Anda di halaman 1dari 3

PERJANJIAN SEWA MENYEWA

Pada hari ini Rabu tanggal satu bulan Juni tahun dua ribu lima kedua belah
pihak yang bertanda tangan dibawah ini mengadakan perjanjian sewa menyewa
rumah di alamat Jl. Tentara Pelajar No. 26 Kepek Wonosari Gunungkidul

Yang bertanda tangan dibawah ini :

1. N a m a : Saman
Alamat : Trimulyo I, Kepek, Wonosari Gunungkidul

Bertindak atas nama pemilik rumah yang selanjutnya disebut sebagai


Pihak Pertama.

2. Nama : Dwi Kuswantoro, SE.


Jabatan : Direktur Yayasan PUSPA
Alamat : Nitikan UH VI/ 252 Yogyakarta

Bertindak atas nama Yayasan PUSPA yang selanjutnya disebut sebagai


Pihak Kedua.

Dengan ini kedua belah masing-masing menandatangani diatas materai senilai


Rp. 6.000,00 (enam ribu rupiah), sepakat melakukan Perjanjian Sewa Menyewa
sebagai berikut :

Pasal 1

Pihak Pertama menyewakan/ mengkontrakkan kepada Pihak Kedua berupa


sebuah rumah yang terletak di Jl. Tentara Pelajar No. 26 Kepek Wonosari
Gunungkidul

Pasal 2

Jangka waktu kontrak adalah 3 (tiga) tahun dan akan berakhir pada tanggal
31 Mei 2008

Pasal 3

Harga sewa rumah tersebut adalah Rp. 3.000.000,00 (tiga juta rupiah) per tahun.
Pasal 4

Sistem pembayaran akan dilakukan oleh pihak kedua kepada pihak pertama
sebagai berikut; pembayaran pada awal kontrak sebesar Rp. 6.000.000,00
(enam juta rupiah) dan kekurangan pembayaran akan dibayarkan oleh pihak
kedua sebesar Rp. 3.000.000,00 (tiga juta rupiah) paling lambat tanggal
30 November 2005.

Pasal 5

Selama jangka waktu sewa/ kontrak rumah berlangsung :


a. Pihak kedua wajib memelihara/ merawat rumah tersebut.
b. Pihak kedua tidak diperbolehkan mengubah bentuk rumah tersebut kecuali
ada izin dari pihak kesatu.
c. Pihak kedua diperkenankan/ berhak mengalihkan/ mengoperkan sewa/ kontrak
rumah tersebut kepada pihak lain selama masa sewa/ kontrak masih berlaku.
d. Kerusakan kecil yang tidak lekas diperbaiki terhadap segala sesuatu yang
disewakan sepenuhnya ditangggung oleh pihak kedua, sedangkan kerusakan
yang sifatnya besar yang tidak disengaja atau akibat bencana alam ditanggung
oleh Pihak Kesatu.
e. Apabila dikemudian hari ternyata terjadi pengalihan hak atas tanah dan
bangunan kepada pihak lain dari pihak pertama, maka pihak kedua berhak
atas pengembalian sisa sewa, sebagai ganti rugi.

Pasal 6

Selama masa sewa/ kontrak berjalan rekening listrik, air dan telephon menjadi
tanggung jawab Pihak Kedua sampai berakhir masa sewa menyewa.

Pasal 7

Pihak kedua dapat mengajukan perpanjangan sewa/ kontrak rumah paling lambat
3 (tiga) bulan sebelum masa sewa/kontrak habis kepada pihak kesatu.

Pasal 8

Setelah jangka waktu sewa/ kontrak rumah berakhir maka pihak kedua
berkewajiban menyerahkan/ mengembalikan rumah tersebut segera kepada
kesatu dalam keadaan kosong (tidak ada penghuni lain)
Pasal 9

Bilamana dalam masa kontrak ini terjadi hal-hal diluar ketentuan termasuk ingkar
janji (wanprestasi) maka akan diselesaikan secara musyawarah yang bersifat
kekeluargaan oleh kedua belah pihak. Dan apabila telah ditempuh musyawarah
kedua belah pihak dan mengalami jalan buntu maka akan diselesaikan
di Pengadilan Negeri Kabupaten Gunungkidul.

Surat perjanjian ini dibuat dalam keadaan sesungguhnya, dalam keadaan sadar
dan tidak karena paksaan kedua belah pihak.

Gunungkidul, 1 Juni 2005

Pihak kedua, Pihak Kesatu,

DWI KUSWANTORO, SE. SAMAN


Direktur Yayasan PUSPA Pemilik Rumah

Saksi-Saksi

1. Puji Hartono (…………………………)

2. Sri Widarsih (…………………………)

3. Yunarko Wilopo, S.IP (………………………….)

Anda mungkin juga menyukai