Anda di halaman 1dari 9

Nama : Eki Panji Permana

NPM : 2154051013
Kelas : THP A
Mata Kuliah : Metodelogi Ilmiah

Topik penelitian : PEMBUATAN PEMPEK BERBAHAN DASAR IKAN


GABUS BERISI PEPAYA UNTUK MENYEMBUHKAN LUKA IBU PASCA
MELAHIRKAN SECARA OPERASI CAESAR
PEMBUATAN PEMPEK BERBAHAN DASAR IKAN GABUS BERISI
PEPAYA UNTUK MENYEMBUHKAN LUKA IBU PASCA MELAHIRKAN
SECARA OPERASI CAESAR(Revisi)

Oleh

Eki Panji Permana


NPM 2154051013

FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2023
I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang dan Masalah

Proses melahirkan atau persalinan merupakan proses yang rumit untuk


menyelamatkan ibu yang mau melahirkan maupun bayinya dengan menggunakan
macam-macam medote yang berbeda. Macam-macam metode persalinan seperti
persalinan pervaginam, persalinan dengan menggunakan bantuan alat dan
persalian operasi memalui Sectio Ceasarea atau biasa disebut operasi caesar.
Macam-macam metode tersebut dapat dilakukan dengan berbagai indikasi khusus
dengan tujuan yang sama yaitu menyelamatkan ibu maupun bayinya. Operasi
Caesar adalah proses persalinan dengan mengoprasi janin melalui melewati
dinding abdomen dan uterus. Indikasi Caesar dapat disebabkan oleh factor ibu
dan janin. Faktor dari ibu antara lain disfungsi uterus, dan distosia, jaringan lunak
plasenta previa. Sedangkan faktor dari janin antara lain ukuran janin terlalu besar,
gawat janin dan letak lintang (Kurniati dkk, 2022).
Berdasarkan tingkat persalinan secara operasi Caesar yang ada di Indonesia saat
ini, proses melahirkan menggunakan medote Caesar diduga lebih banyak bukan
karena indikasi medis. Para ahli Kesehatan yang ada di Indonesia berusaha secara
intensif untuk menekan jumlah kelahiran secara Caesar yang bukan indikasi medis
ini dan nonEmergency Cesarea Section. Dampak dari persalinan dengan metode
Caesar ini sangat berat. Dampak pasca Caesar ini dapat meliputi infeksi,
pendarahan, luka pada organ, komplikasi dari obat bius dan bahkan dapat
mengakibatkan kematian (Pre-anginIsnaniah dan Rizani, 2014). Pempek
merupakan makanan khas dari Provinsi Sumatera Selatan, khususnya daerah
Palembang, memiliki tekstur yang kenyal dan disajikan dengan kuah “cuko” yang
memiliki rasa yang khas. Pempek sudah sangat terkenal di kalangan Masyarakat
Indonesia. Pempek berbahan dasar dari daging ikan yang dihaluskan dan
dicampur dengan bahan lain seperti tapioka sebagai bahan pengikat, garam
sebagai pemberi rasa, air sebagai pelarut garam dan bawang putih sebagai penentu
aroma pempek. Campuran-campuran dari bahan tersebut menghasilkan rasa yang
gurih dan memiliki tekstur yang kenyal pada pempek. Kaaraktaristik dari pempek
itu yang menjadikan makanan tersebut salah satu yang disukai di Indonesia
(Suroso, 2021).

Penggunaan hewan dan tumbuhan untuk dijadikan sebagai bahan obat alternatif
belum mengalami perkembangan yang berarti. Sedangkan apabila digali dari segi
sumber daya alam yang ada di Indonesia khususnya sangat potensial untuk
dikembangkan menjadi sumber bahan baku bahan pangan tambahan.
Pemanfaatan hewan dan tumbuhan sebagai bahan pengobatan saat ini masih
dalam tahap pengembangan, khususnya penggunakaan ikan dan buah atau sayur
sebagai pengobatan. Untuk mempercepat proses penyembuhan operasa Caesar,
salah satunya dilakukan dengan mengkonsumsi bahan makanan dari ikan dan
buah atau sayuran yang memiliki nilai gizi yang sangat tinggi (Kurniati dkk,
2022).

Ikan gabus merupakan ikan Sungai dengan sumber protein albumin. Albumin
merupakan jenis protein yang terkandung paling banyak dalam daging ikan gabus
yang mencapai kadar 60 % yang memiliki manfaat untuk pembentukan sel baru
dalam tubuh. Ilmu kedokteran menggunakan albumin sebagai pemercepat
pemulihan jaringan sel yang rusak misalnya karena operasi atau pembedahan.
Pada masa krisis sekarang ini, serum albumin impor memiliki harga yang tinggi
sehingga memberatkan pasien jika harus digunakan secara terus menerus selama
proses penyembuhan luka. Perkembangan ilmu pengetahuan dan beberapa
penelitian yang mengungkap bahwa ikan gabus memiliki kandungan yang baik
untuk kesehatan. Kandungan tersebut meliputi protein yang tinggi terutama
albumin dan asam amino esensial, lemak esensial, mineral zink dan beberapa
vitamin yang baik untuk kesehatan (Mahendradatta dkk, 2014). Buah Pepaya
merupakan buah yang memiliki beberapa kandungan antioksidan yang baik bagi
kesehatan tubuh. Antioksidan adalah senyawa yang membantu melindungi sel-sel
tubuh dari kerusakan oleh radikal bebas yang dapat mengakibatkan pada beberapa
masalah kesehatan. Vitamin C pada pepaya merupakan antioksidan yang baik
dalam membantu melindungi sel-sel dari kerusakan oksidatif, meningkatkan
sistem kekebalan tubuh dan mendukung produksi kolagen yang baik untuk kulit.
Vitamin lainnya jg terkandung pada pepaya seperti, Vitamin A dan Vitamin E.
Karetenoid dan flavonoid juga terkandung pada pepaya yang menjadikan pepaya
sebagai buah atau sayuran yang sangat memiliki khasiat dan manfaat yang baik
untuk tubuh (Mayawati, 2014).

1.2 Tujuan

Tujuan dari dibuatnya penelitian ini adalah untuk membantu proses penyembuhan
luka pasca melahirkan secara Caesar dengan mengkonsumsi cemilan pempek ikan
gabus berisi pepaya yang enak dan kaya akan manfaat untuk tubuh.

1.3 Kerangka Pemikiran

Penelitian ini coba untuk mencari solusi untuk ibu pasca melahirkan secara Caesar
agar luka yang diderita setelah persalinan cepat membaik, sel-sel dala tubuh yang
rusak akan cepat tumbuh kembali setelah dibedah atau dioperasi. Untuk mencari
tau jawaban dari penelitian tersebut, maka diketahuilah bahwa protein dan
kandungan gizi lainnya pada ikan gabus sengat bagus untuk proses penyembuhan
luka. Kemudian, dipadukan dengan buah atau sayuran pepaya yang kaya akan
antioksidan juga akan membantu melengkapi kebutuhan gizi seorang ibu yang
telah melewati proses persalinan untuk luka yang dideritanya.

1.4 Hipotesis

Peneliti sedang meneliti pempek ikan gabus dengan isian yang memiliki
kandungan albumin dan antioksidan yang cukup tinggi. Peneliti membuat
rumusan masalah yaitu tentang apakah pempek ikan gabus yang berisi pepaya
yang kaya akan albumin dan antioksidan cukup baik untuk dikonsumsi ibu pasca
melahirkan secara Caesar? Maka hipotesis dari rumusan masalah ini adalah :
Ho: Pempek ikan gabus isi pepaya mengandung albumin dan antioksidan yang
tinggi baik untuk ibu pasca melahirkan secara caesar
H1: Pempek ikan gabus isi pepaya mengandung albumin dan antioksidan yang
tinggi tidak baik untuk ibu pasca melahirkan secara caesar
Tgl 21-09-23
Metode Ilmiah

Tugas Revisi
PEMBUATAN PEMPEK BERBAHAN DASAR IKAN GABUS BERISI
PEPAYA UNTUK MENYEMBUHKAN LUKA IBU PASCA MELAHIRKAN
SECARA OPERASI CAESAR(Revisi) gagal

Oleh

Eki Panji Permana


NPM 2154051013

FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2023
PENDAHULUAN

Anda mungkin juga menyukai