Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

PENDAMPINGAN KELUARGA YANG MEMILIKI MASALAH WEIGHT FALTERING, BUMIL KEK


DAN ANEMIA

PUSKESMAS SUNGAI RENGAS TAHUN 2023

I. PENDAHULUAN
Sehubungan Dengan Salah satu tujuan pembangunan berkelanjutan atau Suistainable
Development goals (SDG’S), Indonesia berupaya untuk menurunkan angka kematian ibu dan
anak. Program pembangunan kesehatan di Indonesia dewasa ini masih diprioritaskan pada
upaya peningkatan derajat kesehatan ibu dan anak, terutama pada kelompok yang rentan,
salah satu kelompok tersebut adalah ibu hamil dan balita. Kegiatan pendampingan ini
merupakan berbagai upaya yang dilakukan atas kerjasama yang baik dari pihak tim kesehatan
dengan keluarga untuk meningkatkan kemampuan keluarga dalam hal pencegahan dan
penanggulangan masalah weIght faltering, bumil KEK dan anemia. Dengan adanya

II. LATAR BELAKANG


Kegiatan pendampingan ini, diawali dengan dilakukannya pengamatan untuk memperoleh
fakta – fakta yang ada, merumuskan beberapa masalah baik masalah gizi maupun
lingkungan. Dengan ditemukannya masalah, maka diberikan alternatif pemecahan masalah
sesuai dengan sumber daya yang terdapat dalam keluarga pendampingan tersebut,
selanjutnya keluargalah yang memutuskan solusi akhir dari masalah tersebut. Sehingga,
kegiatan pendampingan ini dapat meningkatkan pengetahuan tentang gizi (konsumsi
makanan (jenis, jumlah,jadwal), PHBS (perilaku Hidup Bersih dan Sehat), ketrampilan
merawat anak, dll. Selain itu juga melaksanakan advokasi dengan pemanfaatan uang
belanja/uang, rokok, menu sehat sederhana, pemanfaatan pekarangan & sampah, latihan
memberi makan anak, latihan perawatan anak, pemahaman tumbuh kembang serta
diharapkan keluarga tersebut dapat merubah perilakunya yaitu lebih memperhatikan gizi
keluarga terutama terhadap bumil dan anak balitanya

III. TUJUAN
A. TUJUAN UMUM
Melakukan kegiatan pendampingan keluarga yang memiliki masalah weight faltering,
bumil KEK dan anemia menuju keluarga sehat
B. TUJUAN KHUSUS
1. Mempelajari karakteristik keluarga yang memiliki masalah weIght faltering, bumil KEK
dan anemia serta permasalahan gizi dan kesehatan yg dihadapi oleh keluarga
2. Melakukan penilaian status gizi saat sebelum dan sesudah kegiatan pendampingan
keluarga
3. Melakukan kegiatan penggalian potensi dan sumberdaya keluarga untuk menunjang
keberhasilan pendampingan
4. Mengkaji dan merencanakan kegiatan pendampingan berdasarkan data-data
permasalahan dan potensi yang ada
5. Melakukan kegiatan pendampingan dengan advokasi, diskusi, demo/praktek sebagai
bentuk pemecahan masalah gizi dan kesehatan yang dihadapi oleh keluarga
dampingan
6. Melakukan kajian dan analisis perubahan yang terjadi setelah pendampingan
IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN
No Kegiatan Pokok Rincian kegiatan

A. Persiapan kegiatan 1. Menyiapkan data sasaran keluarga dengan


masalah weight faltering, bumil KEK dan anemia
2. Menyiapkan Formulir Pencatatan dan pelaporan
3. Menginventarisir sarana dan prasarana
(timbangan, alat ukur tinggi badan/panjang badan,
pita LILA)
B. Pelaksanaan kegiatan 1. Pengukuran antropometri yaitu penimbangan berat
badan, pengukuran panjang badan/tinggi badan
dan pengukuran LILA terhadap seluruh keluarga
yang didampingi
2. Kunjungan rumah balita yang tidak datang ke
posyandu
C. Pencatatan dan tidak lanjut Pencatatan dan pelaporan upaya gizi Puskesmas
Sungai Rengas dilaporkan ke Dinas Kesehatan
Kabupaten Kubu Raya

V. CARA PELAKSANAN KEGIATAN


1. Petugas menyiapkan data sasaran keluarga dengan masalah weight faltering, bumil KEK
dan anemia
2. Petugas menyiapkan alat antropometri (timbangan, alat ukur PB/TB, pita LILA)
3. Petugas menyiapkan formulir dan pencatatan
4. Melakukan kunjungan rumah dan pendampingan keluarga
5. Petugas melakukan pengukuran antropometri
6. Petugas melakukan asuhan gizi
7. Mengevaluasi hasil kunjungan rumah dan pendampingan serta menyusun rencana
intervensi dan pendampingan lanjut
8. Petugas melaporan hasil kegiatan
VI. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
No Kegiatan Bulan

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1 Persiapan kegiatan √ √ √ √ √

2 Pelaksanaan √ √ √ √ √
kegiatan

3 Pelaporan dan √ √ √ √ √
rencana tidak lanjut

VII. SASARAN
Sasaran pendampingan adalah semua keluarga yang yang memiliki masalah weight faltering,
bumil KEK dan anemia
VIII. RENCANA ANGGARAN BIAYA
Pelaksanaan kegiatan ini memerlukan anggaran dana sebesar Rp. 7.500.000 (Tuju Juta Lima
Ratus Ribu) yang dirincikan dari anggaran biaya (RAB) Puskemas Sungai Rengas Tahun
2023.
IX. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN
Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan melaporkan hasil kegiatan ke koordinator
upaya UKM dan kepala puskesmas setiap selesai kegiatan lalu diberikan evaluasi oleh kepala
puskesmas.
X. PENUTUP
Demikianlah kerangka acuan program ini dibuat untuk dipergunakan sebagai acuan
pelaksanaan kegiatan-kegiatan di Program Gizi.

Mengetahui, Sungai Rengas, Januari 2023


Kepala Puskesmas Sungai Rangas Penanggung Jawab Program Gizi
Puskesmas Sungai Rengas

MUHAMMAD, A.Md.Kep NURHASANAH, A.Md.Gz


NIP. 197703222006041010
NIP. 197912022003122006

Anda mungkin juga menyukai