Anda di halaman 1dari 3

Nama: Aldi Setiadi

NPM: 23660188

SOAL ULANGAN TENGAH SEMESTER

MATA KULIAH TEKNOLOGI BARU DALAM


PENGAJARAN DANPEMBELAJARAN

Petunjuk:

Kerjakan soal dibawah ini dengan padat dan jelas.

1. Pandemic covid 19 telah mempercepat penggunaan perangkat teknologi


(digital) dalam proses pendidikan, menurut Anda bagaimana dampak
teknologi baru terhadap sekolah, belajar dan pembelajaran?
Perkembangan teknologi sangat penting, terlihat saat awal pandemi covid 19
hampir seluruh sekolah yang ada di Indonesia tutup atau tidak adanya interaksi
pembelajaran yang terjadi di sekolah, sehingga menurunnya tingkat
pengetahuan peserta didik. Namun hal itu bisa di tanggulangi dengan
perkembangan teknologi yakni menggunakan pembelajaran daring. Setelah
pandemi covid 19 usai, perkembangan teknologi juga sangat penting
khususnya bidang pendidikan yakni; peserta didik mudah dalam mencari
informasi terkait tugas yang diberikan.

2. Teknologi juga telah membawa perubahan mendasar dalam dunia


kerja, coba Anda jelaskan perubahan apa saja yang terjadi dalam dunia
kerja dan bagaimanacara Anda untuk mempersiapkan diri menghadapi
perubahan tersebut?
Teknologi telah membawa perubahan di dunia kerja, perubahan yang terjadi
terlihatketika dulu segalah proses pekerjaan membutuhkan tenaga manusia,
namun di masasekarang lebih menggunakan teknologi modern.
Misalnya dulu manusia menggunakan cangkul untuk membajak sawah, tetapi
sekarang sudah menggunakan traktor ataupun mobil pembajak. Dan ada
kemungkinan besar tenaga manusia tidakterlalu berpengaruh lagi di masa
yang akan datang, misal manusia tidak lagimengoperasikan traktor namun
semua dikerjakan oleh robot yang dilengkapi dengan sistem AI (artificial
intelligence).
3. Menghadapi tantangan kehidupan di abad 21 diperlukan keterampilan
(skills) yang penting Anda miliki, jelaskan keterampilan apa saja dan
bagaimana usaha Anda untuk menguasai keterampilan (skills) tersebut?
Untuk menghadapi tantangan di abad 21 yang semakin hari perkembangan
teknologi yang pesat, skils ataupun keterampilan yang harus dimiliki yaitu
Trasferleble skills yang dimaksud dari transferable skills adalah kemahiran
yang bisa diterapkan di segala posisi atau industri pekerjaan. Keterampilan
yang termasuk dari transferable skills yaitu seperti:
a. Komunikasi : Keterampilan untuk menulis, membaca, dan
mengkomunikasikan informasi secara lisan dan tulisan.
b. Berpikir kritis: Kapasitas untuk menyelesaikan masalah, kreativitas,
penalaran logis, dan refleksi diri.
c. Kefasihan digital: Keahlian untuk mengerti untuk menggunakan
perangkatdigital.
d. Keragaman & kerjasama: Keahlian untuk secara efektif berkolaborasi dan
memberikan empati kepada orang-orang sekitar dari latar belakang yang
beraneka ragam.
e. Etika & tanggung jawab profesionalisme: Kemampuan untuk berperilaku
profesional dan mengaplikasikan etis saat membuat keputusan.
f. Kefasihan dalam mendapatkan dan mencerna informasi: Kemampuan untuk
mencari, evaluasi, dan secara efektif menggunakan informasi tersebut untuk
keperluan tertentu
4. Proses adopsi terhadap teknologi diperlukan adanya tahapan, coba Anda
jelaskantahapan adopsi dan penggunaan TIK, dan menurut Anda apakah
tahapan prosesadopsi teknologi di Indonesia sudah tepat?
Tahap adopsi dan penggunaan TIK yaitu :
1) Tahap Emerging (Muncul) dicirikan dengan pemanfaatan TIK oleh
sekolah pada tahap permulaan. Pada tahapan ini, sekolah baru memulai
membeli atau membiayai infrastruktur TIK, baik berupa perangkat
keras maupun perangkat lunak.
2) Tahap Applying (Menerapkan) dicirikan dengan sudah adanya
pemahaman tentang kontribusi dan upaya menerapkan TIK dalam
konteks manajemensekolah dan pembelajaran.
3) Tahap Infusing (Menanamkan) menuntut adanya upaya untuk
mengintegrasikan dan memasukkan TIK ke dalam kurikulum. Pada
pendekatanini, sekolah telah menerapkan teknologi berbasis komputer
di laboratorium, kelas, dan bagian administrasi.
4) Tahap Transforming (Transformasi) dicirikan dengan adanya upaya
sekolah untuk merencanakan dan memperbaharui organisasinya dengan
cara yang lebih kreatif. Menurut saya tahapan adopsi teknologi di
indonesia sudah sesuai dengan tahapan namun masih terkendala dengan
kurang cepatnya dalam memahami sehingga tahapan tersebut lambat
terselesaikan. Seperti pada tahap menerapkan, semestinya harus ada
pemahaman terlebih dahulu sebelum menggunakan teknologi.
5. Menurut Anda bagaimana proses pembelajaran yang tepat
diselenggarakan di sekolah pada era Digital saat ini? dan bagaimana pula
cara untuk melakukan penilaian terhadap proses pembelajaran yang
berlangsung?
Proses pembelajaran menurut saya yang tepat adalah pembelajaran yang sepenuhnya
melibatkan peserta didik dan guru merupakan vasilitator. Serta dengan
memanfaatkan segalah teknologi yang berkembang seperti pemanfaatan internet,
(smartschool). Penilain afektif dilakukan ketika proses pembelajaran berlangsung
dikelas. Untuk peniaian kognitif dilakukan setelah peserta didik menyelesaikan ujian
tertulis

Anda mungkin juga menyukai