Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ramadhan Eko Putra Pantow

NIM : 931423213
Kelas :C
Mata Kuliah : Pengantar Manajemen dan Bisnis
Dosen Pengajar : Dr. Heldy Vanni Alam, S.Pd, M.Si

KONSEP MANAJEMEN DAN BISNIS

Manajemen dan bisnis merupakan serangkaian proses dalam kegiatan usaha yang meliputi
perencanaan, pengerjaan hingga pengawasan dan bertujuan untuk memaksimalkan hasil atau target
yang ingin dicapai. Tanpa didukung manajemen bisnis yang baik keuntungan penjualan tentu tidak
akan didapatkan. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa di dalam manajemen bisnis ada
serangkaian kegiatan yang memiliki fungsinya masing-masing mulai dari perencanaan hingga
pengawasan. Berikut ini beberapa fungsi yang ada dalam manajemen bisnis:

1. Perencanaan.
Perencanaan merupakan langkah awal dalam kegiatan bisnis. Untuk membangun bisnis yang
menguntungkan dibutuhkan perencanaan yang matang. Mulai dari membuat rencana
pemasaran, menentukan jenis produk yang ingin dijual & segmentasi pasar, kegiatan promosi
yang ditawarkan. Selain itu perencanaan keuangan yang baik sangat diperlukan sebelum
memulai sebuah bisnis. Pastikan untuk melakukan kalkulasi yang tepat untuk kegiatan bisnis
yang lebih baik
2. Pengelompokan.
Jika perencanaan yang matang sudah dibuat, selanjutnya pengelompokan kerja harus
ditentukan. Pengelompokan dibuat agar menciptakan sinergi dalam pekerjaan. Biasanya
pembagian pekerjaan dilakukan berdasarkan fungsi masing-masing bagian seperti tim
pemasaran, administrasi, logistik dan lain sebagainya. Diharapkan setelah adanya
pengelompokan yang jelas, masing-masing bagian tidak perlu melakukan pekerjaan
departemen lain dan dapat melakukan peran di bidangnya masing-masing secara maksimal
untuk mendukung kemajuan perusahaan.
3. Sumber Daya.
Sumber daya yang unggul dan tepat guna dibutuhkan untuk mendorong kemajuan sebuah
bisnis. Pengaturan sumber daya yang tepat baik itu bahan baku produk, mesin produksi yang
digunakan tentu menjadi kunci suksesnya bisnis. Kesalahan dalam penentuan sumber daya
tentu dapat menimbulkan kekecewaan pada pihak pelanggan atau membuat kerugian karena
perusahaan Anda harus mengganti beberapa sumber daya yang digunakan karena
mengalami kerusakan atau sebab lainnya.
4. Pengaturan
Di dalam sebuah manajemen tentu diperlukan kepemimpinan yang penuh tanggung jawab
serta mampu berkolaborasi dengan para karyawan. Pemimpin harus mampu untuk
menyemangati karyawan agar dapat bekerja sesuai rencana yang sudah disepakati di awal.
Dalam fungsi ini pimpinan sebaiknya turun untuk melihat secara langsung proses kerja
timnya. Jika perlu berikan pemahaman saat ada pekerjaan yang tidak sesuai dengan rencana.
5. Pengawasan
Fungsi pengendalian atau controlling ditujukan agar perusahaan dapat mengevaluasi kinerja
dan sumber daya perusahaan. Sehingga kesalahan yang telah terjadi saat melakukan tugas
tidak terulang di kemudian hari. Beberapa metode pengawasan yang biasa digunakan seperti
routing, scheduling, dispatching dan follow up.

Anda mungkin juga menyukai