Anda di halaman 1dari 14

MAKALAH

IZIN TINGGAL DI INDONESIA


Disusun Guna Memenuhi Tugas Individu
Mata Kuliah: Visa dan Izin Tinggal Keimigrasian

Disusun oleh:
Resita Rahma Bastian
2021.2316.2.01

PROGRAM STUDI HUKUM KEIMIGRASIAN


POLITEKNIK IMIGRASI
TAHUN AKADEMIK
2023/2024
KATA PENGANTAR
Bissmilahirrohmanirrahim
Puji syukur Penulis haturkan kepa Allah SWT, berkat rahmat dan karunia-Nya Penulis
dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Izin Tinggal di Indonesia“. Makalah ini
berisikan tentang perizinan tinggal di Indonesia berdasarkan Permenkunham 22 Tahun 2023.
Selain itu, makalah ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Visa dan Izin Tinggal
Keimigrasian.
Penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada orang tua yang selalu mendoakan,
dosen pengampu yang selalu membimbing, teman-teman yang mendukung serta semua pihak
yang telah membantu dalam penyelesaian makalah ini. Makalah ini masih memiliki banyak
kelemahan dan kekurangan, untuk itu Penulis berharap kepada Pembaca agar dapat
memberikan kritik dan saran supaya makalah ini bisa lebih baik lagi kedepannya.

Bandar Lampung, 11 November 2023

Resita Rahma Bastian

ii
DAFTAR ISI
HALAMAN SAMPUL
KATA PENGANTAR..........................................................................................................ii
DAFTAR ISI ........................................................................................................................iii
BAB 1 PENDAHULUAN.....................................................................................................1
A. Latar Belakang............................................................................................................1
B. Rumusan Masalah.......................................................................................................3
C. Tujuan.........................................................................................................................3
BAB 2 PEMBAHASAN.......................................................................................................4
A. Pengertian Izin Tinggal..............................................................................................4
B. Jenis Izin Tinggal di Indonesia Berdasarkan Permenkunham 22 Tahun 2023...........5
1. Izin Tinggal Diplomatik.......................................................................................5
2. Izin Tinggal Dinas................................................................................................5
3. Izin Tinggal Kunjungan........................................................................................5
4. Izin Tinggal Terbatas............................................................................................5
5. Izin Tinggal Tetap................................................................................................6
C. Izin Tinggal Keimigrasian Online..............................................................................7
BAB 3 PENUTUP.................................................................................................................9
A. Simpulan.....................................................................................................................9
B. Saran...........................................................................................................................9
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................................11

iii
BAB 1
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Pemerintahan Indonesia secara konsisten telah berupaya membangun suatu
kepemerintahan yang bersih dan baik yang juga disebut dengan clean government dan
good government yang merupakan salah satu amanat reformasi dengan menggunakan
suatu Sistem Informasi berbasis teknologi guna menunjang peningkatan pengawasan dan
pelayanan dalam bidang keimigrasian baik saat keberangkatan dan kedatangan di tempat
pemeriksaan imigrasi atau pun di kantor imigrasi.
Suatu perubahan prosedur diperlukan untuk meningkatkan intensitas hubungan
negara Republik Indonesia dengan dunia internasional yang mempunyai dampak sangat
besar terhadap pelaksanaan fungsi dan tugas Keimigrasian. Penyederhanaan prosedur
Keimigrasian bagi warganegara asing khususnya investor asing yang akan menanamkan
modalnya di Indonesia perlu dilakukan, antara lain dengan memberikan fasilitas perluasan
penggunaan dari izin tinggal kunjungan yang berasal dari visa perwakilan RI di luar
negeri yang dapat dipergunakan untuk penjajakan bisnis sampai dengan bekerja di
perusahaan di Wilayah Indonesia tanpa mengesampingkan pemenuhan kewajiban
persyaratan dari instansi terkait baik dalam hal ketenagakerjaan maupun penanaman
modal asing.
Investasi dapat menjadi instrumen penting untuk Indonesia, karena sumber daya
alam yang melimpah, namun hanya sebagian kecil yang dapat dieksplorasi oleh Warga
Negara Indonesia, karena terkendala tidak memiliki modal yang besar. Eksplorasi
membutuhkan dana yang besar, oleh karena itu pemerintah mendatangkan investor asing
ke Indonesia. Investor perlu menjadi bagian yang sangat penting untuk mewujudkan cita-
cita bangsa dalam menyejahterakan rakyat, sebagaimana tercantum dalam pembukaan
UUD 1945. Pembangunan ekonomi menjadi salah satu instrumen untuk menaikkan
pendapatan nasional bangsa. Diharapkan dengan adanya investasi asing ke Indonesia
dapat memberikan manfaat berupa mendapatkan banyak modal baru, terbukanya lapangan
pekerjaan, kemajuan dalam bidang tertentu, meningkatkan pemasukan negara serta
masalah keamanan yaitu mendapatkan perlindungan oleh negara yang penduduknya
menanamkan modal.
Dari sisi pengertian imigrasi di mana berasal dari Bahasa Latin migratio yang
artinya perpindahan orang dari suatu tempat atau negara menuju ke tempat Negara lain.
Dari pengertian tersebut dipahami bahwa suatu perpindahan penduduk dengan tujuan
iv
untuk menetap dari satu tempat ke tempat lain melampaui batas politik atau batas negara
lain dengan membawa seluruh entitas bagian dari orang tersebut seperti ideologi bangsa,
agama, suku, ras, kebiasaan, harta dan lainnya. Pada tataran yang lebih makro
kegiatan ini sesungguhnya berada dalam satu frame dengan peta perubahan hubungan
global, baik dalam bidang ekonomi, sosial, budaya maupun politik. Dari pengertian
tersebut dipahami bahwa suatu perpindahan penduduk dengan tujuan untuk menetap
dari satu tempat ke tempat lain melampaui batas politik atau batas negara lain dengan
membawa seluruh entitas bagian dari orang tersebut seperti ideologi bangsa, agama,
suku, ras, kebiasaan, harta dan lainnya. Pada tataran yang lebih makro kegiatan ini
sesungguhnya berada dalam satu frame dengan peta perubahan hubungan global, baik
dalam bidang ekonomi, sosial, budaya maupun politik.
Ketika muncul konsep negara dan kedaulatan atas suatu wilayah tertentu yang
dipelopori oleh dipelopori oleh para penulis kuno seperti Aristoteles, Polybius dan
Dionysius dari Halicarnassus, maka, dalam melakukan perlintasan antarnegara,
digunakan paspor yang secara harfiah berarti melewati (pintu masuk) pelabuhan. Paspor
atau dokumen perjalanan adalah pas atau izin melewati pelabuhan atau pintu masuk, yang
berasal dari kata to pass yaitu melewati, dan port yaitu pelabuhan atau pintu masuk.
Paspor ini biasanya memuat identitas kewarganegaraan pemegangnya. Oleh karena itu
negara yang mengeluarkan berkewajiban memberi perlindungan hukum di mana pun
kepada pemegang berada. Selain itu di dalam paspor dicantumkan kepada semua pihak
yang berkepentingan untuk mengizinkan pemegang paspor berlalu secara leluasa,
memberi bantuan, dan perlindungan kepadanya di dalam melintasi batas suatu negara.
Berdasarkan kebijakan selektif (selective policy) yang menjunjung tinggi nilai Hak
Asasi Manusia, diatur masuknya orang asing ke dalam wilayah Indonesia, demikian pula
bagi orang asing yang memperoleh izin tinggal di wilayah Indonesia, harus sesuai dengan
maksud dan tujuannya berada di Indonesia. Berdasarkan kebijakan dimaksud serta dalam
rangka melindungi kepentingan nasional, hanya orang asing yang memberikan manfaat
serta tidak membahayakan keamanan dan ketertiban umum diperbolehkan masuk dan
berada di wilayah Indonesia.
Dengan adanya selective policy tersebut maka negara wajib menyeleksi orang
asing yang ingin masuk dan melakukan perjalanan ke negara lain dan dibutuhkan sebuah
izin untuk memasuki wilayah kedaulatan suatu negara. Saat orang asing yang telah
memiliki paspor dan visa memasuki wilayah negara Indonesia, maka orang asing tersebut
diberikan sebuah izin masuk sekaligus menjadi Izin Tinggal Keimigrasian untuk dapat
v
berdiam dan berkegiatan di wilayah Indonesia. Sesuai dengan pengertian pada Undang-
Undang Keimigrasian.
B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian izin tinggal?
2. Apa saja jenis-jenis izin tinggal di indonesia berdasarkan permenkunham 22 tahun
2023?
3. Apa pengertian izin tinggal keimigrasian online?
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui pengertian izin tinggal.
2. Untuk mengetahui jenis-jenis izin tinggal di indonesia berdasarkan permenkunham 22
tahun 2023.
3. Untuk mengetahui pengertian izin tinggal keimigrasian online.

vi
BAB 2
PEMBAHASAN
A. Pengertian Izin Tinggal
Izin tinggal keimigrasian adalah izin tinggal yang diberikan kepada orang asing
yang berada atau bertempat tinggal di wilayah Indonesia dalam kurun waktu tertentu
dengan melakukan kegiatan yang sesuai dengan visa yang dimiliki oleh orang asing.
Bila dilihat dari sisi pengertian pada Undang-undang Keimigrasian, Izin Tinggal
adalah izin yang diberikan kepada Orang Asing oleh Pejabat Imigrasi atau pejabat dinas
luar negeri untuk berada di Wilayah Indonesia. Sehingga dapat diartikan bahwasanya Izin
tinggal keimigrasian merupakan izin tinggal yang diberikan kepada orang asing yang
berada atau bertempat tinggal di wilayah Indonesia dalam kurun waktu tertentu dengan
melakukan kegiatan yang sesuai dengan visa yang dimiliki oleh orang asing. Pemberian
Izin Tinggal Keimigrasian tersebut merupakan sebagai bentuk kedaulatan Negara
Kesatuan Republik Indonesia dalam memberikan izin bertinggal dan berkegiatan bagi
Warga Negara Asing di wilayah Indonesia.
Berdasarkan pengertian atas keadaan yang dijabarkan oleh undang- undang,
lingkup tugas dan fungsi keimigrasian berada di berbagai bidang seperti sesuai dengan
Tri Fungsi Imigrasi yaitu Pelayanan kepada Masyarakat, Fasilitator Pembangunan serta
Penegakan Hukum dan Keamanan. Bila kita kaitkan dengan bidang-bidang kehidupan
bernegara, Imigrasi berkaitan dengan bidang politik, ekonomi, sosial budaya, keamanan,
dan kependudukan. Dalam konteks lalu lintas dan mobilitas manusia yang semakin
meningkat, peran dan fungsi imigrasi menjadi bagian yang penting dan strategis yaitu
meminimalkan dampak negatif yang dapat timbul akibat kedatangan orang asing sejak
masuk, berada, dan melakukan kegiatan di Indonesia sampai keluar wilayah negara
Indonesia.
Pemberian Izin Tinggal Keimigrasian merupakan bagian dari pelayanan
keimigrasian kepada masyarakat (selain pelayanan pemberian Paspor bagi Warga Negara
Indonesia), khususnya orang asing yang akan masuk, bertinggal dan berkegiatan di
wilayah Indonesia dalam kurun waktu tertentu. Namun tidak hanya pelayanan saja yang
diberikan, namun dalam proses pemberian Izin Tinggal Keimigrasian tersebut selalu dan
wajib dilakukan pemeriksaan pada aspek keamanan. Dapat kita katakan bahwa core
business keimigrasian Indonesia adalah mengenai Pelayanan dan Penegakan Hukum
Keimigrasian demi menjaga tegaknya kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

vii
Sebagai contoh kasus, warga Negara Palestina ingin keluar dari negaranya
dikarenakan perasaan tidak tenang akibat adanya perang. Warga Negara Asing
tersebut melakukan perjalanan keluar dari negaranya karena ada faktor pendorong
yaitu situasi negara yang tidak kondusif untuk tinggal, sehingga orang tersebut ingin
melakukan perjalanan ke Indonesia, di mana negara tujuan tersebut memiliki sesuatu
yang menarik orang tersebut datang ke negara tersebut seperti, taraf kehidupan
tinggi, lapangan pekerjaan lebih menjanjikan dibanding dinegaranya, keamanan
terjamin serta faktor positif lainnya. Dalam hal memasuki dan bertinggal di wilayah
negara tujuan tersebut, Warga Negara Palestina tersebut harus memiliki izin tinggal
yang diberikan oleh pemerintah Indonesia agar dapat tinggal dan berkegiatan secara
legal di Indonesia. Dalam hal mendapatkan izin tinggal ini, Warga Negara Palestina
wajib mengikuti seluruh prosedur yang diberlakukan pada negara tersebut. Prosedur
yang harus diikuti seperti, memiliki Visa, Penjamin, izin tinggal keimigrasian serta
dapat memberikan keuntungan bagi negara Indonesia.
B. Jenis Izin Tinggal di Indonesia Berdasarkan Permenkunham 22 Tahun 2023
1. Izin Tinggal Diplomatik
Yaitu izin tinggal yang diberikan kepada orang asing yang masuk ke wilayah
Indonesia dengan menggunakan visa diplomatik serta pemegang Paspor diplomatik
dan paspor lain untuk masuk Wilayah Indonesia guna melaksanakan tugas yang
bersifat diplomatik.
2. Izin Tinggal Dinas
Yaitu izin tinggal yang diberikan kepada orang asing yang masuk ke wilayah
Indonesia dengan menggunakan visa dinas serta sebagai pemegang Paspor dinas dan
Paspor lain yang akan melakukan perjalanan ke Wilayah Indonesia dalam rangka
melaksanakan tugas resmi yang tidak bersifat diplomatik dari pemerintah asing yang
bersangkutan atau organisasi internasional
3. Izin Tinggal Kunjungan
Yaitu izin tinggal yang diberikan kepada orang asing yang masuk ke wilayah
Indonesia dengan menggunakan visa kunjungan dalam rangka kunjungan.
4. Izin Tinggal Terbatas
Yaitu izin tinggal yang diberikan kepada orang asing yang masuk ke wilayah
Indonesia dengan menggunakan visa tinggal terbatas dan bermaksud bertempat
tinggal dalam jangka waktu yang terbatas dan dapat juga diberikan kepada Orang
Asing eks warga negara Indonesia yang telah kehilangan kewarganegaraan Indonesia
viii
berdasarkan Undang-Undang tentang Kewarganegaraan Republik Indonesia dan
bermaksud untuk kembali ke Indonesia dalam rangka memperoleh kewarganegaraan
Indonesia kembali sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
5. Izin Tinggal Tetap
Yaitu izin tinggal yang diberikan kepada orang asing akibat dari alih status
dari Izin tinggal terbatas atau kehilangan/pelepasan kewarganegaraan Indonesia di
wilayah Indonesia bagi subjek alih status yang terdapat pada peraturan perundangan-
undangan yang berlaku tentang keimigrasian.
Pemberian visa Diplomatik dan Visa Dinas tersebut Pemberian Visa diplomatik
merupakan kewenangan Menteri Luar Negeri dan dalam pelaksanaannya dikeluarkan
oleh pejabat dinas luar negeri di Perwakilan Republik Indonesia yang tertuang pada
Peraturan Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2018 tentang Izin
Tinggal Diplomatik dan Izin Tinggal Dinas.
Namun pada praktik lapangannya, yang sering kita jumpai dan digunakan oleh
Warga Negara Asing kalangan sipil adalah Izin Tinggal Kunjungan, Izin Tinggal Terbatas
dan Izin Tinggal Tetap. Dapat dianalogikan seperti piramida rantai makanan posisi dari
ketiga jenis Izin Tinggal Keimigrasian dapat dibagi 3 (tiga) klasifikasi dalam hal subjek
pemberian izin tinggalnya.
Yang paling bawah adalah Izin Tinggal Kunjungan di mana izin tinggal tersebut
paling mudah untuk didapatkan dan hampir semua orang asing yang akan masuk ke
wilayah Indonesia dapat memiliknya selama tidak digunakan untuk bekerja secara
komersial.
Klasifikasi kedua yaitu Izin Tinggal Terbatas di mana subjek izin tinggal ini
terbatas hanya untuk orang asing tertentu yang akan berkegiatan seperti bekerja, penanam
modal asing, penyatuan keluarga, pendidikan, penelitian, wisatawan lanjut usia, repatriasi
dan bekerja sambil berlibur (atas dasar perjanjian antar negara). Mengapa diletakkan di
tingkat kedua, karena untuk mendapatkan Izin Tinggal Terbatas harus memenuhi
beberapa persyaratan serta rekomendasi dari instansi pemerintahan.
Klasifikasi paling tinggi adalah Izin Tinggal Tetap atau bisa dikatakan sebagai
permanent residence. Izin tinggal ini subjek orang asing yang bisa mendapatkannya lebih
sempit lagi dan harus melalui proses alih status keimigrasian dari Izin Tinggal Terbatas.
Subjek orang asing dalam hal pemberian Izin Tinggal Tetap adalah rohaniwan, investor,
pemimpin tertinggi pada perusahaan, penyatuan keluarga, wisatawan lanjut usia serta
repatriasi. Subjek pemberian Izin Tinggal Tetap dipersempit guna untuk menyaring orang
ix
asing yang benar-benar bermanfaat untuk mendapatkan fasilitas lebih di mana
“selangkah” lagi dapat menjadi Warga Negara Indonesia dengan proses pewarganegaraan
atau naturalisasi.
C. Izin Tinggal Keimigrasian Online
Dalam rangka meningkatkan pelayanan izin tinggal keimigrasian, sejak tahun 2016
telah dibangun sistem aplikasi pelayanan izin tinggal yang berbasis online. Aplikasi ini
memberikan kemudahan yaitu pelaporan secara mandiri melalui internet dari mana saja,
proses lebih mudah dan singkat, hanya perlu satu kali datang ke Kantor Imigrasi,
pembayaran PNBP keimigrasian melalui sistem SIMPONI yang terintegrasi dengan
Kementerian Keuangan, serta membuat izin tinggal terbatas dalam bentuk lembaran yang
dikirimkan ke email pemohon dan dapat di cetak di mana saja.
Izin tinggal online pertama kali diperkenalkan pada tanggal 26 Januari 2016, yang
diujicobakan pada 11 (sebelas) Kantor Imigrasi. Dilanjutkan pada tanggal 26 April 2016,
pelayanan izin tinggal online diberlakukan di seluruh Kantor Imigrasi di seluruh
Indonesia. Dan pada tanggal 26 Oktober 2016, diberlakukan penerbitan izin tinggal
terbatas berbentuk lembaran yang dikirimkan melalui email orang asing pemohon izin
tinggal terbatas.
Pada tanggal 29 September 2017, Direktorat Izin Tinggal Keimigrasian telah
mengembangkan layanan izin tinggal keimigrasian dengan meluncurkan aplikasi baru
yaitu layanan izin tinggal online yang dapat diakses melalui laman https://izintinggal-
online.imigrasi.go.id/.
Aplikasi permohonan izin tinggal online merupakan Aplikasi berbasis web yang
bertujuan untuk memberikan layanan Izin Tinggal Keimigrasian secara online kepada
pemohon Izin Tinggal Keimigrasian. Adapun jenis aplikasi yang terdapat pada Aplikasi
Izin Tinggal Online ini adalah:
a. IT Online, yaitu Aplikasi penyampaian permohonan untuk perpanjangan Izin Tinggal
kunjungan, Izin Tinggal Terbatas, Izin Tinggal Tetap, Alih Status Izin Tinggal
Keimigrasian serta perubahan status orang asing;
b. Pelaporan ITAS, yaitu Aplikasi pemberian Izin Tinggal Terbatas berdasarkan
VITAS;
c. Manajemen Layanan yaitu, Aplikasi untuk melihat status layanan permohonan yang
sedang proses;
d. FAQ (Frequently Asked Questions) yaitu halaman yang memuat berbagai pertanyaan
yang sering ditanyakan mengenai tata cara, persyaratan serta peraturan mengenai
x
proses Izin Tinggal Keimigrasian.
Data-data yang diisi oleh Pemohon pada aplikasi permohonan Izin Tinggal Online
ini akan digunakan sebagai salah satu bahan pemberian keputusan oleh Direktorat
Jenderal Imigrasi. Pada laman tersebut juga diinformasikan syarat khusus yang
dibutuhkan bagi masyarakat yang ingin menggunakan fasilitas izin tinggal online, antara
lain:
a. Harus memiliki aplikasi PDF Reader untuk membaca lampiran email konfirmasi dari
aplikasi Izin Tinggal Online;
b. Jangka waktu penyampaian permohonan perpanjangan izin tinggal kunjungan paling
lambat 7 hari sebelum masa berlaku izin tinggal kunjungan berakhir;
c. Jangka waktu pengajuan permohonan pemberian izin tinggal terbatas paling lambat
30 hari setelah tiba di wilayah Indonesia;
d. Harap mengisi data kota tinggal sesuai dengan alamat domisili orang asing; dan
e. Wajib datang ke Kantor Imigrasi untuk menyerahkan berkas persyaratan sebelum
masa izin tinggal berakhir dengan membawa dokumen asli dan fotokopi.

xi
BAB 3
PENUTUP
A. Simpulan
1. Izin tinggal keimigrasian adalah izin tinggal yang diberikan kepada orang asing yang
berada atau bertempat tinggal di wilayah Indonesia dalam kurun waktu tertentu
dengan melakukan kegiatan yang sesuai dengan visa yang dimiliki oleh orang asing.
2. Pemberian Izin Tinggal Keimigrasian merupakan bagian dari pelayanan keimigrasian
kepada masyarakat (selain pelayanan pemberian Paspor bagi Warga Negara
Indonesia), khususnya orang asing yang akan masuk, bertinggal dan berkegiatan di
wilayah Indonesia dalam kurun waktu tertentu.
3. Jenis-jenis Izin Tinggal Keimigrasian sesuai dengan yang tercantum pada Undang-
undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang keimigrasian yaitu: Izin Tinggal diplomatik,
Izin Tinggal dinas, Izin Tinggal kunjungan, Izin Tinggal terbatas; dan Izin Tinggal
Tetap.
4. Alih status izin tinggal keimigrasian digunakan sebagai sarana perubahan status dari
satu izin tinggal keimigrasian yang dimiliki oleh orang asing menjadi jenis izin
tinggal keimigrasian lainnya, dari izin tinggal kunjungan menjadi izin tinggal terbatas
atau pun dari izin tinggal terbatas menjadi izin tinggal tetap.
5. Pengertian Izin Tinggal Keimigrasian Online, yaitu Aplikasi penyampaian
permohonan untuk perpanjangan Izin Tinggal kunjungan, Izin Tinggal Terbatas, Izin
Tinggal Tetap, Alih Status Izin Tinggal Keimigrasian serta perubahan status orang
asing.
6. Dalam rangka meningkatkan pelayanan izin tinggal keimigrasian, sejak tahun 2016
telah dibangun sistem aplikasi pelayanan izin tinggal yang berbasis online. Aplikasi
ini memberikan kemudahan yaitu pelaporan secara mandiri melalui internet dari mana
saja, proses lebih mudah dan singkat, hanya perlu satu kali datang ke Kantor
Imigrasi, pembayaran PNBP keimigrasian melalui sistem SIMPONI yang terintegrasi
dengan Kementerian Keuangan, serta membuat izin tinggal terbatas dalam bentuk
lembaran yang dikirimkan ke email pemohon dan dapat di cetak di mana saja.
B. Saran
Setelah pembaca memperoleh pengetahuan terkait izin tinggal keimigrasian,
diharapkan masyarakat dapat memahami apa itu izin tinggal keimigrasian yang
mencakup jenis, cara memperoleh serta kehilangan dan mekanisme pemberiannya.
Selain itu masyarakat diharapkan dapat mengetahui bahwa imigrasi tidak hanya
xii
mengurusi hal ihwal paspor kebangsaan saja, tetapi juga pelayanan izin tinggal
keimigrasian bagi orang asing yang tinggal di wilayah Republik Indonesia.

xiii
DAFTAR PUSTAKA

Mirhaj, Rachmat R., dan Friement F.S. Aruan. Pelayanan Izin Tinggal Keimigrasian Online.
Depok: Percetakan Pohon Cahaya, 2020.

xiv

Anda mungkin juga menyukai