Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN BANYUMAS

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS CILONGOK I
Jl. Raya Cilongok –Ajibarang, Cilongok 53162
Telp. (0281) 656286 – 655460, Email : puskesmas1cilongok@gmail.com
Website : puskesmas1cilongok.banyumaskab.go.id

KEPUTUSAN KEPALA PUKESMAS CILONGOK 1


Nomor :

TENTANG
TIM AUDIT INTERNAL
PUSKESMAS CILONGOK 1

KEPALA PUSKESMAS CILONGOK 1

Menimbang : a. bahwa dalam rangka mempercepat perubahan


untuk memastikan kebijakan mutu yang ditetapkan
dalam pelayanan, memberdayakan sistem
manajemen mutu, memperbaiki sistem pelayanan,
dan meningkatkan kinerja pelayanan Puskesmas
Cilongok 1;
b. bahwa sehubungan dengan pernyataan butir a
diatas, maka dipandang perlu untuk menetapkan
Tim Audit Internal Puskesmas Cilongok 1;
c. bahwa menimbang butir a dan b, maka perlu
ditetapkan Keputusan Kepala Puskesmas Cilongok 1
tentang Tim Audit Internal;

Mengingat : 1. Undang – undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Undang – undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587)
sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir
dengan Undang – undang Nomor 9 Tahun 2015
tentang Perubahan Kedua atas Undang – undang
Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan
Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5679);
3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 72
Tahun 2019 Tentang Perubahan Atas Peraturan
Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 Tentang
Perangkat Daerah;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 43 tahun 2019, tentang Pusat Kesehatan
Masyarakat;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor
HK.01.07/MENKES/165/2023 tentang Standar
Akreditasi Pusat Kesehatan Masyarakat;
6. Peraturan Daerah Kabupaten Banyumas Nomor 7
Tahun 2019 tentang Pembentukan Dan Susunan
Perangkat Daerah Kabupaten Banyumas;
7. Peraturan Bupati Banyumas Nomor 61 Tahun 2018
tentang Pembentukan Kedudukan Susunan
Organisasi Tugas Dan Tata Kerja Unit Pelaksana
Teknis Pada Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas.
MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS CILONGOK 1
TENTANG TIM AUDIT INTERNAL PUSKESMAS
CILONGOK 1
Kesatu : Tim audit internal sebagaimana tercantum dalam
Lampiran merupakan bagian yang tidak terpisahkan
dari surat keputusan ini.
Kedua : Dengan ditetapkan surat keputusan ini maka SK
Kepala Puskesmas Cilongok 1 NOMOR :
449.1/SK.081.10/2021 tanggal 09 Februari 2021
tentang Tim audit internal Puskesmas Cilongok 1
sudah tidak berlaku.
Ketiga : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan akan diadakan perbaikan/perubahan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Cilongok
Padatanggal : Februari 2023

KEPALA PUSKESMAS CILONGOK 1

NURUL EKA SANTI


LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS
CILONGOK 1
NOMOR : 445.4/SK. 231/2019
TANGGAL : Februari 2023
TENTANG : TIM AUDIT INTERNAL PUSKESMAS
CILONGOK 1

TIM AUDIT INTERNAL

PUSKESMAS CILONGOK 1

1. Tim Audit Internal :


a. Koordinator : Nur Afandi,S.Kep.,Ns
b. Anggota : - drg. Dessy Dwi Susanti
- Sukesi, Amd.Keb
- Leli Ngatikoh, AMK
- Susiana Widyaningsih, Amd.Keb
- Agus Fatoni, AMK
2. Tugas dan fungsi tim audit internal
- Tim audit internal mempunyai tugas :
a. Memahami prosedur, metoda, dan perangkat audit.
Tim audit internal harus memahami Standar Operasional Prosedur
(SOP) audit internal, memahami metoda-metoda yang digunakan
dalam pelaksanaan audit, dan mampu menyusun dan memahami
perangkat audit yang akan digunakan.
b. Menyusun rencana audit dan instrumen audit.
c. Menginformasikan rencana audit kepada unit kerja yang akan
diaudit.
d. Melakukan audit sesuai dengan jadwal.
e. Mengukur tingkat kesesuaian antara fakta yang diperoleh dengan
standar/kriteria audit secara objektif.
f. Menyepakati tindak lanjut dengan pihak yang diaudit,dan
g. Menyampaikan hasil audit internal kepada kepala FKTP.
- Tim audit internal mempunyai fungsi melakukan audit internal

KEPALA PUSKESMAS CILONGOK 1


NURUL EKA SANTI

Anda mungkin juga menyukai