Anda di halaman 1dari 3

Sahabat beriman, bisa dibilang kiamat menjadi garis awal manusia memasuki babak baru

kehidupan akhirat.

GARIS AWAL MANUSIA MENUJU AKHIRAT


Perjalanan yang mengantarkan kita menuju surga atau neraka bermula ketika terompet
sangkakala ditiup . ketika malaikat israfil meniup sasangkala itu menjadi aba-aba garis awal
manusia melakukan perjalanan menuju akhirat , sekaligus menandai berakhirnya keidupan
didunia .

Hal ini sudah dijelaskan di dalam kitab suci al-quran , allah swt. Berfirman :
“ maka apabila sasangkala ditiup sekali tiup,dan diangkatlah bumi dan gunung-gunung,lalu
dibenturkan keduanya sekali benturan . maka pada hari itu terjadilah hari kiamat,dan
terbelahlah langit,karena pada hari itu langit menjadi rapuh. “ (Q.S al Haqqah :13-16)

MANUSIA DIBANGKITKAN KEMBALI


Setelah alam semesta hancur pada tiupan sasangkala yang pertama, kemudian setelah
sasangkala ditiup untuk ke-2 kalinya . tibalah saatnya manusia dibangkitkan kembali.
Ada jarak waktu antara tiupan pertama dan kedua namun hanya allah swt. Yang mengetahui
kadar waktu itu . dan ketika semua makhluk telah meninggal , termasuk malaikat israfil yang
bertugas meniup sasangkala
allah swt. Berfirman :
“dan sasangkala pun ditiup,maka matilah siapa yang di langit dan di bumi kecuali siapa yang
dikehendaki allah . kemudian ditiup sasangkala itu sekali lagi maka tiba tiba mereka berdiri
menunggu ( putusannya masing-masing ) “ (QS. AL –ZUMAR : 68)

Tiupan sasangkala yang ke -2 ini agar membangkitkan dan mengumpulkan manusia . semua
manusia yang berkumpul satu tempat yang sama . sudah bisa kita bayangkan bagaimana
rombongan manusia berkumpul dari yang pertama diciptakan sampai yang mengalami hari
kiamat .

Kondisi ketika manusia dibangkitkan kembali juga dijelaskan di dalam al quran


“ pandangan mereka tertunduk,ketika mereka keluar dari kuburan, seakan-akan mereka
belalang yang beterbangan,dengan patuh mereka segera datang kepada penyeru itu . orang-
orang kafir berkata ,“ini adalah hari yang sulit.” (QS. AL-QAMAR : 7-8)

BERKUMPUL DI PADANG MAHSYAR


Selanjutnya,manusia akan digiring ke padang mahsyar , padang mahsyar inilah yang menjadi
tempat berkumpulnya manusia untuk menghadapi pengadilan ilahi , yang akan menggiring
manusia adalah para malaikat

Hal ini juga sudah dijelaskan dalam al-quran allah swt. Berfirman :
“setiap orang akan datang bersama ( malaikat ) penggiring dan (malaikat ) saksi” (QS.
QAF:21 )

Adapun penyaksi adalah diri masing-masing , semua amal ibadah yang pernah kita lakukan
selama hidup didunia akan bersaksi , tidak ada satupun yang bisa mengelak lagi atas perbuatan
yang pernah dilakukan selama hidup di dunia , dan ketika itu terjadilah pengadilan agung,
seluruh anggota tubuh akan bersaksi .

Hal ini sudah di singgung di dalam al-quran


“pada hari (ketika) lidah, tangan dan kaki mereka menjadi saksi atas mereka terhadap apa
yang dahulu mereka kerjakan “ (QS.AN-NUR :24)

Dari apa yang dijelaskan di dalam al-quran, kita bisa mengetahui bahwa pada hari kiamat tidak
akan ada lagi yang bisa menyangka apalagi menyembunyikan perbuatan karena seluruh
anggota tubuh sendiri yang akan bersaksi di pengadilah allah swt.

TIMBANGAN AMAL PERBUATAN


Tibalah saatnya manusia akan ditimbang amal perbuatannya selama hidup di dunia . pengadilan
akan menimbang segala perbuatan yang pernah dikerjakan di dunia, tidak ada yang bisa lolos
dari pengadilan yang agung ini.
Allah swt. Berfirman :
“tidak ada seorang pun di langit dan di bumi , melainkan akan datang kepada (allah) yang
maha pengasih sebagai seorang hamba . Dia (allah) benar-benar telah menentukan jumlah
mereka dan menghitung mereka dengan hitungan yang teliti . Dan setiap orang dari mereka
akan datang kepada allah sendiri-sendiri pada hari kiamat .” (QS.MARYAM :93-95)

Anda mungkin juga menyukai