Anda di halaman 1dari 2

Nama : Wisnu atmojo

Nim : 2070031086
Tugas : 1 Psikologi Industri

Dari hasil rekaman webinar ini, menjelaskan tentang pengembangan sumber daya manusia,
dalam hal ini mereka membuat sebuah aplikasi mengenai perihal evaluasi kinerja karyawan,
Terdapat 3 poin :
1. Sharing diskusi antar karyawan
2. Tiap bagian harus bisa supply dan kompeten
3. Untuk bisa naik golongan tertentu aplikasi ini dapat mempelajari hal apa saja untuk
dibutuhkan dan sesuai dengan kapasitas man power tersebut
Untuk materi selanjutnya, mengenai dunia yg terjadi ditahun mendatang, kita sebagai
manusia harus aktif dan berkembang mengikuti perubahan zaman terutama didunia industri.
Kita semua tahu bagaimana rasanya menghadapi kondisi fluktuatif. Kita mengalami
penurunan yang tak terduga dan ekonomi yang tidak stabil. Ini sangat meresahkan. Cara yang
tepat untuk beradaptasi dengan pergejolakan ini adalah dengan fleksibilitas. Anda harus
memiliki dan mengasah kemampuan Anda agar menjadi seorang yang fleksibel dan mudah
beradaptasi dengan situasi yang berbeda, Secara singkat, Industry 4.0, pelaku industri
membiarkan komputer saling terhubung dan berkomunikasi satu sama lain untuk akhirnya
membuat keputusan tanpa keterlibatan manusia. Kombinasi dari sistem fisik-cyber, Internet
of Things (IoT), dan Internet of Systems membuat Industry 4.0 menjadi mungkin, serta
membuat pabrik pintar menjadi kenyataan. Sebelum pandemi, para pemimpin organisasi
sudah menghadapi lingkungan yang terus berubah dan sulit diprediksi. Namun, krisis
COVID-19 membuat intensitas VUCA semakin kuat. menghadapi era disrupsi digital yang
mengguncang struktur pasar dan menumbangkan industri lama, tetapi juga wabah penyakit
yang telah membunuh lebih dari 3 juta orang dan menyeret negara-negara ke dalam jurang
resesi. Kini, masa depan bisnis semakin tidak pasti.

VUCA adalah akronim dari Volatility, Uncertainty, Complexity, Ambiguity. VUCA juga
digunakan dalam pelatihan kepemimpinan bisnis sebagai salah satu keterampilan yang harus
dikuasai dalam perencanaan strategis. VUCA adalah tantangan yang harus dihadapi setiap
pemimpin organisasi, yang menyangkut disrupsi, pergeseran pasar, perubahan perilaku
konsumen, serta persaingan bisnis yang semakin ketat. Semua revolusi industri sejatinya
memiliki dampak positif dan negatif, pada setiap pemangku kepentingan yang berbeda-beda.
Namun, ketidakmampuan mencapai revolusi industri juga harus diantisipasi dalam upaya
menangani tantangan global.

Anda mungkin juga menyukai