Anda di halaman 1dari 18

statistika

kelompok Genap 1
1. Devi Yanti
2. Dwi Andhini Dyah Saraswati
3. Monica Febiola
4. Siti Ameliah
5. Siti Nurul Fadilah
6. Tri Hesti Aprillia
Beberapa istilah dalam statistika

1. Mean (Rata-Rata)
Teman-teman, mean atau disebut juga sebagai rata-rata atau rataan
hitung merupakan rata-rata nilai hasil hitung. Maksudnya adalah nilai
rata-rata yang muncul apabila seluruh data dijumlahkan dan dibagi sama
rata sesuai jumlah data yang ada.

2. Modus
Modus yang dimaksud di sini bukan modus kriminal atau modus ke
gebetan ya, teman-teman! Modus dalam statistika adalah data yang
paling sering muncul atau data yang memiliki frekuensi terbesar di
antara data-data lainnya.
Beberapa istilah dalam statistika
3. Median
Kamu sudah tau apa artinya median? Median itu adalah nilai tengah.
Kamu tahu nggak, sih, untuk menentukan median, ada 2 kasus yang
harus diperhatikan. Kasus pertama adalah median untuk data ganjil dan
kasus kedua adalah untuk data genap. Kenapa dibagi 2 kasus? Karena
rumus yang dipakai untuk menghitungnya itu berbeda ya,

4. Jangkauan (Range)
Sesuai dengan namanya, jangkauan atau disebut juga range (rentang)
adalah nilai data yang paling besar dan nilai data yang paling kecil.
Jangkauan digunakan untuk menghitung selisih nilai tertinggi dan nilai
terkecil dalam kelompok data tersebut.
Beberapa istilah dalam statistika

5. Kuartil
Kuartil atau Qi adalah nilai yang membagi sekumpulan
data yang telah diurutkan (dari terkecil hingga terbesar)
ke dalam 4 bagian sama besar.

6. Simpangan Kuartil
Ada kuartil, ada simpangan kuartil. Hmm.. kalau
simpangan kuartil itu apa, ya? Nah, yang
dimaksud dengan simpangan kuartil adalah
jangkauan dari ketiga kuartil itu sendiri.
Beberapa istilah dalam statistika

7. Simpangan Rata-Rata
Selain simpangan kuartil, ada juga yang
namanya simpangan rata-rata. Simpangan
rata-rata adalah rata-rata dari selisih data
dengan nilai rata-rata datanya.

8. Ragam
Ragam yang dimaksud dalam statistik bukan ragam
makanan favorit atau ragam acara televisi favorit, ya.
Hihihi.. Ragam dalam statistika merupakan rata-rata
dari kuadrat selisih data dengan nilai rata-rata
datanya.
Penyajian data

Pengertian Penyajian Data


Penyajian data adalah bentuk pengemasan suatu data secara
visual sedemikian sehingga data lebih mudah dipahami. Tanpa ada
penyajian yang tepat, sorang peneliti akan kesulitan untuk
menganalisis hasil akhir penelitian. Penyajian data bisa dilakukan
dalam bentuk tabel, diagram, maupun grafik. Pemilihan bentuk
penyajian ini disesuaikan dengan jenis datanya, ya. Misalnya,
diagram atau grafik sesuai untuk data kuantitatif.
Penyajian data
Macam-macam Penyajian Data
Adapun macam-maca penyajian data adalah sebagai berikut.
1.Tabel
Tabel adalah susunan antara baris dan kolom yang diatur secara sistematis. Secara
umum, tabel dibedakan menjadi tiga, yaitu.
A.Tabel Baris Kolom
Tabel baris kolom merupakan jenis tabel yang paling sederhana. Pada tabel ini,
hanya memuat keterangan dengan satu variabel frekuensi. Perhatikan contoh
berikut.
Tabel pertumbuhan kecambah hari ke-1 sampai ke-4.
B.Table Kontingensi
Tabel kontingensi adalah jenis tabel yang memuat lebih dari satu variabel frekuensi.
C.Tabel Distribusi Frekuensi
Tabel distribusi frekuensi ini biasa digunakan untuk data yang memiliki sebaran dan
frekuensi cukup banyak. Jika data-data tersebut dijadikan data tunggal, tentu tidak
akan efektif. Itulah mengapa perlu tabel distribusi frekuensi.
Penyajian data
2.Diagram
Diagram adalah bentuk penyajian data berupa gambar dua dimensi yang
merepresentasikan keseluruhan data. Secara umum, diagram dibagi menjadi tiga yaitu
diagram batang, diagram garis, dan diagram lingkaran.
A.Diagram Batang
Diagram batang adalah diagram yang berbentuk persegipanjang. Penggambaran
batangnya bisa mengarah vertikal maupun horizontal. Diagram ini biasa digunakan
untuk menyajikan data seperti hasil penjualan, jumlah kunjungan perpustakaan, hasil
panen tahunan, dan sebagainya.
B.Diagram Garis
Diagram garis adalah diagram yang digambarkan sebagai garis lurus yang
menghubungkan antara data satu dan lainnya. Sebelum membuat garis lurus, kamu
harus menentukan koordinat atau titik data. Lalu, hubungkan titik-titik data tersebut
hingga diperoleh suatu grafik.
C.Diagram Lingkaran
Diagram lingkaran adalah data yang disajikan dalam bentuk lingkaran. Diagram ini
memuat beberapa bagian, di mana
setiap bagian merepresentasikan data yang berbeda dan dinyatakan dalam bentuk
persen (%).
Histogram, Poligon, &Ovgive
3. Histogram, Poligon Distribusi Frekuensi dan Ogive

A. Histogram
Histogram adalah bentuk diagram batang yang menyajikan daftar distribusi
frekuensi data berkelompok.
Langkah-langkah membuat histogram suatu data berkelompok adalah sebagai
berikut:

1. Sajikan data dalam bentuk tabel distribusi frekuensi.


2. Tentukan tepi bawah (Tb) dan tepi atas (Ta) masing-masing kelas.
3. Menggambar sumbu horizontal (untuk nilai) dan sumbu vertikal untuk frekuensi.
4. Menggambar persegi panjang untuk setiap interval. Alas persegi panjang
menunjukkan panjang kelas (c), yaitu dari tepi bawah kelas (Tb) sampai ke tepi atas
kelas (Ta), sedangkan tinggi persegi panjang menunjukkan frekuensinya.
5. Di atas setiap persegi panjang dapat dituliskan frekuensi masing-masing kelas
agar histogram mudah dibaca.
Histogram, Poligon, &Ovgive

Contoh:
Sajikanlah data pada tabel berikut ini ke dalam bentuk histogram
Histogram, Poligon, &Ovgive

Penyelesaian
Histogram, Poligon, &Ovgive
C. Ogive
Ogive (poligon distribusi frekuensi kumulatif) adalah bentuk kurva dari
daftar distribusi frekuensi kumulatif.
Ada dua jenis ogive yaitu:
1. Ogive positif (ogive kurang dari). Ogive positif dibentuk dengan
menghubungkan titik-titik, dengan tepi atas sebagai absis dan
frekuensi kumulatif kurang dari sebagai ordinat.
2. Ogive negatif (ogive lebih dari). Ogive negatif dibentuk dengan
menghubungkan titik-titik, dengan tepi bawah sebagai absis dan
frekuensi kumulatif lebih dari sebagai ordinat.
Contoh:
Sajikanlah data pada tabel berikut ini ke dalam bentuk ogive positif dan
ogive negatif.
Ukuran pemusatan data
Ukuran pemusatan data yang paling sering digunakan adalah rata-rata
(mean) , median, dan modus (mode).
Mean adalah nilai tengah pada suatu kelompok data yang diperoleh dari
penjumlahan keseluruhan data pada suatu kelompok dibagi dengan
banyaknya data. Terdapat dua nilai tengah yang biasanya kita ketahui
yaitu nilai tengah untuk populasi dan nilai tengah untuk sampel. Nilai
tengah biasanya juga disebut mean atau rata-rata. Mean pada dasarnya
adalah model kumpulan data kita.
Median adalah suatu nilai yang terletak di tengah kelompok data yang
telah diurutkan dari nilai terkecil sampai terbesar atau sebaliknya.
Karena suatu kelompok terbagi atas dua jenis yaitu kelompok ganjil dan
kelompok genap maka terdapat dua solusi menentukan median yang
dapat digunakan untuk kasus tersebut.
Ukuran pemusatan data
Modus (mode) merupakan ukuran pemusatan dengan menggunakan data yang paling
sering muncul pada kumpulan data.

Contoh : Terdapat data 11, 10, 10, 20, 25, 10, 12, 11, 25

Dari data tersebut kita dapat menghitung frekuensi kemunculan dari setiap nilai

10 -> muncul 3 kali

11 -> muncul 2 kali

12 -> muncul 1 kali

20 -> muncul 1 kali


Ukuran letak data
UKURAN LETAK DATA

Pada ukuran letak data terdapat kuartil, desil dan persentil.


Untuk menentukan nilai ukuran letak data, data harus kita
urutkan terlebih dahulu dari data nilai yang paling kecil ke data
yang lebih besar.

- Kuartil
Kuartil adalah nilai yang membagi suatu data terurut menjadi
empat bagian yang sama. Kuartil dialmbangkan dengan Q .
Jenis kuartil ada 3, yaitu kuartil pertama (Q1) , kuartil kedua
(Q2), dan kuartil ketiga (Q3).
Ukuran letak data

-Desil
Desil merupakan nilai yang membagi data menjadi sepuluh bagian
sama besar. Desil sering dilambangkan dengan D. jenis ada 6, yairu
D1 , D2 , D3, ….,…,…,D9.

-Persentil
Persentil merupakan nilai yang membagi data menjadi serratus
bagian sama besar. Persentil sering dilambangakan dengan P. jenis
persentil ada 99, yaitu P1, P2, P3 … P99.
Ukuran penyebaran data

Ukuran penyebaran data


Ukuran penyebaran data adalah suatu ukuran yang menyatakan seberapa besar
nilai-nilai data berbeda atau bervariasi dengan nilai ukuran pusatnya atau
seberapa besar penyimpangan nilai-nilai data dengan nilai pusatnya. Jenis-jenis
ukuran penyebaran data antara lain:
- Range (selisih antara nilai terbesar dengan nilai terkecil)
- Varians (ukuran seberapa jauh penyebaran data dari nilai rata-ratanya)
- Standar deviasi (akar dari varians / nilai statistika yang digunakan untuk
menentukan bagaimana persebaran data dalam suatu sampel dan melihat
seberapa dekat data-data tersebut dengan mean atau rata-rata dari sampel
tersebut)
- Coefficient of Variation (CV) adalah suatu sistem perbandingan antara standar
deviasi dengan nilai rata-rata yang dinyatakan dalam bentuk persentase
Thank You

Anda mungkin juga menyukai