Anda di halaman 1dari 3

PREDIKSI SOAL UJI KOMPETENSI DIV MANAJEMEN INFORMASI KESEHATAN

ETIKA PROFESI DAN HUKUM KESEHATAN


1. Seorang coder melaksanakan kodifikasi klinis pasien dari bangsal perinatal dengan kasus bayi
yang dilahirkan dalam keadaan premature dengan berat badan 2100 gram tanpa ada kelainan
atau penyakit lain. Diagnosa yang dicantumkan oleh DPJP pada resume medis adalah BBLB.
Sikap yang harus dilakukan oleh coder pada kasus tersebut ?
a. Memberikan kode ICD 10 sesuai dengan yang dituliskan oleh DPJP
b. Mengganti langsung diagnosis menjadi BBLR
c. Melaporkan dokter kepada Komite Medik karena salah mendiagnosa
d. Mengkonfirmasi dokter terkait dengan diagnosa yang ditegakkan
e. Menyuruh dokter mengganti diagnose menjadi BBLR
2. Seorang PMIK menerima surat permintaan Visum et Repertum dari kepolisian untuk pasien
yang melakukan pemeriksaan di Unit Gawat Darurat Rumah Sakit X dikarenakan kasus ART
yang menganiaya anak majikannya yang merupakan seorang influencer. Beberapa wartawan
menunggu diluar Rumah Sakit X segera menanyakan hasil visum tersebut dengan cara
mewawancara PMIK yang sedang bertugas.
Sikap yang harus dilakukan oleh PMIK yang sedang bertugas tersebut ?
a. Memberikan copy hasil Visum et Repertum kepada wartawan
b. Membacakan hasil pemeriksaan pada Visum et Repertum di depan wartawan
c. Menyampaikan bahwa hasil pemeriksaan hanya bisa diketahui saat proses
persidangan
d. Mengkonfirmasi dokter agar segera menjawab pertanyaan para wartawan
e. Meminta wartawan membuat pengajuan permintaan data pasien terlebih dahulu
3. Seorang PMIK diminta menyiapkan berkas Rekam Medis pasien untuk diajukan sebagai bukti
pendukung dalam kasus dokter yang terdakwa melakukan malpraktek.
Formulir apa yang diperlukan untuk syarat permintaan berkas Rekam Medis tersebut ?
a. General consent
b. Surat tugas kepolisian
c. Berita Acara Rumah Sakit
d. Resume Medis
e. Persidangan Pengadilan
4. Seorang Koordinator PMIK ditugaskan membuat jadwal Staff PMIK untuk pelatihan Sistem
Rekam Medis Elektronik yang baru saja dikembangkan di lingkungan Rumah Sakit.
Fungsi manajemen apa yang dilakukan oleh Koordinator PMIK tersebut ?
a. Planning
b. Organizing
c. Action
d. Controlling
e. Evaluating
5. Seorang PMIK yang sedang bertugas menerima telepon dari pihak asuransi untuk
mengkonfirmasi resume medis pasien yang sedang dalam pelayanan rawat inap di Rumah Sakit
tersebut.
Langkah apa yang tepat untuk dilakukan PMIK yang sedang bertugas dalam kasus tersebut ?
a. Memberikan informasi kepada pihak asuransi sesuai dengan resume medis pasien
b. Meminta pihak asuransi menelpon langsung kepada Direkut Rumah Sakit untuk minta izin
c. Meminta pihak asuransi datang langsung membawa surat tugas dan mengisi
formular pelepasan informasi medis pasien
d. Menginformasikan bahwa hal tersebut adalah tindakan yang tidak beretika
e. Meminta izin kepada Koordinator PMIK
6. Seorang pasien melakukan pemeriksaan di Rumah Sakit X dengan diagnosa HIV tetapi pasien
tersebut tidak menerima diagnosa yang diberikan oleh dokter di Rumah Sakit X sehingga ingin
melakukan pemeriksaan di Rumah Sakit lain agar mendapat Second Opinion. Pasien diarahkan
untuk ke Unit Rekam Medis agar mendapatkan berkas yang dapat menjadi data pendukung
untuk pasien menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit lain.
Berkas apa yang dapat diberikan kepada pasien dalam kasus tersebut dari Unit Rekam Medis ?
a. Akun dan password untuk akses Rekam Medis
b. Surat keterangan sakit dari dokter pemeriksa
c. Seluruh softcopy file Rekam Medis
d. Resume Medis yang dicetak dari perangkat elektronik Rekam Medis
e. Surat kontrol poliklinik
7. Seorang PMIK diminta untuk melakukan klasifikasi dan kodifikasi penyakit dengan ICD 10.
Dalam penggunaan ICD 10, PMIK wajib mengetahui hal tersebut.
Jenis volume ICD 10 yang wajib diketahui PMIK pada kasus tersebut ?
a. Volume 1
b. Volume 2
c. Volume 3
d. ICD-9 CM
e. ICD-O
8. Petugas PMIK diminta untuk menjadi saksi dalam proses hukum untuk membuktikan adanya
kesalahan yang dilakukan oleh nakes lain dalam penginputan rekam medis.
Jenis proses yang sedang dijalankan oleh PMIK tersebut adalah ?
a. Evaluasi
b. Saksi Pidana
c. Saksi Perdata
d. Administrasi
e. Peradilan
9. Seorang PMIK diminta oleh unit lain agar dapat memberikan tambahan diagnosa pada kode
persalinan dengan penyulit Ketuban Pecah Dini agar income klaim JKN lebih besar padahal
sebenarnya pasien tidak ada diagnosa penyulit tersebut. Petugas PMIK setuju melakukan
perubahan tersebut.
Bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh PMIK pada kasus tersebut adalah ?
a. Abuse
b. Documentation
c. Authentication
d. Accounting
e. Authorization
10. Seorang PMIK melakukan Analisa kelengkapan pengisian Rekam Medis dan menemukan ada
resume medis yang belum diisi lengkap oleh DPJP. Ketika PMIK tersebut konfirmasi kepada
DPJP agar dapat melengkapi resume medis tersebut,tetapi dokter tersebut sedang menangani
pasien lain sehingga meminta PMIK agar melengkapi resume tersebut sesuai diagnosa yang
disebutkan oleh DPJP.
Langkah awal apa yang dapat dilakukan PMIK pada kasus tersebut ?
a. Mengikuti perintah dokter untuk melengkapi resume medis
b. Melanjutkan analisa kelengkapan dengan laporan bahwa Rekam medis tersebut
belum lengkap dan mengingatkan kembali agar dokter tetap melengkapi tidak lebih
dari 1x24 jam
c. Menghentikan kegiatan analisa kelengkapan sampai dokter tersebut selesai melengkapi
d. Melaporkan kepada atasan agar dokter tersebut di drop out
e. Meminta dokter lain agar melengkapi resume medis

Anda mungkin juga menyukai