Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN MINGGUAN MAHASISWA

PROGRAM KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 5 TAHUN 2023

Nama : Khusnul Khatimah


NIM : 210301501071
Asal PT : Universitas Negeri Makassar
Sekolah Penempatan : SD Inpres Buttatianang II
Nama DPL : Dr. Hj. Inanna, S.Pd., M.Pd
Laporan Minggu ke- : 3 (Tiga)

Dalam mengisi laporan mingguan di MBKM, mahasiswa diminta melakukan refleksi diri dan
refleksi program selama satu minggu ke belakang dengan bercerita menggunakan metode
STAR. Silakan ceritakan satu pengalaman paling berkesan selama satu minggu ke belakang.

Situation (Situasi)
Silahkan ceritakan situasi yang terjadi dengan detail selama kegiatan berlangsung

6-11 Maret 2023 Pekan ketiga saya melaksanakan program Kampus Mengajar di SD Inpres
Buttatianang II. Pekan ini merupakan pekan yang cukup padat karena kami melakukan
pelaksanaan AKM terhadap siswa(i) kelas V. Situasi pelaksanaan AKM cukup aman karena
pihak sekolah juga memberikan kami dukungan dan kemudahan untuk melaksanakannya
dengan memberikan kami fasilitas berupa komputer dari sekolah. Pekan ini juga kami
banyak mengisi kelas-kelas yang gurunya berhalangan untuk hadir karena sebelumya kami
telah diberi amanah oleh guru pamong untuk mengisi kelas yang gurunya berhalangan
hadir sesuai tingkatan yang telah di berikan kepada kami karena jumlah mahasiswa yang
di tugaskan ada 5 orang jadi masing-masing dari kami diberi tanggung jawab memegang 1
kelas yaitu mulai dari kelas 1- kelas 5.

Task (Tugas)
Silakan ceritakan tugas dan tanggung jawab yang dilakukan pada situasi tersebut

Tentunya tugas saya dan teman-teman yang lain pada pekan ini ialah mengawal
berjalannya pelaksanakan AKM untuk kelas 5. Seperti yang diketahui bahwa pelaksanaan
Pre-Test AKM ini merupakan kegiatan yang wajib dilaksanakan oleh mahasiswa kampus
mengajar pada sekolah penempatan di kelas 5 atau 8 guna mengukur dan menjadi bahan
pertimbangan untuk menyusun program kerja yang dapat meningkatkan literasi dan
numerasi. Pelaksanaan kegiatan yang kami namakan “CaTulisTung” juga coba kami
jalankan. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk siswa SD INP
Buttatianang II yang masih mengalami kesulitan membaca, menulis dan menghitung.
Namun, pada pekan ini kami lebih fokus untuk mengajar peserta didik yang masih
mengalami kesulitan membaca.

Action (Aksi)
Silakan ceritakan aksi yang dilakukan untuk menghadapi situasi tersebut

Persiapan sebelum pelaksanaan AKM memang memerlukan persiapan yang matang, mulai
dari instal aplikasi ke dekstop sekolah yang akan digunakan, kemudian menginput peserta
didik yang akan mengikuti AKM ini, mendownload paket soal literasi dan numerasi level 2
dari web yang telah disediakan. Dengan kemudahan yang diberikan oleh sekolah seperti
pemberian izin menggunakan komputer dan jaringan wifi, maka pelaksanaan AKM ini cukup
lancar. Target siswa yang akan diikutkan AKM adalah 30 siswa, namun pekan ini baru
mencapai 20an siswa. Dengan adanya perpanjangan waktu pelaksanaan AKM, kami akan
memaksimalkan untuk mengikutkan 30 siswa dalam pre-test AKM. Rencananya hari senin
pekan depan sudah terlaksana pre-test AKM ini. Adapun aksi “CaTulisTung” ini kami
laksanakan bagi siswa yang kesulitan baca tulis hitung pada ruang kelas ataupun
perpustakaan.

Result (Hasil)
Silakan ceritakan hasil yang didapatkan setelah melakukan aksi pada situasi tersebut

Pelaksanaan AKM ini sudah diikuti oleh beberapa siswa dari kelas 5 A, B dan C. AKM pekan
ini dilaksanakan selama dua hari yakni hari Kamis dan Jum’at. Sejauh pengamatan saya,
siswa merasa antusias dan bersemangat untuk mengerjakan pre-test AKM ini. Hasil dari
pelaksanaan AKM ini akan kami jadikan salah satu acuan dalam merumuskan program
kerja yang akan dipaparkan pekan depan guna memajukan literasi numerasi di SD INP
Buttatianang II. Hasil dari program “CaTulisTung’ juga cukup terlihat namun perlu
dimaksmilkan untuk mengidentifikasi siswa tersebut yang masih mengalami kesulitan baca
tulis hitung, terutama pada siswa yang sudah menduduki tingkatan kelas yang tinggi.

Anda mungkin juga menyukai