Anda di halaman 1dari 2

UTS

KETERAMPILAN MENULIS LANJUT


Dr. H. Nurdin., M.Ed

Nama : Lila Oktavia

Nim : 2205076001

Hari/Tanggal : senin, 13 November 2023

Berikan solusi bagaimana cara meningkatkan dan Mengembangkan minat menulis pada siswa
tersebut (minimal 300 kata).

Menulis adalah dimana kita menuangkan buah pikiran, ide, gagasan, dengan menggunakan
rangkaian bahasa tulis yang baik dan benar. Sebelum menulis perlu membuat perencanaan,
misalnya, menyeleksi topik, menata. Dan mengorganisasikan gagasan, serta mepertimbangkan
bentuk tulisan dengan pembacanya. Menulis dapat dilakukan dengan menjabarkan ide-ide yang ada
dalam pikiran menjadi symbol-simbol sederhana yang kemudian dipilahkan atau dituangkan kedalam
bentuk tulisan yang sederhana.

Tujuan menulis adalah agar pembaca mengetahui, mengerti dan memahami nilai-nilai dalam sebuah
tulisan shingga pembaca ikut berpikir, berpendapat atau melakukan sesuatu yang berhubungan isi
tulisan tersebut. Fungsi utama dari tulisan adalah sebagai alat komunikasi yang tidak langsung,
dengan menulis memudahkan kita merasakan dan menikmati hubungan-hubungan.

SOLUSI CARA MENINGKATKAN DAN MENGEMBANGKAN:

1. Kerja sama, membuat kelompok dan memberikan tugas berbentuk menulis paragraph (
narasi, deskripsi, persuasi, eksposisi, dan argumentasi).
2. Menulis surat, jenis surat yang ditulis dapat berupa surat pribadi dan dapat juga berupa surat
resmi.
3. Menulis apa yang dilihat, misalnya mendeskripsikan suatu objek. Misalnya, objek= apel,
siswa menulis bahwa apel memiliki warna merah, bisa dimakan dan memiliki vitamin yang
sehat.
4. Mengajar keterampilan meneliti, misalnya inisiatif mengeksplorasi, mengobservasi,
mengklasifikasi, bertanya, Menyusun, dan menggunakan informasi, mencatat,
menerjemahkan, menyimpulkan, dan menyederhanakan.
5. Membaca, dengan menumbuhkan kebiasaan membaca mereka akan mengetahui berbagai
hal, dengan begitu akan memudahkan siswa untuk menulis.
6. Berimajinasi, dengan guru membebaskan para siswa untuk tidak membatasi tema/judul.
7. Hindari yang menyulitkan para siswa, biarkan mereka berimajinasi, berpikir, menuangkan
ide-ide dan memberikan kebebasan dengan tidak membatasi tema atau judul.
8. Cerpen, dengan membuat cerpen para siswa dapat menuangkan semua cerita yang kreatif.
9. Hargai dan mendukung, berikan siswa dukungan dan hargai apapun hasil tulisannya, baik
atau buruk tulisannya tetap berikan pujian serta memberikan motivasi pada siswa.
10. Bekerja sama dengan orang tua, guru perlu berkoodinasi kepada orang tua siswa untuk
melaih dan mengajarkan anak dalam membaca dan menulis saat dirumah.

Anda mungkin juga menyukai