Anda di halaman 1dari 8

Reaksi Kimia 33

REAKSI KIMIA MODUL-07


Yos. F. da Lopes, SP, M.Sc & Welianto Boboy, SP, M.Sc.
Department of Dryland Agriculture Management, Kupang State Agriculture Polytechnic Jl. Prof. Herman
Yohanes Penfui, PO Box 1152 Kupang East Nusa Tenggara Indonesia

A. Tujuan
Mengamati dan mempelajari beberapa ciri adanya reaksi kimia.
B. Dasar Teori
Perubahan kimia disebut reaksi kimia. Reaksi kimia adalah peristiwa perubahan kimia dari zat-zat yang
bereaksi (reaktan) menjadi zat-zat hasil reaksi (produk). Pada reaksi kimia selalu dihasilkan zat-zat yang baru dengan
sifat-sifat yang baru. Reaksi kimia dituliskan dengan menggunakan lambang unsur. Perhatikan reaksi merkuri oksida
yang menghasilkan merkuri dan oksigen berikut:
HgO → Hg + O2
Ahli kimia akan menerjemahkan lambang-lambang di atas sebagai berikut: “Molekul HgO yang terdiri dari satu atom
merkuri (Hg) ditambah satu atom oksigen (O), menghasilkan (→) satu molekul yang terdiri dari satu atom merkuri
(Hg) ditambah satu molekul yang terdiri dari dua atom oksigen (O2).
Reaksi kimia umumnya dilangsungkan dengan cara mencampurkan zat-zat peraksi dalam suatu wadah
reaksi. Akan tetapi tidak setiap pencampuran disertai dengan reaksi kimia. Bagaimana kita dapat mengetahui apakah
pencampuran dua jenis zat menghasilkan reaksi kimia atau hanya sekedar bercampur? Kadang-kadang memang tidak
mudah untuk mengetahui terjadi atau tidak terjadi reaksi kimia. Suatu reaksi kimia dikatakan berlangsung atau terjadi
jika kita dapat mengamati hal-hal sebagai berikut:
1. Reaksi itu menghasilkan gas
Zn (s) + H2SO4 (aq) menghasilk
 an
 ZnSO4 (aq) + H2 (g)
Na2CO3 (aq) + 2 HCl (aq)     2 NaCl (aq) + H2O (aq) + CO2 (g)
menghasilkan

2. Reaksi itu menghasilkan endapan


AgNO3 (aq) + NaBr (aq) menghasilk
 an
 NaNO3 (aq) + AgBr (s)
BaCl2 (aq) + K2SO4 (aq)     2 KCl (aq) + BaSO4 (s)
menghasilkan

3. Reaksi itu menimbulkan panas


HCl (aq) + NaOH (aq) menghasilk
 an
 NaCl (aq) + H2O (aq) (larutan menjadi panas)
4. Reaksi itu menimbulkan perubahan warna
2K2CrO4 (aq) + 2HCl (aq menghasilk
 an
 K2Cr2O7 (aq) (jingga) + 2KCl(aq) + 2H2O
5. Reaksi itu membutuhkan waktu
6. Reaksi itu menimbulkan bau
NaOH (aq) + NH4 Cl (aq) menghasilk
 an
 NaCl (aq) + H2O(aq) + NH3 (g) (bau amoniak)

Prepared by: Yos F. da Lopes & Welianto Boboy – Prodi MPLK Politani Negeri Kupang
Reaksi Kimia 34
MPLK

C. Alat & Bahan


Untuk Kegiatan 1: Reaksi Kimia Menghasilkan Endapan
 Gelas kimia, pipa kaca atau selang plastik, tabung reaksi 3 buah dan rak, pipet tetes 3 buah, kapur, air,
larutan CuSO4 0.05 M, larutan NaOH 0.1 M, larutan NaCl 0.1 M, dan larutan AgNO3 0.1 M.
Untuk Kegiatan 2: Reaksi Kimia Menimbulkan Perubahan Warna
 Cawan petri, gelas kimia 50 mL, pipet tetes 1 buah, tabung reaksi 1 buah dan raknya, nasi putih, larutan
Iodium (I2), asam oksalat (H2C2O4) 2%, larutan KMnO4 2%, larutan K2CrO4 0.1 M, larutan HCl 0.1
M, dan larutan H2SO4 0.1 M, dan air.
Untuk Kegiatan 3: Reaksi Kimia Menimbulkan Perubahan Suhu
 Gelas kimia, termometer, tabung reaksi 2 buah dan raknya, 2 buah pipet tetes, kapur tohor, air, H2SO4 0.1
M, NaOH 0.1 M, Ba(OH)2 0.1 M, dan NH4Cl 0.1 M.
Untuk Kegiatan 4: Reaksi Kimia Menghasilkan Gas.
 Gelas kimia, 2 pipet tetes, 3 buah tabung reaksi dan raknya, sendok , pengaduk, air, soda kue (NaHCO3)
sebanyak 1 sendok teh, asam sulfat (H2SO4) 0.1 M dan 1 M, serbuk atau potongan kecil Zn, Na2CO3 0.1
M, HCl 0.1 M.

D. Prosedur Kerja
Kegiatan 1: Reaksi Kimia Menghasilkan Endapan
1. Buatlah larutan air kapur dan ambil ½ gelas larutan yang jernih. Masukkan selang plastik/pipa kaca ke dalam
gelas yang berisi larutan kapur. Tiuplah larutan air kapur melalui selang plastik/pipa kaca sampai terjadi
perubahan pada larutan, seperti pada Gambar 1.1. Setelah terjadi perubahan, diamkan larutan beberapa saat.
Amati perubahan yang terjadi pada dasar gelas, dan catat hasilnya pada Tabel Hasil Pengamatan.
2. Seperti yang tampak pada Gambar 1.2, masukkan larutan 1 mL larutan NaOH 0.1 M ke dalam tabung reaksi,
kemudian, kemudian tetesi larutan CuSO4 0.05 M. Amati dan catat perubahan yang terjadi pada Tabel Hasil
Pengamatan.
3. Seperti yang tampak pada Gambar 1.3, masukkan ke dalam tabung reaksi 1 mL NaCl 0.1 M lalu tambahkan
5 tetes AgNO3 0.1 M. Amati dan catat perubahan yang terjadi pada Tabel Hasil Pengamatan.
4. Apakah kesimpulan dari percobaan-percobaan di atas?.
Catatan:Gunakan pipet tetes yang berbeda untuk mengambil zat yangberbeda. Hati-hatilah menggunakan
bahan kimia.

Gambar 1.1 Gambar 1.2. Gambar 1.3.

Prepared by: Yos F. da Lopes & Welianto Boboy – Prodi MPLK Politani Negeri Kupang
Reaksi Kimia 35
MPLK

Pertanyaan:
1. Pada saat anda meniup larutan dalam gelas, gas apa yang kamu tiupkan? Apa yang terjadi pada dasar larutan
setelah anda tiup?
2. Apakah perubahan yang terjadi pada kegiatan ini merupakan reaksi kimia? Jelaskan apakah ada zat baru
yang terbentuk.
3. Coba anda tuliskan persamaan reaksi yang lengkap dari ketiga reaksi di atas.
Kegiatan 2: Reaksi Kimia Menimbulkan Perubahan Warna
1. Amati dan catatlah warna nasi. Seperti yang terlihat pada Gambar 2.1, ambillah satu sendok nasi putih dan
letakkan pada cawan petri, lalu teteskan larutan Iodium pada nasi putih tersebut. Amati perubahan warna
yang terjadi, dan catatlah pengamatanmu.
2. Catatlah warna setiap larutan. Seperti pada Gambar 2.2, isilah gelas kimia dengan 10 tetes larutan kalium
permanganat (KMnO4), lalu teteskan 5 tetes larutan H2SO4, kemudian tambahkan 25 mL air untuk
mengencerkan larutan. Tambahkan asam oksalat tetes demi tetes sampai terjadi perubahan warna. Amati dan
catatlah perubahan yang terjadi.
3. Catatlah warna setiap larutan. Seperti yang terlihat pada Gambar 2.3, masukkan 1 mL K2CrO4 0,1 M ke
dalam tabung reaksi lalu tambahkan 1 mL HCl 0,1 M. Amati dan catat perubahan yang terjadi.

Gambar 2.1 Gambar 2.2 Gambar 2.3


4. Apakah kesimpulan dari percobaan di atas?
Catatan:Gunakan pipet tetes yang berbeda untuk mengambil zat yangberbeda. Hati-hatilah menggunakan
bahan kimia!
Pertanyaan:
1. Apakah peristiwa tersebut tergolong perubahan kimia?
2. Jelaskan apakah ada zat baru yang terbentuk.
3. Coba anda tuliskan persamaan reaksi yang lengkap dari ketiga reaksi di atas.
Kegiatan 3: Reaksi Kimia Menimbulkan Perubahan Suhu
1. Perhatikan Gambar 3.1. Ambillah gelas kimia dan masukkan air ke dalam gelas kimia hingga setengahnya
dan catatlah suhu air dalam gelas (T1). Masukkan sebongkah kalsium oksida (kapur tohor) ke dalam gelas
yang berisi air, lalu masukkan termometer ke dalam campuran air dan kapur tohor, catatlah suhunya (T2).
Bandingkan suhu air sebelum dan sesudah bercampur dengan kapur tohor. Hitunglah bersarnya perubahan
suhu yang terjadi (T2 – T1).
2. Perhatikan Gambar 3.2. Ukurlah suhu (T1) masing-masing larutan dengan menggunakan termometer
(usahakan suhu kedua larutan tersebut sama). Masukkan larutan asam sulfat (H2SO4) ke dalam tabung reaksi.
Kemudian, tambahkan larutan natrium hidroksida (NaOH) ke dalam tabung reaksi tersebut. Ukurlah suhu

Prepared by: Yos F. da Lopes & Welianto Boboy – Prodi MPLK Politani Negeri Kupang
Reaksi Kimia 36
MPLK

campuran (T2) tersebut. Bandingkan suhu air sebelum dan sesudahnya. Hitunglah bersarnya perubahan suhu
yang terjadi (T2 – T1).
3. Perhatikan Gambar 3.3. Lakukanlah hal yang sama (seperti pada nomor 2) dengan cara mereaksikan larutan
barium hidroksida (Ba(OH)2) dengan amonium klorida (NH4Cl). Bandingkan suhu air sebelum dan
sesudahnya. Hitunglah bersarnya perubahan suhu yang terjadi (T2 – T1).

Gambar 3.1 Gambar 3.2 Gambar 3.3

4. Berdasarkan hasil kegiatanmu buatlah kesimpulannya.


Pertanyaan:
1. Hitunglah berapa derajat perubahan suhunya.
2. Apakah peristiwa tersebut merupakan reaksi kimia? Berikan alasanmu.
3. Coba anda tuliskan persamaan reaksi yang lengkap dari ketiga reaksi di atas.

Kegiatan 4: Reaksi Kimia Menghasilkan Gas


1. Perhatikan Gambar 4.1. Masukkan soda kue (NaHCO3) ke dalam gelas kimia yang berisi air, kemudian aduk
sampai rata. Teteskan asam sulfat (H2SO4) ke dalam gelas kimia tersebut, amati perubahan yang terjadi.
2. Perhatikan Gambar 4.2. Ke dalam tabung reaksi masukan 1 mL Na2CO3 0,1 M lalu tambahkan 2 mL HCl 0,1
M. Amati dan catat perubahan yang terjadi.
3. Perhatikan Gambar 4.3. Memasukan serbuk seng secukupnya atau 1 potongankecil seng (Zn) ke dalam
tabung reaksi kemudian menambahkan tetes demi tetes H2SO4 1 M. Mengamati dan mencatat perubahan
yang terjadi.

Gambar 4.1 Gambar 4.2 Gambar 4.3

Prepared by: Yos F. da Lopes & Welianto Boboy – Prodi MPLK Politani Negeri Kupang
Reaksi Kimia 37
MPLK

4. Apakah kesimpulan dari percobaan di atas?


Hati-hatilah menggunakan bahan kimia.

Pertanyaan:
1. Apakah peristiwa tersebut tergolong perubahan kimia?
2. Jelaskan apakah ada zat baru yang terbentuk.
3. Coba anda tuliskan persamaan reaksi yang lengkap dari ketiga reaksi di atas.

Prepared by: Yos F. da Lopes & Welianto Boboy – Prodi MPLK Politani Negeri Kupang
Reaksi Kimia 38
MPLK

LEMBAR KERJA
PRAKTIKUM KIMIA DASAR

Nama / NIM : ………………………………………………………………………


Prog. Studi/Semester : ………………………………………………………………………
Kelompok : ………………………………………………………………………
Judul Praktikum : ………………………………………………………………………

Hasil Pengamatan Kegiatan 1:

No Objek Pengamatan Perubahan yang Terjadi

1. Air Kapur Sebelum ditiup

Air Kapur Setelah ditiup dan


diendapkan

2. NaOH + CuSO4

3. NaCl + AgNO3

Kesimpulan:

Jawaban Pertanyaan:

Prepared by: Yos F. da Lopes & Welianto Boboy – Prodi MPLK Politani Negeri Kupang
Reaksi Kimia 39
MPLK

Hasil Pengamatan Kegiatan 2:

No Objek Pengamatan Perubahan yang Terjadi

1. Nasi + Iodium

2. KMnO4 + H2SO4 + H2C2O4

3. K2CrO4 + HCl

Kesimpulan:

Jawaban Pertanyaan:

Hasil Pengamatan Kegiatan 3:

Suhu Hasil Reaksi Perubahan Suhu


No Objek Pengamatan Suhu Awal (T1)
(T2) (T2 – T1)
1. Air + CaO (Kalsium Oksida) Air = °C °C °C
H2SO4 = °C °C °C
2. H2SO4 + NaOH
NaOH = °C °C °C
Ba(OH)2 = °C °C °C
3. Ba(OH)2 + NH4Cl
NH4Cl = °C °C °C

Kesimpulan:

Prepared by: Yos F. da Lopes & Welianto Boboy – Prodi MPLK Politani Negeri Kupang
Reaksi Kimia 40
MPLK

Jawaban Pertanyaan:

Hasil Pengamatan Kegiatan 4:

No Objek Pengamatan Perubahan yang Terjadi

1. NaHCO3 + H2SO4

2. Na2CO3 + HCl

3. Zn + H2SO4

Kesimpulan:

Jawaban Pertanyaan:

Mengetahui Kupang,
Dosen / Teknisi Praktikan

(..................................................) (..................................................)

Prepared by: Yos F. da Lopes & Welianto Boboy – Prodi MPLK Politani Negeri Kupang

Anda mungkin juga menyukai