Anda di halaman 1dari 10

https://id.wikihow.

com/Membuat-Sabun-Cair
Membuat Sabun Cair dari Awal
1 Kumpulkan bahan-bahannya. Untuk membuat sabun cair berubah dan membentuk busa-busa.
Anda memerlukan campuran minyak dan bahan kimia bernama kalium hidroksida, yang juga
dikenal dengan lindi. Resep ini akan menghasilkan 5,6 liter sabun.
• 300 g serpihan kalium hidroksida
• 325 ml air suling
• 700 ml minyak kelapa
• 295 ml minyak zaitun
• 295 ml minyak jarak
• 88 ml minyak jojoba
2 Alat-alat berikut ini:
• Panci masak lambat
• Mangkuk ukur dari plastik atau gelas
• Timbangan dapur
• Blender tongkat
• Sarung tangan dan kacamata pengaman
3 Panaskan minyak. Timbanglah minyaknya dan letakkan di dalam panci masak lambat dengan
panas rendah. Pastikan Anda memasukkan jumlah yang tepat untuk setiap minyak;
menambahkan lebih banyak atau lebih sedikit akan menggagalkan resepnya.
4 Buatlah larutan lindinya. Timbang lindi di dalam mangkuk terpisah, lalu masukkan ke dalam
air. Aduk terus-menerus sambil Anda tuangkan. Pastikan Anda memasukkan lindi ke dalam air,
dan bukan sebaliknya! Menambahkan air pada lindi dapat menyebabkan reaksi yang berbahaya.
5 Tambahkan larutan lindi ke dalam minyak. Tuangkan larutan ke dalam panci masak lambat
perlahan-lahan, pastikan tidak ada yang terciprat pada kulit Anda. Gunakan blender tongkat
untuk mengaduk lindi dengan minyak untuk memastikan keduanya tercampur sempurna.
Saat Anda mencampurkan kedua cairan, maka campurannya akan megental. Lanjutkan
mengaduk hingga larutan menjadi kaku, yang terjadi saat campuran menjadi cukup kental
hingga Anda dapat membuat garis pada permukaannya dengan sendok dan dapat melihat garis
yang ditinggalkan.
Campuran sabun akan berlanjut mengental menjadi pasta.

6 Masaklah pastanya. Lanjutkan memasak campurannya dengan panas rendah selama enam
jam, dengan mengeceknya setiap 30 menit untuk mengeceknya dengan sendok. Pasta sabun
telah matang saat Anda dapat melarutkan 30 ml pasta sabun di dalam 60 ml air mendidih dan

1|P age
menghasilkan larutan yang bening, bukan berkabut. Jika larutan Anda menjadi berkabut,
lanjutkan memasaknya.
7 Cairkan pastanya. Anda akan memiliki sekitar setengah kilo pasta setelah selesai dimasak;
timbangkan untuk memastikannya, lalu letakkan kembali pada panci masak lambat. Tambahkan
325 ml air untuk mencairkannya. Mungkin akan memerlukan beberapa jam untuk melarutkan
keseluruhan pasta dalam air.
8 Tambahkan pewangi dan warna. Gunakan minyak atsiri kesukaan Anda dan pewarna makanan
alami untuk menambahkan keharuman istimewa pada sabun Anda saat telah dilarutkan.

https://id.wikihow.com/Membuat-Sabun-Castile-Cair
Cara Membuat Sabun Castile Cair

Sabun castile, yang juga disebut sabun nabati, adalah sabun yang tidak mengandung minyak
hewani. Sabun tersebut berbahan utama minyak zaitun tetapi juga kadang ditambah minyak
nabati lain.

1 Masukkan 399 gram (417 ml) minyak kelapa, 399 gram (417 ml) minyak kedelai, dan 533 gram
(555 ml) minyak zaitun ke dalam slow cooker.
2 Setel slow cooker pada suhu panas yang tinggi. Jika slow cooker Anda punya setelan jam, setel
4 jam.
3 Pakai kacamata pengaman, sarung tangan, dan baju lengan panjang atau baju kerja
(coveralls).
4Tuangkan 932 gram (973 ml) air suling ke dalam wadah besar yang tahan panas.
5 Pelan-pelan masukkan 266 gram (277 ml) lye ke dalam air suling.

6 Aduk dengan sendok tahan panas sampai lye benar-benar larut.


7 Tuang campuran air lye ke dalam slow cooker perlahan-lahan, aduk terus bersama minyak
8 Aduk dengan hand blender selama 15 menit.
Campuran itu mungkin akan memisah, tetapi aduk terus.
9 Aduk dengan sendok ketika campuran itu semakin kental dan sulit diaduk dengan hand
blender. Aduk terus sampai adonan tersebut menjadi sangat kental dan tidak bisa diaduk lagi.
10 Tutup slow cooker lalu setel pada suhu panas sedang. Jika slow cooker Anda punya setelan
jam, setel 6 jam.

2|P age
11 Aduk setiap 20 atau 30 menit.
12 Matikan slow cooker ketika adonan itu menjadi bening dan kekentalannya mirip madu
kental.

13 Pindahkan campuran itu ke dalam panci stainless steel yang besar.


14 Tuang 2.268 gram (2.365 ml) air suling ke dalam campuran tadi.
15 Diamkan selama semalam atau sampai adonan kental itu larut.
16 Tuang sabun castile cair buatan sendiri tersebut ke dalam wadah penyimpanan, misalnya
dalam wadah air suling yang kosong.
17 Diamkan selama 4 minggu.

18 Tambahkan pewangi (fragrance oil) pada setiap wadah ketika akan dipakai.

Tips
Alternatif resep lain adalah sabun castile cair bisa dibuat lebih cepat dengan memarut sekitar
113 gram sabun castile batangan lalu mencampurnya dengan 4 cangkir air dalam panci besar.
Aduk sampai sabun batangan itu larut kemudian tambahkan 2 sendok makan (30 ml) gliserin
nabati. Aduk terus sampai gliserine larut. Pindahkan sabun ke dalam teko lalu tutup. Anda
langsung bisa memakai sabun ini.

https://id.wikihow.com/Membuat-Sabun-Castile
Cara Membuat Sabun Castile

Sabun Castile adalah sabun biodegradabel yang dibuat dari minyak zaitun, air, dan soda api.
Diciptakan di Aleppo dan dibawa oleh para tentara Perang Salib ke Castile, daerah di Spanyol
tempat sabun tersebut menjadi terkenal. Berabad-abad orang menggunakan pembersih yang

3|P age
lembut ini untuk segalanya dari membersihkan kulit dan rambut hingga mencuci baju dan lantai.
Setelah membuat sabun Castile batangan, Anda bisa menggunakannya dalam bentuk padat
atau dicampur dengan air untuk membuatnya menjadi sabun cair.

Menyiapkan Peralatan untuk Membuat Sabun


1
Siapkan perlengkapan Anda. Siapkan tempat kerja Anda di dapur atau dekat sumber air, dan
letakkan semua perlengkapan hingga siap digunakan. Mangkuk-mangkuk, alat mengukur dan
peralatan lain yang Anda gunakan hanya untuk membuat sabun - jangan gunakan ketika Anda
membuat makanan, karena residu dari sabun akan tertinggal pada alat-alat tersebut. Anda
memerlukan perlengkapan ini untuk membuat sabun Castile:
• Gelas untuk mengukur ukuran besar
• Panci stainless steel
• Mangkuk besar
• Spatula
• Blender atau mixer
• Termometer daging
• Timbangan dapur
• Sarung tangan karet dan kacamata pengaman (untuk menangani soda api)
• Kristal soda api (Dijual dalam wadah plastik, dan Anda bisa menyimpan sisanya apabila
tidak digunakan; Anda memerlukan 125 gr soda api untuk membuat 10 sabun batangan
ukuran sedang)
2
Siapkan minyaknya. Sabun Castile aslinya dibuat dari minyak zaitun 100 persen, tetapi banyak
pembuat sabun menggunakan campuran minyak untuk membuat sabun dengan kombinasi
bahan-bahan yang seimbang. Minyak zaitun yang murni tidak akan menghasilkan busa yang
halus, dan menghasilkan sabun batangan yang teksturnya berlendir. Minyak kelapa banyak
digunakan untuk membantu menghasilkan busa yang lebih baik, dan minyak palem
menghasilkan sabun batangan yang padat. Rasio minyak zaitun: minyak kelapa:minyak palem
yang menghasilkan sabun yang bagus adalah 8:1:1. Untuk resep sabun dalam artikel ini, ukurlah
minyak-minyak dengan ukuran di bawah ini. Anda akan menggunakan secara total 1 liter
minyak:
• 800 ml minyak zaitun
• 100 ml minyak kelapa
• 100 ml minyak palem
3
Pertimbangkan penggunaan minyak esensial. Bila Anda menginginkan sabun yang beraroma,
Anda memerlukan 10 tetes minyak esensial favorit Anda, atau kombinasi dari lebih dari satu
macam minyak esensial dengan total 10 tetes. Tambahkan jumlah minyak esensial bila Anda
menginginkan aroma yang lebih kuat, atau kurangi menjadi 5 - 7 tetes untuk aroma yang lebih
lembut. Minyak esensial yang digunakan dalam sabun Castile antara lain:
• Pepermin
• Jeruk, lemon atau jeruk bali
• Lavender

4|P age
• Mawar
• Vetiver
• Pinus
• Kayu cendana
• Bergamot
4
Siapkan cetakan sabun Anda. Cetakan yang Anda gunakan akan menentukan bentuk dan ukuran
sabun batangan Anda setelah jadi. Apabila Anda menginginkan sabun batangan persegi
panjang, pilihlah cetakan sabun berbentuk persegi panjang seperti roti tawar; Anda akan bisa
memotongnya menjadi batangan setebal yang Anda inginkan. Letakkan kertas lilin dalam
cetakan agar sabun mudah dikeluarkan dari cetakannya.
• Cetakan bisa Anda temukan di toko perlengkapan prakarya dan toko peralatan membuat
sabun, dan Anda bisa cari secara daring untuk melihat variasinya yang sangat banyak.
• Apabila Anda tidak mau repot membeli cetakan, Anda bisa membuat kotak sepatu bekas
untuk dijadikan cetakan sabun. Gunakan kotak sepatu yang kuat, kuatkan sudutnya
dengan selotip untuk menyegel pinggirannya dan beri kertas lilin.
• Anda juga bisa membuat cetakan sabun menggunakan kayu, atau menggunakan kotak
kayu yang sudah ada menjadi cetakan sabun.[1] Cetakannya harus memiliki ukuran
sesuai ukuran sabun jadi yang Anda inginkan.

Bagian 2 Mencampur Soda Api dan Minyak


1
Kenakan peralatan keamanan Anda. Soda api adalah bahan kimia yang kaustik yang bisa
membakar kulit dan mata dan mengeras dalam paru-paru apabila terhirup. Kalau ini kali
pertama Anda bekerja menggunakan soda api, Anda harus ekstra hati-hati memastikan Anda
bisa menggunakannya dengan aman. Kenakan sarung tangan karet Anda dan kacamata
pelindung sebelum membuka wadah soda api. Buka jendela dan hidupkan fan untuk
memastikan ventilasi yang baik dalam ruangan.
• Siapkan sebotol cuka di dekat Anda. Apabila Anda menumpahkan soda api ke meja, cuka
akan bisa digunakan untuk menetralisir.
2
Buat larutan soda api. Ketika Anda mencampur soda api dengan air, sangat penting untuk
menggunakan ukuran yang persis. Untuk resep sabun ini Anda memerlukan air sebanyak 300 ml
dan soda api sebanyak 125 gram. Gunakan wadah yang berbeda untuk menimbang, gunakan
timbangan dapur untuk mendapatkan timbangan yang persis resep. Perlahan tambahkan soda
api ke dalam air. Campurannya akan mulai memanas dan berasap, kemudian asapnya hilang
saat sudah dingin. Larutan akan memerlukan waktu beberapa menit untuk mendingin. Gunakan
termometer daging untuk melihat temperaturnya. Soda api siap digunakan saat suhunya
mencapai 37,8 derajat Celsius.
• Jangan pernah memasukkan air ke dalam soda api - selalu masukkan soda api ke dalam
air. Menambahkan air pada soda api akan menciptakan reaksi ledakan.
• Ketika Anda menimbang bahan-bahan, pastikan ukuran timbangan menunjukkan angka
nol saat wadah diletakkan pada timbangan sehingga berat wadah tidak termasuk dalam
timbangan bahan.

5|P age
• Apabila Anda membuat sabun lebih banyak atau lebih sedikit, gunakan kalkulator soda
api[2] untuk mengetahui jumlah persis air dan soda api yang akan digunakan.

3
Panaskan minyak. Sementara menunggu soda api mendingin, panaskan minyak. Masukkan
minyak dalam panci dan panaskan menggunakan api sedang. Aduk minyak. Terus panaskan
hingga minyak mencapai suhu 37,8 derajat Celsius. Gunakan termometer daging untuk bisa
menentukan kapan minyak siap dicampur dengan soda api. Minyak dan soda api harus sedekat
mungkin temperaturnya agar bisa tercampur dengan baik.
• Tidak mengindahkan suhu minyak dan soda api yang seharusnya dekat akan
menghasilkan sabun yang tidak mengeras dengan benar. Pastikan menggunakan
termometer untuk mengukur suhu kedua larutan dan selesaikan langkah penting ini.
4
Campur soda api dengan minyak. Tuang larutan soda api ke dalam larutan minyak. Gunakan
blender atau mixer untuk memulai pencampuran. Setelah beberapa menit, adonan akan mulai
menebal. Ketika Anda sudah bisa melihat jejak yang dibuat oleh blender, adonannya sudah
tercampur rata. Kekentalannya harusnya seperti kekentalan madu.
Anda bisa menggunakan sendok untuk mengaduk soda dengan minyak, namun akan jauh lebih
lama untuk membuat adonan tercampur rata jika menggunakan sendok.
5
Tambahkan minyak esensial. Setelah adonan tercampur rata, Anda bisa menambahkan minyak
untuk memberi aroma pada sabun. Teteskan 10 tetes minyak esensial dan aduk dengan adonan
sabun hingga tercampur rata seluruhnya.

Bagian 3 Menuang dan Menyimpan Sabun Sampai Siap untuk Digunakan


1
Tuang sabun ke dalam cetakan yang telah disiapkan. Hati-hati, jangan sampai tumpah, tuangkan
langsung ke dalam cetakan. Tutup dengan handuk atau lap piring, dan pastikan kainnya tidak
menyentuh sabun, tetapi sebagai letakkan hingga menggantung ke sekeliling cetakan. Tutup ini
untuk melindungi sabun dari debu atau serangga. Biarkan selama 48 jam.
• Selama 48 jam pertama, sabun akan mengeras sedikit. Namun sabun belum siap
digunakan; harus di proses dulu, sehingga airnya menguap dan sabun menjadi lebih
lembut. Jangan langsung gunakan sabun, karena akan keras pada kulit.
• Cek permukaan sabun setelah lewat 48 jam. Apabila ada lapisan seperti film di
permukaannya, atau terlihat seperti terpisah, sabun tidak bisa digunakan. Itu berarti
mengandung terlalu banyak soda api, yang bisa melukai kulit Anda apa bila digunakan,
atau soda api dan minyak tidak bercampur dengan benar. Sayangnya tidak ada yang bisa

6|P age
Anda lakukan apabila hal ini terjadi - Anda harus membuang sabun dan mulai dari awal
lagi.
2
Lepaskan cetakan dari sabun. Cetakan yang dibeli di toko memiliki sisi-sisi yang dengan mudah
bisa Anda copot untuk mengeluarkan sabun. Apabila Anda menggunakan kotak sepatu, Anda
bisa congkel keluar atau potong sisi yang menempel pada cetakan. Apabila Anda menggunakan
cetakan khusus, Anda bisa tinggal mengeluarkan sabunnya.
3
Gunting sabun menjadi sabun batangan. Tentukan seberapa tebal yang Anda inginkan. Ukuran
standarnya 2,5 cm, tetapi Anda bisa membuat lebih tebal atau lebih tipis. Gunakan penggaris
untuk mengukur ketebalan sabun, dan buat garis sepanjang sabun untuk memberi tanda garis
yang akan dipotong. Untuk memotongnya ikuti pilihan berikut:
• Gunakan pisau tajam. Jangan gunakan pisau bergerigi, kecuali Anda ingin mendapatkan
sisi sabun yang bergelombang.
• Gunakan cutter. Ini alat yang umum digunakan untuk memotong adonan, dan akan
cocok digunakan untuk memotong sabun.
• Kawat pemotong keju. Pastikan kawatnya lurus sehingga potongannya lurus dan vertikal.
4
Letakkan sabun untuk mengawetkannya. Letakkan loyang tipis atau baki dengan dilapisi kertas
lilin dan letakkan sabun-sabun di atasnya. Letakkan di tempat yang sejuk dan kering untuk
proses pengawetan selama 2 minggu hingga 9 bulan. Lebih lama Anda menunggu, sabunnya
akan berfungsi lebih baik; menghasilkan busa yang tebal dan memiliki tekstur yang lebih baik.[3]
Anda bisa mulai menggunakan sabun setelah beberapa minggu. Ketika siap digunakan, sabun
akan keras, tanpa ada sedikit pun aroma bahan kimia.

Bagian 4 Membuat Sabun Castile Cair

1
Parutlah 110 gr Sabun Castile padat. Angka itu adalah berat dari satu sabun batangan berukuran
sedang. Gunakan pemarut keju atau pisau untuk memarutnya menjadi butiran kecil. Langkah ini
akan membantu sabun bercampur dengan air panas lebih mudah.
2
Didihkan 8 gelas air. Tuangkan air ke dalam panci dan hidupkan kompor dengan panas api
tinggi. Didihkan air.
3
Campur air dan butiran sabun. Tuang air ke dalam pitcher atau mangkuk plastik besar,
kemudian aduk butiran sabun. Biarkan adonan selama beberapa jam hingga agak mengental.

7|P age
Apabila terlalu kental, Anda mungkin harus memanaskannya lagi dan menambah air.
Kekentalannya seharusnya seperti kekentalan shampo pada suhu ruangan.
4
Tuangkan dalam wadahnya. Masukkan sabun cair dalam botol plastik dan simpan di kamar
mandi atau dapur. Sabun cair akan bertahan berbulan-bulan dalam suhu ruangan.Gunakan
untuk mencuci rambut dan kulit Anda, baju, piring atau benda lain di rumah Anda.
Tips
• Coba bereksperimen dengan minyak tambahan seperti minyak esensial lavender,
eukaliptus, atau jeruk untuk membuat aroma sabun dan tambahkan warna.
• Coba mengganti rasio bahan dasar untuk mengubah tekstur, kekuatan dan aroma sabun
Anda. Lebih baik memulai dengan soda api lebih sedikit daripada terlalu banyak.
• Stick blender akan membuat proses menambahkan larutan soda api ke dalam larutan
minyak lebih mudah dan lebih cepat. Sangat penting untuk mencampurkan larutan soda
api dengan minyak sampai rata, jadi aduklah dengan kencang.

Peringatan
Sabun Castile tidak menghasilkan banyak busa tetapi membersihkan sama efektifnya dengan
sabun yang menghasilkan banyak busa.
Berhati-hatilah dalam menangani soda api dan menambahkannya ke dalam air. Sarung tangan
karet dan ruangan yang berventilasi baik adalah cara yang baik untuk menghindar dari soda api
yang membakar dan mengeluarkan uap yang tidak sehat.

https://www.cleanipedia.com/id/bagian-dalam-rumah/cara-membuat-sabun-cuci-cair.html
Cara Membuat Sabun Cuci Cair

Langkah-langkah Penting
Cara membuat sabun cair mungkin terlihat rumit, namun sebenarnya hanya ada empat langkah
kunci yang harus Anda pahami:
1. Panaskan bahan-bahan dasar sabun hingga mencapai tahap “trace” di mana adonan
sudah sangat mengental.
2. Panaskan dasar sabun hingga adonannya transparan. Tahap ini membutuhkan banyak
kesabaran karena membutuhkan waktu lama, dan Anda harus mengaduk adonan yang
padat.
3. Cairkan dasar sabun hingga menjadi sabun cair dengan air mendidih (rasio air dan dasar
sabun: 1 banding 1).
4. Netralkan KOH dengan larutan asam sitrat.
Anda mungkin tertarik untuk membuat sabun cair sendiri di rumah untuk memastikan bahan-
bahan di sabun Anda alami dan aman digunakan untuk keluarga. Membuat sabun cair sendiri
juga lebih ramah lingkungan. Anda bisa menghindari bahan kimia dengan memakai kandungan
minyak nabati alami. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan botol plastik bekas daripada
membuangnya atau membakarnya. Dengan mengikuti langkah-langkah berikut, Anda bisa
membuat sabun sendiri di rumah.

8|P age
Membuat sabun cair melibatkan beberapa bahan kimia yang berbahaya. Lengkapi diri Anda
dengan aksesori keamanan berupa kacamata pelindung, masker penutup hidung, dan sarung
tangan karet. Pastikan pula Anda bekerja di ruangan dengan jendela yang terbuka.

Manfaat dan Keuntungan Menggunakan Sabun Cair dalam Kehidupan Sehari-hari


Liquid soap memiliki berbagai keuntungan dan manfaat dalam kehidupan sehari-hari. Pertama,
liquid soap lebih higienis karena tidak ada kontak langsung dengan tangan. Ini membantu
mengurangi penyebaran kuman dan bakteri. Selain itu, liquid soap lebih mudah digunakan dan
diaplikasikan secara merata, membuatnya efektif membersihkan kotoran dan minyak pada kulit.
Liquid soap juga mengandung bahan pelembap yang menjaga kelembaban kulit, mencegah
kulit kering. Kelebihan lainnya adalah liquid soap hadir dalam beragam varian, seperti
antibakteri, pelembap, dan aroma menarik. Ini memberikan pilihan yang lebih banyak sesuai
dengan kebutuhan dan preferensi pengguna. Dengan semua keuntungan ini, penggunaan liquid
soap merupakan pilihan yang cerdas dan praktis dalam menjaga kebersihan dan kesehatan
sehari-hari.

Cara pembuatan sabun cair


Sabun cair yang Anda dapatkan dari cara membuat sabun cuci cair di bawah ini dapat Anda
gunakan sebagai sabun mandi, sabun cuci tangan, atau bahkan mencuci baju misalnya baju
bayi.

Bahan-bahan:

1. Air distilasi: 1140 ml untuk dasar sabun + 500 ml untuk melarutkan sabun dan 20 ml
untuk melarutkan asam sitrat.
2. Minyak zaitun murni: 600 ml
3. Minyak kelapa: 900 ml
4. Kalium Hirdroksida (KOH): 380 gr. Gunanya adalah untuk mengubah minyak menjadi
sabun.
5. Asam sitrat: 4,6 gr.

Langkah 1: Pembuatan dasar sabun


1. Panaskan minyak kelapa dan zaitun dengan api kecil. Jaga agar minyak tidak mendidih.
2. Buat campuran lindi atau alkali. Di tahap ini, pakai semua peralatan keamanan Anda.
Lalu, masukkan KOH ke dalam air. Pastikan Anda tidak memasukkan air ke dalam KOH,
karena hal ini bisa menyebabkan reaksi kimia berbahaya.
3. Saat minyak panas (sekitar 70° C) dan larutan lindi siap, masukkan larutan lindi ke dalam
minyak.
4. Aduk dengan pengaduk dan dengan blender batang secara bergantian. Jika hanya
menggunakan blender batang, mesinnya akan terlalu panas.
5. Adonan akan mengental. Lanjutkan mengaduk hingga adonan mencapai tahap “trace” -
yaitu saat Anda mencelupkan sendok ke dalamnya, dibutuhkan beberapa saat sebelum
bekas sendok menghilang seutuhnya. Untuk mencapai tahap ini, biasanya dibutuhkan
waktu antara 15 hingga 60 menit. Di titik ini, dasar sabun siap diproses di tahap berikut.

9|P age
Langkah 2: Memanaskan dasar sabun
1. Masukkan panci berisi dasar sabun ke dalam panci lain yang lebih besar berisi air yang
sudah mendidih.
2. Panaskan dengan api kecil untuk waktu yang lama (sekitar 3 jam).
3. Aduk setiap 30 menit sekali. Setelah tiga jam, ambil satu sendok dasar sabun dan
masukkan ke sedikit air mendidih. Jika larutannya jernih, proses ini selesai. Jika tidak,
lanjutkan memanaskan hingga larutannya jernih.

Langkah 3: Melarutkan dasar sabun


Dengan resep ini, Anda akan mendapatkan sekitar 2,5 kilogram dasar sabun. Anda tidak perlu
melarutkan semuanya sekaligus. Untuk melarutkan dasar sabun, dibutuhkan air mendidih
dengan rasio 1:1.
1. Untuk resep ini, didihkan 500 mililiter air untuk 500 gram dasar sabun. Matikan api.
2. Masukkan 500 gram dasar sabun ke air mendidih hingga dasar sabun mencair dan larut.

Langkah 4: Menetralkan KOH


1. Sebelum dapat digunakan, KOH harus dinetralkan terlebih dahulu.
2. Didihkan air distilasi hingga mendidih.
3. Larutkan asam sitrat di dalamnya.
4. Masukkan larutan ini ke dalam sabun cair hingga tercampur seluruhnya.
5. Diamkan hingga sabun dingin.
Pada tahap ini, Anda bisa memasukkan sabun cair ke dalam wadah plastik atau kaca. Pastikan
Anda mencuci bersih terlebih dahulu wadah Anda

10 | P a g e

Anda mungkin juga menyukai