Anda di halaman 1dari 8

PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA PENGGUNAAN

ELECTRONIC COMMERCE
Disusun Untuk Memenuhi Tugas Kelompok
Sistem Informasi Manajemen

DOSEN PENGAMPU: SURYANI, SE., M.Si

DISUSUN OLEH :
KELOMPOK
SUSILAWATI 102211010003
M. ARIYA ISLAMI 102211010026
R. ASMIRANDA 102211010024

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


PROGRAM STUDI AKUNTANSI
UNIVERSITAS ISLAM INDRAGIRI
TAHUN AJARAN 2022/2023
PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA PENGGUNAAN
ELECTRONIC COMMERCE

A. DEFINISI ELECTRONIIC COMMERCE


Didalam dunia internet sudah sering disebutkan istilah e-commerce,
khususnya bagi para pelaku ekonomi khususnya bisnis online seperti jual beli
secara online, marketing online, pembayaran online yang dilakukan secara
elektronik seperti internet maka aktivitas tersebut bisa dikatakan e-commerce.
Menurut Kotler & Amstrong (2012) E-commerce adalah saluran online yang
dapat dijangkau seseorang melalui komputer, yang digunakan oleh pebisnis dalam
melakukan aktifitas bisnisnya dan digunakan konsumen untuk mendapatkan
informasi dengan menggunakan bantuan komputer yang dalam prosesnya diawali
dengan memberi jasa informasi pada konsumen dalam penentuan pilihan.
Menurut Wong (2010) e-commerce adalah proses jual beli dan memasarkan
barang serta jasa melalui sistem elektronik, seperti radio, televisi dan jaringan
komputer atau internet.
E-Commerce disebut juga perdagangan elektronik merupakan aktivitas yang
berkaitan dengan pembelian, penjualan, pemasaran barang ataupun jasa dengan
memanfaatkan sistem elektronik seperti internet maupun jaringan komputer. E-
Commerce juga melibatkan aktivitas yang berhubungan dengan proses transaksi
elektronik seperti transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem
pengolahan data inventori yang dilakukan dengan sistem komputer ataupun
jaringan komputer dan lain sebagainya.
Maka dapat disimpulkan bahwa e-commerce merupakan kumpulan dinamis
antara teknologi, aplikasi dan proses bisnis yang menghubungkan perusahaan dan
konsumen serta komunitas tertentu dimana pertukaran barang antara pengecer dan
konsumen dari berbagai komoditi dalam skala luas dan suatu transaksi elektronik,
dan dalam proses pengiriman barang dari pengecer menggunakan transportasi dari
suatu wilayah ke wilayah lain hingga sampai ke tangan konsumen dan hubungan
yang terjadi adalah hubungan yang saling menguntungkan kedua belah pihak.

1
Penggunaan teknologi informasi pada E-Commerce
B. MANFAAT E-COMMERCE
1. Manfaat Bagi Perusahaan Ada beberapa manfaat E-Commerce bagi
perusahaan, yaitu sebagai berikut :
a. Jangkauan Global
Suatu perusahaan dalam merintis suatu bisnis dapat menjadikan
bisnis tersebut dalam jangakuan yang luas, dimana dapat menjangkau
para konsumen potensial dalam jumlah besar dalam hitungan global
b. Penambahan Jam kerja
Suatu perusahaan dapat membuka bisnis tersebut dalam waktu 24 jam
atau bisa dibilang setiap hari, dimana kita bisa sedikit fleksibel dalam
pengaturan waktunya.
c. Pengurangan Biaya Operasional
Perusahaan juga dapat penguarangan biaya dalam hal pembiayaan iklan
yang mana lebih murah dibandingkan dengan media iklan TV, Koran
atau Radio dengan tampilan bisa update terbaru dengan biaya minimal.
d. Kustomisasi dan Personalisasi
Pemasaran dapat keunggulan kompetitif karena dalam hal ini
kemampuan perusahaan untuk memprediksi secara akurat apa pilihan
konsumen atau pelanggan kita. Sehingga bisa menjadi suatu
keuntungan bagi perusahaan
e. Inovasi Model Bisnis
Perusahaan dapat dengan mudah menginovasi model bisnisnya, yang
mana bisa lihat dari keinginan para konsumen agar mendapat
keuntungannya.
f. Kecepatan Time-To-Market
Perusahaan dapat denga mudah dalam mencari gagasan perancangan
produk baru, dimana ini dibutuhkan pihak-pihak yang terlibat dalam
mencari suatu gagasan atau ide bila ingin inovatif.
g. Biaya Komunikasi/koordinasi lebih rendah.
h. Efisien Pengadaan barang pasoan.
i. Meningkatkan Hubungan dengan Konsumen Perusahaan .
j. Tidak harus membayar pajak atau biaya usaha fisik.

2
Penggunaan teknologi informasi pada E-Commerce
2. Manfaat Bagi Konsumen
Ada beberapa manfaat E-Commerce bagi konsumen, yaitu sebagai berikut;
a. Dapat bertransaksi dimana dan kapan saja.
b. Lebih Banyak Pilihan Produk dan Jasa Konsumen .
c. Harga Lebih Murah.
d. Pengiriman atau Penyampaian lebih cepat.
e. Ketersediaan Informasi Informasi.
f. Kesempatan Berpartisipasi .
g. Wahana Komunitas Elektronik Konsumen (electronic communit).
h. Personalisasi (sesuai selera).
i. Tidak Dikenai Pajak.

3. Manfaat Bagi Masyarakat


Ada beberapa manfaat E-Commerce bagi masyarakat, yaitu sebagai berikut :
a. Memungkinkan Telecommuting
Masyarakat dapat bekerja di dalam rumah, mengurangi kepadatan lalu
lintas.
b. Peningkatan Kualitas Hidup
Memungkinkan sejumlah barang dijual dengan harga lebih rendah
c. Dapat menolong masyarakat yang kurang mampu
Memudahkan masyarakat perdesaan agar mendapatkan aneka produk dan
jasa yang susah didapatkan di daerahnya.
d. Kemudahan mendapatkan layanan umum
Dapat memfasilitasi layanan public dan pemertaan layanan sosial

C. JENIS-JENIS E-COMMERCE
Berikut ini terdapat empat jenis e-commerce berdasarkan karasteristiknya
menurut Kotler (2012) :
a. Business to business (B2B)
Jenis e-commerce business to business adalah bisnis yang dilakukan oleh
orang atau pihak yang saling memiliki kepentingan bisnis didalamnya dimana

3
Penggunaan teknologi informasi pada E-Commerce
kedua belah pihak biaasanya sudah saling mengenal dan saling mengetahui proses
bisnis yang mereka lakukan satu sama lain. Ada pun karakteristiknya sebagai
berikut:
a. Mitra bisnis yang sudah saling mengenal dan sudah menjalin hubungan bisnis
yang lama.
b. Pertukaran data yang sudah belangsung berulang dan telah disepakati
bersama.
c. Model yang umum digunakan adalah peer to peer, dimana processing
intelligence dapat didistribusi oleh kedua pelaku bisnis.

b. Business to consumer (B2C)


Jenis e-commerce business to custumer adalah jenis bisnis yang dilakukan
antara pelaku bisnis dengan konsumen, seperti antara produser yang menjual dan
menawarkan produknya kekonsumen umum secara online. Disini pihak produsen
akan melakukan bisnis dengan menjual dan memasarkan produknya ke konsumen
tanpa adanya feedback dari konsumen untuk melakukan bsinis kembali kepada
pihak produsen. Berikut karakteristiknya:
a. Terbuka untuk umum dimana informasi dapat disebarkan untuk umum juga.
b. Servis yang digunakan juga untuk umum sehingga dapat digunakan oleh
banyak orang.
c. Servis yang digunakan berdasarkan permintaan, sehingga produsen harus
mampu merespon dengan baik permintaan konsumen.
d. Sistem pendekatan adalah client-server.

c. Consumer to Consumer (C2C)


Cunsumer to Consumer (C2C) Yaitu, model bisnis dimana website yang
bersangkutan tidak hanya membantu mempromosikan barang dagangan saja,
melainkan juga memberikan 20 fasilitas transaksi uang secara online. Dalam hal
ini terdapat 2 (dua) indikator utama bagi sebuah website marketplace:
a. Seluruh transaksi online harus difasilitasi oleh website yang bersangkutan
b. Bisa digunakan oleh penjual individual.

4
Penggunaan teknologi informasi pada E-Commerce
Dimana kegiatan yang berlangsung harus menggunakan fasilitas transaksi
online seperti rekening pihak ketiga untuk menjamin keamanan transaksi. Penjual
hanya akan menerima uang pembayaran setelah barang diterima oleh pembeli.
Selama barang tersebut belum diterima oleh pembeli, maka penjual tidak dapat
mencairkan hasil penjualan dan jika produk gagal sampai ketangan pembeli maka
uang yang telah dibayarkan akan dikembalikan ke pembeli.

d. Consumer to Business (C2B)


Berkebalikan dengan business to consumer (B2C), pada consumer to
business, konsumen (individu) bertindak sebagai pencipta nilai dimana
perusahaan yang akan menjadi konsumen yang dilakukan secara elektronis.

D. KELEBIHAN DAN KELEMAHAN E-COMMERCE


Kelebihan E-Commerce
a. Meningkatkan customer loyality
b. Menurunkan biaya operasional
c. Memperluas jangkauan
d. Dapat meningkatkan pangsa pasar
e. Meningkatkan value chain (mata rantai pendapatan)
f. Meningkatkan supplier management
Kekurangan E-Commerce
a. Kerugian yang tidak terduga
b. Kehilangan segi finansial secara langsung karena kecurangan
c. Pencurian informasi rahasia yang berharga
d. Penggunaan akses ke sistem oleh orang yang tak bertanggung jawab
(hacker).
e. Kehilangan kesempatan bisnis karena gangguan pelayanan, seperti listrik
mati atau jaringan terputus
f. Kehilangan kepercayaan dari konsumen, dikarenakan ada pihak yang
dengan sengaja menjatuhkan reputasi

5
Penggunaan teknologi informasi pada E-Commerce
KESIMPULAN
e-commerce merupakan kumpulan dinamis antara teknologi, aplikasi dan
proses bisnis yang menghubungkan perusahaan dan konsumen serta komunitas
tertentu dimana pertukaran barang antara pengecer dan konsumen dari berbagai
komoditi dalam skala luas dan suatu transaksi elektronik, dan dalam proses
pengiriman barang dari pengecer menggunakan transportasi dari suatu wilayah ke
wilayah lain hingga sampai ke tangan konsumen dan hubungan yang terjadi
adalah hubungan yang saling menguntungkan kedua belah pihak.
Ada beberapa manfaat E-Commerce bagi perusahaan, yaitu Jangkauan
Global Suatu perusahaan, Penambahan Jam kerja , Pengurangan Biaya
Operasional ,pembiayaan iklan yang mana lebih murah, Inovasi Model Bisnis
Perusahaan dapat dengan mudah menginovasi model bisnisnya, yang mana bisa
lihat dari keinginan para konsumen agar mendapat keuntungannya.
terdapat 4 jenis e-commerce yang diasanya digunakan dan diterapkan,
Business to business (B2B), Business to consumer (B2C), Consumer to Consumer
(C2C), dan Consumer to Business (C2B). didalam penggunaan e-commerce juga
memiliki kelebihan dan kekurangan yang berpengaruh pada bisnis dari sebuah
perusahaan.

6
Penggunaan teknologi informasi pada E-Commerce
DAFTAR PUSTAKA
Rahardjo, Budi. 2005. Keamanan Sistem Informasi Berbasis Internet. PT Insan
Infonesia-Bandung dan PT INDOCISC – Jakarta.
Rofiq, Ainur. 2007. Pengaruh Dimensi Kepercayaan (Trust) Terhadap Partisipasi
Pelanggan E-Commerce (Study Pada Pelanggan E-Commerce di Indonesia).
Tesis, Program Pasca Sarjana, Fakultas Ekonomi, Universitas Brawijaya,
Malang.
https://mahasiswa.yai.ac.id/v5/data_mhs/tugas/1744390031/0202Tugas%202_E-
Commerce_Aldo%20Fierro%20Tylio%20Cauasar%201744390031.pdf
Diakses Minggu, 14 November 2022 pukul 12.15

http://pusatbahasa.diknas.go.id/kbbi/ Diakses Minggu, 14 November 2022 pukul


12.32

http://teknologi.vivanews.com/news/read/212654-mayoritas-netter-
indonesiaakses-via-ponsel Diakses Minggu, 14 November 2022 pukul 12.38

http://www.internetworldstats.com/asia/id.htm diakses Minggu, 14 November


2022 pukul 12.51

7
Penggunaan teknologi informasi pada E-Commerce

Anda mungkin juga menyukai