Anda di halaman 1dari 41

LAPORAN PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN

DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 NATUNA


PRODI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM
TAHUN 2022

Disusun Oleh:
Nama : Serlyna
NIMKO : 1213.15.3003
Prodi : Pendidikan Agama Islam (PAI)
DPL : Gunawan, M.Pd.I

PRODI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM


SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NATUNA
TAHUN 2022
LEMBAR PENGESAHAN

Yang bertanda tangan dibawah ini menerangkan bahwa mahasiswa berikut :


Nama : Serlyna
Nimko : 1215.19.3003
Prodi : Pendidikan Agama Islam
Perguruan Tinggi : Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Natuna

Telah melaksanakan kegiatan PPL di MAN 1 Natuna dari tanggal 03 Oktober


2022 sampai dengan tanggal 31 Oktober 2022 hasil kegiatan tercakup dalam
naskah laporan ini. Laporan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) ini telah
disetujui dan disahkan oleh :

Ranai, 30 Oktober 2022

Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Guru Pamong

GUNAWAN, M.Pd DRA. HJ. ROBIAH


NIDN. 081372386648 NIP. 197005091999032012

Mengetahui,
Kepala MAN 1 Natuna

HJ. FATIMAH, S.Pd MM


NIP. 197407242002122002

i
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT hanya


karena rahmat, hidayah, dan kesempatan yang telah diberikan-Nya sehingga
penulis dapat menyelesaikan kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)
beserta penulisan laporannya. Shalawat serta salam semoga tetap tercurahkan
kepada Nabi besar Muhammad SAW yang kita nantikan syafaatnya di yaumul
kiyamah nanti.

Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan program perkuliahan


wajib yang harus diikuti oleh seluruh mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam
sebagai calon generasi pendidik bangsa ini. Di sinilah penulis dihadapkan dengan
kondisi real di lapangan sesuai disiplin ilmu yang dipelajari. PPL juga sebagai
parameter kualitas mahasiswa mengaplikasikan teori-teori yang telah dipeoleh
selama kegiatan perkuliahan.

Penulis menyadari bahwa kegiatan PPL serta penulisan laporan ini tidak
terlepas dari bantuan berbagai pihak. Penulis mengucapkan terima kasih kepada
semua pihak yang telah membantu kelancaran pelaksanaan Kegiatan PPL, yaitu:

1. Bapak H. Umar Natuna, M.Pd.I selaku ketua perguruan tinggi Sekolah


Tinggi Agam Islam (STAI) Natuna yang telah memberikan ijin
kepada penulis untuk melaksanakan praktek pengajaran langsung di
lapangan.

2. Bapak Gunawan, M.Pd.I selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL)


yang telah membimbing penulis hingga selesai kegiatan PPL dan
penulisan laporannya.

3. Ibu HJ. Fatimah, S.Pd MM selaku kepala MAN 1 Natuna yang telah
mengijinkan kami melaksanakan praktek teaching dan non-teaching di
MAN 1 Natuna.

4. Ibu Dra. HJ. Robiah selaku guru pamong yang telah mengijinkan dan
meluangkan waktu serta jam mengajarnya bagi rekan PPL sehingga
kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik.

ii
5. Bapak dan Ibu guru serta seluruh staf dan karyawan MAN 1 Natuna
yang banyak memberikan pengalaman-pengalamannya kepada saya
serta membantu dalam penulisan laporan ini.

6. Seluruh siswa siswi MAN 1 Natuna yang telah membantu kami dalam
memperlancar kegiatan PPL ini, khususnya siswa-siswi XI IPA-1, XI
IPA-2, XI IPS-1 dan XI IPSS-2 yang telah bekerja sama dan
kooperatif mensukseskan pelaksanaan PPL.

Tiada kata indah yang lain selain ucapan terima kasih sebanyak-banyaknya
untuk semua pihak yang terlibat dalam kegiatan suksesi PPL. Akhir kata penulis
tidak ada gading yang tak retak, laporan ini masih jauh dari kesempurnaan,
sehingga penulis mohon maaf dan semoga laporan ini bermanfaat bagi semua
pihak.

Ranai, 30 Oktober 2022


Penulis,

Serlyna
Nimko: 1215.19.3003
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ....................................................................................... i


HALAMAN PENGESAHAN ......................................................................... ii
KATA PENGANTAR ..................................................................................... iii
DAFTAR ISI ................................................................................................... iv
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................ 1
A. Latar Belakang PPL.............................................................................. 1
B. Tujuan PPL .......................................................................................... 1
C. Manfaat PPL ........................................................................................ 1
BAB II DESKRIPSI LOKASI DAN RENCANA PROGRAM ...................... 3
A. Deskripsi Lokasi .................................................................................. 3
B. Rencana Program ................................................................................. 8
BAB III KEGIATAN PERSEKOLAHAN (Non-Teaching) ........................... 10
A. Kegiatan Persekolahan ......................................................................... 10
B. Pilihan Program Persekolahan ............................................................. 10
BAB IV KEGIATAN PENGAJARAN (Teaching) ........................................ 12
A. Pelaksanaan Pengajaran ....................................................................... 12
B. Masalah dalam Pengajaran .................................................................. 14
C. Usaha Pemecahan Masalah Pengajaran ............................................... 14
BAB V PENUTUP .......................................................................................... 16
A. Kesimpulan .......................................................................................... 16
B. Saran .................................................................................................... 16
LAMPIRAN ....................................................................................................

iv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang PPL


Prodi Pendidikan Agama Islam STAI Natuna mempunyai tujuan untuk
menyiapkan guru profesional dengan memiliki nilai dan sikap serta pengetahuan
berketerampilan sebagai tenaga pendidik yang cakap dalam bidang kependidikan
di lembaga-lembaga pendidikan. Dalam menyiapkan tenaga kependidikan yang
profesional, Prodi Pendidikan Agama Islam STAI Natuna memberikan
pengetahuan dan keterampilan kepada mahasiswa tentang proses pembelajaran
dan atau kependidikan lainnya melalui mata kuliah Praktek Pengalaman Lapangan
(PPL).
PPL merupakan salah satu kegiatan latihan kependidikan yang bersifat
intrakulikuler yang dilaksanakan oleh Prodi Pendidikan Agama Islam STAI
Natuna bekerjasama dengan madrasah dan sekolah di wilayah Kabupateb Natuna.
PPL mencakup tugas-tugas yang bersifat teaching yaitu kegiatan pengajaran dan
non-teaching berupa kegiatan administrasi, ketatausahaan, dan lainnya. Semua
aspek tersebut merupakan penunjang dalam rangka mewujudkan tenaga
kependidikan yang profesional.
Dalam kegiatan PPL, mahasiswa peserta (praktikan) ditugaskan ke
madrasah dan sekolah dalam jangka waktu 1 bulan (Oktober 2022) untuk
mempelajari dan melakukan praktek pengajaran semua kompetensi yang
diperlukan bagi guru dan atau tenaga kependidikan. Pengalaman yang diperoleh
tersebut diharapkan dapat dipakai sebagai bekal untuk membentuk calon guru dan
tenaga kependidikan yang sadar akan tugas dan tanggung jawab sebagai tenaga
profesional kependidikan.
B. Tujuan PPL
PPL bertujuan agar praktikan mendapatkan pengalaman nyata tentang
pelaksanaan proses pembelajaran dan atau kegiatan kependidikan lainnya,
sehingga dapat menggunakan pengalamannya sebagai bekal untuk membentuk jati
diri guru yang mandiri dan cakap memiliki nilai, sikap, pengetahuan, dan
keterampilan sebagai tenaga kependidikan profesional.

C. Manfaat PPL
PPL diharapkan dapat memberikan manfaat terhadap praktikan, pengelola
madrasah dan sekolah serta pengelola Prodi Pendidikan Agama Islam STAI
Natuna.

1
2

1. Manfaat PPL Bagi Praktikan


a. Mengenal dan mengetahui secara langsung kegiatan proses
pembelajaran dan kegiatan kependidikan lainnya di madrasah
tempat latihan praktek keguruan.
b. Memperdalam pengertian, pemahaman, dan penghayatan tentang
pelaksanaan pendidikan.
c. Mendapatkan kesempatan mempraktekan teori-teori yang telah
diperoleh ke dalam proses pembelajaran di kelas yang sebenarnya
(real class) dan kegiatan kependidikan lainnya.
d. Mendewasakan pola berpikir ke dalam pola kerja untuk
meningkatkan daya penalaran mahasiswa dalam melakukan
penelaahan, perumusan, dan pemecahan masalah yang ada di
madrasah atau sekolah.
2. Manfaat PPL Bagi Pengelola Madrasah dan Sekolah
a. Sebagai masukan untuk melakukan inovasi dalam kegiatan
kependidikan.
b. Sebagai masukan untuk melakukan kegiatan pengembangan
pengelolaan kegiatan kependidikan.
c. Sebagai masukan untuk melakukan kerjasama perintisan
laboratorium kependidikan.
3. Manfaat PPL Bagi Pengelola Prodi Pendidikan Agama Islam STAI
Natuna
a. Sebagai masukan untuk melakukan pengembangan model
pelaksanaan praktik pendidikan, sehingga kurikulum, metode, dan
pengelolaan proses pembelajaran di STAI Natuna dapat
disesuaikan dengan tuntutan nyata di lapangan.
b. Sebagai masukan untuk melakukan kajian tentang implikasi
praktek kependidikan sebagai bahan pengembangan penelitian.
c. Sebagai masukan untuk melakukan perluasan dan peningkatan
kerjasama dengan instansi terkait.
BAB II
DESKRIPSI LOKASI DAN RENCANA PROGRAM

1. Sejarah MAN 1 Natuna


Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Natuna merupakan suatu lembaga
pendidikan formal yang yang berlandasan Islam yang ada di Ranai, yang
semula bernama Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Darul ‘Ulum Ranai yang
didirikan pada tanggal 16 Juli 1991, yang diprakarsai oleh Yayasan Darul
‘Ulum Ranai Kecamatan Bunguran Timur dengan Kepala Madrasah Hj.
Zariah Hamzah, pada saat itu tempat belajarnya masih menumpang di
MTs. Darul ‘Ulum Ranai.
Tujuan didirikannya Madrasah Aliyah ini pada awalnya adalah untuk
membantu usaha pemerintah di bidang sosial, pendidikan dan pengajaran
dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa dan Negara terutama
dikalangan anak-anak yang telah menamatkan pendidikannya di SLTP
untuk dapat meneruskan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi , agar
mereka memiliki budi pekerti yang tinggi, berbadan sehat, berpengetahuan
luas, berpikir bebas dan senantiasa menghayati dan mengamalkan
Pancasila yaitu : Keikhlasan, Kesederhanaan, Berdikari, Ukhuwah
Islamiyah dan Kebebasan.
Kemudian setelah beberapa tahun berkat kegigihan dan kerjasama
yang baik dari semua pihak terutama Yayasan Darul’Ulum Ranai, Kepala
Madrasah, Pemerintah Daerah (kecamatan waktu itu) dan Masyarakat serta
pihak Departemen Agama sendiri mengusulkan Madrasah Swasta ini bisa
secepatnya diajukan untuk dinegerikan . Maka atas berkat rahmat Allah
Yang Maha Kuasa, Madrasah Aliyah Darul ‘Ulum Ranai dinyatakan
Penegriannya dengan Surat Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia
Nomor: 107 Tahun 1997 dan Nomor Statistik Madrasah (NSM)
312140315039 kemudian menjadi NSM: 31.1.32.03.07.01. Madrasah
ALiyah Negeri (MAN) Ranai pada tahun 2015 terakreditasi A, Selanjutnya
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Ranai berubah nama menjadi Madrasah
Aliyah Negeri (MAN) 1 Natuna pada tahun 2016 berdasarkan Surat
Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 208 Tahun 2015.
MAN 1 Natuna adalah Lembaga Pendidikan Umum bercirikan Agama

3
4

yang diselenggarakan oleh Departemen Agama dan mempunyai peranan


penting dalam ikut mencerdaskan bangsa dan juga telah terbukti dengan
banyaknya melahirkan output yang berkualitas serta berkiprah ditengah
masyarakat. Mengingat bahwa dari hari ke hari tantangan semakin
kompleks seiring dengan kemajuan yang semakin modern maka MAN 1
Natuna berupaya untuk tetap berbenah diri dan mengantisipasi masa depan
ini dengan terus meningkatkan kualitas dalam segala aspek terutama dalam
dunia pendidikan.
2. Visi, Misi dan Tujuan Madrasah
a. Visi Madrasah
Mewujudkan generasi yang berkarakter berdasarkan Imtaq dan
Iptek, berprestasi dalam Akademis, Teladan Dalam Sikap
b. Misi Madrasah
1) Terbentuknya generasi yang Islami dan berprestasi.
2) Unggul dalam Imtaq, tangguh dalam Iptek.
3) Mengembangkan Potensi Akademik siswa secara optimal
sesuai bakat dan minatnya melalui proses pendidikan.
4) Meningkatkan kecerdasan spritual dan akhlak mulia.
5) Membangun generasi islami yang berkarakter, cerdas dan
kompetitif.
6) Menciptakan dan memilihara lingkungan yang sehat, kondusif
dan harmonis.
c. Tujuan Madrasah
1) Madrasah mampu menghasilkan lulusan yang berprestasi
dalam bidang akademik dan non akademik ditingkat nasional
dan internasional.
2) Madrasah mampu menghasilkan perangkat Kurikulum 2013
berstandar nasional.
3) Madrasah mampu menghasilkan lulusan yang intelektual,
menguasai IPTEK dan berlandaskan IPTAQ.Mengupayakan
serta melengkapi kebutuhan berupa sarana maupun prasarana
yang mendukung proses belajar mengajar sehingga tercapainya
kualifikasi akademi yang bagus dan life skill yang cukup bagi
peserta didik.
5

4) Menghasilkan manusia yang beriman dan bertaqwa kepada


Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti yang luhur,
berkeperibadian, mandiri, tangguh cerdas, kreatif, trampil,
berdisipli, beretos kerja, profesional, bertanggung jawab,
produktif, sehat jasmani dan rohani.
5) Memilikisemangat kebangsaan, cinta tanah air,
kesetiakawanan sosial, kesadaran akan sejarah bangsa dan
sikap menghargai pahlawan serta berorientasi masa depan.
3. Identitas Sekolah
1. Nama Sekolah : Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Natuna
2. NIS : 30001
3. NPSN : 11003315
4. NSM : 131121030001
5. Tahun Berdiri : 1991
6. Izin Operasional : 1997 (dinegerikan)
7. Alamat Sekolah : Jalan. H. Adam Malik
8. Kelurahan : Bandarsyah
9. Kecamatan : Bunguran Timur
10. Kota : Ranai
11. Kabupaten : Natuna
12. Provinsi : Kepulauan Riau
- Nomor Telepon :
- Email : man.ranai@yahoo.com
4. Data Fisik
a. Keadaan Tanah
Dalam sejarah berdirinya, MAN 1 Natuna dirintis oleh MAS
Darul Ulum termasuk dalam pengadaan tanahnya. Adapun rinciannya
sebagai berikut.
No Luas Tanah Sumber Keterangan
1 10.000,m2 Wakaf Tahun 1998
2 9.960 m2 Hibah Pemkab Natuna Tahun 2007
Jm 19.960 m
l

b. Luas Bangunan
No Jenis Sarana Jumlah Luas(M2)
Lahan
1 Lahan/Tanah 20.000
Bangunan 2.012
6

Luas halaman 8.702


Ruang Pendidikan
Ruang Kelas 10 144
2 Ruang Lab. IPA 1 254
Ruang Lab. Komputer 1 96
Ruang Perpustakaan 1 144
Ruang Administrasi
Ruang Ka. Sekolah 1 18
3 Ruang Guru 1 144
Ruang TU 1 30
Ruang Kurikulum - -
Ruang Penunjang
Ruang BK 1 4
Ruang Aula 1 100
4
Ruang WC Ka. Sekolah 1 5
Ruang WC Guru 2 5
Ruang WC Murid 22 5
Lapangan Olahraga 1 200
5
Lapangan Upacara 1 35

5. Data Pendidik Dan Kependidikan


a. Tenaga Pendidik

Status Kepegawaian
Kualifikasi
Pendidikan PNS KEMENAG CPNS GTT

S-2 1 - -
S-1 16 - 8
D-3 - - -
D-1 - - -
SMA - - -

b. Tenaga Administrasi
Kualifikasi Status Kepegawaian
GT
Pendidikan PNS KEMENAG PNS PEMKO
T
Dipa Komite
S-2 - - - - -
S-1 1 - - 2 -
D-3 - - - - -
D-1 - - - - -
SMA - - - - -
7

c. Tenaga Keamanan dan Kebersihan

Kualifikasi Status Kepegawaian


Pendidika Komit
PNS KEMENAG PNS PEMKO GTT Dipa
n e
S-2 - - - - -
S-1 - - - - -
D-3 - - - - -
D-1 - - - - -
SMA - - - 1 2

6. Data Siswa
a. Kondisi siswa dalam tiga tahun terakhir

TAHUN TAHUN TAHUN


2020/2021 2021/2022 2022/2023
No. KELAS
JM JM
LK PR LK PR LK PR JML
L L

1. X 43 42 85 50 68 118 56 67 123

2. XI 54 51 105 41 42 83 47 68 115

3. XII 61 44 105 52 52 104 41 41 82

JUMLAH
171 136 295 143 162 305 144 176 320
TOTAL

b. Data Kelulusan Siswa Tiga Tahun Terakhir


TAHUN Prempuan Laki-laki Jumlah
TAHUN 2019/2020 50 51 101
TAHUN 2020/2021 44 61 105
TAHUN 2021/2022 52 52 104

c. Data Siswa Tahun Pelajaran saat ini 2021/2022

Kelas Nama wali Kelas Perempuan Laki-laki jumlah


X IPA 1 Lya Vita Ferdana, S.Si 18 13 31
X IPA 2 Ermita Yuliana, S.Pd 18 11 29
Ma'rifatul Khoiriyah,
X IPS 1 17 15 32
S.Pd
X IPS 2 Andi Sulyono,S.Pd 14 17 31
XI IPA 1 Alvi Yandri, S.Ud 23 7 30
XI IPA 2 Fuji Rohyatin, S.Pd 21 11 32
XI IPS 1 Auladun Abror, S.Ag 14 12 26
XI IPS 2 Desi Nuraini, S.Sos 10 17 27
XII IPA 1 Intan Sari, S.Pd.I 14 13 27
8

Rina Elis Endrawati,


XII IPA 2 19 8 27
S.Pd
XII IPS Tuti Qadariah, S.Pd.I 8 20 28
176 144 320
B. Rencana Program
Dalam kegiatan PPL ada dua kegiatan pokok yang akan dilaksanakan yaitu
kegiatan teaching dan non-teaching. Kegiatan teaching secara resmi berupa
konsultasi dengan guru pamong, pembuatan RPP, kegiatan pembelajaran di dalam
kelas, dan kegiatan evaluasi pembelajaran. Sedangkan untuk kegiatan non-
teaching berupa kegiatan di luar pembelajaran meliputi kegiatan menjaga piket,
perpustakaan, dan mushalla. Selain itu juga kegiatan lain yang berhubungan
dengan madrasah seperti partisipasi kegiatan OSIM, Pramuka, dan lainnya. Semua
kegiatan non-teaching tergantung inisiatif mahasiswa praktikan dan program-
program dari sekolah.
Adapun beberapa rencana kegiatan yang disusun yaitu:
1. Koordinasi dengan pihak Madrasah
Koordinasi dilakukan untuk mempermudah dan memperlancar
kegiatan PPL secara keseluruhan. Hal ini juga agar tidak terjadi miss-
communication antara mahasiswa praktikan dengan pihak madrasah.
Dengan koordinasi yang baik diharapkan kegiatan penyerahan,
pelaksanaan PPL sampai penarikan dapat berjalan dengan lancar tanpa
halangan yang berarti.
2. Konsultasi guru pamong
Konsultasi dilakukan untuk mengenal dan memahami dengan baik
guru pamong. Kemudian mengkonsultasikan tentang kegiatan teaching
apa saja yang harus dilakukan mahasiswa praktikan selama PPL di MAN 1
Natuna. Konsultasi meliputi tentang jadwal mengajar, kelas apa saja,
silabus pembelajaran, pembuatan RPP, evaluasi pembelajaran, dan
kegiatan lain yang berhubungan dengan teaching.
3. Rencana teaching
Mahasiswa praktikan bersama guru pamong berkonsultasi tentang
kesepakatan jam mengajar mana saja yang digantikan oleh mahasiwa
praktikan. Kemudian juga menyepakati tentang materi mana saja yang
harus disampaikan kepada siswa. Akhirnya disepakati bahwa mahasiswa
praktikan mengajar pelajaran Fiqih kelas XI dengan jadwal sebagai
berikut:
No. Hari Jam ke- Mapel Kelas Guru Pamong
2 Selasa 2 Fiqih XI IPA-2 Dra. HJ. Robiah
3 Rabu 1 Fiqih XI IPA-1 Dra. HJ. Robiah
9

1 Fiqih XI IPS-1 Dra. HJ. Robiah


3 Kamis
2 Fiqih XI IPS-2 Dra. HJ. Robiah

Dari tabel tersebut terlihat bahwa mahasiswa praktikan mendapat alokasi


waktu mengajar Fiqih kelas XI sebanyak 4 x 2 jam pelajaran setiap
minggunya.
4. Rencana evaluasi
Evaluasi sangat penting dilakukan untuk mengukur keberhasilan
pembelajaran yang dilakukan. Beberapa rangkaian rencana evaluasi yang
dilaksanakan sebagai berikut:
a. Aspek kognitif, aspek ini digunakan untuk mengukur kemampuan
siswa sadalam menangkap dan memahami teori dan pesan
pembelajaran yang disampaikan. Teknik yang digunakan adalah tes
tertulis dan tes lisan. Bentuknya berupa soal pilihan ganda, soal
esay, dan soal tes lisan. Instrumen menggunakan sejumlah
pertanyaan, kunci jawaban, dan pedoman penilaian.
b. Aspek psikomotorik, pada aspek ini digunakan untuk mengukur
kemampuan siswa dalam gerak dan langkah aplikatif yang
berhubungan dengan implementasi teori dan pesan pembelajaran
yang disampaikan. Teknik dengan memberikan tugas kelompok
berupa makalah, lalu mempresentasikan hasilnya secara bergantian
di depan kelas.
c. Aspek afektif, aspek ini untuk mengukur sejauh mana karakter dan
akhlak positif yang telah terbentuk dalam diri siswa. Teknik yang
digunakan adalah dengan non-test berupa pengisian lembar
pengamatan selama proses pembelajaran.

5. Partisipasi kegiatan siswa


Partisipasi kegiatan siswa bertujuan sebagai bukti bahwa mahasiswa
praktikan peduli dan menyambut baik terhadap kegiatan yang
dilaksanakan oleh siswa MAN 1 Natuna. Baik yang dilakukan atau
dimotori oleh pengurus OSIM, PIK-R maupun Pramuka. Kegiatan tersebut
antara lain berupa
6. Partisipasi kegiatan madrasah
Partisipasi kegiatan madrasah sebagai bentuk bahwa mahasiswa
praktikan telah melebur dan menjadi satu bagian dengan keluarga besar
MAN 1 Natuna. Kegiatan ini misalnya berupa mauli Nabi Muhammad
SAW dengan siswa, dewan guru dan karyawan, kegiatan Madrasah
mengaji di Mesjid Agung Natuna, apel pagi, senam, sholat dhuha
berjama’ah dan tadarus setiap pagi sebelum masuk kelas dan kegiatan lain
yang dilaksanakan oleh madrasah.
7. Lomba antar sekolah
10

Pada saat praktikan PPL di MAN 1 Natuna, siswa MAN 1 Natuna


banyak mengikuti perlombaan, diantara perlombaannya yaitu lomba, voly
ball, bola kaki, putsal, cipta lagu, KTI dan puisi yang diadakan SMA 1
bunguran Timur, lomba shalawat dan PBB tingkat kab. Natuna, lomba
vokal grub yang diadakan oleh SMA 2 Bunguran timur, dan lomba yel-yel
di RRI. Dalam hal ini praktikum mendampingi siswa lomba shalawat saat
latihan.
BAB III
KEGIATAN PERSEKOLAHAN (Non-Teaching)

A. Kegiatan Persekolahan
Selain kegiatan mengajar (teaching) sebagai kegiatan utama dalam PPL
mahasiswa praktikan juga diwajibkan untuk melaksanakan praktek non-teaching
yaitu segala aktivitas yang berada di MAN 1 Natuna yang mendukung proses
kegiatan belajar mengajar.
Dalam pelaksanaannya mahasiswa praktikan mendapat kesempatan untuk
membantu tugas dari para guru/pegawai yang melaksanakan kegiatan administrasi
dan kegiatan penunjang lainnya di MAN 1 Natuna. Dalam kegiatan tersebut
mahasiswa praktikan melakukan observasi tentang tugas dan wewenang masing-
masing tempat. Lalu mencoba untuk belajar secara langsung dengan
mempraktekkan kegiatan di masing-msing tempat sesuai tugas dan wewenangnya.
Adapun tempat yang dipakai dalam praktek kegiatan non-teaching yaitu
perpustakaan, ruang BP/BK, ruang UKS, ruang tata usaha (TU), ruang piket dan
(lobby).

B. Pilihan Program Persekolahan


Adapun penjabaran dan penjelasan kegiatan pilihan program persekolahan
di masing-masing pos kegiatan non-teaching adalah sebagai berikut:
1. Perpustakaan
Ruang perpustakaan terletak di lantai 1 bersebelahan dengan ruang
guru. Ruang perpustakaan nyaman dengan ruangan yang bersih dan
koleksi buku yang lumayan lengkap. Kepala pusat perpustakaan adalah
Ibu Ma’rifatul Khoiriyah, S.Pd dengan petugas layanan harian yaitu Ibu
Siti Ropi’ah, SE.
Adapun tugas dan wewenang dari perpustakaan adalah sebagai
berikut:
Mahasiswa praktikan yang melakukan praktik non-teaching di
perpustakaan melakukan aktivitas sebagai berikut:
a. Ta’aruf dan beramah tamah dengan penjaga perpustakaan
b. Konsultasi tentang tugas, tanggungjawab, tata tertib, dan
wewenang penjaga Perpustakaan
c. Membantu pelayanan peminjaman buku perpustakaan.

11
12

d. Membatu merapikan kursi


2. Ruang Piket (Lobby)
Ruang piket terletak di lobi yaitu ruang pertama yang ditemui setelah
masuk gerbang MAN 1 Natuna. Mahasiswa praktikan yang bertugas di
ruang piket memiliki tanggungjawab sebagai berikut:
a. Berjabat tangan dengan siswa siswi di pagi hari sebelum
pembelajaran dimulai.
b. Ta’aruf dan beramah tamah dengan petugas piket.
c. Mengisi buku administrasi piket.
d. Memencet bel pergantian jam pelajaran.
e. Menggantikan guru piket berhalangan hadir.
f. Melayani tamu.
g. Mengurusi perijinan.
3. Musholla
Musholla di MAN 1 Natuna digunakan untuk sholat fardu berjamaah,
shalat dhuha, shalat jum’at, muhadaroh dan kegiatan keislaman lainnya.
Setiap dzuhur siswa MAN 1 Natuna melaksanakan sholat dzuhur
berjama’ah.
BAB IV
KEGIATAN PENGAJARAN (Teaching)

A. Pelaksanaan Pengajaran
1. Persiapan
Mahasiswa praktikan sebelum melaksanakan praktek mengajar yang
pertama dilakukan adalah mengadakan observasi di dalam kelas. Kegiatan
observasi ini untuk mengetahui kegiatan belajar mengajar yang dilakukan
oleh guru bidang studi yang dalam hal ini adalah guru pamong sebagai
penuntun pembuat perangkat KBM (satuan acara pembelajaran dan
rencana pelaksanaan pembelajaran) yang berisi: standar kompetensi,
kompetensi dasar, tujuan pembelajaran, indikator, materi pembelajaran,
metode dan model pembelajaran, kegiatan pembelajaran,
sumber/media/alat pembelajaran, dan penilaian. Sementara untuk
persiapan-persiapan yang lain antara lain stamina tubuh yang fit dan
penguasaan seluruh elemen pembelajaran.
2. Pelaksanaan Mengajar
Pembelajaran dimulai dengan salam pembuka dilanjutkan ta’aruf
antara siswa dan mahasiswa PPL, guru memberikan apersepsi berupa
informasi pembuka tentang kajian disiplin ilmu yang akan dipelajari. Lalu
dilanjutkan pemberian materi pelajaran, kemudian diikuti dengan
penguasaan kelas dalam rangka penyajian materi, memberikan kesempatan
kepada siswa untuk aktif dalam proses belajar mengajar antara lain dengan
bertanya dan memberikan pendapat dan yang terakhir mengadakan
evaluasi untuk mengetahui sejauh mana materi yang telah dibahas
bersama, dapat diterima secara mendalam dan dikuasai oleh para siswa.
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pelaksanaan praktek mengajar
adalah sebagai berikut:
1. Penguasaan materi
Dengan penguasaan materi bahan ajar yang baik akan
memperlancar proses belajar mengajar dalam kelas.
2. Sikap dan pengelolaan kelas
Sikap guru yang baik adalah berwibawa, tidak terlalu keras, tidak
terlalu lunak, dan tidak monoton. Selalu mengembangkan suasana
demokratis dan sering melibatkan siswa untuk aktif serta menuntun
siswa dalam bertanya, mengungkapkan pendapat, saran, kritik untuk

13
14

memecahkan masalah. Hal ini sangat menunjang keberhasilan dalam


proses belajar mengajar yang efektif, kreatif, dan menyenangkan.
3. Penggunaan media
Media adalah salah satu sarana yang sangat membantu dalam
pelaksanaan proses belajar mengajar, sehingga akan tercapai tingkat
efesiensi dan efektifitas yang tinggi dalam penggunaan waktu dan
pemahaman siswa. Media yang digunakan untuk menarik perhatian
siswa terhadap materi pembelajaran yang disampaikan guru di depan
kelas, namun tidak semua pokok bahasan perlu menggunakan media
dan media yang dipakai tidak harus dengan harga mahal, tetapi
menyesuaikan. Dan dalam penggunaan media penting untuk
menyesuaikan jenis media dengan konten materi yang akan
disampaikan.
4. Metode pembelajaran
Penggunaan metode pembelajaran sangat penting untuk
divariasikan karena dalam satu kelas siswa memiliki karakteristik
yang berbeda. Pemilihan metode yang sesuai merupakan salah satu
usaha untuk mengaktifkan kelas. Bahkan dapat diadakan suatu
permainan bila diperlukan. Antara metode dan guru lebih berperan
guru, karena guru yang mengatur dan mengkondisikan proses belajar
mengajar di kelas. Guru akan lebih baik lagi bila dalam dirinya
tertanam jati diri guru yang komitmen dan profesional.
5. Komunikasi antara guru praktikan dan siswa
Guru praktikan dan siswa harus komunikatif sehingga materi
yang diberikan dapat dipahami siswa dengan mudah dan jelas,
sehingga komunikasi terjalin akrab dan hangat tetapi tidak serius. Dan
untuk memahami kesulitan siswa guru memonitor pekerjaan siswa
secara umum.
Dalam pelaksanaan, pertama kali guru praktikan mengajar masih
didampingi oleh guru pamong untuk mengantarkan praktikan
diperkenalkan pada siswa. Seterusnya guru pamong mengontrol dari
belakang sambil menilai praktikan. Selanjutnya guru pamong akan
mengevaluasi praktikan dari segi penguasaan materi, pengelolaan
kelas, penggunaan metode, sikap mengajar, gaya penyampaian materi,
dan lainnya. Akhirnya guru pamong mengarahkan dan memberikan
petunjuk-petunjuk dalam proses belajar mengajar yang dapat
15

digunakan sebagai pedoman untuk mengajar lebih baik lagi pada


kesempatan selanjutnya.
Selanjutnya dilaksanakan evaluasi yang merupakan alat pengukur
untuk mengetahui tingkat penguasaan siswa terhadap materi yang
telah diberikan. Selain itu evaluasi juga dapat digunakan untuk
mengetahui tingkat keberhasilan guru dalam proses belajar mengajar.
Sedangkan instrumen yang digunakan adalah menyesuaikan aspek
yang dinilai. Di samping itu praktikan juga memberikan tugas
kelompok membuat video pembelajaran yang di upload di Instagram
yang kemudian dipresentasikan di depan kelas secara bergantian.
Tujuan dari evaluasi adalah sebagai tolok ukur untuk mengetahui
sampai sejauh mana materi pembelajaran berhasil disampaikan dan
dapat diterima, dipahami, dan dikuasai oleh siswa.
B. Masalah dalam Pengajaran
Dalam pelaksanaan praktik pembelajaran, praktikan menemukan beberapa
permasalahan dan hambatan dari pertemuan pertama sampai pertemuan terakhir.
Beberapa permasalahan tersebut antara lain:
1. Dalam pengelolaan kelas belum cukup maksimal.
2. Masih sedikit agak canggung di dalam kelas.
3. Belum cukup mahir dalam mengelola waktu yang telah disediakan.
4. Dari siswa sendiri ada yang tidak masuk kelas dikarenakan banyak
perlombaan di bulan Oktober, jadi sulit untuk mengadakan tes dan
membagi tugas kelompok.
Hambatan tersebut secara normal memang sering muncul bagi guru
praktikan baru yang belajar pengelolaan kelas. Ditambah faktor jam mengajar
praktikan yang masih sedikit atau bahkan baru pertama kali dalam kelas
sebenarnya, juga siswa yang masih asing dan proses beradaptasi. Akan tetapi
masalah-masalah tersebut dengan sendirinya dapat segera teratasi dengan
intensitas dan kuantitas mengajar yang semakin banyak, sehingga praktikan lebih
berpengalaman dalam pengelolaan kelas.

C. Usaha Pemecahan Masalah Pengajaran


Seiring berjalannya waktu permasalahan-permasalahan dalam
pembelajaran dapat teratasi. Hal ini dikarenakan masukan dari guru pamong yang
senantiasa mendampingi dan mengontrol dalam setiap praktik mengajar. Juga
intensitas mengajar yang semakin banyak sehingga memungkinkan semakin
mahir dan berpengalaman.
16

Beberapa langkah yang diambil untuk mengatasi berbagai masalah dalam


pengajaran antara lain:
1. Intens melakukan konsultasi dengan guru pamong untuk perbaikan
dalam setiap pertemuan pembelajaran.
2. Terus berlatih dalam pengelolaan kelas.
3. Membangun rasa percaya diri yang tinggi sehingga lebih mantap dan
maksimal dalam performance di depan kelas.
4. Membuat RPP dengan pembagian waktu yang jelas dan rigid sehingga
mampu memanfaatkan waktu yang minim untuk hasil yang maksimal.
5. Memberikan game dan ice breaking yang menarik, dan mendidik.
Sehingga siswa menjadi ceria dan senang, dengan cara ini diharapkan
rasa kantuk siswa akan menghilang.
6. Memberikan nasehat dan masukan agar siswa mengingatkan setiap
guru yang mengajar melewati batas waktu mengajarnya.
7. Kepada praktikan lebih banyak lagi dalam membaca referensi
berkaitan dengan materi yang diajarkan baik berupa buku paket dan
buku lain yang relevan.
8. Memilih metode dan media yang sesuai dengan batas waktu mengajar
yang telah ditentukan. Praktikan menggunakan media social yang
diaplikasikan dengan powerpoint dan menggunakan proyektor,
dengan ini siswa tidak bosan dan memperhatikan penjelasan
praktikan. Metode yang digunakan yaitu tanya jawab dan metode
diskusi.
9. Memberikan pemahaman kepada siswa bahwa semua ilmu adalah
penting dan pada hakikatnya adalah mudah untuk dipalajari,
tergantung kepada niat dan kesungguhan hati para siswa dalam
mempelajarinya.
10. Memberikan pemahaman kepada siswa bahwa semua ilmu pada
hakikatnya adalah berasal dari Allah SWT, sehingga mempunyai hak
yang sama untuk dipelajari tanpa membeda-bedakan ilmu yang satu
dengan yang lainnya.
Dengan berbagai solusi di atas diharapkan permasalahan dalam
pembelajaran dapat diselesaikan serta pembelajaran dapat berjalan dengan baik.
Sehingga kegiatan praktikan dalam mempraktekan teori yang didapatkan di
perkuliahan benar-benar terealisasikan dalam kondisi kelas yang nyata.
BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan
Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan ini merupakan serangkaian
kegiatan yang sangat membantu dalam memperoleh pengalaman praktik teaching
maupun non-teaching, sehingga mahasiswa praktikan memperoleh kesempatan
untuk mempraktekan teori yang didapatkan di meja perkuliahan. Di samping itu
praktikan mendapatkan pengalaman nyata tentang pelaksanaan proses
pembelajaran dan atau kegiatan kependidikan lainnya, sehingga dapat
menggunakan pengalamannya sebagai bekal untuk membentuk jati diri guru yang
mandiri dan cakap memiliki nilai, sikap, pengetahuan, dan keterampilan sebagai
tenaga kependidikan profesional.
Kegiatan belajar mengajar dalam kelas merupakan sarana utama bagi
mahasiswa praktikan, di mana dalam kegiatan ini mahasiswa sebagai calon
pendidik, fasilitator, dan mediator dituntut untuk mempersiapkan bekal sebanyak-
banyaknya berkenaan dengan segala sesuatu yang berhubungan dengan proses
belajar mengajar.
B. Saran
Beberapa saran selama pelaksanaan PPL antara lain:
1. Prodi Pendidikan Agama Islam Natuna hendaknya semakin
menyesuaikan kurikulum dengan kurikulum yang baru sehingga
mampu memenuhi tuntutan zaman yang semakin kompleks.
2. Siswa-siswi MAN 1 Natuna perlu adanya motivasi yang tinggi untuk
belajar yang rajin dan giat. Sehingga tercipta generasi yang cerdas dan
kreatif.
3. Penggunaan media pembelajaran lebih ditingkatkan lagi agar siswa
tidak bosan dan senang dengan materi pembelajran.

17
L
A
M
P
I
R
A
N
LAMPIRAN 1 (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : MAN 1 Natuna Kelas/Semester : XI / 1 (Ganjil)


Mata Pelajaran: Fikih Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
Materi Pokok : Hudud dan Hikmahnya KD : 3.2 dan 4.2

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi, asosiasi, dan mengkomunikasikan, peserta didik mampu :
 Menelaah dasar hukum materi tentang Hudud dengan baik;
 Memahami materi tentang Hudud dengan baik;
 Menyajikan fakta-fakta terkait materi tentang Hudud dengan baik;
 Mengomunikasikan materi tentang Hudud dengan baik;

Media Alat / Bahan


 Worksheet atau lembar kerja (siswa)  Penggaris, spidol, papan tulis

 Lembar penilaian  Laptop & infocus

 LCD Proyektor/ Slide presentasi (ppt)  Internet :

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan Ke-1
Pendahuluan
1. Peserta didik memberi salam, dan membimbing siswa berdoa
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan memberi motivasi (yel-yel/ice breaking)
3. Guru menyampaikan tujuan dan manfaat pembelajaran tentang topik yang akan diajarkan
4. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan langkah pembelajaran
Kegiatan KEGIATAN LITERASI
Inti  Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan menuliskannya
kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Hudud
CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
 Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik. Pertanyaan
ini harus tetap berkaitan dengan materi Hudud
COLLABORATION (KERJASAMA)
 Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan informasi,
mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Hudud
COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
 Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari terkait Hudud.
Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan kembali hal-hal yang belum
dipahami
Penutup
1. Guru bersama peserta didik merefleksikan pengalaman belajar
2. Guru memberikan penilaian lisan secara acak dan singkat
3. Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya dan berdoa

C. PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN


 Penilaian Sikap : Lembar pengamatan
 Penilaian Pengetahuan : LK peserta didik
 Penilaian Keterampilan: Kinerja & observasi diskusi
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : MAN 1 Natuna Kelas/Semester : XI / 1 (Ganjil)


Mata Pelajaran: Fikih Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
Materi Pokok : Hudud dan Hikmahnya KD : 3.2 dan 4.2

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi, asosiasi, dan mengkomunikasikan, peserta didik mampu :
 Menelaah dasar hukum materi tentang Zina dengan baik;
 Memahami materi tentang Zina dengan baik;
 Menyajikan fakta-fakta terkait materi tentang Zina dengan baik;
 Mengomunikasikan materi tentang Zina dengan baik;

Media Alat / Bahan


 Worksheet atau lembar kerja (siswa)  Penggaris, spidol, papan tulis

 Lembar penilaian  Laptop & infocus

 LCD Proyektor/ Slide presentasi (ppt)  Internet :

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan Ke-2
Pendahuluan
1. Peserta didik memberi salam, dan membimbing siswa berdoa
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan memberi motivasi (yel-yel/ice breaking)
3. Guru menyampaikan tujuan dan manfaat pembelajaran tentang topik yang akan diajarkan
4. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan langkah pembelajaran
Kegiatan KEGIATAN LITERASI
Inti  Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan menuliskannya
kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Zina
CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
 Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik. Pertanyaan
ini harus tetap berkaitan dengan materi Zina
COLLABORATION (KERJASAMA)
 Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan informasi,
mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Zina
COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
 Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari terkait Zina.
Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan kembali hal-hal yang belum
dipahami
Penutup
1. Guru bersama peserta didik merefleksikan pengalaman belajar
2. Guru memberikan penilaian lisan secara acak dan singkat
3. Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya dan berdoa

C. PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN


 Penilaian Sikap : Lembar pengamatan
 Penilaian Pengetahuan : LK peserta didik
 Penilaian Keterampilan: Kinerja & observasi diskusi
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : MAN 1 Natuna Kelas/Semester : XI / 1 (Ganjil)


Mata Pelajaran: Fikih Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
Materi Pokok : Hudud dan Hikmahnya KD : 3.2 dan 4.2

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi, asosiasi, dan mengkomunikasikan, peserta didik mampu :
 Menelaah dasar hukum materi tentang Qazaf dengan baik;
 Memahami materi tentang Qazaf dengan baik;
 Menyajikan fakta-fakta terkait materi tentang Qazaf dengan baik;
 Mengomunikasikan materi tentang Qazaf dengan baik;

Media Alat / Bahan


 Worksheet atau lembar kerja (siswa)  Penggaris, spidol, papan tulis

 Lembar penilaian  Laptop & infocus

 LCD Proyektor/ Slide presentasi (ppt)  Internet :

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan Ke-3
Pendahuluan
1. Peserta didik memberi salam, dan membimbing siswa berdoa
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan memberi motivasi (yel-yel/ice breaking)
3. Guru menyampaikan tujuan dan manfaat pembelajaran tentang topik yang akan diajarkan
4. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan langkah pembelajaran
Kegiatan KEGIATAN LITERASI
Inti  Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan menuliskannya
kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Qazaf
CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
 Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik. Pertanyaan
ini harus tetap berkaitan dengan materi Qazaf
COLLABORATION (KERJASAMA)
 Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan informasi,
mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Qazaf
COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
 Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari terkait Qazaf.
Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan kembali hal-hal yang belum
dipahami
Penutup
1. Guru bersama peserta didik merefleksikan pengalaman belajar
2. Guru memberikan penilaian lisan secara acak dan singkat
3. Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya dan berdoa

C. PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN


 Penilaian Sikap: Lembar pengamatan
 Penilaian Pengetahuan: LK peserta didik
 Penilaian Keterampilan: Kinerja & observasi diskusi
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : MAN 1 Natuna Kelas/Semester : XI / 1 (Ganjil)


Mata Pelajaran: Fikih Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
Materi Pokok : Hudud dan Hikmahnya KD : 3.2 dan 4.2

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi, asosiasi, dan mengkomunikasikan, peserta didik mampu :
 Menelaah dasar hukum materi tentang Meminum Minuman Keras dengan baik;
 Memahami materi tentang Meminum Minuman Keras dengan baik;
 Menyajikan fakta-fakta terkait materi tentang Meminum Minuman Keras dengan baik;
 Mengomunikasikan materi tentang Meminum Minuman Keras dengan baik;

Media Alat / Bahan


 Worksheet atau lembar kerja (siswa)  Penggaris, spidol, papan tulis

 Lembar penilaian  Laptop & infocus

 LCD Proyektor/ Slide presentasi (ppt)  Internet :

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan Ke-4
Pendahuluan
1. Peserta didik memberi salam, dan membimbing siswa berdoa
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan memberi motivasi (yel-yel/ice breaking)
3. Guru menyampaikan tujuan dan manfaat pembelajaran tentang topik yang akan diajarkan
4. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan langkah pembelajaran
Kegiatan KEGIATAN LITERASI
Inti  Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan menuliskannya
kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Meminum Minuman Keras
CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
 Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik. Pertanyaan
ini harus tetap berkaitan dengan materi Meminum Minuman Keras
COLLABORATION (KERJASAMA)
 Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan informasi,
mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Meminum Minuman Keras
COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
 Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari terkait
Meminum Minuman Keras. Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan
kembali hal-hal yang belum dipahami
Penutup
1. Guru bersama peserta didik merefleksikan pengalaman belajar
2. Guru memberikan penilaian lisan secara acak dan singkat
3. Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya dan berdoa

C. PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN


 Penilaian Sikap: Lembar pengamatan
 Penilaian Pengetahuan: LK peserta didik
 Penilaian Keterampilan: Kinerja & observasi diskusi
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : MAN 1 Natuna Kelas/Semester : XI / 1 (Ganjil)


Mata Pelajaran: Fikih Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
Materi Pokok : Hudud dan Hikmahnya KD : 3.2 dan 4.2

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi, asosiasi, dan mengkomunikasikan, peserta didik mampu :
 Menelaah dasar hukum materi tentang Hukum Mencuri dengan baik;
 Memahami materi tentang Hukum Mencuri dengan baik;
 Menyajikan fakta-takta terkait materi tentang Hukum Mencuri dengan baik;
 Mengomunikasikan materi tentang Hukum Mencuri dengan baik;

Media Alat / Bahan


 Worksheet atau lembar kerja (siswa)  Penggaris, spidol, papan tulis

 Lembar penilaian  Laptop & infocus

 LCD Proyektor/ Slide presentasi (ppt)  Internet :

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan Ke-5
Pendahuluan
1. Peserta didik memberi salam, dan membimbing siswa berdoa
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan memberi motivasi (yel-yel/ice breaking)
3. Guru menyampaikan tujuan dan manfaat pembelajaran tentang topik yang akan diajarkan
4. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan langkah pembelajaran
Kegiatan KEGIATAN LITERASI
Inti  Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan menuliskannya
kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Hukum Mencuri
CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
 Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik. Pertanyaan
ini harus tetap berkaitan dengan materi Hukum Mencuri
COLLABORATION (KERJASAMA)
 Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan informasi,
mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Hukum Mencuri
COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
 Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari terkait Hukum
Mencuri. Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan kembali hal-hal yang
belum dipahami
Penutup
1. Guru bersama peserta didik merefleksikan pengalaman belajar
2. Guru memberikan penilaian lisan secara acak dan singkat
3. Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya dan berdoa

C. PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN


 Penilaian Sikap: Lembar pengamatan
 Penilaian Pengetahuan: LK peserta didik
 Penilaian Keterampilan: Kinerja & observasi diskusi
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : MAN 1 Natuna Kelas/Semester : XI / 1 (Ganjil)


Mata Pelajaran: Fikih Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
Materi Pokok : Hudud dan Hikmahnya KD : 3.2 dan 4.2

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi, asosiasi, dan mengkomunikasikan, peserta didik mampu :
 Menelaah dasar hukum materi tentang Hukum Penyamun, Perampok, dan Perompak dengan baik;
 Memahami materi tentang Hukum Penyamun, Perampok, dan Perompak dengan baik;
 Menyajikan fakta-fakta terkait materi tentang Hukum Penyamun, Perampok, dan Perompak dengan baik;
 Mengomunikasikan materi tentang Hukum Penyamun, Perampok, dan Perompak dengan baik;

Media Alat / Bahan


 Worksheet atau lembar kerja (siswa)  Penggaris, spidol, papan tulis

 Lembar penilaian  Laptop & infocus

 LCD Proyektor/ Slide presentasi (ppt)  Internet :

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan Ke-6
Pendahuluan
1. Peserta didik memberi salam, dan membimbing siswa berdoa
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik dan memberi motivasi (yel-yel/ice breaking)
3. Guru menyampaikan tujuan dan manfaat pembelajaran tentang topik yang akan diajarkan
4. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan langkah pembelajaran
Kegiatan KEGIATAN LITERASI
Inti  Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan menuliskannya
kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Penyamun, Perampok, dan
Perompak
CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
 Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik. Pertanyaan
ini harus tetap berkaitan dengan materi Penyamun, Perampok, dan Perompak
COLLABORATION (KERJASAMA)
 Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan informasi,
mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Penyamun, Perampok, dan
Perompak
COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
 Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
CREATIVITY (KREATIVITAS)
 Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari terkait
Penyamun, Perampok, dan Perompak. Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk
menanyakan kembali hal-hal yang belum dipahami
Penutup
1. Guru bersama peserta didik merefleksikan pengalaman belajar
2. Guru memberikan penilaian lisan secara acak dan singkat
3. Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya dan berdoa

C. PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN


 Penilaian Sikap: Lembar pengamatan
 Penilaian Pengetahuan: LK peserta didik
 Penilaian Keterampilan: Kinerja & observasi diskusi
Ranai, 05 Oktober 2022
Menyetujui, Mengetahui,
Guru Pamong Kepala Madrasah Guru Mata Pelajaran

DRA. HJ. ROBIAH HJ. FATIMAH, S.Pd MM SERLYNA


NIP. 197005091999032012 NIP. 197407242002122002 NIM. 1215.19.3003
sd
LAMPIRAN 2 (SILABUS)
SILABUS
Satuan Pendidikan : MA
Mata Pelajaran : Fikih
Kelas/Semester : XI/1-2 (Ganjil & Genap)
Alokasi Waktu :
Tahun Pelajaran : 2022/2023

Kompetensi Inti
KI-1 & KI-2 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran,
damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan
lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan internasional”.
KI-3 : Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,
seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
KI-4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara
efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

Alokasi
Kompetensi Dasar Indikator Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
3.1 Menganalisis ketentuan  Menganalisis Materi Jinayat Dan  Mengamati, menanya, mengekplorasi, Tes Tulis, 10 JP  Buku Mata
tentang jinaayaat dan Pembunuhan Hikmahnya mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi Demonstra si Pelajaran
hikmahnya  Menganalisis Materi tentang Pembunuhan Hafalan, Praktek Fiqih Kelas
4.1 Menyajikan hasil an Penganiayaan  Mengamati, menanya, mengekplorasi, 11, LKS
alisis tentang  Menganalisis Materi Qisas mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
pelaksanaan ketentuan  Menganalisis Materi Diyat tentang Penganiayaan
jinaayaat dan  Menganalisis Materi  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
hikmahnya Kaffarat mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Qisas
 Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Diyat
 Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Kaffarat
3.2 Menganalisis ketentuan  Menganalisis Materi Hudud Hudud dan  Mengamati, menanya, mengekplorasi, Tes Tulis, 12 JP  Buku Mata
tentang hukum huduud  Menganalisis Materi Zina Hikmahnya mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi Demonstra si Pelajaran
dan hikmahnya  Menganalisis Materi Qazaf tentang Hudud Hafalan, Praktek Fiqih Kelas
4.2 Menyajikan contoh-  Menganalisis Materi
Alokasi
Kompetensi Dasar Indikator Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
contoh hasil analisis Meminum Minuman Keras  Mengamati, menanya, mengekplorasi, 11, LKS
pelanggaran yang  Menganalisis Materi mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
terkena ketentuan Mencuri tentang Zina
hukum huduud  Menganalisis Materi  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Penyamun, Perampok, dan mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Perompak tentang Qazaf
 Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Meminum Minuman Keras
 Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Mencuri
 Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Penyamun, Perampok, dan Perompak
3.3 Menganalisis ketentuan  Menganalisis Materi Bugat  Mengamati, menanya, mengekplorasi, Tes Tulis, 4 JP  Buku Mata
tentang larangan Pengertian Bugat, Tindakan (Pembrontakan) mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi Demonstra si Pelajaran
bughaat Hukum Terhadap Bugat, tentang Pengertian Bugat, Tindakan Hukum Hafalan, Praktek Fiqih Kelas
4.3 Menyajikan contoh- dan Status Hukum Terhadap Bugat, dan Status Hukum Pembrontak 11, LKS
contoh hasil analisis Pembrontak (pelaku Bugat) (pelaku Bugat)
larangan bughaat  Menganalisis Materi Hukum  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Memerangi Bughah dan mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Batasannya, serta Hikmah tentang Hukum Memerangi Bughah dan
hukuman bagi Batasannya, serta Hikmah hukuman bagi Bugat
3.4 Menganalisis peradilan  Menganalisis Materi Peradilan dan  Mengamati, menanya, mengekplorasi, Tes Tulis, 10 JP  Buku Mata
Islam dan hikmahnya Peradilan Hikmahnya mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi Demonstra si Pelajaran
4.4 Mengomunikas ikan  Menganalisis Materi Hakim tentang Peradilan Hafalan, Praktek Fiqih Kelas
penerapan ketentuan  Menganalisis Materi Saksi  Mengamati, menanya, mengekplorasi, 11, LKS
peradilan Islam  Menganalisis Materi mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Penggugat dan Bukti tentang Hakim
 Menganalisis Materi  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Tergugat dan Sumpah mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Saksi
 Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Penggugat dan Bukti
 Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Tergugat dan Sumpah
Alokasi
Kompetensi Dasar Indikator Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
3.5 Menganalisis ketentuan  Menganalisis Materi Pernikahan  Mengamati, menanya, mengekplorasi, Pengetahuan, 12 JP  Buku Siswa
perkawinan dalam Tentang Pernikahan dalam Islam mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi Keterampilan, Fiqih Kelas
hukum Islam dan  Menganalisis Materi tentang Pernikahan Sikap 11 Revisi
perundangundangan Tentang Meminang atau  Mengamati, menanya, mengekplorasi, 2019, Modul,
4.5 Menyajikan hasil Khitbah mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi LKS
analisis praktik  Menganalisis Materi tentang Meminang atau Khitbah
pernikahan yang sesuai Tentang Memahmi Mahram  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
dan tidak sesuai dengan dan Prinsip Kafaah dalam mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
ketentuan hukum Islam Pernikahan tentang Memahmi Mahram dan Prinsip Kafaah
yang terjadi di  Menganalisis Materi dalam Pernikahan
masyarakat Tentang Syarat dan Rukun  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Nikah (Menganalisi Wali, mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Saksi, Ijab Qabul, dan tentang Syarat dan Rukun Nikah (Menganalisi
Mahar) Wali, Saksi, Ijab Qabul, dan Mahar)
 Menganalisis Materi  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Tentang Macam- macam mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Pernikahan Terlarang tentang Macam-macam Pernikahan Terlarang
 Menganalisis Materi  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Tentang Hak dan Kewajiban mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Suami Isteri tentang Hak dan Kewajiban Suami Isteri
3.6 Mengevaluasi  Menganalisis Materi Perceraian  Mengamati, menanya, mengekplorasi, Pengetahuan, 8 JP  Buku Siswa
ketentuan talak dan Tentang Perceraian (Talak) dan mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi Keterampilan, Fiqih Kelas
rujuk dan akibat hukum  Menganalisis Materi Dampaknya tentang Perceraian Sikap 11 Revisi
yang menyertainya Tentang Khuluk dan Fasakh  Mengamati, menanya, mengekplorasi, 2019, Modul,
4.6 Menyajikan hasil  Menganalisis Materi mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi LKS
evaluasi talak dan rujuk Tentang Iddah dan Hadanah tentang Khuluk dan Fasakh
yang terjadi di  Menganalisis Materi  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
masyarakat Tentang Rujuk mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Iddah dan Hadanah
 Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Rujuk
3.7 Menganalisis ketentuan  Menganalisis Materi Hukum Waris  Mengamati, menanya, mengekplorasi, Pengetahuan, 16 JP  Buku Siswa
hukum waris dan Tentang Ilmu Mawaris dalam Islam mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi Keterampilan, Fiqih Kelas
wasiat  Menganalisis Materi tentang Ilmu Mawaris Sikap 11 Revisi
4.7 Menyajikan hasil Tentang Sebab-Sebab  Mengamati, menanya, mengekplorasi, 2019, Modul,
analisis praktik waris Seseorang Mendapatkan mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi LKS
dan wasiat dalam Warisan tentang Sebab-Sebab Seseorang Mendapatkan
masyarakat yang sesuai  Menganalisis Materi Warisan
Alokasi
Kompetensi Dasar Indikator Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran Penilaian Sumber Belajar
Waktu
dan tidak sesuai dengan Tentang Hal-hal yang  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
ketentuan hukum Islam Menyebabkan Seseorang mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Tidak Mendapatkan Harta tentang Hal-hal yang Menyebabkan Seseorang
Waris Tidak Mendapatkan Harta Waris
 Menganalisis Materi  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Tentang Ahli Waris yang mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Tidak Bisa Gugur Haknya, tentang Ahli Waris yang Tidak Bisa Gugur
dan Permasalahan Ahli Haknya, dan Permasalahan Ahli Waris
Waris  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
 Menganalisis Materi mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Tentang Asabah tentang Asabah
 Menganalisis Materi  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Tentang Hijab mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
 Menganalisis Materi tentang Hijab
Tentang Tata Cara dan  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
Pelaksanaan Pembagian mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
Warisan tentang Tata Cara dan Pelaksanaan Pembagian
 Menganalisis Materi Warisan
Tentang Wasiat  Mengamati, menanya, mengekplorasi,
mengasosiasi, dan mengomunikasikan materi
tentang Wasiat

Ranai, 5 Oktober 2022


Menyetujui, Mengetahui,
Guru Pamong Kepala Madrasah Guru Mata Pelajaran

DRA. HJ. ROBIAH HJ. FATIMAH, S.Pd MM SERLYNA


NIP. 197005091999032012 NIP. 197407242002122002 NIM. 1215.19.3003
LAMPIRAN 3 (PROMES)

PROGRAM SEMESTER (PROMES)

SATUAN PENDIDIKAN : MADRASAH ALIYAH


MATA PELAJARAN : FIQIH
KELAS/PROGRAM : XI(SEBELAS) / IPA-IPS
SEMESTER : GASAL

KOMPETENSI INTI :
KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun,
responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan baksat
dan minatnya untuk memecahkan masalah
KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di
sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan

Juli Agustus September Oktober November Desember


Kompetensi Dasar Materi Pembelajaran
1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1.1. Menghayati hikmah syariat Islam - Ketentuan Allah tentang
tentang hukum jinayat jinayat dan hikmahnya
1.2. Menunjukkan sikap adil dan tanggung - Contoh-contoh
jawab dalam penerapan materi hukum pelanggaran yang terkena
jinayat ketentuan jinayat
1.3. menjelaskanketentuan Allah tentang
jinayat dan hikmahnya
1.4. Menunjukkan contoh-contoh
pelanggaran yang terkena ketentuan
jinayat

1.2 Meyakini syariat - Ketentuan Allah tentang


Islam tentang hukum hudud hudud dan hikmahnya
2.2 Menunjukkan - Contoh-contoh
sikap adil dan tanggungjawab dalam pelanggaran yang terkena
penerapan materi hukum hudud ketentuan hudud
3.2 Menjabarkan
Juli Agustus September Oktober November Desember
Kompetensi Dasar Materi Pembelajaran
1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
ketentuan Allah tentang hudud dan
hikmahnya
4.2 Menunjukkan
contoh-contoh pelanggaran yang terkena
ketentuan hudud
1.3 Meyakini syariat - Hukum Islam tentang bughat dan
Islam tentang hikmahnya
bughat
2.3 Menunjukkan - Presentasi contoh perbuatan
sikap adil dan tanggungjawab dalam bughat dan sikap menjauhinya
penerapan materi hukum bughat
3.3 Memahami hukum
Islam tentang bughat dan hikmahnya
4.3 Menunjukkan contoh pelanggaran yang
terkena ketentuan bughat
1.4 Menerima hukum - Ketentuan Islam tentang
peradilan Islam peradilandan hikmahnya
2.4 Menunjukkan sikap patuh pada hokum - Contoh penerapan ketentuan
3.3 Menganalisis Islam ketentuan Islam tentang
ketentuan Islam peradilan
tentang peradilan dan hikmahnya
4.4 Menunjukkan contoh penerapan
ketentuan Islam tentang peradilan
Ulangan Harian
Ulangan Tengah Semester 1
Ulangan Semester

Menyetujui, Mengetahui, Ranai, 05 Oktober 2022


Guru Pamong Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

DRA. HJ. ROBIAH HJ. FATIMAH, S.Pd MM SERLYNA


NIP. 197005091999032012 NIP. 197407242002122002 NIM. 1215.19.3003
LAMPIRAN 4 (PROTA)

PROGRAM TAHUNAN (PROTA)

SATUAN PENDIDIKAN : MADRASAH ALIYAH


MATA PELAJARAN : FIQIH
KELAS/PROGRAM : XI (SEBELAS) / IPA-IPS

KOMPETENSI INTI :
KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan
sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai
cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban
terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural
pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan baksat dan minatnya untuk
memecahkan masalah
KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan

Semester Kompetensi Dasar Materi Pembelajaran Alokasi Waktu Keterangan

1 1.5. Menghayati hikmah - Ketentuan Allah 2 TM


syariat Islam tentang tentang jinayat dan (45 x 4)
hukum jinayat hikmahnya
1.6. Menunjukkan sikap - Contoh-contoh
adil dan tanggung pelanggaran yang
jawab dalam terkena ketentuan
penerapan materi jinayat
hukum jinayat
1.7. menjelaskanketentuan
Allah tentang jinayat
dan hikmahnya
1.8. Menunjukkan contoh-
contoh pelanggaran
yang terkena ketentuan
jinayat

1.2 Meyakini syariat - Ketentuan Allah 2 TM


Islam tentang tentang hudud dan (45 x 4)
hukum hudud hikmahnya
2.2 Menunjukkan - Contoh-contoh
sikap adil dan pelanggaran yang
terkena ketentuan
tanggungjawab
hudud
dalam penerapan
materi hukum
hudud
3.2 Menjabarkan
ketentuan Allah
tentang hudud dan
Semester Kompetensi Dasar Materi Pembelajaran Alokasi Waktu Keterangan

hikmahnya
4.2 Menunjukkan
contoh-contoh
pelanggaran yang
terkena ketentuan
hudud
1.3 Meyakini syariat - Hukum Islam tentang 2 TM
Islam tentang bughat dan hikmahnya (45 x 4)
bughat
2.3 Menunjukkan - Presentasi contoh
sikap adil dan perbuatan bughat dan
sikap menjauhinya
tanggungjawab
dalam penerapan
materi hukum
bughat
3.3 Memahami hukum
Islam tentang bughat
dan hikmahnya
4.3 Menunjukkan contoh
pelanggaran yang
terkena ketentuan
bughat
1.4 Menerima hukum - Ketentuan Islam 2 TM
peradilan Islam tentang peradilandan (45 x 4)
2.4 Menunjukkan sikap hikmahnya
patuh pada hokum - Contoh penerapan
3.3 Menganalisis ketentuan Islam
ketentuan Islam ketentuan Islam
tentang peradilan
dan hikmahnya tentang peradilan
4.4 Menunjukkan contoh
penerapan ketentuan
Islam tentang peradilan
Ulangan Umum Semester Gasal
1.1 Menghayati hikmah - Ketentuan 8 TM
dari ketentuan Islam pernikahan dalam (45 x 16)
tentang pernikahan Islam, ketentuan
2.1 Membiasakan sikap pernikahan menurut
tanggungjawab dalam perundang-
menerapkan hukum undangan dan
Islam hikmahnya
3.1 Menjelaskan - Hasil analisis praktik
ketentuan perkawinan yang salah d
perkawinan dalam masyarakat berdasarkan
Islam, dan ketentuan hukum Islam
hikmahnya
3.2 Memahami
ketentuan
perkawinan
menurut
perundang-
undangan
4.1 Mengkritisi praktik
perkawinan yang
salah di masyarakat
Semester Kompetensi Dasar Materi Pembelajaran Alokasi Waktu Keterangan

berdasarkan
ketentuan hukum
Islam
4.2 Menunjukkan
contoh- perbadaan
ketentuan
perkawinan dalam
Islamdengan
undang- undang
perkawinan
1975
1.2 Menghayati - Ketentuan hukum 10 TM
ketentuan mawaris dalam (45 x 20)
syariat Islam dalam Islam
melakukan - Hasil analisis
praktik waris
pembagian harta dalam masyarakat
warisan dan wasiat yang tidak
2.2 Meningkatkan sikap sesuai dengan
peduli, jujur dan ketentuan hokum
kerja samasebagai Islam
implementasi dari
pemahaman
tentang ketentuan
pembagian harta
warisan dan wasiat
3.3. menguraikan
ketentuan hukum
mawaris dan wasiat
dalam Islam
4.3. Mengkritisi praktik
waris dalam
masyarakat yang
tidak sesuai
dengan ketentuan
hukum Islam

Ulangan Kenaikan Kelas

Menyetujui, Mengetahui, Ranai, 05 Oktober 2022


Guru Pamong Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

DRA. HJ. ROBIAH HJ. FATIMAH, S.Pd MM SERLYNA


NIP. 197005091999032012 NIP. 197407242002122002 NIM. 1215.19.3003
LAMPIRAN 6 (DAFTAR HADIR DAN NILAI)

DAFTAR HADIR DAN NILAI SISWA

Anda mungkin juga menyukai