Anda di halaman 1dari 2

Transformasi digital sangat bergantung dengan perkembangan industri elektronik sebagai

sarana utama dalam melakukan transformasi digital, sehingga membutuhkan model


transformasi digital yang mampu menjawab permasalahan atau tantangan di industri
elektronik. Berbagai tantangan industri elektronik di Indonesia seperti: banyaknya limbah
elektronik, kurang optimalnya supply chain, dan kurangnya SDM terampil
Model transformasi digital di industri elektronik yang kelompok kami propose adalah melalui
melalui Product Innovation, Process Innovation, Supply Chain Innovation), Product &
Service Delivery Innovation, dan Innovative Resources (SDM yang Adaptif dan Inovatif)
Produk Inovasi
Inovasi produk sangat diperlukan dalam transformasi digital, karena keadaan pasar yang
terus berkembang dan permintaan dari pelanggan yang semakin meningkat. Namun,
melihat dampak yang ditimbulkan dari limbah elektronik, tentunya inovasi digital yang
berkelanjutan atau penerapan praktik ramah lingkungan sangat penting untuk dilakukan
dalam mewujudkan dunia yang lebih baik. Contoh dalam inovasi digital adalah virtual
marketing. Dengan memanfaatkan teknologi cloud, Starbucks menggunakan mesin pembuat
kopi yang terhubung dengan cloud yang disebut CloverNet. Hal ini memungkinkan Starbuck
untuk melacak kopi favorit konsumen dan memudahkan menawarkan produknya melalui
preferensi pelanggan.

Proses Inovasi
Inovasi proses dapat dilakukan untuk efisiensi dari proses yang sudah ada. Misalnya
penggunaan teknologi RFID untuk barang dan manajemen inventory, dan aplikasi berbasis
IoT untuk kontrol real time proses produksi.

Dalam supply chain innovation, perubahaan dilakukan untuk membuat layanan menjadi
terintegrasi, dan juga dapat dimonitor secara virtual, sehingga produksi pun menjadi lebih
simple dan efisien. Misalnya pemanfaatan end-to-end supply chain management system
yang membantu dalam proses integrasi gudang ke gudang, menyederhanakan proses di
gudang, pergerakan produk dan kolaborasi dengan pihak pemasok juga menjadi lebih baik.

Product & Service Delivery Innovation


Keadaan pasar yang berubah sangat cepat, menuntut perusahaan melakukan product
innovation ataupun service delivery yang memuaskan pelanggan. Misalnya, Gojek
mengandalkan mesin pembelajar (machine learning) dan kecerdasan buatan (artificial
intelligence) untuk memitigasi order fiktif. Kedua teknologi ini juga dipakai untuk mendeteksi
kecurangan menggunakan aplikasi ilegal dengan menganalisis order berdasarkan
kebiasaan pelanggan menggunakan aplikasi Gojek sebelumnya. Hasil analisis tsb dapat
menjadi pertimbangan mitra pengemudi untuk mengambil pesanan atau tidak.

SDM
Kemudian, kesuksesan transformasi digital pada industri elektronik juga sangat dipengaruhi
oleh peran sumber daya manusia (SDM). Maka dalam rangka mengembangkan
kemampuan SDM agar memiliki keahlian sesuai dengan perkembangan teknologi terkini,
dapat dilakukan melalui pemberian pendidikan dengan memanfaatkan learning
management system atau pelatihan digital dengan topik-topik seperti cloud computing,
artificial intelligence, big data analytics, dan digital marketing.

Anda mungkin juga menyukai