiapkan untuk para tamu dan masyarakat yang
hadir dalam ritual mukaraman serta makan yang dihadirkan dapat dimakan sebelum upacara
berakhir.
dan beristirahat untuk melanjutkan acara di keesokan harinya. Setiap

masyarakat yang hadir diminta pimpinan hajat untuk menikmati

makanan yang telah disediakan, walaupun hanya sedikit. Hal itu sebagai

bentuk terima kasih karena sudah bersedia hadir, dan ritual ini pun

merupakan hajat bersama.

Dalam kegiatan ini,sebagian masyarakat memilih tidak pulang dan malah

begadang menunggu acara dimulai kembali pada keesokan harinya.

3.2.14. Ngabungbang

Proses ngabungbang atau nabeuh terbangan adalah acara penutup dari

ritual Mukaraman. Acara ini menampilkan para tokoh dari Cieunteung

menabuh terbang, acara ini berlangsung dari jam 8 pagi sampai jam 2

siang. Sebelum pertunjukan dimulai pimpinan hajat membakar kemenyan

untuk mengundang para karuhun untuk datang. Setelah pertunjukan

dimulai masyarakat tidak boleh menari sebelum lagu pertama dan kedua

selesai. Hal ini karena pada lagu pertama dan kedua diyakini bahwa

karuhun sedang datang dan menyaksikan pertunjukan. Jika lagu pertama

dan kedua selesai masyarakat diperbolehkan untuk menari bersuka ria.

Saat pertunjukan berakhir pimpinan hajat memimpin doa, para tamu


yang hendak pulang diminta untuk makan bersama kembali. Jika tamu

tidak mau makan, biasanya makanan tersebut dibawa pulang.

3.2.15. Paska ritual mukaraman

Tahapan ini merupakan rangkaian akhir kegiatan dari pelaksanaan

ritual. Masyarakat merapikan kembali rumah kuncen yang dijadikan

tempat ritual. Biasanya kuncen membagikan hidangan kepada masyarakat

untuk dibawa pulang ke rumah, khususnya untuk para penabuh terbang,

panitia acara, dan masyarakat yang terlibat dalam tahapan

prapertunjukan. Hal tersebut dilakukan supaya sisa hidangan tidak

terbuang sia-sia, dan sebagai upaya dalam menjaga tali persaudaraan

dalam kehidupan masyarakat.

3.3. Sesajen dalam ritual mukaraman

Pada pelaksanaan ritual mukaraman, penggunaan sesajen adalah

sesuatu hal yang sangat penting serta tidak dapat terpisahkan dari
struktur ritual. Sesajen merupakan sajian berupa barang-barang serta

makanan yang dipersembahkan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai

simbol rasa syukur yang telah diberikan.

Pada ritual mukaraman, sesajen merupakan komponen yang tak bisa

dipisahkan dari struktur ritual. Maka dari itu, sesajen selalu ada dalam

pertunjukan. Adapun sesajen yang digunakan dalam pertunjukan,

diantaranya sebagai berikut:

1) Air dan Bunga

Air yang digunakan dalam ritual ini adalah air yang berasal dari

tujuh mata air yang ada di desa Cieunteung. Air disimpan dalam wadah

yang berbentuk bula, lalu dicampurkan dengan bunga tujuh rupa, yang

tumbuh didaerah Cieunteung. Air yang sudah di campur dan diberi doa

akan digunakan sebagai air yang mencuci benda pusaka.

2) Bakakak

Bakakak merupakan ayam utuh yang dibumbui dan dibakar. Ayam

bakaka ini menyimbolkan bahwa manusia harus bisa berbagi kepada

sesama makhluk hidup. Pada teknis persiapannya Ayam yang telah

disembelih lalu dibersihkan, setelah itu dilumuri dengan bumbu dasar


kuning. Setelah bumbu meresap, lalu ayam tersebut dipanggang di atas

arang hingga matang.

3) Padi Huma

Padi huma merupakan padi yang tumbuh di ladang. Menurut Abdul

& Husnul (2016) Sistem huma berbeda dengan sawah. Apabila sawah

dapat menghasilkan padi dua kali dalam satu tahun maka huma hanya

sekali (masa tanam padi huma antara 4-5 bulan); apabila pengairan sawah

berdasarkan kepada sistem irigasi maka tanaman padi huma bergantung

kepada hujan. Hal ini menunjukan bahwa padi huma ditanam dengan

cara tradisional karena penggunaan air yang hanya mengandalkan air

hujan. Padi huma ini sangat penting ada didalam ritual, karena sebagai

simbol rasa terimakasih kepada karuhun yang telah mengajarkan

masyarakat Paniis bertani. Padi huma yang dipakaipun merupakan padi

huma yang sudah berusia puluhan tahun, yang disimpan di lumbung. Hal

ini dikarenakan tatacara penyimpanan dari masyarakat Cieunteung masih

menggunakan alat tradisional. lumbung yang terbuat dari bambu

memungkinkan padi akan awet dan bertahan selama bertahun-tahun.

4) Nasi putih, beras dan ketan


Masyarakat mengolah beras putih dan beras ketan menjadi nasi

sedangkan ketan dijadikan olahan ulen, peuyeum, dan sangu ketan. Lalu,

nasi tersebut digunakan dalam sesajen pada tradisi tersebut dan dibagi

menjadi dua kebutuhan yaitu handapan dan luhuran. Hal ini menjadi tanda

bahwa masyarakat memiliki hasil tani berupa beras putih dan ketan, yang

harus dijaga karena makanan tersebut adalah pokok masyarakat Paniis.

5) Hahampangan

Hahampangan merupakan jenis makanan yang massanya ringan.

Makanan ringan yang digunakan dalam sesajen yakni opak, wajik,

angleng, parut ubi goreng, dan kembang goyang/kue seroja. Jenis

hahampangan dapat berubah, disesuaikan dengan jenis makanan yang ada

di masyarakat. Makan ini disediakan untuk menjadi santapan bagi para

tamu sebelum upacara selesai.

6) Beubeutian/umbi – umbian

Bebeutian adalah komponen yang terdiri dari buah yang buahnya di

dalam tanah, seperti ubi, singkong, bengkoang, kentang, talas, wortel,

lobak, gadung, ganyong, suweg. Hal ini bermaksud atau menjadi simbol
bahwa manusia terlahir dari tanah dan akan kembali menjadi tanah

(dalam artian mati dan di kubur di dalam dalam tanah).

7) Biji–bijian

Biji-bijian merupakan hal yang penting dalam sesajen karena

maknanya yang dalam bagi kehidupan manusia. Biji-bijian yang

dimaksud diantaranya kacang panjang, kacang tanah, kacang merah,

kedelai, jagung, delima, wijen, kacang hijau. Hal ini menjadi simbol

bahwa hidup itu harus belajar sampai ke inti, atau mengajarkan bahwa

hidup manusia itu harus konsisten sehingga apa yang dicapai dan

dipelajari dapat berhasil sesuai yang diinginkan.

8) Bumbu

Penggunaan bumbu dalam suatu masakan adalah sebagai penyedap

rasa. Dalam ritual mukaraman, bumbu bukan hanya sebagai penyedap

rasa melainkan menjadi simbol bahwa hidup harus selaras dengan sesama

makhluk hidup. Semua bumbu haruslah bumbu anyar atau baru. Hal ini

karena persembahan kepada Sang Maha Esa dan untuk karuhun haruslah

baru. Yang dimaksud baru di sini, misalnya dalam 1 kali produksi gula

merah ada 10 torosa/paket, walaupun dalam upacara ini hanya


membutuhkan 2 toros/paket maka 10 toros/paket tersebut harus dibeli

semua, karena ditakutkan ada yang memakai sebelum upacara dimulai.

Bumbu-bumbu itu terdiri Kunyit, Lada, Salam,Sereh, Ketumbar, Pala,

Santen, Gula pasir, Gula merah, Bawang putih, Bawang merah, Lengkuas,

Jahe, Cabe merah, Kayu manis, Kemiri, Asem, Garam (gandu).

9) Buah-buahan

Komponen buah-buahan harus ada dalam sesajen. Hal itu sebagai

perwakilan dari jenis buah yang ada di alam semesta. Adapun buah yang

digunakan dalam sesajen adalah pisang, apel, labu, dan salak. Namun,

jenis buah yang digunakan bisa berubah disesuaikan dengan buah-

buahan yang didapatkan oleh masyarakat. Buah yang digunakan yaitu

buah yang didapat di Desa Cieunteung.

10) Rurujakan

Rurujakan merupakan salah satu olahan makanan yang dibuat dari

buah atau sayuran, dan diberi bumbu rujak yang terdiri atas cabai, garam,

gula merah, dan asam. Dalam sesajen, rurujakan yang dipakai adalah

bahan mentah dari rujak mentimun dan rujak pisang.

11) Kemenyan
Kemenyan merupakan dupa yang berasal dari tumbuhan Styrax

benzoin atau dikenal dengan sebutan pohon kemenyan. Bubuk kemenyan

memiliki bau yang harum ketika dibakar di atas parupuyan. Penggunaan

kemenyan begitu melekat dalam ritus masyarakat Desa Cieunteung.

Tujuan penggunaan kemenyan yaitu sebagai penyambung antara dunia

manusia dan dunia para karuhun.

Dari uraian diatas dapat di ketahui bahwa ritual mukaraman di desa

Cieunteung, masih dilaksanakan dan dilestarikan dengan baik.

Masyarakat masih melakukan ritual dengan aturan dan tatacara yang

sesuai atau sama seperti ajaran para leluhur di Desa Cieunteung. Berbagai

elemen ritual yang telah dijelaskan memiliki percampuran antar budaya

lama atau budaya lokal dengan budaya yang kemudian hadir,yaitu islam.

Dalam beberapa rangkaian acara, unsur Islam telah merubah ritual, hal ini

terbukti pada pembacaan naskah yang berisi tentang tafsir al-quran,

tawasul, pembacaan doa dari sebagian al quran dan kesenian yang

ditampilkan seperti Hadroh,marawis,dan terbangan yang di dalam nya

mengandung lantunan solawat nabi. Adapun analisis akulturasi akan

diuraikan pada bab selanjutnya.


BAB IV

AKULTURASI BUDAYA DALAM RITUAL MUKARAMAN

Bab ini merupakan analisis data yang disusun berdasarkan data dari

penelitian lapangan yang telah dipaparkan pada bab sebelumnya. Dalam

bab ini akan menjelaskan tentang bentuk-bentuk akulturasi dalam ritual

mukaraman di Desa Cieunteung serta implikasi atau dampak dari

akulturasi tersebut.

4.1. Akulturasi pada Ritual Mukaraman

Seperti telah dijelaskan pada bab sebelumnya bahwa ritual

mukaraman adalah ritual yang dipercaya dapat membuat hasil panen dan

ternak berlimpah. Dalam ritual tersebut terkandung unsur-unsur agama

Islam yang kuat, yang bercampur dengan kepercayaan lokal, yaitu pada

ritual mukaraman mengajarkan masyarakat tentang ajaran agama Islam

seperti terdapat pada kegiatan pembacaan naskah. Sebagaimana yang

telah dijelaskan pada bab tiga bahwa naskah tersebut berisi tentang surat

al fatihah sebagai inti dari Alquran dan kegunaan al fatihah sebagai dasar

dari ilmu ajaran agama Islam. Dalam naskah tersebut dijelaskan juga
bagaimana kehidupan dan keturunan dari masyarakat Darmaraja. Selain

itu, kegiatan ini dikemas secara tradisi sebagai adat yang dilakukan secara

turun temurun. Hal yang menunjukkan adanya akulturasi budaya yang

kuat dalam ritual tersebut, yakni sebagai cara penyebaran agama Islam

yang dikemas melalui adat ritual mukaraman.

Menurut Redfield (1936), akulturasi adalah suatu fenomena yang

merupakan hasil ketika suatu kelompok individu yang memiliki

kebudayaan yang berbeda datang dan secara berkesinambungan

melakukan kontak dari perjumpaan pertama, yang kemudian mengalami

perubahan dalam pola budaya asli salah satu atau kedua kelompok

tersebut. Terdapat 3 hal yang diidentifikasikan sebagai faktor yang

mempengaruhi akulturasi yaitu: 1) kontak 2) timbal balik 3) perubahan.

1. Kontak

Pada masyarakat desa Cieunteung dalam ritual mukaraman selain

terdapat praktik budaya lokal terdapat juga praktik agama Islam. Praktik

budaya lokal dalam ritual mukaraman terlihat pada pemilihan waktu

pelaksanaan ritual yang memakai penanggalan agama Islam, yakni,

penentuan pelaksanaan ritual yang dilakukan tanggal 14 Muharam. Pada


kepercayaan lokal ritual harus dilaksanakan pada saat bulan terlihat

secara penuh, waktu tersebut jatuh pada pertengahan bulan. Pelaksaan

ritual pun dilakukan pada waktu tersebut, tepatnya setelah panen terakhir

pada tahun tersebut. Setelah datangnya Islam, pelaksanaan ritual diubah

menjadi tahun pertama dari penanggalan Islam. Dari hasil wawancara

dengan kuncen tanggal 14 september, mayoritas penduduk Paniis sudah

memahami ajaran agama Islam, maka dari itu masyarakat berkompromi

dengan kalangan budayawan untuk memilih bulan Muharam sebagai

tanda penyambutan tahun baru Islam dan ritual syukuran panen akhir

tahun.

2. Pengaruh timbal balik

Menurut Widianto, (2016:35) agama selalu membutuhkan budaya

sebagai media penyebaran dan budaya selalu membutuhkan agama untuk

menjadi media melestarikan. Hal ini terjadi pada ritual mukaraman yang

terlihat pada beberapa bagian ritual diantaranya pada prosesi mandi di

mata air. Pada kepercayaan lokal mandi saat prosesi ritual mukaraman

dapat mensucikan diri dan menambah ilmu kebatinan. orang yang ingin

mandi di haruskan mengantri dengan tertib, batas dari kegiatan ini yaitu
pukul tiga pagi hal ini karena sudah menjadi aturan ritual. Setelah masuk

nya ajaran Islam pada ritual mukaraman masyarakat di haruskan

mengucapkan bismillah dan syahadat untuk mensucikan diri. Syahadat

merupakan syarat yang menandakan bahwa masyarakat yang akan

mengikuti ritual adalah muslim. Dalam ajaran Islam penyucian

menggunakan air disebut dengan hadas.

3. Perubahan.

Kultur masyarakat Nusantara cukup familiar dengan sesuatu yang

baru dan membawa perubahan ke arah kebaikan tanpa harus bersikap

frontal dan menentangnya. Perubahan-perubahan yang terjadi pada ritual

mukaraman terlihat dari struktur acara yang dilaksanakan.

Berdasarkan data di lapangan melalui wawancara kepadada

Suryarti pada tanggal 17 September selaku istri dari kuncen Paniis,

menjelaskan bahwa dahulu masyarakat setempat termasuk masyarakat

tradisional yang mempercayai adanya leluhur dan mitos-mitos. Salah satu

mitos yang dipercaya masyarakat Paniis yaitu mitos Dewi Sri, dan dalam

terhadap ritual ini masyarakat memiliki ikatan terhadap mitos tersebut.


Setelah masuknya Islam dalam sistem keagamaan di Paniis,

masyarakat mulai mencoba mengubah pandangannya dengan

melibatkan pemahaman berdasarkan nilai-nilai kepercayaan lokal yang

sudah terlebih dulu dipercaya oleh masyarakat. Masyarakat mulai

menganggap ritual mukaraman dilakukan sebagai ungkapan rasa syukur

kepada sang pencipta atas rezeki yang telah diberikan.

Ritual mukaraman pada masyarakat Paniis sangat penting dan tidak

dapat dipisahkan dalam sistem kebudayaan dan keagamaan masyarakat.

Ritual mukaraman telah mengalami perubahan pada aspek-aspek yang

terpengaruh oleh adanya akulturasi budaya mulai dari struktur dan

fungsi ritual, beberapa aspek yang memiliki nilai-nilai Islam dan nilai-

nilai lokal, serta ada juga terjadinya perbedaan penafsiran makna. Hal ini

terjadi disebabkan adanya persinggungan dua kebudayaan, yaitu

kepercayaan lokal dan agama Islam yang datang.


4.2. Bentuk-Bentuk Akulturasi Budaya lokal dan Islam Dalam Ritual

Mukaraman

4.2.1. Media Ritual

Media ritual merupakan elemen penting dalam sebuah prosesi ritual.

Unsur-unsur media tersebut terdiri dari sesajen, kemenyan, bunga tujuh

rupa yang menjadi media untuk berkomunikasi antara manusia dengan

roh leluhur. Menurut Sumardjo, kemenyan kemungkinan merupakan

simbol penghubung antara dunia bawah dengan dunia atas mengatakan,

pembakaran kemenyan, bentuk nasi tumpeng, daun hanjuang atau

beringin yang berasal dari pohon-pohon menjulang merupakan simbol

axis mundi atau tiang penghubung antara dunia fisikal dunia manusia

dengan alam metafisik di dunia atas (Sumardjo dalam Sarah 2019 : 9).

Hal tersebut terlihat ketika masyarakat Paniis memperlakukan ritual

sebagai media berkomunikasi yang bersifat religius, antara manusia

dengan dunia rohnya. Maka, pada kondisi tersebut dapat disimpulkan

bahwa masyarakat Paniis masih memegang kepercayaan lokal, sebagai

manusia Sunda yang menghormati dan menyakinni nilai-nilai Kasundaan

yang berkaitan dengan konsep agama melalui ritual mukaraman.


4.2.1.1. Sesajen

Sesajen merupakan komponen yang sangat penting dalam ritual

mukaraman. Hal ini dikarenakan sesajen adalah syarat utama untuk dapat

memulai ritual mukaraman. Tanpa sesajen maka ritual tidak dapat

dilakukan. Setiap bahan dalam sesajen memiliki arti dan maknanya

masing-masing. Menurut kuncen Paniis, sesajen dalam ritual mukaraman

adalah bentuk rasa terimakasih dan penghormatan kepada Tuhan Yang

Maha Esa. Unsur Islam dalam sesajen yaitu seluruh bacaan yang

dibacakan adalah bacaan ayat suci al quran. Sesajen merupakan

perwujudan dari simbol-simbol, menurut Dheka dalam penelitiannya

yang berjudul “Reprensentasi nilai kasundaan dalam poko jampe”,

sesajen merupakan simbol kemudian menjadi sarana penghimpun daya

agar manusia dapat mencapai keseimbangan yang diharapkan. Sesajen

haya media pengharapan daya dengan menggunakan simbol-simbol

(Dheka 2018). Dalam upacara ritual mukaraman unsur, dan simbol dari

sesajen ialah harum wangi dari bakaran kemenyan untuk mengharumkan

suasana di tempat ritual, dan sereh melambangkan untuk merubah dan

mensucikan seta membersihkan. Kaca melambangkan kepribadian dan

mencerminkan diri sendiri, agar setiap manusia dapat menyadari akan


setiap tingkah lakunya. Kopi dan rujak melambangkan setiap individu

memiliki kepribadian yang berbada dan memiliki kareakteristik

bermacammacam, bersatu padu menjadi satu dalam sebuah sesajen dan

melambangkan kebersamaan.

Berdasarkan hasil penelitian penulis, terdapat sejumlah pendapat

terkait sesajen. pertama, adat sesajen dalam perspektif dakwah, dalam

pandangan dakwah adat ini tidak haram, dan tidak syirik. Adat yang

merupakan tradisi dari nenek moyang yang didalamnya terdapat nilai-

nilai Islam. Kedua, dalam aspek kepercayaan, masyarakat berkeyakinan

bahwa adat sesajen memiliki nilai atau makna tersendiri di hati

masyarakat. Keyakinan dan kepercayaan adat ini bagi masyarakat

bertujuan dengan mengharap berkah kepada Allah. Ketiga, pelaksanaan

adat sesajen ini sangat sederhana. Sajian-sajian yang disediakan

mempunyai arti tersendiri. Yang paling pokok dalam pelaksanaan adat

sesajen ini adalah pembacaan doa yang berisi ayat ayat Al-Qur’an dan

yang paling utama pelaksanaan adat ini tidak lepas dari ajaran Islam.
4.2.1.2. Kemenyan

Kemenyan merupakan media untuk mengawali ritual dan sebagai

media untuk berdoa sebagaimana dijelaskan oleh Rina dalam

penelitiannya tentang nilai-nilai teologi dalam tradisi bakar kemenyan

mengatakan bahwa, tradisi bakar kemenyan merupakan kebiasaan yang

dilakukan oleh masyarakat dalam berbagai acara seperti pada ziarah

kubur, peringatan kematian dan sebagainya. Dalam tradisi bakar

kemenyan masyakat mempercai bahwa asap dari kemeyan sebagai

perantara doa (Rina 2020:5). Dalam ritual mukaraman kemenyan berperan

sebagai kunci utama untuk membuka ritual dan media untuk

berkomunikasi dengan karuhun dan mengundang para leluhur. Yang

berada di dunia atas untuk hadir ke dunia bawah. Hal itu sebagaimana

dijelaskan oleh Asep dalam tulisannya yang berjudul dalam tulisannya

“yang berjudul Hajat lembur peristiwa ritual kesuburan”, asap parupuyan

berfungsi sebagai alat penghubung atau undangan kepada para leluhur

dan Sanghyang Sri, dari sisi lain asap dari perupuyan ini untuk

membersihkan tempat upacara agar terhindar dari kekuatan negatif

(chaos), dan menimbulkan kekuatan positif (cosmos), dan mengundang

para leluhur untuk hadir pada waktu upacara (Asep 2018).


Masyakat Paniis meyakini bahwa asap dari kemenyan dapat

menyampaikan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dalam ritual

mukaraman bacaan meminta izin kepada Tuhan Yang Maha Esa adalah

bacaan dari kitab suci Al-Quram dan Al-fatihah. Pembacaan doa biasanya

dipimpin oleh kuncen, doa tersebut dibuka dengan bacaan Al-Fatihah dan

ditutup dengan doa keselamatan dunia akhirat.

4.2.1.3.Kembang Tujuh Rupa

Kembang tujuh rupa bertujuan untuk memberi wewangian kepada

benda pusaka hal ini menyimbolkan penghormatan kepada karuhun

karena telah membuat pusaka tersebut. Dalam sesajen diharuskan

memasukkan bunga yang terdiri dari:

- Bunga kantil yang bermakna yakni agar memiliki jiwa spiritual yang

kuat, sehingga mampu meraih sukses lahir maupun batin.

- Bunga melati bermakna ketika melakukan tidakan selalu melibatkan

hati (kalbu), tidak semata hanya bertindak saja.

- Bunga kenanga bermakna filosofi, agar setiap anak yang turun selalu

mengenang, semua “pusaka” atau warisan leluhur berupa benda-


benda seni, tradisi, kesenian, kebudayaan, filsafat, dan ilmu spiritual

yang banyak mengandung nilai-nilai kearifan lokal.

- Bunga mawar merah Bunga ini melambangkan "dumadine jalma

menungsa" yang berarti proses lahirnya manusia ke dalam dunia

fana.

- Bunga mawar putih Mawar putih adalah perlambang dari Bapa

yang meretas roh manusia menjadi ada. Bapa disini adalah Bapa

langit, sedangkan Ibunya adalah Ibu Bumi. Atau Bapanya jiwa

bangsa Indonesia, Ibunya adalah nusantara Ibu Pertiwi. Perpaduan

ini diharapkan mampu menghasilkan bibit regenerasi yang

berkwalitas unggul. Sehingga tercipta keselarasan dan keharmonisan

antara bumi dan langit, yang dikenal dengan istilah "Gemah Ripah

Loh Jinawi, Tata Titi Tentrem Kerta Raharja”.

- Bunga mawar, dalam bunga mawar ini tak terpaku dengan warna

merah ataupun putih. Yang terpenting adalah jenis mawar. Bunga

mawar ini melambangkan kehendak ataupun niat. Dalam

menghayati nilai-nilai luhur, hendaknya dengan niat yang tulus.

Jadi, niat tersebut harus berdasarkan ketulusan, dan menjalani segala

sesuatunya tanpa pamrih.


- Bunga telon berasal dari kata tilu (tiga). Dengan harapan agar meraih

tiga kesempurnaan dan kemuliaan hidup tri tunggal jaya sampurna,

"Sugih banda", "sugih ngelmu", dan "sugih kuasa". Bunga telon ini

terdiri dari bunga mawar, melati, kantil yang dijadikan satu

kesatuan.

Dalam kepercayaan Islam bahwa segala sesuatu yang hidup dan

tumbuh di dunia selalu ada malaikat yang berdzikir kepada Allah, maka

selama ada bunga yang masih segar di situ ada malaikat yang selalu

berdzikir kepada Allah meminta agar yang memiliki tujuan di

selamatkan. Hal ini menjadi acuan keyakinan masyarakat Paniis bahwa

bunga tujuh rupa memiliki manfaat yang besar bagi kelestarian ritual

mukaraman.

4.2.1.4. Air

Air adalah simbol kesucian bagi masyarkat Paniis. dalam ajaran

agama Islam air dapat mensucikan diri manusia dari segala najis atau

kotoran, sedangkan dalam kepercayaan lokal air dapat dijadikan media

untuk menambah ilmu batin bagi penganutnya. Sehingga hal tersebut

menjadi kepercayaan masyarakat paniis bahwa air yang digunakan dalam


ritual mukaraman akan memberikan keberkahan. Dalam ritual

mukaraman masyakarat selalu membawa air dari mata air yang telah

diberi doa untuk dicampurkan ke dalam sumur agar air sumur tersebut

menjadi berkah saat dipakai. Dalam ritual mukaraman air menjadi salah

satu media yang sangat penting. Menurut kuncen air merupakan unsur

yang ada pada manusia, sifat yang dimiliki manusia dapat dilihat dari air

yang digunakan untuk kehidupannya, beliau juga mengatkan air

merupakan unsur kehidupan yang terpenting dari mahluk yang ada di

dunia.

4.2.1.5.Makanan

Dalam ritual mukaraman selalu menyajikan makan ringan yang

akan disajikan kepada tamu dan makan yang akan disajikan untuk

keperluan adat. Makan ini di sebut handapan dan luhuran. Hal ini

merupakan simbol saling menghormati antara sesama manusia dan

mahluk ciptaan Allah. Dalam ajaran agama Islam setiap tamu yang

datang harus dihidangkan makanan itulah dasar pemahaman masyarakat

yang dipakai dalam ritual mukaraman, sehingga bagi siapapun yang

tinggal di paniis sangat menghormati tamu yang datang ke rumah

mereka.
4.2.2. Aktivitas ritual

Ritual mukaraman ini didominasi oleh masyarakat petani. Sebagian

masyarakat Dusun Paniis masih ada yang percaya terhadap Dewi Sri,

sebagai sosok yang masih berperan penting dalam tradisi ritual di

masyarakat. Ritus-ritus yang dilakukan untuk menambah kesuburan

tanah di percaya oleh penganutnya memiliki kekuatan tersendiri. Seperti

di kemukakan Durkheim dalam Linda (2019), peristiwa ini seperti halnya

masuk ke dalam dunia misteri yang tidak bisa dimasuki rasio.

Sebagaimana telah dijelaskan di bagian awal bahwa bab empat

bahwa praktik kehidupan bermasyarakat di Dusun Paniis identik dengan

kepecayaan lama. Dengan demikian, keberadaan agama Islam sebagai

keyakinan baru dari kehidupan masyarakat akan selalu berhubungan

dengan bentuk-bentuk lainnya. Menurut Durkheim dalam Rina (2020),

agama berfungsi untuk memungkinkan terjadinya ritual-ritual yang

mengikat atau menyatukan masyarakat bersama-sama (Rina 2020:10).

Dalam hal ini agama dapat menanamkan nilai-nilai yang lebih utama

kepada masyarakat lalu terdorong untuk mengubah pola sikap dan

tindakannya yang negatif menjadi positif.


4.2.2.1. Ziarah Kubur

Ziarah kubur merupakan amalan sunah yang sangat dianjurkan

untuk umat muslim. Ziarah kubur atau datang ke makam dan mendoakan

orang yang sudah meninggal, akan mengingatkan kita pada kematian.

Hal ini juga dikuatkan dengan hadist yang diriwayatkan oleh Nabi

Muhammad SAW:

ِ ‫ار ِة ْالقُب‬
‫ُور فَ ُزورُوھَا‬ ُ ‫ُك ْن‬
َ َ‫ت نَھَ ْیتُ ُك ْم ع َْن ِزی‬

“Dahulu saya melarang kalian berziarah kubur, tapi (sekarang)

berziarahlah kalian.” (HR. Muslim). Rasulullah meriwayatkan bukan

hanya memerintahkan berziarah kubur, namun beliau juga menjelaskan

manfaat-manfaat ketika berziarah.Hal ini seperti yang dijelaskan dalam

hadits berikut:

‫وا‬,ُ‫ َوالَ تَقُول‬،َ‫ َرة‬,‫ َذ ِّك ُر اْآل ِخ‬,ُ‫ َوت‬، َ‫ ْد ِم ُع ْال َع ْین‬,ُ‫ َوت‬، ‫ب‬
َ ‫ق ْالقَ ْل‬ ِ ‫ِإنَّھُ ی‬,َ‫ ف‬،‫ُور َأالَ فَ ُزورُوھَا‬
ُّ ‫ر‬,ُ ِ ‫ت نَھَ ْیتُ ُك ْم ع َْن ِزیَا َر ِة ْالقُب‬
ُ ‫ُك ْن‬

‫ھُجْ ًر‬

“Dahulu saya melarang kalian berziarah kubur, namun sekarang

berziarahlah kalian, sesungguhnya ziarah kubur dapat melunakkan hati,

menitikkan (air) mata, mengingatkan pada akhirat, dan janganlah kalian

berkata buruk (pada saat ziarah),” (HR. Hakim). Berdasarkan dalil-dalil di


atas, dapat ditarik kesimpulan bahwa ziarah kubur adalah hal yang

diperbolehkan bahkan tergolong sebagai hal yang dianjurkan (sunah) oleh

Rasulullah SAW sendiri. Anjuran untuk berziarah kubur sendiri bersifat

umum, tidak dibatasi siapapun. Baik menziarahi kuburan orang-orang

shalih ataupun menziarahi kuburan orang Islam secara umum atau

kerabat terdekat untuk mendoakannya.

Ziarah kubur dalam ritual mukaraman yaitu berkunjung ke

pemakaman leluhur di bukit Paniis untuk mendoakan leluhur, serta

bersilaturahmi dengan orang orang yang berziarah di makam tersebut.

Hal ini adalah penghormatan kepada leluhur karena telah menjaga

kampung Paniis dari segala bencana alam. Aktivitas ini dilakukan oleh

masyarakat pada malam hari, karena agar lebih hikmat. Masyakat selalu

berdzikir setelah doa selesai, hal tersebut merupakan cara masyarakat

untuk menenangkan diri dan lebih mendekatkan diri kedapa Allah.

Dalam aktivitas ziarah kubur, masyarakat sangat memperhatikan suatu

penghormatan kepada leluhur dengan cara datang ke pemakaman leluhur

dan mendoakan, selain itu masyarakat tetap berdzikir agar hati mereka

tenang dan didekatkan kepada Allah. Hal tersebut adalah aktivitas dua

ajaran yang disatukan dalam ritual mukaraman dan masih dilakukan


samapai sekarang. Kegiatan ritual ini dilakukan pada saat sebelum ritual

mukaraman dimulai biasanya pada hari ke dua setelah persiapan sesajen

dan pengumpulan hasil panen. Masyarakat yang mengikuti ritual ziarah

dilarang menggunakan baju berwarna hijau, karena ada larangan khusus

yang telah dijalankan secara turun temurun, alasan dilarangnya

masyarkat untuk memakai baju hijau haya diketahui oleh kuncenan tidak

boleh disebarluaskan.

4.2.2.2.Pembacaan Sejarah

Dalam kegiatan ritual pembacaan sejarah masayarkat diharuskan

diam atau tidak berbicara. Hal tersebut adalah sebagai penghormatan

kepada leluhur atas perjuangannya telah membangun dan melestarikan

kebudayaan di desa Cieunteung. “Sebagian besar isi dari naskah adalah

mengenai ajaran agama Islam dan menceritakan tentang nabi Muhammad

saw. Dalam naskah itu pun diceritakan tentang proses kehidupan (kuncen

2021) ”kutipan tersebut sebagai rujukan analisis naskah yang penulis

sudah tulis pada bab tiga. Naskah tersebut tidak boleh dikeluarkan selain

bulan muharam karena hal tersebut adalah aturan adat yang tidak bisa

diubah. Dalam kegiatan pembacaan naskah orang yang akan

membacakan naskah tersebut terlebih dahulu membaca Al-Fatihah setelah


itu mulai membaca naskah. Naskah menggunakan sunda buhun atau

bahasa sunda jaman dulu. Biasanya pembacaan naskah memakan waktu

sampe satu jam.

4.2.2.3.Prosesi Mandi

Pada prosesi mandi diritual mukaraman masyarakat yang ikut

mandi diharuskan mengucapkan syahadat dan bismillah. Syahadat

merupakan syarat yang menandakan bahwa masyarakat yang akan

mengikuti ritual adalah muslim. Dalam ajaran Islam penyucian

menggunakan air disebut dengan hadas. Sebagaimana mana Mandi wajib

adalah mandi yang harus dilakukan karena alasan-alasan tertentu. Mandi

wajib harus dilakukan oleh laki-laki dan perempuan dengan alasan

khusus, dan juga yang hanya berlaku khusus bagi perempuan dengan

alasan lain. Hal tersebut untuk membuktikan bahwa seseorang yang

mandi tersebut adalah seorang muslim, serta meminta izin kepada leluhur

untuk memakai air ditempat tersebut. Pada kepercayaan lokal mandi saat

prosesi ritual mukaraman dapat mensucikan diri dan menambah ilmu

kebatinan. Pada saat kegiatan ini tidak ada yang memimpin namun setiap

orang yang ingin mandi di haruskan mengantri dengan tertib, batas dari

kegiatan ini yaitu pukul tiga pagi hal ini karena sudah menjadi aturan
ritual. Pada kegiatan ini masyarakat diharuskan membacakan bismilah

dan syahadat hal ini sebagai syarat memulai ritual.

Media Ritual Unsur kepercayaan Unsur islam Bentuk

lama alkulturasi

1. Sesajen 1. Sebagai simbol 1.Sebagai 1. sebagai

2. Kemenyan yang menjadi media bentuk rasa

3. Kembang sarana berdakwah syukur dan

tujuh rupa penghimpun untuk penghormatan

4. Air daya menyebarkan kepada Tuhan

5. Makanan keseimbangan ajaran islam. Yang Maha Esa.

dan

kebersamaan.
2. Sebagai 2.Sebagai media

wewangia untuk berdoa

n. kepada allah.
2. Sebgai media

berkomunikasi 3. Sebagai

dengan leluhur 3. Setiap media untuk


3. Sebagai bunga media untuk

penambah ilmu memiliki berdoa dan

yang malaikat yang berharap di beri

terkandung selalu keselamatan.

dalam benda berdzikir

pusak dan kepada allah.

sebagai

wewangian. 4. Sebagai agai


4. Untuk
media untuk
mensucikan
mengharapkan
diri dari segala
keberkahan.
najis atau

kotoran.

4. Sebagai

penambah ilmu

batin.

5. Sebagai 5. Sebagai

media unsur penghormatan

dari sesajen. kepada tamu


5. Sebagai yang datang.

jamuan

kepada tamu.

Aktivitas ritual Unsur Unsur islam Bentuk

kepercayaan lama alkulturasi

1. Ziarah 1. Meminta 1. Mendoak 1. Mendoak

kubur segala hal an kepada an kepada

2. Pembaca kepada leluhur, leluhur

an leluhur. untuk dan

sejarah menginga meminta

3. Prosesi t dan kepada

mandi merenung Allah

kan akan agar di

kematian. selamama

tkan di

dunia.
2. Mengingatk
dan
an dan
memberitah 2. Sebagai akhirat

u asal usul media 2. Memberi

leluhur. dakwah . penghor

matan

kepada

leluhur

atas

3. Sebagai perjuanga

penambah nnya

ilmu batin. yang


3. Untuk
telah
mensucik
memperju
an diri
angkan
dari
dan
segala
melestari
najis atau
kan ritual.
kotoran.
3. Sebagai

agai

media
untuk

menghara

pkan

keberkah

an.

4.3. Implikasi Akulturasi Budaya terhadap Ritual Mukaraman.

Tidak dapat dipungkiri bahwa setiap terjadinya akulturasi budaya

akan membawa dampak bagi pemilik budaya itu sendiri. Dampak

tersebut mulai yang terindikasi positif hingga yang berakibat fatal bagi

kelangsungan budaya itu sendiri. Hal inilah yang menjadi temuan peneliti

atas fenomena akulturasi budaya yang terjadi di masyarakat, yaitu antara

para ustadz dan kelompok masyarakat yang tetap melestarikan ritual

yang ada di Dusun Paniis Desa Cieunteung Kecamatan Darmaraja

Kabupaten Sumedang.

Berbicara mengenai dampak akulturasi, ada beberapa poin yang

peneliti temukan selama di lapangan yaitu, sudut pandang dari kaum

muda tentang budaya. Umumnya, mereka sudah acuh terhadap budaya


mereka sendiri. Hal ini disebabkan adanya pengaruh akulturasi agama

Islam tersebut membuat kaum muda memiliki sudut pandang mengikuti

pendapat sebagian para ustadz masa kini yang beranggapan bahwa

dalam ritual tersebut terdapat beberapa media ritual yang menyimpang

dari ajaran Islam seperti sesajen. Meski sesajen memiliki makna rasa

syukur terhadap Tuhan atas berkah hasil panen yang didapat masyarakat,

akan tetapi untuk mengungkapkan rasa syukur tersebut tidak perlu

dengan sesajen melainkan cukup dengan ucapan syukur dalam hati. Hal

ini peneliti temukan secara khusus di kalangan generasi muda atau kaum

milenial, sebab kebayakan dari mereka sudah tidak tertarik dengan

praktik budaya tradisional. Hal ini menyebabkan adanya kemungkinan

budaya asli dari Paniis lama kelamaan akan hilang. Terlebih lagi dengan

budaya traidisi yang memang bagi generasi milenial adalah sesuatu yang

kurang menarik aatu ditentang, maka aspek budaya tradisi menjadi

terancam untuk hilang atau terganti dengan kebudayaan baru.

Interaksi dua atau lebih kebudayaan berbeda bukanlah suatu proses

yang mudah terjadi. Perbedaan adalah suatu kondisi yang dapat menjadi

pemantik ketegangan-ketegangan tertentu atau krisis sosial dari pemilik

budaya yang berbeda. Di Dusun Paniis sendiri, peneliti menemukan data


dari beberapa informan bahwa terjadinya konflik antara dua kebudayaan

berbeda menjadi suatu kondisi yang mewarnai akulturasi budaya di

tempat tersebut. Para informan mengisahkan bahwa konflik atau

ketersinggungan sosial sudah sering terjadi, terutama bagi kalangan

budayawan. Sebagai contoh kasus, salah satu ustadz di Paniis sering kali

menyebut bahwa ritual mukaraman adalah ritual yang keluar dari syariat

Islam karena dalam ajaran Islam seperti pembersihan benda pusaka tidak

ada. Perdebatan itu sering terjadi. Menurut narasumber, Imam, yang

diwawancarai pada tanggal 29 September tahun 2021, pernah satu

kejadian pemuka agama berceramah dan menanamkan paham kepada

masyarakat setempat bahwa dasar-dasar dari pemahaman ritual

mukaraman adalah tidak benar atau musyrik. Selanjutnya kalangan

budyawan atau pegiat adat memberikan pemahaman kepada ustadz dan

masyarakat setempat bahwa ritual mukaraman tidak keluar dari syariat

Islam, terlihat dari media dan tatacara ritual yang tidak menyimpang dari

ajaran agama Islam. Meskipun ada beberapa bagian ritual yang akan

berdampak pada perbedaan pandangan masyarakat awam, seperti mandi

dengan alasan ingin menambah ilmu kebatinan. Hal tersebut akan

menyebabkan perubahan sudut pandang terhadap acara mukaraman


yang bertentangan dengan Islam. Menurut Hadi dalam Linda (2019)

perubahan dalam perbedaan penafsiran ini merupakan proses akulturasi

dengan langkah intergrasi bersifat penggolongan (Hadi dalan linda

2019:10).

Maka pada kondisi tersebut dapat disimpulkan bahwa masyarakat

Paniis masih memegang kepercayaan lokal, sebagai manusia Sunda yang

menghormati dan menyakini nilai-nilai Kasundaan yang berkaitan

dengan konsep agama melalui ritual mukaraman.


BAB V

PENUTUPAN

5.1. Kesimpulan

Dari hasil penelitian yang telah dilakukan di dusun Paniis desa

Cieunteung kecamatan Darmaraja kabupaten Sumedang. Penulis

menyimpulkan bahwa, proses akulturasi budaya Islam dengan budaya

lokal di desa Cieunteung telah terjadi sejak ratusan tahun yang lalu. Hal

ini terbukti dari wawancara penulis dengan narasumber Suryati, beliau

menyebutkan bahwa ritual ini sudah ada sejak kerajaan Sumedang serta

dirawat oleh Prabu Haji Darmawisesa. Hal lain yang menjadi fakta bahwa

ritual ini telah mengalami akulturasi sejak ratusan tahun yang lalu ialah

naskah yang diturunkan secara turun temurun. Dalam naskah tersebut

berisi tentang cara manusia beriman kepada allah dengan benar.

Nilai-nilai yang terkandung dalam ritual mukaramanpun perlahan

mulai mengalami pergeseran. Dahulu masyarakat mengadakan ritual ini

atas dasar agar diberi kelancaran, kelimpahan, dan kesuburan sehingga

hasil panen serta ternak melimpah. Dimasa sekarang meskipun sebagaian


kecil masyarakat Paniis masih punya keyakinan tentang mistik

mukaraman, umumnya masyarakat Paniis mengikuti ritual ini atas dasar

ingin tetap menjaga kelangsungan ritual yang di wariskan oleh karuhun di

desa tersebut.

Faktor pengetahuan agama, pada umumnya masyarakat Paniis saat

ini juga cenderung mulai meningkat. Meskipun secara umum belum

sepenuhnya menjalankan syariat Islam sebagaimana mestinya. Hal

tersebut tidak lepas dari peran pemuka agamanya yang selalu berusaha

mengarahkan ke pemurnian ajaran Islam tentang ke-Esaan Allah sebagai

satu-satunya yang wajib disembah agara terhindar dari perbuatan syirik

(menyekutukan Allah).

5.2. Saran

1. Pemerintahan Agar senantiasa memperhatikan peningkatan sarana

prasana wilayah pedusunan yang terpencil khususnya dusun Paniis

desa Cieunteung kecamatan Darmaraja kabupaten Sumedang, seperti

sarana transportasi jalan yang mudah rusak karena kondisi tanah

yang cenderung labil. Pemerintahan juga harus meningkatkan

kepedulian terhadap pentingnya melestarikan kebudayaan


masyarakat untuk menjaga kearifat budaya lokal khususnya di dusun

Paniis desa Cieunteung kecamatan Darmaraja kabupaten Sumedang

dan mengambil langkah tepat guna mempertahankan kelangsungan

kebudayaan lokal yang sesuai dengan ajaran Islam.

2. Bagi masyarakat hendaknya mempertahankan, mengembangkan dan

melestarikan adat istiadat tersebut agar tetap terjaga dan dapat

diturunkan secara terus menerus.

3. Mahasiswa khususnya Jurusan Antropologi Budaya agar tetap aktif

dalam melakukan penelitian lapangan dan mengembangkan

kompetensinya untuk mengekspor lebih dalam tentang nilai-nilai

kebudayaan untuk mengembangkan ilmu.

Anda mungkin juga menyukai