Anda di halaman 1dari 2

NAMA : MULIA FADILA DAMAYANTI

NIM : 859428148

PROGRAM STUDI : PGSD

MATA KULIAH : STRATEGI PEMBELAJARAN DI SD

JAWABAN TUGAS TUTORIAL 3

1. Kegiatan pembelajaran biasa adalah proses pembelajaran yang dilakukan secara


umum di dalam kelas, dengan tujuan untuk mengajarkan materi kepada semua siswa
dalam kelompok yang sama. Biasanya, kegiatan ini dilakukan secara teratur sesuai
dengan kurikulum yang telah ditetapkan. Pada kegiatan pembelajaran biasa, siswa
belajar berama-sama dalam kelompok yang heterogen, dimana tingkat pemahaman
dan kemampuan mereka bisa berbeda-beda. Sementara itu kegiatan belajar remedial
adalah kegiatan tambahan yang ditujukan untuk siswa yang mengalami kesulitan atau
kesenjangan dalam pemahaman materi pembelajaran. Kegiatan remedial diberikan
kepada siswa yang membutuhkan perhatian ekstra dan pendekatan yang berbeda
untuk mencapai pemahaman yang diharapkan. Kegiatan ini bertujuan untuk
membantu siswa dalam mengejar ketertinggalan atau mengatasi kesulitan belajar
mereka.
2. Dalam melakukan penataan kelas untuk mencapai hasil yang optimal, ada beberapa
hal yang perlu diperhatikan yaitu:
 Tata letak meja dan kursi, penataan meja dan kursi dalam kelas dapat
mempengaruhi interaksi antara siswa dan guru, serta antara siswa dan guru,
serta antara siswa yang satu dengan yang lain. Pastikan setiap ssiwa memiliki
ruang yang cukup untuk duduk dengan nyaman dan mengakses peralatan
pembelajaran.
 Area kerja dan penyimpanan, Sediakan area kerja yang terorganisir dengan
baik untuk siswa, seperti rak buku, laci atau tempat penyimpanan yang
sesuai.

3. Disiplin adalah kemampuan seseorang untuk mengikuti aturan, tata tertib, dan norma
yang ada dalam suatu lingkungan. Ditanamkan disiplin sejak dini pada siswa penting
karena membantu mereka mengembangkan sikap yang bertanggung jawab, memiliki
control diri, dan mampu bekerja dengan baik dalam lingkungan sosial. Beberapa
factor yang mempengaruhi disiplin kelas anatar lain:
 Kepemimpinan Guru yaitu peran guru dalam menciptakan dan
mempertahankan disiplin di kelas sangat penting. Guru harus memberikan
arahan yang jelas, mengatur tata tertib, dan memberikan contoh perilaku yang
disiplin kepada siswa. Kepemimpinan yang kuat dari guru dapat memberikan
pengaruh positif pada tingkat disiplin di kelas.
Contohnya seorang guru yang konsisten dlam menegakkan atauran kelas,
membrikan arahan yang tegas dan memberikan penghargaan atau sanksi yang
sesuai akan membantu menciptakan lingkungan yang teratur dan disiplin
kelas.
 Lingkungan fisik yang mendukung dan teratur dan tertata dengan baik dapat
membantu meningkatkan disiplin di kelas. Ruang kelas yang bersih, peralatan
yang terorganisir dengan baik, dan penataan yang jelas dapat membantu
mengurangi gangguan dan menciptakan susasan yang kondusif untuk belajar.
 Hubungan yang baik antara guru dan siswa, hubungan yang positif dans aling
menghormati antara guru dan siswa dapat mempengaruhi tingkat disiplin di
kelas. Ketika siswa merasa didengar, dihargai, dan memiliki hubungan yang
baik dengan guru, mereka cenderung lebih termotivasi untuk membantu aturan
dan instruksi yang diberikan.
 Konsistensi dalam penegakan aturan dan memberlakukan sanksi secara
konsisten akan membantu membentuk perilaku yang dissplin. Siswa perlu tau
apa yang diharapkan dari mereka dan konsekuensi yang akan mereka hadapi
jika melanggar atura.
 Keterllibatan siswa dalam pembelajaran dapat meningkatkan proses
pembelajaran dan meningkatkan dispilin dalam kelas. Ketika siswa merasa
terlibat dan tertantang, mereka cenderung lebih focus.
4. Ada beberapa metode yang dapat digunakan oleh guru dalam meberikan pembeljarn
yang efektif yaitu pembelajaran menggunakan visualisasi, pembelajaran yang bersifat
kooperatif dan persuasif dan penggunaan teknologi.

Anda mungkin juga menyukai