Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Rahmatullah Faturoniy Assila, 21422351


Praktikum Material Teknik 2023
Laporan Akhir, Teknik Mesin, Fakultas Teknologi Industri, Universitas
Gunadarma 2023
Kata Kunci: Klasifikasi Material, Kekerasan Rockwell, Impact Charpy,
Metalografi, Lendutan batang.

(xi+70+Lampiran)
Material logam besi adalah material yang terdiri dari unsur besi sebagai unsur
mayoritas atau utama, contohnya baja, besi cor, dan besi tempa. Material logam
non besi adalah material yang tidak memiliki atau hanya memiliki sedikit unsur
besi, contohnya alumunium, tembaga, seng, timah, dan nikel. Material logam besi
biasanya memiliki sifat seperti tinggi kekuatan dan kekerasan, tahan gesekan, dan
gampang berkarat. Material logam non besi biasanya memiliki sifat seperti ringan
berat, tahan karat, dan gampang dibentuk.
Pengujian kekerasan adalah metode untuk mengetahui kekerasan suatu material
dengan cara menindih permukaan material dengan indentor berbentuk bola atau
kerucut. Nilai kekerasan rockwell ditentukan berdasarkan skala yang sesuai
dengan jenis indentor dan beban yang dipakai. Pengujian rockwell dapat dipakai
untuk berbagai jenis material, seperti logam, keramik, polimer, dan komposit.
Pengujian impact adalah metode untuk mengetahui ketangguhan suatu material
dengan cara memberi beban tiba-tiba pada permukaan material yang memiliki
takik. Pengujian ini dilakukan dengan menggunakan alat pengujian impact, seperti
mesin pengujian impact metode charpy atau izod, yang dapat menghasilkan energi
impact yang ditelan oleh material. Nilai ketangguhan material ditentukan
berdasarkan perbedaan energi potensial bandul sebelum dan sesudah menabrak
material.
Pengujian metalografi adalah pengujian yang dilakukan untuk mengetahui
karakteristik dari suatu logam serta mengetahui struktur makro dan mikro apa saja
yang terdapat di dalam sebuah logam. Metode yang dipakai dalam penelitian ini
adalah menganalisis dampak yang diakibatkan apabila pemolesan logam
dilakukan secara manual dengan tangan.
Metode pengukuran lendutan menggunakan metode perbandingan dua buah
material berbeda yang diberi beban yang berubah-ubah dengan tumpuan dua buah
timbangan, hasil lendutan batang diketahui dari hasil bacaan dari dial indicator,
serta dari perhitungan matematis. Dari hasil pembebanan yang berubah-ubah pada
dua buah material (kuningan dan tembaga) hasil lendutan juga berubah-ubah
seiring meningkatnya massa yang diberikan semakin besar massa yang
dibebankan pada material maka hasil lendutan juga semakin besar, dan nilai
lendutan juga berbeda antara kuningan dan tembaga.

Daftar Pustaka(2013-2023)

ii

Anda mungkin juga menyukai