Anda di halaman 1dari 3

Bab 7

Pencatatan Transaksi Bank


Modul Banking digunakan untuk mencatat transaksi yang dilakukan dengan
menggunakan cek atau kartu kredit sehingga menyebabkan perubahan saldo pada akun
bank/kas. Transaksi yang dicatat dengan modul Banking meliputi, pengeluaran cek (kecuali
pembayaran kepada supplier), deposito, pencetakan cek, rekonsiliasi bank, jurnal transaksi
dan cash flow.

Untuk mencatat pembayaran dg Untuk melihat catatan bank Untuk mencatat peneri-
cek Bank, selain pembayaran hutang (rekonsiliasi Koran) maan uang lewat bank yg
usaha yg dibayar melalui Bill Payment tdk dicatat melalui Receive Payment

Untuk membuat rekonsiliasi Bank

Untuk melihat jurnal yang sudah dibuat dan untuk


melakukan koreksi

1. Spend Money (Pengambilan/Pengeluaran Uang).


Spend Money digunakan untuk menulis cek yang dikeluarkan oleh perusahaan
atau pengambilan uang dari bank, slip pengeluaran atau penggunaan kartu kredit
sehubungan dengan transaksi yang terjadi. Transaksi ini tidak digunakan untuk
membayat hutang kepada supplier, karena pembayaran kepada supplier akan
dilakukan dengan modul Purchase (Bill Payment). Transaksi Spend Money
mengakibatkan berkurangnya saldo kas di bank, walaupun cek tersebut mungkin
belum diuangkan.
Proses pencatatan pengambilan atau pengeluaran uang sebagai berikut:
1.1. Pilih dan klik Banking + Spend Money
1.2. Jendela Spend Money ditampilkan, isi semua data transaksi seperti contoh
dalam gambar berikut ini:

Gambar 8.1. Jendela Spend Money untuk mencatat pengeluaran cek

2. Receive Money (Setoran Uang).


Receive Money berfungsi untuk mencatat penerimaan atau setoran uang melalui bank,
yang bersumber bukan dari pelunasan piutang dan penjualan, misalnya setoran modal,
penerimaan pinjaman dari bank, pengembalian uang dari pinjaman karyawan dan
sebagainya.
Gambar 8.2. Jendela Receive Money

Anda mungkin juga menyukai