Anda di halaman 1dari 7

Pengertian Router

Pengertian router. Router merupakan perangkat keras jaringan komputer yang dapat
digunakan untuk menghubungkan beberapa jaringan yang sama atau berbeda. Router
adalah sebuah alat untuk mengirimkan paket data melalui jaringan atau internet untuk dapat
menuju tujuannya, proses tersebut dinamakan routing.

Proses routing itu sendiri terjadi pada lapisan 3 dari stack protokol tujuh-lapis OSI. Router
terkadang digunakan untuk mengoneksikan 2 buah jaringan yang menggunakan media
berbeda, seperti halnya dari Ethernet menuju ke Token Ring. Itulah pengertian router.

Fungsi Router

Fungsi router. Router memiliki fungsi utama untuk membagi atau mendistribusikan IP
address, baik itu secara statis ataupun DHCP atau Dynamic Host Configuration Procotol
kepada semua komputer yang terhubung ke router tersebut. Dengan adanya IP address
yang unik yang dibagikan router tersebut kepada setiap komputer dapat memungkinan
setiap komputer untuk saling terhubung serta melakukan komunikasi, baik itu pada LAN
atau internet.

Pada saat ini, perangkat router sudah lebih canggih dan modern. Untuk mendistribusikan IP
address kepada setiap komputer pada suatu jaringan, fungsi router tidak saja hanya dapat
menghubungkan dengan sambungan kabel LAN, melainkan dapat dengan teknologi
wireless. Dengan demikian, router pada saat ini dapat disambungkan pada setiap komputer,
laptop, gadget, smartphone yang berada pada jangkauan router tersebut. Cukup dengan
memanfaatkan sebuah gelombang radio yang dipancarkan

Cara Kerja Router


Cara kerja router. Router bekera dengan cara merutekan paket atau data informasi yang
disebut dengan routing. Dengan teknik routing tersebut, router dapat mengetahui arah rute
perjalanan informasi tersebut akan dituju, apakah berada pada satu jaringan yang sama
atau berbeda. Jika informasi yang dituju mengarah kepada jaringan yang berbeda, maka
router akan meneruskannya kepada jaringan tersebut, sebaliknya apabila paket yang dituju
adalah jaringan yang sama, maka router akan menghalangi paket keluar serta meneruskan
paket tersebut dengan routing di jaringan yang sama sampa terkirim ke tujuan. Berikut
ilustrasi cara kerja router.

Cara kerja router dapat dilihat pada gambar diatas. Pada gambar diatas terdapat dua buah
network yang terhubung pada sebuah router. Network yang berada pada sebelah kiri yang
terhubung ke port 1 router mempunyai alamat 192.168.1.0 serta pada network yang sebelah
kanan yang terhubung ke port 2 router mempunyai alamat 192.155.2.0.

 Komputer A mengirim sebuah data kepada komputer C, router tidak akan meneruskan data tersebut
kepada jaringan yang lainnya.
 Begitu juga apabila ketika komputer F mengirim sebuah data kepada komputer E, router tidak akan
meneruskan paket data tersebut kepada network yang lainnya.
 Barulah ketika komputer F mengirimkan sebuah data kepada komputer B, router akan meneruskan
paket data tersebut ke komputer B.
Pengertian bridge pada jaringan komputer
Bridge connection merupakan perangkat yang dapat menghubungkan jaringan komputer
LAN (Local Area Connection) dengan jaringan lokal yang lain. Bridge mempunyai
kelebihan yaitu dapat mengbungkan tipe jaringan komputer yang berbeda seperti
Ethernet dengan Fast Ethernet.

Bridge berjalan pada Data Link Layer pada network model OSI (Open System
Interconnection), Oleh karena itu bridge dapat menghubungkan jaringan komputer
dengan metode transmisi atau medium access control yang berbeda. Selain itu bridge
juga dapat mempelajari alamat link yang ada pada setiap perangkat yang terhubung
dengannya.

Fungsi Bridge pada jaringan komputer


Bridge mempunyai beberapa fungsi pada jaringan komputer, fungsi-fungsi tersebut
diantaranya:
Menghubungkan 2 buah jaringan LAN yang sejenis
Dapat menghubungkan beberapa jaringan komputer ayang terpisah
Bridge dapat berfungsi sebagai router pada jaringan komputer yang lebih luas (Bridge
Router)

Cara kerja Bridge pada jaringan komputer


Prinsip kerja Bridge yaitu dengan memetakan alamat Ethernet dari satu titik atau node
yang terdapat pada masing-masing segmen dalam jeringan komputer. Selanjutnya
setelah bridge menerima sebuat paket data maka bridge akan menentukan segmen
tujuan dan juga sumbernya. Jika segmen tersebut sama maka bridge akan menolaknya
sebaliknya jika segmennya berbeda maka bridge akan melanjutkan paket tersebut
sampai pada alamat yang dituju.
Pengertian Gateway – Jika Anda merupakan seorang pecinta dunia
komputer atau bekerja di dunia jaringan komputer maka Anda pasti sudah tidak
asing dengan istilah yang satu ini. Gateway merupakan sebuah perangkat komputer
yang sering digunakan untuk membangun ataupun menghubungkan jaringan
komputer. Dengan menggunakan gateway, beberapa jaringan komputer dapat
dihubungkan menjadi satu sehingga jaringan komputer bisa menjadi semakin luas
dan informasi bisa disebarkan dengan lebih cepat dan dalam jangkauan yang lebih
luas.
Karena digunakan sebagai perangkat penghubung jaringan komputer, gateway
sering kali disamakan dengan router. Padahal dua perangkat komputer ini benar-
benar jauh berbeda satu sama lainnya. Lantas apa sih sebenarnya pengertian
gateway itu? Apa sih fungsi gateway dalam jaringan komputer?
Definisi dan Pengertian Gateway
Kata Gateway pada dasarnya merupakan frasa kata yang berasal dari bahasa
Inggris yaitu kata gate yang artinya gerbang ataupun pagar pembatas dan kata way
yang artinya merupakan sebuah jalan. Jika diartikan dari frasa katanya, maka kata
gateway dapat diartikan sebagai gerbang pembuka jalan.
Jika dikaitkan dengan jaringan komputer, maka pengertian gateway adalah sebuah
perangkat yang digunakan sebagai media untuk menghubungkan satu jaringan
komputer dengan satu ataupun beberapa jaringan komputer lainnya yang
menggunakan sistem protokol yang berbeda sehingga setiap jaringan komputer
dapat saling mengakses informasi yang dimiliki oleh jaringan komputer lain yang
protokolnya berbeda.
Fungsi Gateway dalam Jaringan Komputer

Jika dikaji dari pengertiannya, maka fungsi gateway adalah sebagai media untuk
menghubungkan satu jaringan komputer dengan jaringan komputer lainnya yang
berbeda protokol, sedangkan jika dirinci secara lebih mendalam maka fungsi
gateway adalah sebagai berikut
Protocol Converting
Fungsi gateway yang pertama adalah sebagai protocol converting. Seperti yang
telah dijelaskan diatas, gateway berguna sebagai penghubung beberapa jaringan
komputer yang berasal dari protocol yang berbeda. Nah, untuk bisa menghubungkan
dua jaringan komputer yang berbeda protocol, gateway harus mengkonversi setiap
protocol yang ada sehingga beberapa jaringan tersebut dapat saling dihubungkan.
Mempermudah Akses Informasi
Fungsi gateway yang kedua adalah sebagai alat untuk mempermudah akses
informasi pengguna jaringan komputer. Jaringan komputer yang dengan protocol
yang berbeda pada dasarnya tidak dapat disambungkan satu sama lainnya. Ketika
jaringan komputer tidak dapat dihubungkan satu sama lainnya, maka secara
otomatis satu jaringan komputer tidak akan bisa mengakses informasi yang ada di
jaringan komputer lainnya. Nah, ketika gateway digunakan dan jaringan komputer
telah terhubung, maka secara otomatis akses informasi dapat berjalan dengan lebih
mudah.
Itulah definisi ataupu pengertian gateway dan fungsi gateway dalam jaringan
komputer. Semoga dengan membaca tulisan ini, Anda dapat lebih mudah dalam
memahami pola maupun struktur jaringan komputer.
Pengertian repeater Berbicara mengenai repeater, maka tidak akan jauh
dari pokok bahasan jaringan. Repeater merupakan salah satu alat yang berguna
pada jaringan komputer. Jaringan komputer memang cukup rumit untuk dipahami
oleh orang awam. Jangankan berbari perangkat yang ada pada jaringan, fungsi dan
cara kerja dari jaringan saja, pada dasarnya cukup rumit untuk dipelajari. Meskipun
cukup rumit, namun kali ini, Kami akan mencoba untuk membagikan sedikit
informasi mengenai salah satu alat jaringan yang bernama repeater.
Apakah repeater itu? Banyak sekali orang yang bertanya-tanya mengenai repeater
beserta dengan kegunaan dari repeater. Repeater pada dasarnya berasal dari
bahasa Inggris ‘repeat’ yang berarti pengulangan. Jika diartikan dari suku kata,
maka repeater dapat diartikan sebagai pengulang kembali, ataupun jika
disempurnakan dalam sebuah bahasa, maka repeater merupakan alat yang berguna
untuk mengulang dan meneruskan kembali signal ke daerah sekitar perangkat ini.
Jika dikaji secara bahasa teknis, maka pengertian repeater adalah alat yang
berguna untuk menguatkan signal. Dengan alat ini, signal yang lemah dapat
ditingkatkan daya jangkaunya sehingga dapat digunakan untuk cakupan wilayah
yang lebih luas.
Fungsi Repeater
1. Memperluas daya jangkau signal server
Fungsi yang pertama dari alat ini adalah untuk memperluas daya jangkau singnal.
Jika signal lemah, maka daya jangkaunya akan lebih sempit, sedangkan ketika
signal kuat maka daya jangkaunya akan lebih luas.
2. Mengcover berbagai wilayah minim signal dari server
Dengan menggunakan repeater, maka daerah yang minim signal dapat dapat lebih
mudah untuk mendapatkan signal. Hal ini dikarenakan, signal yang lemah dibuat
menjadi lebih kuat oleh alat ini.
3. Memudahkan akses signal WiFi
Dengan signal yang lebih kuat tentunya para pengguna perangkat yang
membutuhkan signal dapat lebih mudah mengakses signal tersebut. Salah satu
penerapan dari alat ini adalah pada signal WiFi.
4. Meneruskan dan memaksimalkan signal
Fungsi yang keempat adalah meneruskan dan memaksimalkan signal. Dalam fungsi
ini, repeater bekerja dengan cara menangkap, mengelola, memperbesar, dan
meneruskan signal ke berbagai perangkat jaringan yang ada di sekitar alat ini.
5. Memudahkan proses pengiriman dan penerimaan data
Dengan signal yang lebih kuat proses pengiriman dan penerimaan data antar
sesama pengguna perangkat jaringan ataupun yang melalui jaringan dapat
dilakukan dengan lebih cepat. Hal ini dapat diibaratkan seperti halnya ketika mobil
melaju di jalan tol (ketika menggunakan repeater).
6. Meminimalisir penggunaan kabel jaringan
Sistem kerja dari repeater adalah melalui signal wireless. Dengan menggunakan alat
ini, maka penggunaan kabel yang ribet dan semrawut dapat dihindari.
Demikianlah tulisan mengenai pengertian repeater dan fungsi repeater yang dapat
kami bagikan untuk Anda. Semoga dengan membaca tulisan yang singkat ini, Anda
dapat lebih memahami mengenai repeater beserta dengan fungsi-fungsinya.

Anda mungkin juga menyukai