Anda di halaman 1dari 11

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Makanan sehat ternyata bukan hanya baik untuk menjaga organ tubuh, tapi juga membuat

otak cerdas. Sebuah penelitian mengungkap makanan sehat memberi pengaruh pada

kecerdasan otak. Ada istilah, "kamu adalah apa yang kamu makan" artinya kondisi tubuh

kamu menyesuaikan dengan apa yang dikonsumsi. Ketika seseorang punya kebiasaan makan

makanan sehat maka bisa dipastikan organ tubuhnya juga sehat.

Demikian juga untuk orang yang tak peduli dengan santapannya. Makanan berlemak,

makanan olahan ataupun makanan cepat saji akan membuat organ tubuh mengalami masalah

kesehatan. Ternyata bukan hanya berpengaruh pada kesehatan, makanan sehat juga memberi

dampak positif pada kecerdasan.

B. Tujuan Penulisan

1. Sebagai tugas akhir kelulusan di SMP Integral Hidayatullah Depok.

2. Untuk mengetahui kandungan yang ada pada makanan sehat.

3. Untuk mengetahui efek samping yang ada pada makanan sehat.

C. Tinjauan Pustaka

Remaja merupakan kelompok usia yang sedang berada dalm fase pertumbuhan, baik

fisik, mental, dan pertumbuhan lainnya. Pada masa ini remaja sangat dibutuhkan kinerja

otaknya, penelitian ini juga sangat bermanfaat bagi kesehatan otak. Maka dari itu disini

kami akan meneliti dengan cara memberi asupan makanan yang sehat bagi kecerdasan

otak.

1
BAB II

PEMBAHASAN

A. Kandungan.

Berikut ini pemaparan mengenai beberapa zat gizi yang berperan dalam perkembangan otak.

1. Nutrisi

Nutrisi dapat mempengaruhi berbagai hal dalam kehidupan anda. Diet sehat dapat

memberikan anda energi yang cukup untuk mendukung kehidupan anda yang aktif,

melindungi anda dari berbagai infeksi, dan membuat anda tampak lebih cantik.

Selain itu, makanan sehat juga dapat memberikan dampak positif bagi pikiran anda

dengan cara menutrisi sel-sel otak anda sehingga meningkatkan fungsi kognitif (daya ingat,

kemampuan belajar, dan menganalisis) otak anda.

Mencukupi kebutuhan nutrisi melalui makanan anda dapat membantu fungsi kognitif

anda, sedangkan kekurangan nutrisi akibat diet tidak sehat dapat menyebabkan penurunan

fungsi kognitif otak anda.

2. Lemak dan Protein

Mengkonsumsi cukup lemak dan protein dapat membantu menjaga fungsi kognitif

anda. Protein merupakan sumber asam amino, termasuk tirosin dan triptofan yang digunakan

oleh tubuh untuk memproduksi neurotransmiter yang diperlukan oleh otak untuk

menjalankan fungsi kognitifnya.

Lemak sehat seperti asam lemak omega 3 dan lemak tidak jenuh pada ikan dan kacang-

2
kacangan juga dapat membantu fungsi kognitif anda. Rendahnya kadar lemak sehat di dalam

tubuh anda dapat menyebabkan penurunan fungsi kognitif dan terjadinya berbagai gangguan

saraf seperti depresi.

3. Vitamin

Berbagai jenis vitamin B seperti vitamin B3, B6, dan B12 diperlukan oleh tubuh anda

untuk mengubah triptofan menjadi neurotransmiter. Vitamin B12 juga berguna agar sel-sel

otak anda tetap terlindungi oleh mielin, suatu zat lemak yang membantu komunikasi antar

sel-sel saraf.

Vitamin C dan E juga dapat membantu menjaga fungsi kognitif anda seiring dengan semakin

bertambahnya usia anda. Kedua vitamin ini dapat membantu mencegah terjadinya demensia

(pikun), yang menyebabkan penurunan daya ingat dan perubahan kepribadian.

4. Mineral

Natrium, kalium, dan kalsium merupakan berbagai jenis mineral yang diperlukan oleh sel-sel

otak anda untuk memproduksi impuls saraf yang berfungsi untuk menghantarkan pesan di

antara sel-sel saraf.

Magnesium juga berperan dalam menjaga fungsi kognitif anda seperti halnya vitamin B12.

Magnesium berfungsi untuk membantu menjaga lapisan mielin sel-sel saraf dan mengaktivasi

enzim-enzim yang diperlukan oleh otak anda untuk menghasilkan energi. Konsumsilah diet

sehat dan seimbang untuk menjaga fungsi kognitif anda.

3
5. Yodium

Kekurangan yodium menyebabkan rendahnya kecerdasan. Yodium berfungsi dalam

pembentukan hormon di dalam kelenjar tiroid. Sekresi hormon tiroid dipertahankan

sedemikian rupa melalui mekanisme umpan balik, sehingga kadarnya optimal untuk

menjalankan fungsinya. Hormon tiroid mempunyai efek yang nyata pada perkembangan otak,

membuat peka sistem saraf dan meningkatkan aktivitas otak. Makanan sumber Yodium

adalah salmon, tuna, kerang, garam beryodium, rumput laut, dan susu.

6. Zat besi

Zat besi adalah unsur penting dalam produksi dan pemeliharaan mielin serta

mempengaruhi aktivitas saraf. Zat besi membantu kerja enzim yang penting untuk

perangsangan saraf. Zat besi ditemukan dalam otak secara tidak merata, sesuai dengan

kebutuhan masing-masing bagian otak tersebut. Kekurangan zat besi dapat menyebabkan

rendahnya kecerdasan. Pemberian zat besi secara suntikan selama 5 hingga 10 hari untuk bayi

yang anemia akibat kekurangan zat besi dapat memperbaiki kemampuan anak. Perbaikan

terlihat berupa peningkatan IQ, perbaikan perilaku, dan konsentrasi anak.

Sumber makanan mengandung zat besi tertinggi diantaranya kulit kentang, kacang-kacangan,

roti gandum, bayam, telur, daging sapi, kangkung, jagung dan sereal.

4
BAB III

PENELITIAN

A. Objek Penilitian

Berikut beberapa objek penelitian, antara lain:

1. Madu

Khasiat madu untuk kecerdasan otak Anda. Tahukah Anda bahwa madu bisa membuat Anda

lebih cerdas? Terutama bagaimana madu dapat menjaga kesehatan otak dan membantunya

bertahan lama hingga usia tua.

Pada madu ada antioksidan yang disebut pinocembrin yang yang dapat meningkatkan

fungsi otak. Para peneliti telah menemukan bahwa pinocembrin memiliki efek sebagai

pelindung saraf. Dengan kata lain, madu memiliki khasiat yang melindungi otak dan sel saraf

dari kerusakan sehingga sangat bermanfaat bagi kesehatan otak seiring bertambahnya usia.

Hal yang menarik dari pinocembrin dapat meningkatkan kognisi dengan melindungi struktur

sel otak. Sejauh ini, penelitian ini hanya dilakukan pada hewan, tetapi sains tampak

menjanjikan.

Para ilmuwan masih bekerja untuk menemukan hubungan konklusif antara madu dan

kekuatan otak. Jadi mungkin tidak sepenuhnya benar bahwa makan madu bisa membuat kita

lebih pintar. Tetapi madu memang mengandung antioksidan dan antiperadangan yang sangat

tinggi yang mendukung kesehatan otak.

Terlepas dari riset terebut, madu adalah salah satu makanan yang terbaik untuk otak

karena merupakan campuran lezat vitamin, zat mineral, bio-hormon serta enzim yang dapat

merangsang kerja otak dan membantu Anda berkonsentrasi lebih baik serta mengusir stress.

5
Dua sendok makan madu yang diminum setiap hari setelah sarapan akan membawa

berbagai kejaiban untuk fungsi kerja otak. Selain untuk kesehatan otak, manfaat madu adalah

untuk menjaga fungsi hati dan merawat kesehatan kulit. Dimana jika dikonsumsi setiap hari,

wajah dan bibir akan tampak lebih cerah dan segar.

Secara medis, madu mengandung lebih dari 70 materi yang berbeda-beda, di mana

madu merupakan sumber terpenting zat-zat gula alami. Selain itu, madu juga mengandung

sebagian enzim yang dapat membantu dalam proses metabolisme dan pencernaan.

Kandungan lain yang terdapat di madu adalah sejumlah vitamin-vitamin penting dalam

tubuh. Diantaranya adalah vitamin B, vitamnin B2, vitamin B3 (asam pantosin), vitamin B5,

vitamin B6 (pridaksin), vitamin C, vitamin K, vitamin E, dan vitamin A.

Madu juga mengandung jenis-jenis protein protein dan asam amino dan asam lactat seperti

asam lebah, zat-zat klorofi, biostimulator dan zat-zat yang berbau harum dan lain-lain. Tak

hanya kaya akan kandungan vitamin, madu juga memenuhi kebutuhan garam yang

dibutuhkan oleh tubuh.

2. Sayur

Manfaat mengkonsumsi sayur bagi kesehatan tubuh.

1. Mencegah Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah

Mengonsumsi sayur dan buah secara rutin sudah terbukti bisa menurunkan risiko

penyakit jantung dan juga stroke. Dalam sebuah penelitian, seseorang yang mengonsumsi

sayur dan buah secara rutin memiliki risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular lebih

rendah daripada yang tidak.

6
Dari semua jenis sayur dan buah, jenis yang paling berpengaruh untuk kesehatan

pembuluh darah dan menyehatkan jantung adalah sayuran berdaun hijau, seperti selada,

bayam, atau kale.

Sedangkan buah, seperti jeruk, grapefruit, lemon, dan limau juga memberikan

dampak baik pada kesehatan pembuluh darah.

2. Meningkatkan Performa Otak

Manfaat lain yang mungkin belum teman-teman ketahui adalah sayur dan buah yang

bisa meningkatkan performa otak. Sebagian besar sayur dan buah memiliki kandungan

antioksidan yang tinggi dan berguna dalam banyak hal termasuk memerangi radikal bebas.

Selain itu, antioksidan pada sayur dan buah akan membantu menjaga sel-sel dalam otak, serta

meningkatkan daya ingat teman-teman.

3. Buah

Pastinya semua buah mempunyai manfaat dan khasiatnya masing-masing, berikut beberapa

jenis buah yang sudah kami rangkum.

A. Jeruk.

Mengonsumsi jeruk yang kaya akan vitamin C penting dilakukan untuk mendukung

kesehatan otak. Hal itu dikarenakan, vitamin C adalah faktor kunci dalam mencegah

penurunan mental. Mengonsumsi makanan kaya vitamin C dalam jumlah yang cukup dapat

melindungi dari penurunan mental dan penyakit Alzheimer yang berkaitan dengan usia.

Vitamin C juga merupakan antioksidan kuat yang membantu melawan radikal bebas yang

dapat merusak sel-sel otak. Selain itu, vitamin C mendukung kesehatan otak seiring

bertambahnya usia.

7
B. Jambu biji

Sama halnya dengan jeruk, kandungan vitamin C dalam buah jambu biji yang tinggi

juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan fungsi otak. Vitamin C termasuk antioksidan

yang bisa dimanfaatkan untuk membantu melawan radikal bebas yang dapat merusak sel-sel

otak. Selain jeruk dan jambu biji, Anda juga bisa mendapatkan vitamin C dalam jumlah yang

sangat baik pada buah kiwi dan tomat.

C. Alpukat.

Melansir Web MD, penulis buku Superfoods Rx: Fourteen Foods Proven to Change

Your Life, Steven Pratt, MD, ut. Alpukat memang benar adalah buah berlemak, tetapi, kata

Kulze, itu adalah lemak tak jenuh tunggal, yang berkontribusi terhadap aliran darah yang

sehat. "Ketika aliran darah sehat berarti otak juga akan sehat," katanya. Alpukat juga

memiliki manfaat untuk menurunkan tekanan darah. Padahal, hipertensi adalah faktor risiko

penurunan kemampuan kognitif. Namun, alpukat mengandung kalori tinggi, jadi Kulze

menyarankan, konsumsi buah ini sebaiknya hanya 1/4 hingga 1/2 dalam sehari.

B. Wawancara

Kami mewawancarai beberapa santri tentang pengaruh pada penelitian kami.

“Saat hendak berangkat Jambore, saya dan teman-teman diberi asupan sehat dan baik

kandungannya, seperti telur; sebagai penambah protein, madu sebagai penambah imun,

minuman jamu, serta air putih. Kami merasakan pengaruh dari asupan tersebut setiap harinya

contohnya antara lain, menjadi lebih kuat, tidak cepat malas, mudah menghafal, tidak cepat

mengantuk.” Oleh Nadya kls 9.

“Tubuh tidak cepat malas saat saya latihan, terlebih saat minum jamu, keesokan harinya pasti

tidak cepat mengantuk”Oleh Alvina kelas 9.

8
“Saat itu haid saya tidak lancar, namun perubahannya terasa saat saya diberi jamu, dan makan

sayuran rutin, serta air putih yang cukup. Oleh Rifaya kelas 9

“Saat saya Sakoda kemarin ustadzah selalu memberi telur perharinya untuk menambah

protein, agar membuat tubuh bugar, meningkatkan daya tahan tubuh”Oleh Khalisha kelas 8

4. Air Putih

Efek kurang minum air putih bisa berakibat buruk bagi tubuh kita, termasuk organ

otak kita.Tahukah teman-teman bahwa otak kita tersusun dari 80 persen air? Jadi efek kurang

minum air putih bisa menimbulkan dampak yang fatal bagi otak kita. Efek kurang minum air

putih tentu saja bisa menurunkan fungsi otak.

Otak membutuhkan cairan yang cukup untuk membuatnya berfungsi normal dalam

jangka waktu yang panjang.

Minum air putih yang cukup dapat meningkatkan kesehatan otak dan mencegah

terjadinya penurunan memori. Agar kinerja otak bisa optimal, organ vital ini memerlukan

asupan air. Efek kurang minum air putih dan cairan lainnya bisa menyebabkan kinerja otak

jadi tidak optimal. Salah satu efeknya adalah otak jadi tidak fokus, susah berpikir,

mengantuk, susah mengingat sesuatu, sampai sakit kepala. Jadi, efek kurang minum air putih

memang bisa membuat kinerja otak terganggu. Jika dibiarkan terlalu lama atau terlalu sering,

efek kurang minum memang bisa menyebabkan otak menciut.

9
BAB IV

PENUTUP

KESIMPULAN

Dari tulisan ini kita ingin menyadarkan masyarakat untuk mengkonsumsi makanan

yang sehat agar otak cerdas dan juga sehat. Kita bisa juga menyimpulkan dari tulisan ini

bahwa banyak sekali manfaat madu, buah, sayuran dan lainnya.

Pada zaman ini banyak sekali tersedia makanan instan ,namun sebaiknya makanlah

yang jelas saja.

SARAN

o Makanlah yang sehat dan baik-baik.

o Usahakan konsumsilah sayur dan buah setiap harinya.

o Kurangi makan makanan instan atau yang mengandung zat adiktif.

o Makanlah makanan bergizi seperti sayur dan buah-buahan agar kita tetap sehat

dan tidak kekurangan gizi sebaaimana Allah berfirman dalam Q.S Al

Baqarah:172 yang artinya “Hai orang orang yang beriman makanlah apa-apa

yang baik dari apa yang telah kami rezekikan kepadamu”.

10
11

Anda mungkin juga menyukai