Anda di halaman 1dari 1

Press release :

Connecting Sustainable Food

1. Connecting Sustainable Food (menghubungkan pangan yang berkelanjutan) adalah visi dan
misi PD. Surabraja Putra yang bertujuan untuk menyediakan salah satu kebutuhan pangan yang
memadai, harga yang terjangkau bagi konsumen berpenghasilan rendah dan sehat bagi semua
orang, serta dapat menciptakan peluang ekonomi yang substansial dan memberikan dampak
positif.

2. Berdiri sejak 1990 PD. Surabraja Putra secara konsisten memproduksi kebutuhan pangan
yaitu saus dan kecap. Pelibatan petani untuk memasok bahan baku dan membuka lapangan
kerja bagi 483 karyawan dan akan terus bertumbuh seiring dengan inovasi dan permutakhiran
alat produksi untuk menjamin mutu kualitas produk.

3. Merk produk- produk PD. Surabraja Putra sudah terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan
Intelektual (DJKI) dan sudah mengantongi BPOM. Artinya dengan adanya label BPOM tersebut,
menandakan bahwa produk PD. Surabraja Putra memiliki status produk yang sudah terjamin
dari Badan Pengawas Obat dan Makanan. Para konsumen akan lebih merasa aman dan percaya
untuk mengonsumsi atau menggunakan produk kami.

4. Connecting Sustainable Food (menghubungkan pangan yang berkelanjutan) adalah semangat


gotong royong karena melibatkan banyak pihak tentang mata rantai industri melalui
keterkaitan mulai dari para pemasok bahan baku seperti petani ke pabrik lalu didistribusikan
ribuan pedagang hingga sampai ke tangan konsumen.
PD. Surabraja Putra berharap usaha yang didasari semangat kebersamaan ini bisa menjadi
banyak manfaat untuk semua masyarakat yang terlibat didalamnya untuk kesejahteraan di
masa depan.

Anda mungkin juga menyukai