Anda di halaman 1dari 6

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL .............................................................................................i


HALAMAN PENGESAHAN ..................................................................................ii
KATA PENGANTAR ..............................................................................................iii
DAFTAR ISI .............................................................................................................iv
ABSTRAK ................................................................................................................v
BAB I PENDAHULUAN .........................................................................................1
A. Latar Belakang ...............................................................................................1
B. Tujuan ............................................................................................................3
BAB II ANALISIS SITUASI DAN PERENCANAAN PROGRAM ...................5
A. Analisis Situasi ...............................................................................................5
B. Rencana Program Kegiatan ............................................................................7
BAB III PERSIAPAN, PELAKSANAAN DAN HASIL ......................................10
A. Persiapan ........................................................................................................10
B. Pelaksanaan Program .....................................................................................11
C. Analisis Hasil Pelaksanaan Program ..............................................................12
D. Rekomendasi Dan Saran Perbaikan ...............................................................18
BAB IV PENUTUP .................................................................................................20
A. Kesimpulan ....................................................................................................20
B. Saran...............................................................................................................20
DAFTAR PUSTAKA ...............................................................................................21
LAMPIRAN ..............................................................................................................22
ABSTRAK

Pandemi Covid-19 yang melanda hampir seluruh Negara menyebabkan


berbagai dampak, dimulai dari dampak pada lesunya ekonomi dan kemudian
mulai merembes pada dunia pendidikan, tak terkecuali Indonesia. Dari hasil
tersebut pemerintah Indonesia mengeluarkan kebijakan untuk melakukan
pembelajaran jarak jauh guna mengurangi mobilitas pertemuan untuk menekan
penyebaran virus corona. Naman tanpa disadari terdapat dampak besar pada
pembelajaran sistim jarak jauh, rasa jenuh yang menghampiri siswa/siswi dan
berbagai faktor penghambat lain dalam pembelajaran menyebabkan terasa
kurang efektif sehingga menyebabkan penurunan kemampuan belajar siswa.

Berdasarkan masalah tersebut pemerintah khususnya Kemendikbud


berupaya mencari solusi terbaik bagi permasalahan tersebut, kemudian
meluncurkan program kampus mengajar yang merupakan bagian dari merdeka
merdeka belajar, dimana mahasiswa diajak dan diberi kesempatan untuk turut
berkontribusi bagi pemulihan sistem pendidikan di Indonesia, terkhusus di
daerah 3T yang menjadi prioritas utama bagi pemerintah. Program ini
bertujuan untuk memberikan solusi kepada sekolah dasar yang terdampak
pandemi, sehingga tidak mampu mengadakan proses belajar-mengajar dengan
efektif. Dengan memberdayakan mahasiswa sebagai pendamping guru di
daerah sekolah dasar, program ini diharapkan mampu membantu para guru dan
kepala sekolah di sekolah dasar yang dituju dalam pelaksanaan kegiatan belajar-
mengajar di tengah pandemi Covid-19. Selain bertujuan untuk memajukan
dunia pendidikan, tujuan lainnya yaitu memberdayakan mahasiswa sehingga
dapat mengasah skill yang dimiliki serta menjadi sebagai salah satu jalan
mahasiswa untuk berbakti pada negeri. Kampus Mengajar adalah salah satu
bentuk kepedulian mahasiswa untuk pendidikan adik-adik kita di desa maupun
kota, yang saat ini tentu mengalami kondisi yang sangat tidak nyaman.
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Pendidikan merupakan hal yang urgent untuk masa depan bangsa, karena
dengan Pendidikan akan terbentuk generasi bangsa yang berkualitas yang
mampu membawa Indonesia pada arah yang lebih baik lagi. Hal ini terlihat
dalam tujuan Pendidikan sendiri menurut UU No. Tahun 2003 adalah untuk
mengembangkan potensi siswa agar menjadi manusia yang beriman dan
bertakwa kepada Tuhan yang maha esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap,
kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung
jawab. Apapun keadaannya, diharapkan pendidikan tetap dapat membawa
perubahan yang baik dan membentuk generasi yang berkualitas.
Karena pandemic COVID-19 ini menyebabkan banyaknya perubahan
system pengelolaan yang berpengaruh terhadap kehidupan kita di Indonesia,
yang tentunya berdampak pada Pendidikan.
Kualitas Pendidikan di Indonesia masih jauh dari kata memuaskan bahkan
sebelum wabah virus melanda. Hal ini terlihat dari posisi Indonesia dalam
asesmen global Program for International Students Assessment (PISA) pada
tahun 2018 menempati ranking 7 terbawah dari hamper 80 negara. Yang dimana
hanya ada 1 dari 3 orang anak Indonesia yang memenuhi level minimal untuk
kemampuan membaca. Menurunnya kompetensi siswa sangat mungkin terjadi di
masa pandemi ini dikarenakan proses pembelajaran yang dilaksanakan dari
rumah dan tidak dapat dipastikan bahwa kompetensi siswa benar-benar dapat
tercapai saat di rumah.
Melalui program Kampus Mengajar mahasiswa dihadirkan sebagai bagian
dari penguatan pembelajaran literasi dan numerasi dan juga membantu
pembelajaran di masa pandemi, terutama untuk Sekolah Dasar di Daerah 3T.
Daerah 3T merupakan daerah-daerah tertinggal yang tidak memiliki akses dan
fasilitas yang memadai untuk melakukan pembelajaran secara daring. banyak
factor yang menyebabkan pembelajaran tidak dapat dilakukan secara daring,
seperti tidak terdapatnya jaringan internet, faktor ekonomi yang menyebabkan
tidak tersedianya fasilitas yang mendukung pembelajaran daring, hingga
dukungan orang tua yang kurang bagi pembelajaran anak dimasa pandemi.
Program ini didukung oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).
Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka Angkatan 3 memberikan
kesempatan selama lima bulan di luar program studi untuk meningkatkan
kompetensi baik softskills maupun hardskills agar lebih siap dan relevan dengan
kebutuhan zaman sebagai pemimpin masa dengan bangsa yang unggul dan
berkepribadian.Adapun ruang lingkup kegiatan Kampus Mengajar Angkatan 3
Tahun 2022 ini berupa pembelajaran di semua mata pelajaran yang berfokus
pada literasi dan numerasi, adaptasi teknologi, dan bantuan administrasi sekolah.
Literasi adalah kecakapan fundamental yang membekali peserta didik dengan
kemampuan memilih, menganalisis informasi dengan kritis serta
menggunakannya untuk mengambil keputusan dalam kehidupan. Sedangkan,
numerasi sendiri merupakan kecakapan fundamental yang membekali peserta
didik dengan kemampuan untuk mengaplikasikan konsep bilangan dan
keterampilan operasi hitung di dalam kehidupan sehari-hari dan kemampuan
menginterpretasikan informasi kuantitatif yang terdapat di sekeliling kita.
Kampus Mengajar 2022 merupakan program lanjutan dari Program
Kampus Mengajar Perintis yang telah dilaksanakan pada tahun 2020 sebagai
bukti dedikasi kampus melalui mahasiswa untuk bergerak menyukseskan
pendidikan nasional dalam kondisi pandemi. Adapun landasan hukum kampus
mengajar seperti :
Landasan Hukum Kampus Mengajar
a. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan
Nasional.
b. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012, tentang Pendidikan Tinggi.
c. Peraturan Pemerintah Nomor 04 Tahun 2014, tentang Penyelenggaraan
Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi.
d. Peraturan Presiden nomor 8 tahun 2012, tentang KKNI.
e. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 3
Tahun 2020, tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi.
f. "Keputusan Bersama Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan, Menteri Agama,
Menteri Kesehatan, Dan Menteri Dalam Negeri Republik In-donesia Nomor
04/Kb/2020, Nomor 737 Tahun 2020, Nomor Hk.01.08/ Menkes/7093/2020,
Nomor 420-3987 Tahun 2020 Tentang Panduan. Penyelenggaraan
Pembelajaran Pada Tahun Ajaran 2020/2021 Dan Tahun Akademik
2020/2021 Di Masa Pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19)"
Kampus Mengajar adalah bagian dari program Kampus Merdeka yang
melibatkan mahasiswa di setiap kampus dari berbagai latar belakang pendidikan
untuk membantu proses belajar mengajar di sekolah, khususnya pada jenjang SD
dan memberikan kesempatan kepada mereka belajar dan mengembangkan diri
melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan.
B. Tujuan
Secara umum Program Kampus Mengajar bertujuan untuk memberikan
kesempatan bagi mahasiswa untuk turut serta mengajarkan dan memperdalam
ilmunya dengan cara membantu proses pengajaran di SD dan SMP sekitar
desa/kota tempat tinggalnya. Selain itu, program ini bertujuan antara lain:
a. Membantu meningkatkan pemerataan kualitas Pendidikan Dasar pada masa
pandemi COVID-19;
b. Menanamkan empati dan kepekaan sosial pada diri mahasiswa terhadap
permasalahan kehidupan kemasyarakatan yang ada di sekitarnya;
c. Mengembangkan wawasan dan mengasah keterampilan berpikir dalam
bekerja bersama lintas bidang ilmu dan ragam asal mahasiswa dalam
menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi;
d. Memberi manfaat bagi mahasiswa untuk mengasah jiwa kepemimpinan,
softskill dan karakter dalam berinovasi dan berkolaborasi dengan guru di SD
dan SMP untuk meningkatkan kualitas pembelajaran;
e. Mendorong dan memacu pembangunan nasional dengan menumbuhkan
motivasi masyarakat untuk berpartisipasi dalam pembangunan;
f. Meningkatkan peran dan kontribusi nyata Perguruan Tinggi dan mahasiswa
dalam pembangunan nasional;
g. Memberikan inspirasi dan motivasi belajar peserta didik serta mengenalkan
keragaman budaya nusantara, perkembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi yang dibawa mahasiswa.

Anda mungkin juga menyukai