Anda di halaman 1dari 2

Manfaat Minum Air Putih untuk Kesehatan

Setiap hari tubuh kita akan kehilangan cairan akibat bergerak dan beraktivitas. Cairan akan hilang karena
keringat, pernafasan dan ekskresi. Oleh karena itu, agar dapat beraktivitas secara normal kita butuh
pasokan cairan untuk menggantikan cairan yang hilang dengan cara meminum air putih.

Dalam menunjang kesehatan tubuh, disarankan meminum 8 gelas air putih sehari. Lebih spesifiknya,
sekitar 2,5 L air putih per hari untuk pria dan 2,3 L air putih per hari untuk wanita. Kebutuhan air tersebut
harus tercukupi, sebab tubuh kita terdiri dari 60% air dan tidak akan berjalan normal aktivitas kita jika
kebutuhan air tidak terpenuhi.

Minum air putih yang cukup juga banyak sekali manfaatnya bagi tubuh kita. Selain bermanfaat untuk
memenuhi komposisi cairan tubuh, air putih juga bermanfaat untuk melancarkan organ dalam tubuh.
Dalam menjalankan fungsinya, mencegah dan mengobati sakit kepala, menurunkan berat badan,
meningkatkan kecantikan kulit, mengurangi jerawat, dan anti penuaan. Manfaat-manfaat tersebut akan
diuraikan lebih jelas di paragraf-paragraf selanjutnya.

Pertama, air putih bermanfaat untuk melancarkan fungsi dari organ tubuh. Fungsi-fungsi tersebut
misalnya fungsi otak, fungsi usus dan fungsi ginjal. Air putih dapat memengaruhi tingkat energi dan fungsi
otak, sebab fungsi otak sangat dipengaruhi oleh status hidrasi kita. Sebuah studi yang telah dirangkum
dari heatlthline mengatakan bahwa dehidrasi ringan dapat merusak banyak aspek fungsi otak. Kemudian
dapat menjaga fungsi usus, hidrasi yang cukup akan menjaga fungsi saluran pencernaan tetap normal dan
mencegah sembelit. Lalu mencegah batu ginjal, cairan tubuh berfungsi mengangkut limbah dan
mengeluarkannya dari tubuh.

Lalu, air putih dapat mencegah dan mengobati sakit kepala. Dehidrasi diketahui dapat membuat sakit
kepala pada beberapa orang. Bahkan sakit kepala adalah gejala umum dari dehiderasi. Penelitian yang
dikepalai Mark Spight yang melibatkan 100 pasien yang menderita sakit kepala mulai dari parah sampai
ringan mengisi kusioner setelah diintruksi untuk mengurangi stres, meningkatkan kualitas tidur,
menghindari kafein dan meminum air putih 1,5 L sehari. Setelah akhir studi, ternyata meminum air putih
ekstra mendapatkan nilai yang tinggi di kusioner.

Selanjutnya, minum air putih yang cukup dipercaya dapat menurunkan berat badan. Hal itu dikarenakan
air meningkatkan rasa kenyang dan meningkatkan metabolisme sehingga kalori yang dibakar juga naik.
Penelitian yang dilakukan oleh University of Oxford tahun 2015 menunjukan bahwa orang dewasa
obesitas yang minum 500 ml air putih sebelum makan, akan makan lebih sedikit dan badannya bisa turun
sampai 1 kg.

Air putih juga bermanfaat untuk meningkatkan kecantikan kulit, mengurangi jerawat, dan anti penuaan.
Kulit mengandung banyak air, maka dari itu asupan air sangat penting bagi kulit kita. Dokter spessialis kulit
dari Atlanta, Kenneth Ellner mengatakan bahwa dehidrasi membuat kulit lebih kering dan kusut, yang
dapat diperbaiki dengan hidrasi yang tepat. Dehidrasi sendiri dapat membuat kulit rentan terhadap
gangguan kulit seperti jerawat dan kerutan dini. Maka cara memperbaikinya adalah dengan minum air
yang cukup agar mendapatkan kulit yang cantik, mengurangi jerawat dan awet muda.
Air putih memang sangat berpengaruh untuk menjalani aktivitas, kesehatan tubuh, dan juga kecantikan
kulit. Apalagi 60% komposisi dari tubuh kita adalah cairan, darah yang mengalir di tubuh kita juga cairan.
Apabila cairan dalam tubuh kita kurang (dehidrasi), maka akan menyebabkan banyak permasalahan
seperti sulit fokus, batu ginjal, pencernaan bermasalah, kepala migrain, hingga kulit menjadi kering,
terlihat tua dan jerawatan. Oleh karena itu, kita harus minum air putih yang cukup agar mendapatkan
manfaat dan terhindar dari penyakit.

Anda mungkin juga menyukai