Anda di halaman 1dari 3

PROBLEM 10

Bapak Anto adalah pengusaha yang menekuni bidang perikanan. Data anggota keluarga yang
menjadi tanggungan Bapak Anto dalam tahun 2019 adalah:
1. Wati, istri, karyawan
2. Nana, adik Ipar, seorang tunarunggu (tidak bekerja)
3. Bobo, anak kandung, mahasiswa S1 dan belum bekerja
4. Nina, anak kandung, siswi SMA
5. Bebo, suami Nana, karyawan perusahaan swasta

Dalam menjalankan usahanya, Bapak Anto menyelenggarakan pembukuan. Periode pembukuan


meliputi masa Januari sampai dengan Desember 2019. Pembukuannya tidak diaudit oleh akuntan
publik. Laba bersih berdasarkan pembukuan dari Bapak Anto selama 2019 adalah Rp 800.000.000
dengan rincian:

Penjualan

Penjualan Bruto 6.200.000.000

Retur Penjualan 100.000.000

Penjualan Netto 6.100.000.000

HPP 4.800.000.000

Laba Bruto 1.300.000.000

Beban Operasional

Biaya Gaji dan Tunjangan 250.000.000

Premi Asuransi 50.000.000

Biaya Listrik dan Telepon 30.000.000

Biaya Perjalanan 48.500.000


Biaya sewa bangunan 44.500.000

Penyusutan 100.000.000

Pajak dan Retribusi 70.000.000

Biaya Lain-Lain 7.000.000

Total Beban Operasional 600.000.000

Pendapatan (Beban) Lain-lain

Hadiah dari Kompetisi Memancing 100.000.000

LABA (RUGI) SEBELUM PAJAK 800.000.000

Keterangan:
a. Dalam penjualan bruto, termasuk proyek pembuatan pancingan ke KKP (Kementerian
Kelautan dan Perikanan) sebesar Rp 492.500.000 (net of tax). Penjualan ini tidak terulang
lagi tahun depan. Atas penjualan tersebut, KKP telah memungut PPh 22.
b. Dalam biaya gaji dan tunjangan termasuk pengeluaran untuk tunjangan transport Rp
45.000.000, tunjangan pajak yang ditanggung perusahaan dengan metode gross up senilai
Rp 30.000.000 dulu 20jt
c. Biaya premi asuransi:
- Asuransi kebakaran bangunan kantor Rp 30.000.000
- Asuransi kebakaran rumah pribadi Rp 20.000.000 dulu 10 juta
d. Biaya listrik dan telepon:
- Listrik dan telepon kantor Rp 22.000.000 dulu 20 juta
- Listrik dan telepon pegawai pemasaran Rp 6.000.000 dulu 9 juta
e. Biaya perjalanan dinas meliputi pengeluaran untuk biaya transport dalam rangka bisnis
90% dan untuk rekreasi karyawan 10%.
f. Biaya sewa:
- Sewa gudang Rp 8.000.000
- Sewa kantor Rp 16.000.000
g. Penyusutan komersial sebesar Rp 100.000.000 setelah berdasar aturan fiskal, penyusutan
fiskal Rp 55.000.000 dulu 75.000.000
h. Biaya pajak dan retribusi:
- Angsuran bulanan PPh pasal 25 tahun pajak 2012 Rp 52.000.000 dulu 70 juta
- PBB Kantor Rp 7.000.000 dulu 5 juta
- Pajak kendaraan bermotor perusahaan Rp 3.000.000
- Retribusi daerah perusahaan Rp 2.000.000
i. Biaya lain-lain:
- Sumbangan kepada yayasan sosial Panti Jompo Rp 2.500.000
- Sumbangan HUT RI Rp 2.000.000
- Pakaian seragam satpam Rp 500.000
- Pakaian karyawan biasa Rp2.000.000
j. Hadiah yang diterima berasal dari lomba desain seragam yang diikuti oleh April sebagai
perwakilan Kidzania. Hadiah telah dipotong PPh pasal 21 sebesar Rp2.500.000.
k. Di luar penghasilan di atas, terdapat info penghasilan lain:
- Bapak Anto memiliki keahlian perpajakan dan memberikan konsultasi pajak ke PT X. Gaji
yang diterima adalah Rp 40.000.000 dan sudah dipotong PPh pasal 21 sebesar Rp
1.000.000. Pak Anto hanya memberikan konsultasi kepada PT. X untuk tahun ini.
- Bapak Anto memperoleh dividen sebesar Rp 45.000.000 (net of tax) dari PT Transjasa.
Bapak Anto memiliki 35% saham di PT Transjasa.
- Dari pekerjaannya sebagai manajer HRD di PT ICC, Ibu Wati memperoleh penghasilan di
tahun 2019 senilai Rp 288.000.000. Penghasilan tersebut dipotong PPh pasal 21 oleh PT
ICC sebesar Rp 31.000.000.
Diminta:
1. Hitung pajak dengan terlebih dahulu menghitung penghasilan kena pajak Pak Anto dengan
melakukan rekonsiliasi fiskal.

Anda mungkin juga menyukai