Anda di halaman 1dari 12

PENGERTIAN KEWIRAUSAHAAN DAN KARAKTER

WIRAUSAHA

MAKALAH

Disusun untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Kewirausahaan

Dosen Pengampu : Dr.Drs.H.Waudin, MSI.

Disusun oleh :

1. Afifah Dwi Utami


2. Ahmad Hilman Haqiqul Anam
3. Akhmad Zidani Din Afta
4. Alif Muzaki
5. Amalina Dwi Putranti

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM BAKTI NEGARA TEGAL

2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT, atas berkat dari
rahmat-Nya, penulis dapat membuat tugas makalah. Makalah ini disusun secara
khusus untuk memenuhi tugas mata kuliah Pendidikan Kewarganegaraan.
Makalah yang berjudul “PENGERTIAN KEWIRAUSAHAAN DAN
KARAKTER WIRAUSAHA” diharapkan mampu menambah wawasan
pembaca.
Makalah ini tidak terlepas bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu,
pada kesempatan ini penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada:
1. Drs.H. Badrodin,MSI., Rektor Institut Agama Islam Bakti Negara (IBN)
Tegal.
2. H.A. Ghufron,LC,MSI., Dekan Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam
Bakti Negara (IBN) Tegal.
3. Sobirin,Mpd.I., Ketua Prodi Pendidikan Agama Islam Institut Agama Islam
Bakti Negara (IBN) Tegal.
4. Dr.Drs.H.Waudin, MSI., dosen Pengampu mata kuliah Kewirausahaan.
5. Seluruh staff dan karyawan perpustakaan Institut Agama Islam Bakti Negara
(IBN) Tegal, yang telah memberikan faslitas dan pelayanan yang baik
kepada penulis.
6. Semua rekan-rekan dan yang telah membantu kelancaran penyusunan
makalah ini.
Penulis menyadari bahwa dalam proses penulisan makalah ini masih jauh
dari kesempurnaan baik materi maupun cara penulisannya. Penulis dengan
rendah hati dan dengan tangan terbuka menerima masukan, saran dan usul guna
penyempurnaan makalah ini.

Tegal, September 2022

ii
Penulis

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ...........................................…………………………………i


KATA PENGANTAR ........................................................................................... ii
DAFTAR ISI ......................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN ....................... …………………………………………1
A. Latar Belakang Masalah ............... …………………………………………1
B. Rumusan Masalah……………………………………………….. .............. 1
C. Tujuan .................. ………………………………………………………...1
BAB II PEMBAHASAN ........................ …………………………………………2
A. Pengertian Kewirausahaan ........................................................................... 2
B. Karakter Wirausaha ...................................................................................... 3
BAB III PENUTUP ................................ …………………………………………7
A. Kesimpulan ........................................................................................... …...7
B. Saran............................................................................................................. 7
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... …...8

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Di antara makhluk hidup yang di ciptakan Tuhan Yang Maha Esa,
manusia merupakan makhluk yang paling sempurna. Manusia membutuhkan
pekerjaan agar memperoleh penghasilan untuk membiayai kehidupan sehari-
hari. Di antara manusia tersebut ada beberapa orang yang mendapat
kesempatan dan mampu menciptakan lapangan kerja sendiri bahkan dapat
membuka lapangan kerja untuk orang lain.
Dalam rangka pemerataan hasil-hasil pembangunan perlu lebih di
tingkatkan dan diperluas usaha-usaha untuk memperbaiki penghasilan. Yang
mana dari usaha-usaha yang dibuat ini akan berimbas kepada kemajuan atau
kesejahteraan kehidupan manusia. Pengusaha perlu memperhatikan
karakteristik, sikap dan mental kewirausahaan dengan menigkatkan dan
membina untuk meningkatkan kemampuan usaha dan pemasaran dalam
rangka mengembangkan kewirausahaan.
Di Indonesia, kewirausahaan dipelajari baru terbatas pada beberapa
sekolah atau perguruan tinggi tertentu saja. Sejalan dengan perkembangan dan
tantangan seperti adanya krisis ekonomi, pemahaman kewirausahaan baik
melalui pendidikan formal maupun pelatihan-pelatihan disegala lapisan
masyarakat kewirausahaan menjadi berkembang.
Muncul pertanyaan mengapa seorang wirausahawan (entrepreneur)
mempunyai cara berpikir yang berbeda dari manusia pada umumnya. Maka
dari itu, dalam makalah ini akan dijelaskan pengertian kewirausahaan dan
karakteristik wirausaha.

B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian dari kewirausahaan?
2. Bagaimana karakter wirausaha?

C. Tujuan Masalah

1
1. Untuk mengetahui pengertian kewirausahaan.
2. Untuk mengetahui karakter wirausaha.

BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Kewirausahaan
Kewirausahaan berasal dari kata enterpteneur yang berarti orang yang
membeli barang dengan harga pasti meskipun orang itu belum mengetahui
berapa harga barang yang akan dijual. Wirausaha sering juga disebut
wiraswasta yang artinya sifat-sifat keberanian, keutamaan, keteladanan dalam
mengambil resiko yang bersumber pada kemampuan sendiri. Meski demikian
wirausaha dan wiraswasta sebenarnya memiliki arti yang berbeda. Wiraswasta
tidak memiliki visi pengembangan usaha sedangkan wirausaha mampu terus
berkembang dan mencoba usaha lainnya.
Kata wiraswasta berasal dari gabungan wira, swa dan sta dalam bahasa
sansekerta. Wira berarti utama, gagah, luhur, berani, teladan, atau pejuang;
swa berarti sendiri atau mandiri dan sta berarti berdiri swasta berarti berdiri
ditas kaki sendiri atau dengan kata lain berdiri di atas kemampuan sendiri.
Sedangkan wirausahawan mengandung arti secara harfiah, wira berarti
berani dan usaha berarti daya upaya atau dengan kata lain wirausaha adalah
kemampuan atau keberanian yang dimiliki oleh seseorang untuk melihat dan
menilai kesempatan bisnis, mengumpulkan sumber daya yang dibutuhkan
untuk mengambil tindakan yang tepat dan mengambil keuntungan dalam
rangka meraih kesuksesan.
Berdasarkan makna-makna tersebut, kata wiraswasta atau wirausaha
berarti pejuang yang gagah, luhur, berani dan pantas menjadi teladan di
bidang usaha. Dengan kalimat lain, wirausaha adalah orang-orang yang
mempunyai sifat-sifat kewiraswastaan atau kewirausahaan. Ia bersikap berani
unuk mengambil resiko. Ia juga memiliki keutamaan, kreatifitas, dan teladan
dalam menangani usaha atau perusahaan. Keberaniannya berpijak pada
kemampuan sendiri atau kemandiriannya.

2
Pengertian lainnya menyebutkan kewirausahaan adalah proses
menciptakan sesuatu yang lain dengan menggunakan waktu dan kegiatan
disertai modal dan resiko serta menerima balas jasa dan kepuasan serta
kebebasan pribadi. Kewirausahaan memiliki arti yang berbeda-beda antar para
ahli atau sumber acuan karena berbeda-beda titik berat dan penekanannya.
Richard Cantillon (1775) misalnya, mendefinisikan kewirausahaan
sebagai bekerja sendiri (self-employment).Seorang wirausahawan membeli
barang saat ini pada harga tertentu dan menjualnya pada masa yang akan
datang dengan harga tidak menentu. Jadi definisi ini kewirausahaan adalah
lebih menekankan pada bagaimana seseorang menghadapi risiko atau
ketidakpastian.
Inti dari kewirausahaan adalah kemampuan untuk menciptakan seuatu
yang baru dan berbeda (create new and different) melaui berpikir kreatif dan
bertindak inovatif untuk menciptakan peluang dalam menghadapi tantangan
hidup. Pada hakekatnya kewirausahaan adalah sifat, ciri, dan watak seseorang
yang memiliki kemauan dalam mewujudkan gagasan inovatif kedalam dunia
nyata secara kreatif.

B. Karakter Wirausaha
1. Pengertian Karakter
Karakter Secara etimologi istilah character, yang berarti watak,
tabiat, sifat-sifat kejiwaan, budi pekerti, kepribadian dan akhlak.
Sedangkan menurut terminologi karakter berarti sifat manusia pada
umumnya yang bergantung pada faktor kehidupannya sendiri.Karakter
adalah sifat kejiwaan, akhlak, atau budi pekerti yang menjadi ciri hak
seseorang atau sekelompok orang. 1
Menurut Yuyus Surayana karakter adalah suatu kualitas positif
yang dimiliki seseorang, sehingga membuatnya menarik, dan abstrak,
reputasi seseorang, dan seseorang yang memiliki kepribadian eksentrik. 2

1 Agus Zaenul Fitri, Pendidikan Karakter Berbasis Nilai Etika di Sekolah, Jogjakarta:

ArRuzz Media, 2012, hlm. 20


2
Yuyus Suraya, dkk., Kewirausahaan Pendekatan Karakteristik Wirausaha Sukses,
Jakarta: Kencana, 2013, hlm. 50

3
Karakter merupakan nilai-nilai perilaku manusia yang
berhubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa, diri sendiri, sesama manusia,
lingkungan dan kebangsaan yang terwujud dalam pikiran, sikap, perkataan
dan perbuatan berdasarkan norma agama, hukum, tata krama, budaya dan
adat istiadat.3
Karakter adalah watak, tabiat, akhlak atau kepribadian seseorang
yang terbentuk dari hasil internalisasi berbagai kebijakan (virtues), yang
diyakini dan digunakan sebagai landasan untuk cara pandang, berfikir,
bersikap dan bertindak.4

2. Karakter Wirausaha
Karakteristik wirausahawan adalah kualitas yang membantu
wirausahawan mencapai tujuan mereka. Dalam setiap kasus,
kewirausahaan melibatkan inovasi ide-ide baru, menerapkannya ke dalam
tindakan dan bertahan melalui tantangan.
Beberapa karakteristik wirausaha adalah ciri kepribadian alami,
tetapi ada juga keterampilan dan karakteristik yang dapat Anda
kembangkan melalui latihan. Agar dapat berpikir seperti seorang
wirausaha, Anda perlu memiliki atau mengembangkan ciri-ciri seorang
wirausaha.(Andry, 2021).
Karakteristik Wirausahawa sukses diantaranya :
1) Pemberani
Karakteristik wirausahawan yang pemberani siap menghadapi
tantangan. Dia cepat mengambil keputusan dan siap menghadapi
segala resikonya.
2) Percaya Diri
Karakteristik wirausahawan yang percaya diri tidak akan merasa
minder saat berhadapan dengan orang lain, terutama orang yang

3
Masnur Muslich, Pendidikan Karakter: Menjawab Tantangan Krisis Multidimensional,
Jakarta: Bumi Aksara, 2013, hlm. 84
4
Agus Wibowo dan Hamrin, Menjadi guru berkarakter, Yogyakarta: Pustaka Belajar,
2012, hlm. 44

4
lebih sukses darinya. Tetap yakin untuk melangkah sesuai dengan
visi dan misinya.
3) Disiplin
Karakteristik wirausahawan yang disiplin mempunyai prinsip yang
kuat dalam bekerja. Dia patuh pada peraturan dan selalu berupaya
menjalankan bisnisnya sesuai dengan target. Dia selalu menghargai
waktu dan konsisten mengerjakan tugasnya sesuai rencana.
Kedisiplinan adalah tanda bahwa dia bekerja secara profesional.

4) Tanggung Jawab
Karakteristik Wirausahawan yang bertanggung jawab akan
menyelesaikan pekerjaan yang sudah dimulainya. Dia adalah orang
yang dapat diandalkan. Mulai dari hal kecil hingga hal besar, dia
selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk segala hal yang
dipercayakannya.
5) Rajin
Karakteristik wirausahawan yang rajin selalu punya semangat
untuk belajar dan bekerja setiap hari. Dia selalu tekun dan
berupaya semaksimal mungkin dalam pekerjaannya.
6) Kreatif
Wirausahawan yang kreatif dapat menemukan ide-ide yang
cemerlang. Sberinovasi dalam menjalankan bisnisnya, sehingga
bisnisnya dapat terus berkembang mengikuti perubahan zaman.
7) Sportif
Karakteristik wirausahawan yang sportif menunjukkan sikap yang
kesatria dan tidak takut menghadapi persaingan bisnis. Dia siap
bersaing secara sehat dan adil dalam bekerja. Dia juga tidak akan
menjelek-jelekkan orang lain dan tidak mau melakukan hal- hal
yang tidak benar demi meraih kesuksesan.
8) Lapang Dada

5
Karakteristik Wirausahawan yang lapang dada dapat menerima
segala hal dengan ikhlas. Terutama saat sedang mengalami masa
sulit, dia bisa sabar menghadapinya.
9) Jujur
Kejujuran ini membuat reputasi bagus, sehingga citra bisnisnya
ikut terangkat. Makanya, jujur sering disebut sebagai modal utama
dalam berbisnis.
10) Komunikatif
Karakteristik wirausahawan yang komunikatif atau bersahabat
menunjukkan sikap yang terbuka untuk berhubungan dengan orang
lain. Dia dapat menjalin komunikasi yang baik dengan siapa saja.

11) Mandiri
Karakteristik wirausahawan yang mandiri siap bergantung pada
dirinya sendiri. Dia punya kemampuan inisiatif dalam mengambil
keputusan dengan cepat dan bertindak secara bertanggung jawab.
12) Rendah Hati
Karakteristik wirausahawan yang rendah hati mau mengakui
keunggulan orang lain. Dia tidak segan mengapreasi pencapaian
orang lain. Bahkan saat sedang di atas, dia tidak merasa sombong
dan meremehkan orang lain. Ini membuatnya disukai dan disegani
karena sikapnya membuat orang nyaman saat berada di
sekitarnya.5(Andry, 2021)

Selain yang sudah dijabarkan diatas, karakter Kewirausahaan dalam


perkembangan terakhir, karakter wirausaha dipecah atau dijabarkan menjadi
tiga karakter utama, yaitu sebagai berikut:

1. Keberanian mengambil resiko, yaitu kesiapan menerima


resiko/akibat yang mungkin timbul dari tindakan yang dilakukan.

5 Andry, T. (2021). 12 Karakteristik Wirausahawan Sukses yang Patut Anda Contoh

6
2. Berorientasi pada tindakan, yaitu kemampuan untuk mewujudkan
gagasan menjadi tindakan nyata.
3. Kepemimpinan, yaitu kemampuan mengarahkan dan mengajak
individu atau kelompok untuk mencapai tujuan dengan berpegang
pada asas-asas kepemimpinan yang berbudaya. 6

BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Wirausahawan atau pengusaha adalah seseorang yang memiliki
kemampuan dalam menggunakan dan mengombinasikan sumber daya,
seperti keuangan (money), bahan mentah (materials), tenaga kerja
(labours), keterampilan (skill),dan informasi (information), untuk
menghasilkan produk baru, proses produksibaru, bisnis baru, dan
organisasi usaha baru.
Karakter Kewirausahaan Dalam perkembangan terakhir karakter
wirausaha dipecah atau dijabarkan menjadi tiga karakter utama, yaitu
sebagai berikut:
1. Keberanian mengambil resiko, yaitu kesiapan menerima resiko/akibat
yang mungkin timbul dari tindakan yang dilakukan.
2. Berorientasi pada tindakan, yaitu kemampuan untuk mewujudkan
gagasan menjadi tindakan nyata.

6
Das Salirawati, Percaya Diri, Keingintahuan, dan Berjiwa Wirausaha: Tiga Karakter
Penting Bagi Peserta Didik. Jurnal Pendidikan Karkater, tahun II, Nomot 2, Juni 2012.

7
3. Kepemimpinan, yaitu kemampuan mengarahkan dan mengajak
individu atau kelompok untuk mencapai tujuan dengan berpegang pada
asas-asas kepemimpinan yang berbudaya. 7

B. Saran
Sebagi seorang mahasiswa belajar tentang wirausaha sangatlah penting,
sebab ini berguna untuk masa depan kita. Siapa tahu selain kita berkutit
didunia pendidikan disamping itu kita bisa.menjalankan suatu usaha.

DAFTAR PUSTAKA

Alma, Buchari. 2007. Kewirausahaan. Bandung: Alpabeta.

Salim siagian dan Asfahani, 1995. Kewirausahaan Indonesia dengan Semangat


17.8.45. Kloang

Usman, Marzuki. 1997. “Kewirausahaan dalam Birokrasi Salah Satu Langkah


Antisipatif Menghadapi Globalisasi”. Makalah Seminar. Jatinangor:
IKOPIN. Ex.2 dan Ex.4

Das Salirawati, 2012. Percaya Diri, Keingintahuan, dan Berjiwa Wirausaha: Tiga
Karakter Penting Bagi Peserta Didik. Jurnal Pendidikan Karkater.

Agus Zaenul Fitri, 2012. Pendidikan Karakter Berbasis Nilai Etika di Sekolah,
Jogjakarta: ArRuzz Media.

7
Das Salirawati, Percaya Diri, Keingintahuan, dan Berjiwa Wirausaha: Tiga Karakter
Penting Bagi Peserta Didik. Jurnal Pendidikan Karkater, tahun II, Nomot 2, Juni 2012.

8
Muchlas Samani dan Hariyanto, 2012. Pendidikan Karakter, Bandung: PT.
Remaja Rosdakarya.

Yuyus Suraya, dkk, 2013. Kewirausahaan Pendekatan Karakteristik Wirausaha


Sukses, Jakarta: Kencana.

Masnur Muslich, 2013. Pendidikan Karakter: Menjawab Tantangan Krisis


Multidimensional, Jakarta: Bumi Aksara.

Agus Wibowo dan Hamrin, 2012. Menjadi guru berkarakter, Yogyakarta: Pustaka
Belajar.

Andry, T. (2021). 12 Karakteristik Wirausahawan Sukses yang Patut Anda


Contoh

Anda mungkin juga menyukai