Anda di halaman 1dari 3

LARI ESTAFET

Lari estafet adalah olahraga lari yang dilakukan secara beregu dan
bergantian dengan membawa tongkat dimulai dari garis start awal
hingga garis finish akhir. Pada sebuah tim lari estafet terdiri dari 4 orang
atlet.
Cabang olahraga atletik tersebut sangat berbeda dengan olahraga lari
lainnya yang dilakukan ialah dengan menggunakan tongkat dan
dipindahkan dari pelari satu ke pelari lainnya sambil melakukan sprint
dari garis start hingga ke garis finish.
Pada saat memulai perlombaan lari estafet terdapat beberapa hal yang
wajib diketahui.
Ialah salah satunya teknik awalan yang digunakan pada cabang
olahraga ini, pelari pertama melakukan dengan awalan jongkok
kemudian berlari untuk memberikan tongkat kepada pelari kedua yang
menunggu dengan start berdiri.
Perlombaan lari estafet putra dan putri biasanya memiliki jarak tempuh
4 x 100 meter dan 4 x 400 meter.
Tidak hanya membutuhkan teknik berlari pada cabang olahraga ini,
namun juga pemberian tongkat pada tempat yang telah ditentukan serta
penyesuaian jarak antar pelari pada saat pemberian tongkat kepada
pelari selanjutnya merupakan suatu bagian penting.
Sejarah Lari Estafet
trackandfield.about.com
Lari estafet pertama kali dilakukan sejak peradaban suku Aztek, suku
Inka dan suku Maya yang bertujuan untuk meneruskan berita untuk
diketahui.
Tradisi olimpiade yang berasal dari Yunani ini tidak hanya lari estafet
namun juga ialah salah satunya estafet obor. Diselenggarakan yang
konon katanya untuk menjalin hubungan dengan para dewa leluhur dan
meneruskan api keramat ke tempat penjajahan yang baru.
Stockholm adalah saksi bisu pertama kalinya diadakan olimpiade lari
estafet putra jarak 4 x 100 m dan 4 x 400 m pada tahun 1992.
Sedangkan untuk putri mulai diadakan perlombaan pada tahun 1928
dengan jarak 4 x 100 m dan 4 x 400 m pada tahun 1972.
Peraturan Lari Estafet
speedendurance.com
Lari estafet pada jarak 4 x 100 m pelari tidak dibolehkan menjatuhkan
tongkat estefet. Apabila tongkat terjatuh maka satu timnya akan
didiskualifikasi.
Namun untuk lari estafet jarak 4 x 400 m jika tongkat terjatuh tidak
akan didiskualifikasi dengan alasan jarak tempun yang lebih jauh. Tetapi
pelari akan tertinggal jauh dibelakang dengan pelari-pelari lainnya.
Tongkat Estafet
Untuk melakukan lari estafet harus terdapat benda yang dipindahkan
dari tangan pelari satu ke pelari lainnya ialah tongkat estafet. Tongkat
estafet adalah salah satu benda yang akan diberikan secara bergiliran
dari pelari satu ke pelari lainnya dalam satu tim.
Berat dan ukuran tongkat pada pertandingan resmi lari esteafet
internasional tidak boleh asal-asalan. Berikut dibawah ini peraturan
standar tongkat estafet pada pertandingan resmoi dan internasional:
• Ukuran tongkat estafet mempunyai panjang 29 cm hingga 30 cm
• Tongkat estafet memiliki diameter untuk orang dewasa 3,81 cm
• Diameter ukuran tongkat untuk anak-anak 2,45 cm
• Tongkat estafet memiliki berat 50 gr
• Teknik Khusus untuk memegang tongkat estafet
Bagi pemula yang baru belajar mendalami lari estafet baiknya
berlatihlah cara untuk memegang tongkat estafet dengan benar.
Memegang tongkat estafet bisa dilakukan dengan menggunakan tangan
kiri dan kanan.
Caranya ialah setengah tongkat dipegang oleh pelari pertama dan yang
setengahnya lagi nantinya untuk diberikan pelari selanjutnya. Pelari
pertama memegang tongkat dimulai dari garis start hingga ke pelari
selanjutnya.
Cobalah berlatih cara memegang tersebut dengan baik, biasanya pelari
pemula masih sering melakukan pemberian ke pelari selanjutnya tidak
tepat.
Demikianlah artikel tentang lari estafet yang bisa diterangkan, semoga
dapat bermanfaat dan bisa terus menginspirasi. Terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai