Anda di halaman 1dari 2

Nama : Nur Rochimah A

NIM : 858452305

PRODI : S1 PG PAUD

Tanggapan saya mengenai video tersebut, guru sudah baik dalam menjelaskan dan membantu anak –
anak mengenal perbedaan bentuk dan bunyi dari huruf – huruf yang terlihat mirip yaitu huruf b – d –
dan p. Tetapi sistem pembelajaran masih berpusat pada guru sehingga terlihat anak hanya menyimak
dan tidak semua anak yang aktif dalam kegiatan belajar tersebut. Perlu ditambahkan lebih kreatif dalam
menyajikan media belajarnya, seperti misalnya menggunakan bentuk bentuk huruf yang terbuat dari
bahan pastik, menggunakan biji bijian atau balok yang disusun menjadi bentuk bentuk huruf yang
dimaksud, dan memberikan contoh konkret menggunakan masing – masing benda yang memiliki nama
dengan unsur huruf huruf b – d – dan p.

Kemudian juga pengkondisian kelas terihat dimana pada saat guru menjelaskan ada beberapa anak yang
terlihat kurang kondusif yang mengkibatkan dapat mengganggu konsentrasi anak – anak lainnya.
Penting nya peran guru pendamping untuk membantu mengkondisikan anak, agar materi yang
disampaikan dapat di pahami oleh seluruh peserta didik.
a) Judul : “Anank tidak dapat membedakan huruf yang sama”
Pengembang : Netti Hernawati
Lokasi : Ruang Kelas
Kelompok : Anak usia 4 tahun

Ringkasan Materi:
Video tersebut memperlihatkan seorang guru yang sedang menjelaskan kepada anak anak usia 4
tahun perbedaan bentuk dan bunyi dari huruf – huruf yang mirip antara b – d – dan p. Guru
mengajak anak – anak sama sama menyebutkan masing – masing bunyi dari huruf b, d, dan p.
kemudian guru mengajak anak anak menyebutkan masing – masing kata yang berawalan huruf
b,d,dan p. Dan guru mengajak anak untuk mendemostrasikan dengan cara menulis masing –
masing huruf b,d,dan p di udara dan di atas papan tulis.

b) Dalam video tersebut menurut saya guru sudah menerapkan prinsip asesmen dan evaluasi. Guru
mengajak anak untuk menyebutkan berbedaan bunyi dari huruf b,d, dan p dan mengajak anak
anak untuk membaca bersama masing – masing dua kata yang berawalan b,d, dan p. Guru
mengajak anak untuk mengulang ulang huruf tersebut sehingga anak – anak memahami betul
bunyi dari huruf huruf tersebut,
Kemudian, guru kembali ngeevaluasi anak – anak dengan meminta anak menulis di udara huruf
b,d,dan p, dan kembali menuliskan huruf tersebut di papan tulis secara bergantian.

c) Menurut saya, hal yang perlu di perbaiki dari video tersebut yaitu pengkondisian kelas. Dimana
terlihat saat guu menjelaskan, masih terdapat anak anak yang kurang kondusif. Diperlukan
peran guru pendamping untuk membantu pengkondisian kelas agar tidak mengganggu
konsentrasi anak – anak yang lain. perlu juga guru lebih kreatif dalam menyajikan media untuk
menunjang kegiatan belajar untuk lebih menarik kepada anak – anak.

Anda mungkin juga menyukai