Anda di halaman 1dari 7

LATIHAN SOAL

KELUARGA

1. Seorang perempuan berumur 42 tahun dengan masalah DM tinggal di rumah


bersama suami dan 2 orang anaknya. Klien mengatakan bahwa sudah 1
minggu ini tidak minum obat DM, karena sudah habis, belum sempat
menebus ke apotik, pada saat dilakukan pemeriksaan pasien mengeluh kaki
sering kebas, mengalami penurunan sensasi dan penurunan refleks. Apakah
masalah keperawatan prioritas pada kasus tersebut ?
a. Ketidakstabilan glukosa darah
b. Risiko cidera
c. Gangguan eliminasi urin
d. Kelebihan nutrisi
e. Kurang volume cairan
2. Seorang laki – laki berumur 40 tahun tinggal bersama istri dan 2 orang anak
di lingkungan kumuh dan padat. Klien mengatakan sudah 3 minggu batuk –
batuk. Pada saat dikaji klien dan keluarga tidak mengetahui apa itu penyakit
TB Paru, penyebab dari TB Paru, tanda dan gejala penyakit tersebut. Apakah
pengkajian tugas kesehatan keluarga yang dilakukan perawat pada kasus
tersebut ?
a. Memanfaatkan fasilitas pelayanan kesehatan
b. Memodifikasi lingkungan rumah
c. Merawat anggota keluarga yang mengalami TB Paru
d. Mengambil keputusan untuk mengatasi penyakit TB Paru
e. Mengenal masalah TB Paru
3. Seorang perawat puskesmas sedang melakukan kunjungan rumah kilen
seorang wanita berumur 45 tahun dengan masalah hipertensi. Pada saat
pengkajian didapatkan klien mengalami sakit kepala TD : 170 mmHg. Klien
mengatakan bahwa selama ini tidak pernah memeriksakan penyakit ke
pelayanan kesehatan karena tidak sempat. Apakah tugas kesehatan yang
sudah terkaji pada kasus tersebut ?
a. Memodifikasi lingkungan
b. Mengenal masalah hipertensi

1
c. Memanfaatkan fasilitas kesehatan untuk mengontrol hipertensi
d. Merawat anggota keluarga yang mengalami hipertensi
e. Mengambil keputusan untuk mengatasi hipertensi
4. Seorang laki – laki berumur 32 tahun dengan masalah TB Paru, tinggal
bersama istri dengan seorang anak bayi berusia kurang 1 bulan. Pada saat ini
klien sedang dalam pengobatan TB sudah 1 bulan berjalan. Apakah
intervensi keperawatan yang paling utama untuk mencegah penularan
penyakit pada anaknya ?
a. Menganjurkan ASI eksklusif
b. Pengobatan dengan multivitamin
c. Pengaturan nutrisi tinggi protein
d. Pembatasan interaksi klien dengan anak
e. Pemberian imunisasi BCG
5. Seorang laki – laki berumur 58 tahun dengan masalah pasca stroke, dirawat
di rumah. Keluarga mengatakan tidak bisa melatih pergerakan sendi klien dan
masih bingung cara melatih klien tempat tidur. Perawat akan melatih
pergerakan sendi klien namun klien menolak tindakan tersebut. Apakah
prinsip etik yang harus diterapkan pada kasus tersebut ?
a. Confidenciality
b. Non – Maleficence
c. Autonomy
d. Justice
e. Beneficence
6. Seorang perawat melakukan kunjungan rumah pada seorang pasien
perempuan berumur 48 tahun yang masalah hipertensi. Klien mengatakan
bahwa sudah 1 minggu tidak minum obat hipertensi. Klien mengeluh
mengalami sakit kepala, leher terasa tegang. Pemeriksaan TD : 175 mmHg,
frekuensi nadi : 90 x/menit, frekuensi napas : 20 x/menit. Apakah masalah
keperawatan utama pada kasus tersebut ?
a. Defisit pengetahuan tentang proses penyakit
b. Nyeri akut : sakit kepala
c. Gangguan perfusi jaringan serebral
d. Ketidakpatuhan dalam program terapi
e. Risiko penurunan cardiac output
2
7. Seorang perawat melakukan kunjungan rumah pada seorang ibu berumur 45
tahun dengan masalah TB Paru BTA positif yang tinggal bersama suami dan
anaknya. Pada saat pengkajian klien dan keluarga bertanya bagaimana cara
penularan kuman TB Paru. Apakah topik pendidikan kesehatan yang sesuai
pada kasus tersebut ?
a. Jelaskan pentingnya mempertahankan nutrisi tinggi kalori dan protein
serta pemasukkan cairan yang adekuat
b. Berikan obat – obatan sesuasi program pengobatan seperti agen mukolitik
bronkhodilator
c. Ajarkan klien mengidentifikasi gejala yang perlu penanganan lanjut
d. Jelaskan pentingnya melakukan pemeriksaan BTA ulang secara periodik
selama program terapi
e. Berikan informasi kepada klien dan keluarga tentang penyakit TB
Paru
8. Seorang perawat puskesmas melakukan kunjungan rumah pada seorang laki
– laki berumur 58 tahun dengan masalah pasca stroke. Klien baru 1 minggu
dirawat di rumah, keluarga mengatakan tidak bisa melatih pergerakan sendi
klien dan masih bingung cara melatih klien bangun dari tempat tidur. Apakah
tugas kesehatan keluarga yang sudah terkaji pada kasus tersebut ?
a. Merawat anggota keluarga yang mengalami penyakit stroke
b. Mengenal masalah penyakit stroke
c. Memodifikasi lingkungan rumah sesuai penderita stroke
d. Memanfaatkan fasilitas kesehatan untuk mengatasi penyakit stroke
e. Mengambil keputusan untuk mengatasi penyakit stroke
9. Seorang perawat melakukan kunjungan rumah pada seorang pasien
perempuan berumur 45 tahun dengan masalah hipertensi. Pada saat
kunjungan klien mengatakan bahwa selama ini tidak ada pembatasan dalam
makanan karena belum pernah diberitahu. Apakah tindakan keperawatan
pada kasus tersebut ?
a. Identifikasi tanda / gejala primer penurunan curah jantung
b. Anjurkan keluarga untuk membantu klien dalam ambulasi sesuai
kebutuhan
c. Jelaskan tentang hipertensi dan diet hipertensi
d. Periksa tekanan darah dan frekuensi nadi sebelum dan setelah aktifitas
3
e. Anjurkan klien untuk mempertahankan tirah baring pada fase akut
10. Seorang perempuan berumur 40 tahun, menderita TB Paru tinggal dengan
suami dan 2 orang anaknya. Klien mengatakan saat ini nafsu makannya
berkurang, makan hanya 2 kali sehari dengan porsi 2 sendok makan sekali
makan. Hasil pemeriksaan fisik didapatkan klien tampak kurus, pucat, lemas,
berat badan 37 kg, dan tinggi badan 160 cm. Apakah intervensi keperawatan
pada kasus tersebut ?
a. Berikan obat – obatan sesuai program pengobatan seperti agen mukolitik
bronkhodilator
b. Jelaskan kepada klien dan keluarga bahwa TB tidak menular melalui
perlengkapan pribadi
c. Catat kemampuan untuk mengeluarkan dahak melalui batuk efektif
d. Libatkan keluarga sebagai Pengawas Menelan Obat (PMO) TB Paru
e. Ajarkan klien dan keluarga dalam menyusun menu seimbang sesuai
kebutuhan klien
11. Seorang laki – laki berumur 44 tahun dengan masalah TB Paru. Hasil
pengkajian didapatkan klien batuk – batuk sudah 3 minggu, frekuensi napas :
20 x/menit, frekuensi nadi : 82 x/menit, klien tampak sulit mengeluarkan
dahak, terdengar ronchi saat auskultasi. Apakah masalah keperawatan utama
pada kasus tersebut ?
a. Pola napas tidak efektif
b. Gangguan pertukaran gas
c. Distress pernapasan
d. Intoleransi aktifitas
e. Bersihan jalan nafas tidak efektif
12. Seorang perawat melakukan kunjungan rumah pada seorang perempuan
berumur 45 tahun, dengan masalah medis Diabetes Mellitus, klien
mengatakan bahwa orang tuanya berasal suku Jawa memiliki riwayat
penyakit DM dengan berat badan 66 kg, tinggi badan 165 cm. Apakah
pengkajian lanjutan pada kasus tersebut ?
a. Riwayat kesehatan
b. Psikososial
c. Pemeriksaan penunjang
d. Riwayat keluarga
4
e. Pemeriksaan fisik
13. Seorang perawat melakukan kunjungan rumah pada seorang pasien
perempuan berumur 48 tahun yang masalah hipertensi. Klien mengatakan
bahwa sudah 1 minggu tidak minum obat hipertensi. Klien mengeluh
mengalami sakit kepala, leher terasa tegang. Pemeriksaan TD : 175 mmHg,
frekuensi nadi : 90 x/menit, frekuensi napas : 20 x/menit. Apakah masalah
keperawatan utama pada kasus tersebut ?
a. Gangguan perfusi jaringan serebral
b. Defisit pengetahuan tentang proses penyakit
c. Risiko penurunan cardiac output
d. Nyeri akut : sakit kepala
e. Ketidakpatuhan dalam program terapi
14. Seorang perempuan berumur 54 tahun dengan masalah pasca stroke. Klien
mengalami kelemahan pada tubuh sebelah kiri dengan kekuatan otot nilai 2
dan tonus otot menurun. Bila bangun dari tempat tidur klien harus dibantu TS
: 130 mmHg, frekuensi nadi : 82 x/menit, frekuensi napas : 20 x/menit.
Apakah masalah keperawatan yang paling utama pada kasus tersebut ?
a. Gangguan mobilitas fisik
b. Intoleransi aktifitas
c. Keletihan
d. Resiko cidera
e. Ketidakberdayaan
15. Seorang perawat melakukan kunjungan rumah pada seorang perempuan
berumur 50 tahun dengan masalah pasca stroke. Pada pengkajian
didapatkan adanya kelemahan bagian tubuh sebelah kiri dengan kekuatan
otot nilai 2, tonus otot menurun dan kekuatan otot. Apakah intervensi
keperawatan yang paling tepat untuk kasus tersebut ?
a. Dengan teknik guidence, ajarkan keluarga untuk dapat mengenal jenis
dan kalori makanan yang dibutuhkan klien
b. Bersama keluarga menyusun kebutuhan gizi yang disesuaikan dengan
kebutuhan dan kondisi klien
c. Berikan bimbingan klien dan keluarga untuk melakukan latihan
pergerakan pasif ROM bila tidak ada kontraindikasi

5
d. Berikan penjelasan pada keluarga dampak dari gangguan status
kesehatan klien dan keluarga
e. Ajarkan keluarga untuk melakukan alih posisi setiap 2 jam sekali agar
sirkulasi darah meningkat
16. Seorang perempuan berusia 45 tahun dengan masalah medis DM, klien
selama ini tinggal dengan orang tuanya. Pada saat pengkajian tahap kedua
didapatkan data bahwa selama ini klien tidak menjalankan program diet DM,
tidak minum obat oral diabetik dan memeriksa kondiai tungkai bawahnya
secara teratur. Apakah tugas kesehatan keluarga yang sedang dikaji pada
kasus tersebut ?
a. Merawat anggota keluarga yang mengalami penyakit DM
b. Mengambil keputusan untuk mengatasi penyakit DM
c. Memodifikasi lingkungan
d. Mengenal masalah kesehatan penyakit DM
e. Memanfaatkan fasilitas kesehatan untuk pengobatan DM
17. Seorang perawat melakukan kunjungan rumah pada seorang pasien
perempuan berumur 45 tahun dengan masalah hipertensi. Pada saat
kunjungan klien mengatakan bahwa selama ini tidak ada pembatasan dalam
makanan karena belum pernah diberitahu. Apakah tindakan keperawatan
pada kasus tersebut ?
a. Anjurkan klien untuk mempertahankan tirah baring pada fase akut
b. Jelaskan tentang hipertensi dan diet hipertensi
c. Anjurkan keluarga untuk membantu klien dalam ambulasi sesuai
kebutuhan
d. Periksa tekanan darah dan frekuensi nadi sebelum dan setelah aktifitas
e. Identifikasi tanda / gejala primer penurunan curah jantung
18. Seorang laki – laki berumur 32 tahun dengan masalah TB Paru, tinggal
bersama istri dengan seorang anak bayi berusia kurang 1 bulan. Pada saat ini
klien sedang dalam pengobatan TB sudah 1 bulan berjalan. Apakah
intervensi keperawatan yang paling utama untuk mencegah penularan
penyakit pada anaknya ?
Jawaban : Pemberian Imunisasi BCG
19. Seorang perempuan berumur 40 tahun menderita TB Paru tinggal dengan
suami dan 2 orang anaknya. Klien mengatakan saat ini nafsu makannya
6
berkurang, makan hanya 2 kali sehari dengan porsi 2 sendok makan sekali
makan. Hasil pemeriksaan fisik didapatkan klien tampak kurus, pucat, lemas,
berat badan 37 kg dan tinggi badan 160 cm. Apakah intervensi keperawatan
pada kasus tersebut ?
Jawaban : Ajarkan klien dan keluarga menu seimbang sesuai kebutuhan
20. Seorang perawat mengajarkan klien dan keluarga di rumah tentang cara
perawatan kaki diabetik pada seorang perempuan berumur 46 tahun
menderita DM. Keluarga mengatakan takut kalau terjadi luka pada kaki dan
harus dilakukan amputasi. Apakah tindakan keperawatan pada kasus
tersebut ?
a. Identifikasi kemungkinan penyebab hiperglikemia
b. Anjurkan menggunakan alas kaki yang lembut
c. Monitor kadar gula darah
d. Instruksikan menggunakan stocking yang bersih dan pas
e. Monitor kadar glukosa darah, jika diperlukan dengan melibatkan klien

Anda mungkin juga menyukai