Anda di halaman 1dari 3

6 Warung Rujak dari Moncong sapi: ini Penjelasan Lengkapnya!

Sumber Gambar: Bango.co.id


Rujak Cingur, yap! itu merupakan salah satu makanan tradisional yang banyak sekali ditemukan
kota-kota besar Jawa Timur. Dalam bahasa Jawa, kata cingur memiliki arti "mulut", nama ini
mewakili bahan irisan mulut atau moncong sapi yang direbus kemudian dicampurkan ke dalam
hidangan.
Rujak cingur merupakan kombinasi dari irisan mangga, kedondong, sayur taoge, kangkung,
irisan buah mentimun, kacang panjang, lontong, moncong sapi atau cingur, tahu, serta tempe.
Sedangkan bumbunya terbuat dari cabai rawit, gula merah, garam, kacang tanah, petis udang,
dan biasanya ditambah pisang klutuk.
Memang rujak ini berasal dari Surabaya, Namun makanan ini banyak ditemukan di daerah-
daerah di Jawa Timur Loh Foodies, tak terkecuali malang. Berikut adalah 6 rekomendasi tempat
makan rujak cingur di kota malang.
1. Warung Rujak cingur Bu Erna
Nah, yang pertama Warung Rujak Cingur Bu Erna, warung ini bias Foodies kunjungi di Jalan
Mayjend Panjaitan Nomor 137, Penanggungan, Kecamatan Klojen. Kota Malang. Jawa Timur.
Warung Rujak Cingur Bu Erna buka setiap hari loh, kecuali Senin, jadi bisa kali weekend
berkunjung, biasanya warung ini buka pukul 12.00 sampai 20.00 WIB, Jumat pukul 12.15 hingga
20.00 WIB, sedangkan Sabtu pukul 12.00 sampai 19.00 WIB.
Warung Rujak Cingur Bu Erna memiliki menu rujak cingur dengan harga satu porsinya adalah
Rp 18.000. Satu porsi itu berisi lontong, cingur, tahu, tempe, sayur, serta mentimun yang
kemudian diaduk bersama bumbu petis kacang yang nikmat disantap bareng pacar, kalau punya.
2. Rujak Cingur Bu Kus
Rujak Cingur Bu Kus berlokasi di Gang 11 Jalan Raya Sawojajar Nomor 66B, Sawojajar,
Kecamatan Kedungkandang, Kota malang, Jawa Timur.
Rujak Cingur Bu Kus buka setiap hari pukul 09.00 sampai 16,00 WIB.
Rujak Cingur Bu Kus mempunyai menu rujak cingur dengan porsi yang pas banget loh, di
warung rujak Bu kus ini satu porsi berisi buah, sayuran, tempe, tahu, serta Cingur dong tentunya.
Harga per porsi yaitu Rp 20.000.
3. Rujak Cingur Mbak Win
Rujak Cingur Mbak Win beralamat di Jalan Simpang Sulfat Selatan Nomor 1, Pandanwangi,
Kecamatan Blimbing. Kota malang, Jawa Timur.
Rujak Mbak Win bisa dikunjungi setiap hari kecuali Minggu, pukul 10:00 – 26:00 WIB.
Rujak Cingur Mbak Win dalam satu porsi rujak cingurnya, terdiri dari lontong, mentimun, sayur,
tahu, tempe, dan yang pasti ada cingur-nya.

Selain itu, Rujak Cingur Mbak Win menyediakan menu, gado-gado, rujak manis, dan tahu telur.
Harga menu di Rujak Cingur Mbak Win terdiri dari Rp 20.000 hingga Rp 42.000.
4. Rujak Cingur Kelenteng
Nah tempat yang satu ini juga terletak di kecamatan kadungkandang nih, yaitu di Yayasan
Kelenteng Eng An Kiong di Jln. RE. Martadinata No.1, Basement,Kotalama, Kecamatan
kadungkandang, Kota malang, Jawa Timur.
Rujak Cingur kelenteng buka setiap hari tanpa terkecuali yaitu pukul 10:00 hingga 15:00 WIB.
Rujak Cingur kelenteng merupakan salah satu kuliner yang popular loh di malang, dalam satu
porsi rujak Cingur Kalenteng terdiri dari Lontong, sayuran, Buah, tempe, tahu, serta lagi-lagi
Cingur harus ada. Harga seporsi adalah Rp 23.000
5. Rujak Cingur & Gado-Gado Kaliurang
Rujak Cingur dan Gado-gado Kaliurang berlokasi di Jalan Melati Nomor 42, Lowokwaru,
Kecamatan Lowokaru, Kota Malang, Jawa Timur.
Rujak Cingur dan Gado-gado Kaliurang buka setiap hari kecuali Senin, pukul 09.00 sampai
15.00 WIB.
Rujak Cingur dan Gado-gado Kaliurang memiliki menu rujak cingur dengan isian lontong
mentimun, taoge, nanas, sayuran, tempe, tahu, dan cingur. dimana Harga per porsi adalah Rp
32.000
6. Rujak Pos Caleket
Nah yang terakhir nih Foodies, ada Rujak Pos Celaket berada di Gang II Jalan Celaket Nomor
35, Rampal Celaket, Kecamatan Klojen, Kota malang, Jawa timur. Rujak Pos Celaket selalu
buka setiap hari pukul 10.00 sampai 17.00 WIB.
Rujak Pos Celaket berjarak kurang-lebih dua koma satu kilometer dari Bakso President Malang,
kira-kira enam menitan waktu yang dibutuhkan dari bakso president ke Rujak Pos Caleket.
Rujak Pos Celaket ada menu rujak cingur dengan campuran lontong, tahu, tempe, cingur,
sayuran, dan buah-buahan, kemudian dicampur dengan bumbu petis pedas.
Harga per porsi rujak cingur sebesar Rp 20.000
Gimana? Dari enam tempat tadi Foodies mau kemana nih? Apalagi cuaca di malang mendukung
banget untuk makan rujak-rujakkan. Jadi jangan lama-lama mikir ya, takutnya Moncong Sapi
Habis.IE.

Anda mungkin juga menyukai