Anda di halaman 1dari 2

PENTINGNYA PENGUNAAN BAHASA INDONESIA YANG BAIK DAN BENAR

PADA GENERASI MUDA

Dengan semakin majunya teknologi dan pengunaan media sosial yang meluas pengunaan
bahasa indonesia yang baik juga benar masih banyak yang belum menerapkan hal itu dalam
kehidupan sehari-hari.beberapa generasi muda bahkan masyarakat menganggap sepele
terhadap pengunaan bahasa indonesia yang baik juga benar.Oleh karena itu menurut saya
pengunaan bahasa Indonesia yang baik juga benar perlu lebih diterapkan pada generasi muda
karena akan berguna dimanapun.

Bahasa Indonesia yang baik dan benar adalah bahasa yang sesuai dengan situasi sebagai alat
komunikasi,bahsa harus dapat efektif menyampaikan maksud kepada lawan bicara juga bahsa
yang sesuai dengan kaidah bahasa baku,baik kaidah untuk bahasa baku tertulis maupun bahsa
baku lisan. Yang bisa berfungsi sebagai alat membangun hubungan antarindividu.

Sepanjang kita berada di wilayah negara Indonesia, merupakan suatu keharusan untuk tetap
mempergunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai dengan kaidah. Keterbatasan
pengetahuan dan pemahaman dalam penggunaan Bahasa Indonesia yang tidak tepat di
kalangan generasi muda merupakan persoalan utama yang perlu segera diperhatikan karena
mengingat pengunaan bahasa yang baik bena sangat penting baik dalam kehidupan sehari-
hari.Bahasa yang baik dan benar memiliki empat fungsi, yaitu:
1. Fungsi pemersatu yang mengikat kebinekaan rumpun dan bahasa dengan mengatasi batas-
batas kedaerahan.
2. Fungsi penanda kepribadian yang menyatakan identitas bangsa dalam pergaulan dengan
bangsa lain.
3. Fungsi pembawa kewibawaan karena kaitannya dengan orang yang berpendidikan dan yang
terpelajar.
4. Fungsi sebagai kerangkaacuan tentang tepat tidaknya dan betul tidaknya pemakaian bahasa.

Generasi saat ini banyak yang tidak mengunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar
banyak dari mereka yang lebih mengunakan bahsa gaul bahkan mengunakan bahsa inggris
untuk kehidupan mereka sehari-hari baik di sekolah maupun ketika mereka di tempat area
umum.Masih banyak remaja yang belum sadar bahwasanya pengunaan bahasa yang baik dan
benar sangat penting utnuk kedepanya saat mereka memasuki dunia kerja yang akan sangat
penting untuk menghadapi atasan dengan bahsa yang baik dan benar.

untuk menghindari pemakaian bahasa yang kurang baik di generasi muda perlu adanya usaha
pada saat ini menanamkan dan menumbuh kembangkan pemahaman dan kecintaan dalam diri
generasi bangsa terhadap Bahasa Indonesia sebagai Bahasa Nasional. Para orangtua, guru dan
pemerintah sangat dituntut kinerja mereka dalam menanamkan dan menumbuh kembangkan
pemahaman dan kecintaan anak-anak Indonesia terhadap Bahasa Indonesia. Dengan demikian,
pemakaian Bahasa Indonesia secara baik dan benar pada saat ini dan pada masa depan dapat
meningkat.

Menyadarkan masyarakat Indonesia terutama para generasi penerus bangsa ini, Bahasa
Indonesia sebagai bahasa nasional harus diutamakan penggunaannya. Dengan demikian,
mereka lebih mengutamakan penggunaan Bahasa Indonesia secara baik dan benar daripada
bahasa gaul. Penyadaran ini dapat dilakukan oleh para orang tua di rumah kepada anak-anak
mereka. Dapat pula dilakukan oleh para guru kepada para siswa mereka. Selain itu, pihak
pemerintah dapat bertindak secara bijak dalam menyadarkan masyarakat untuk mengutamakan
penggunaan Bahasa Indonesia di negara kita

Pemerintah Indonesia harus menekankan penggunaan Bahasa Indonesia dalam film-film


produksi Indonesia. Baik film layar lebar maupun sinetron. Dengan penggunaan Bahasa
Indonesia secara benar oleh para pelaku dalam film nasional yang diperankan aktor dan aktris
idola masyarakat, masyarakat luas juga akan mengunakan Bahasa Indonesia seperti para idola
mereka.

Pandangan saya dalam menghadapi persoalan remaja yang kurang pengunaan bahasa Indonesia
yang baik dan benar pada generasi muda dapat diminimalisir oleh para guru kepada para siswa
mereka. Selain itu, pihak pemerintah dapat bertindak secara bijak dalam menyadarkan generasi
muda untuk mengutamakan penggunaan Bahasa IndonesiaYang Baik Dan Benar.

Anda mungkin juga menyukai